Anda di halaman 1dari 46

FAKTOR - FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN

KEJADIAN DERMATITIS KONTAK IRITAN PADA


PEKERJA KONSTRUKSI DI PT X
JAKARTA
TAHUN 2019

PROPOSAL SKRIPSI
Diajukan sebagai salah satu syarat untuk
mendapatkan gelar Sarjana Kesehatan Masyarakat

HANIFA RAMADHANTI
1072171028

PROGRAM STUDI S1 KESEHATAN MASYARAKAT


JAKARTA
2019
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN............................................................................................... 2
1.1 Latar Belakang.............................................................................................. 2
1.2 Rumusan Masalah......................................................................................... 5
1.3 Pertanyaan Penelitian.................................................................................... 5
1.4 Tujuan............................................................................................................6
1.4.1 Tujuan Umum.............................................................................................6
1.4.2 Tujuan Khusus............................................................................................6
1.5 Manfaat Penelitian.........................................................................................6
1.5.1 Pekerja................................................................................................. 6
1.5.2 PT X, Jakarta Pusat..............................................................................7
1.5.3 Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan,
Universitas Mohammad Husni Thamrin...................................................... 7
1.5.4 Peneliti........................................................................................................7
1.6 Ruang Lingkup Penelitian............................................................................. 7
BAB II TINJUAUAN PUSTAKA................................................................................. 9
2.1 Penyakit Akibat Kerja................................................................................... 9
2.1.1 Penyakit Kulit Akibat Kerja................................................................ 9
2.1.2 Efek Klinis......................................................................................... 10
2.2 Dermatitis.................................................................................................... 10
2.3 Dermatitis Kontak....................................................................................... 10
2.4 Dermatitis Kontak Iritan..............................................................................11
2.4.1 Definisi.............................................................................................. 11
2.4.2 Etiologi dan Patogenesis....................................................................11
2.4.3 Diagnosis........................................................................................... 12
2.5 Dermatitis Kontak Akibat Kerja..................................................................12
2.6 Faktor - faktor yang Mempengaruhi Dermatitis Kontak Iritan................... 13
2.6.1 Faktor Eksogen.................................................................................. 13
2.6.1.1 Bahan Iritan.......................................................................... 13
2.6.1.2 Karakteristik Paparan............................................................13
2.6.1.3 Faktor Lingkungan................................................................14
2.6.1.4 Penggunaan Alat Pelindung Diri ( APD ).............................15
2.6.1.5 Personal Higiene...................................................................15
2.6.1.6 Lama Kontak........................................................................ 16
2.6.2 Faktor Endogen..................................................................................16
2.6.2.1 Dermatitis Atopik................................................................. 16
2.6.2.2 Lokasi Kulit.......................................................................... 16
2.6.2.3 Genetic..................................................................................17
2.6.2.4 Riwayat Penyakit Kulit Sebelumnya.................................... 17
2.6.2.5 Jenis Kelamin........................................................................17
2.6.2.6 Usia....................................................................................... 18
2.6.2.7 Masa Kerja............................................................................18
BAB III KERANGKA TEORI, KERANGKA KONSEP, DEFINISI
OPERASIONAL, DAN HIPOTESIS..........................................................................20
3.1 Kerangka Teori........................................................................................ 20
3.2 Kerangka Konsep.....................................................................................21
3.3 Definisi Operasional................................................................................ 25
3.4 Hipotesis...................................................................................................28
BAB IV METODOLOGI PENELITIAN................................................................... 29
4.1 Desain Penelitian......................................................................................29
4.2 Lokasi dan Waktu Penelitian................................................................... 29
4.3 Populasi dan Sampel Penelitian............................................................... 29
4.3.1 Populasi.......................................................................................... 29
4.3.2 Sampel............................................................................................ 29
4.4 Kriteria Inklusi dan Kriteri Eksklusi........................................................30
4.4.1 Kriteria Inklusi............................................................................... 30
4.4.2 Kriteria Eksklusi.............................................................................31
4.5 Pengumpulan Data................................................................................... 31
4.5.1 Data Primer.....................................................................................31
4.5.2 Data Sekunder................................................................................ 31
4.6 Pengolahan Data...................................................................................... 31
4.6.1 Editing............................................................................................ 31
4.6.2 Scoring............................................................................................32
4.6.3 Coding............................................................................................ 32
4.6.4 Processing.......................................................................................32
4.6.5 Cleaning..........................................................................................32
4.7 Analisis Data............................................................................................ 32
4.7.1 Analisis Univariat...........................................................................32
4.7.2 Analisis Bivariat............................................................................. 33
4.8 Penyajian Data......................................................................................... 34
DAFTAR PUSTAKA....................................................................................................35
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Menurut Murlistyarini (2018) Dermatitis kontak iritan (DKI) terjadi pada 80% dari
seluruh kejadian dermatitis kontak dan sebagian besar berhubungan dengan
pekerjaan, yang disebut dermatitis akibat kerja. Insidensi DKI cukup sulit untuk
ditentukan karena keterbatasan data epidemiologi yang terpublikasi dan dapat
diakses dengan baik dan mudah. Suatu penelitian potong lintang tentang dermatitis
pada populasi umum menunjukkan angka prevalensi 0,7% - 40% (Coenraads, 2006:
135 - 150).

Menurut Murlistyarini (2018) Data statistik dari Departement Ketenagakerjaan di


Amerika menunjukkan bahwa dari 257.000 kasus penyakit akibat kerja yang
dilaporkan pada tahun 2008, 18,9 % (sekitar 48.600) adalah penyakit pada kulit.
Penyakit kulit akibat kerja merupakan jenis penyakit akibat kerja yang paling
sering dilaporkan (US Departement of Labor, Bureau of Labor Statistics, 2010: 1 -
4 ).

Berdasarkan studi retrospektif yang dilakukan oleh Safe Work Australia antara 1
Januari 1993 sampai 31 Desember 2010 terdapat 2.177 (75,1%) pasien dengan
diagnosis penyakit kulit akibat kerja 958 ( 44%) diantaranya ialah DKI dan 712
(31,7%) ialah DKA ( Paendong, 2017).

Penelitian yang dilakukan oleh Bhuiyan et al (2015) yang dikutip oleh Wardani
(2018) pekerja konstruksi di Kota Dhaka, Bangladesh mengalami dermatitis kontak
akibat kerja.

Berdasarkan riset Kesehatan Dasar tahun 2007 dalam Azhar (2011) yang dikutip
oleh Utama (2014) Prevalensi dermatitis di Jawa Tengah sebesar 8%. Sedangkan,
untuk prevalensi dermatitis di Kabupaten Wonosobo mencapai 4,8%, dermatitis

2
pada nelayan dilaporkan bahwa ada hubungan antara penggunaan sarung tangan.
Dengan kejadian dermatitis pada nelayan diketahui bahwa sebanyak 21 orang (38,
2%) yang tidak menggunakan sarung tangan, 17 orang (81%) diantaranya
menderita dermatitis dan 4 orang (19%) diantaranya tidak menderita dermatitis.
Sebanyak 34 orang (61,8%) yang menggunakan sarung tangan, 7 orang (20,6%)
diantaranya menderita dermatitis dan 27 orang (79,4%) diantaranya tidak
menderita dermatitis.

Berdasarkan riset Kesehatan Dasar oleh Departemen Kesehatan (2013) yang


dikutip oleh Sari (2017) prevalensi nasional dermatitis adalah 6,8% (berdasarkan
keluhan responden). Sebanyak 13 provinsi mempunyai prevalensi dermatitis di atas
prevalensi nasional, yaitu Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara,
Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Nusa Tenggara Timur, DI Yogyakarta,
Jawa Tengah, Jawa Barat, Jakarta, Bangka Belitung, Nanggro Aceh Darussalam,
dan Sumatera Barat ( Depkes RI, 2014 ).

Prevalensi dermatitis kontak akibat kerja pada proyek konstruksi di Indonesia


menurut Djuanda et al (2010) yang dikutip Wardani (2018) sulit didapat karena
pada umumnya penderita dermatitis kontak akibat kerja dengan keluhan ringan
tidak datang berobat atau bahkan tidak mengeluh. Angka kejadian dermatitis
kontak akibat kerja menurut Lestari & Utomo (2007) adalah 20-50 kali lebih tinggi
dari angka kejadian yang dilaporkan.

Data dari Dinas Kesehatan Kota Padang tahun 2012 yang dikutip oleh Sari (2017),
dermatitis menempati 10 penyakit terbanyak di Kota Padang, yaitu sebesar 11.471
kasus. Pada tahun 2013 dermatitis menempati 10 penyakit terbanyak di Sumatera
Barat yaitu sebesar 9.644 kasus. Data dermatitis pada tahun 2014 menempati 10
penyakit terbanyak di Sumatera Barat yaitu sebesar 11.922 kasus.

Menurut Mausulli (2010) berdasarkan hasil studi pendahuluan pada 40 orang


petugas pengolah sampah di TPA Cipayung Kota Depok didapatkan 22 pekerja

3
yang mengalami dermatitis kontak iritan dan 18 pekerja yang tidak mengalami
dermatitis kontak iritan.

Tahun 2008 dalam Afifah (2012) di Poliklinik Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin
RS. Cipto Mangunkusumo didapatkan 50 kasus dermatitis kontak akibat kerja per
tahun atau 11,9% dari seluruh kasus dermatitis kontak yang didiagnosis.
Diperkirakan kejadian dermatitis kontak iritan sebanyak 80% dari seluruh penderita
dermatitis kontak, sedangkan dermatitis kontak alergi berkisar 20%.

Menurut Salamah (2012) Ada beberapa faktor yang berhubungan dengan dermatitis
kontak pada pekerja. Dermatitis kontak dapat dipengaruhi oleh masa kerja
seseorang. Penelitian lain pada pengrajin batik yang dilakukan oleh Amrullah
(2013) di Semarang, menunjukkan hasil bahwa pekerja dengan masa kerja ≥ 6
tahun, 12,5% dermatitis kontak dan masa kerja < 6 tahun, 4,3% dermatitis kontak.
Pekerja dengan lama kontak ≥ 8 jam, 8,7% dermatitis kontak sedangkan pekerja
dengan lama kontak < 8 jam tidak ada yang menderita dermatitis kontak. Pekerja
dengan pengetahuan cukup-baik, 4,2% dermatitis kontak dan pekerja dengan
pengetahuan kurang 14,3% dermatitis kontak. Pekerja yang menggunakan APD
tidak ada yang menderita dermatitis kontak, sedangkan pekerja yang tidak
menggunakan APD 7,1% derrmatitis kontak.

Data hasil penelitian Cahywati (2011) di Semarang menunjukkan sebanyak 13


responden 65% yang memiliki personal higiene buruk menderita dermatitis,
selebihnya 7 responden 35% yang memiliki personal higiene baik, menderita
dermatitis.

Berdasarkan hal tersebut, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang


“ Faktor-faktor Yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis Kontak Iritan pada
Pekerja Konstruksi di PT X Jakarta Pusat Tahun 2019“

4
1.2 Rumusan Masalah
Penelitian yang dilakukan oleh Bhuiyan et al (2015) yang dikutip oleh Wardani
(2018) pekerja konstruksi di Kota Dhaka, Bangladesh mengalami dermatitis kontak
akibat kerja

Prevalensi dermatitis kontak akibat kerja pada proyek konstruksi di Indonesia


menurut Djuanda et al (2010) yang dikutip Wardani (2018) sulit didapat karena
pada umumnya penderita dermatitis kontak akibat kerja dengan keluhan ringan
tidak datang berobat atau bahkan tidak mengeluh. Angka kejadian dermatitis
kontak akibat kerja menurut Lestari & Utomo (2007) adalah 20-50 kali lebih tinggi
dari angka kejadian yang dilaporkan.

Menurut Salamah (2012) Ada beberapa faktor yang berhubungan dengan dermatitis
kontak pada pekerja. Dermatitis kontak dapat dipengaruhi oleh masa kerja
seseorang. Penelitian lain pada pengrajin batik yang dilakukan oleh Amrullah
(2013) di Semarang, menunjukkan hasil bahwa pekerja dengan masa kerja ≥ 6
tahun, 12,5% dermatitis kontak dan masa kerja < 6 tahun, 4,3% dermatitis kontak.
Pekerja dengan lama kontak ≥ 8 jam, 8,7% dermatitis kontak sedangkan pekerja
dengan lama kontak < 8 jam tidak ada yang menderita dermatitis kontak. Pekerja
dengan pengetahuan cukup-baik, 4,2% dermatitis kontak dan pekerja dengan
pengetahuan kurang 14,3% dermatitis kontak. Pekerja yang menggunakan APD
tidak ada yang menderita dermatitis kontak, sedangkan pekerja yang tidak
menggunakan APD 7,1% derrmatitis kontak.

Berdasarkan hal tersebut, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang


“ Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis Kontak Iritan pada
Pekerja Konstruksi di PT X Jakarta Pusat Tahun 2019“

1.3 Pertanyaan Penelitian


Faktor - faktor apa saja yang berhubungan dengan kejadian dermatitis kontak iritan
pada pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019 ?

5
1.4 Tujuan
1.4.1 Tujuan Umum
Mengetahui faktor - faktor yang berhubungan dengan kejadian dermatitis kontak
iritan pada pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019.

1.4.2 Tujuan Khusus


1. Mengetahui distribusi frekuensi kejadian dermatitis kontak iritan pada pekerja
konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019
2. Mengetahui distribusi frekuensi kejadian dermatitis kontak iritan terhadap masa
kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD), personal higiene, usia, lama kontak,
riwayat penyakit kulit sebelumnya pada pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat
tahun 2019
3. Mengetahui hubungan masa kerja terhadap dermatitis kontak iritan pada pekerja
konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019
4. Mengetahui hubungan penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap
dermatitis kontak iritan pada pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019
5. Mengetahui hubungan personal higiene terhadap dermatitis kontak iritan pada
pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019
6. Mengetahui hubungan usia terhadap dermatitis kontak iritan pada pekerja
konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019
7. Mengetahui hubungan lama kontak terhadap dermatitis kontak iritan pada
pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019
8. Mengetahui hubungan riwayat penyakit kulit sebelumnya terhadap dermatitis
kontak iritan pada pekerja konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019.

1.5 Manfaat Penelitian


1.5.1 Pekerja
Mendapatkan pengetahuan dan pemahaman mengenai bahaya di tempat kerja
khususnya mengenai dermatitis kontak iritan. Sehingga, pekerja dapat melakukan
upaya-upaya perlindungan agar terhindar dari penyakit tersebut.

6
1.5.2 PT X, Jakarta Pusat
Hasil penelitian diharapkan, dapat memberikan informasi mengenai dermatitis
kontak iritan pada pekerja. Sehingga, setelah diketahui faktor-faktor yang
berhubungan dengan dermatitis kontak iritan, perusahaan dapat melakukan
upaya-upaya perlindungan agar terhindar dari penyakit akibat kerja khususnya
resiko terjadinya dermatitis kontak iritan.

1.5.3 Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan, Universitas


Mohammad Husni Thamrin
Hasil penelitian dapat digunakan untuk meningkatkan dan mengembangkan
kepustakaan K3 yang berada di Prodi S1 Kesehatan Masyarakat Universitas
Mohammad Husni Thamrin sehingga, dapat dijadikan sumber informasi terkait
kejadian dermatitis kontak iritan pada pekerja.

1.5.4 Peneliti
Mendapatkan wawasan, pengalaman dan pengetahuan mengenai penerapan ilmu
K3 di dalam suatu perusahaan dan informasi. Sehingga, dapat dijadikan sebagai
bahan penulisan yang disajikan dalam bentuk skripsi.

1.6 Ruang Lingkup Penelitian


Penelitian ini dilakukan oleh Mahasiswa Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Universitas Mohammad Husni Thamrin pada bulan Juni
sampai Agustus 2019 di PT X, Jakarta Pusat. Penelitian ini merupakan penelitian
analitik yang menggunakan data kuantitatif, dengan desain penelitian cross
sectional untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian
dermatitis kontak iritan pada pekerja di PT X, Jakarta Pusat berdasarkan variabel
masa kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD), personal higiene, usia, lama
kontak, riwayat penyakit kulit sebelumnya.

Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer
diperoleh secara langsung dari pekerja di PT X, Jakarta Pusat dengan
menggunakan alat ukur berupa kuesioner yang diisi langsung oleh pekerja dan

7
berisi mengenai variabel dependen (dermatitis kontak iritan) dan variabel
independen (masa kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD), personal higiene,
usia, lama kontak, riwayat penyakit kulit sebelumnya). Sedangkan, data sekunder
diperoleh dari data-data di PT X, Jakarta Pusat berupa jumlah pekerja dan profil
perusahaan.

Kemudian, penyajian data dilakukan menggunakan bentuk teks dan tabel, bentuk
teks digunakan untuk penyajian keterangan dan bentuk tabel digunakan untuk
penyajian hasil olahan uji statistik menggunakan SPSS 20.0.

8
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Penyakit Akibat Kerja


Menurut Anies (2015) penyakit akibat kerja adalah suatu masalah kesehatan yang
disebabkan oleh pajanan berbahaya di tempat kerja. Dalam hal ini, pajanan
berbahaya yang dimaksud oleh Workplace Safety and Insurance Board (2005)
antara lain :
1. Debu, gas, atau asap
2. Suara atau kebisingan
3. Bahan toksik
4. Getaran
5. Radiasi
6. Infeksi kuman atau virus
7. Suhu panas atau dingin yang ekstrem
8. Tekanan udara tinggi atau rendah yang ekstrem
Gangguan kesehatan pada pekerja dapat disebabkan oleh faktor yang berhubungan
dengan pekerjaan maupun yang tidak berhubungan dengan pekerjaan. Dengan
demikian, dapat dikatakan bahwa status kesehatan masyarakat pekerja dipengaruhi
tidak hanya oleh bahaya kesehatan di tempat kerja dan lingkungan kerja, tetapi juga
oleh faktor - faktor pelayanan kesehatan kerja, perilaku kerja, serta faktor lainnya.

2.1.1 Penyakit Kulit Akibat Kerja


Penyakit kulit akibat kerja dikenal secara populer karena berdampak langsung
terhadap pekerja yang secara ekonomis masih produktif. Istilah PAK dapat
diartikan sebagai kelainan kulit yang terbukti diperberat oleh jenis pekerjaannya,
atau penyakit kulit yang lebih mudah terjadi karena pekerjaan yang dilakukan.

9
Penyakit kulit akibat kerja atau yang didapat sewaktu melakukan pekerjaan, banyak
penyebabnya. Agen sebagai penyebab penyakit kulit tersebut antara lain berupa
agen-agen fisik, kimia, maupun biologis.

2.1.2 Efek Klinis


Berdasarkan Waldron (1990) yang dikutip Anies (2006) Efek klinis yang
ditimbulkan oleh agen-agen tersebut, bermanifestasi sebagai penyakit kulit, antara
lain sebagai berikut :
1. Dermatitis kontak iritan primer, adalah dermatosis akibat kerja yang paling
sering ditemukan. Bentuk akut ditandai dengan eritema, edema, papula, vesikula
atau bula, yang biasanya terdapat pada tangan, lengan bawah, dan wajah. Bentuk
kronik tidak khas, mirip dengan kebanyakan dermatosis yang lain dan
penyebabnya tidak mudah dikenali.
2. Dermatitis (ekzema) kontak alergi, baik akut maupun kronis, mempunyai
ciri-ciri klinis yang sama dengan ekzema bukan akibat kerja.
3. Dermatosis solaris akut, penyakit kulit ini dianggap sebagai penyakit kulit
akibat kerja, jika sangat dipermudah oleh zat-zat fotodinamik yang digunakan
dalam pekerjaan tersebut.

2.2 Dermatitis
Berdasarkan Djuanda (2006) yang dikutip Retnoningsih (2017) Dermatitis adalah
peradangan kulit (epidermis dan dermis) sebagai respon terhadap pengaruh faktor
eksogen dan endogen, menimbulkan kelainan klinis berupa efloresensi polimorfik
dan ditandai oleh rasa gatal, dapat berupa penebalan atau bintil kemerahan,
multipel mengelompok atau tersebar, terkadang bersisik, berair dan lainnya.

2.3 Dermatitis Kontak


Menurut Sularsito (2015) yang dikutip oleh Paendong (2017) dermatitis kontak
ialah dermatitis yang disebabkan oleh bahan atau substansi yang menempel pada
kulit. Dikenal dua jenis dermatitis kontak yaitu dermatitis kontak iritan (DKI) dan
dermatitis kontak alergik (DKA), keduanya dapat bersifat akut maupun kronis.
Dermatitis kontak iritan merupakan reaksi peradangan kulit non-imunologik

10
dimana kerusakan kulit terjadi langsung tanpa didahului proses pengenalan atau
sensitisasi. Sebaliknya, DKA terjadi pada seseorang yang telah mengalami
sensitisasi terhadap suatu bahan penyebab atau alergan.

Dermatitis kontak adalah peradangan kulit akibat pajanan lokal kulit dengan bahan
dari luar. Jika bahan dari luar tersebut bahan iritan primer maka yang terjadi adalah
dermatitis kontak iritan, dan jika pajanan kulit dengan zat sensitizer yang terjadi
adalah dermatitis kontak alergi ( Kartowigno, 2011).

Menurut Ritsuko (2000) yang dikutip Salamah (2012) dermatitis kontak


diklasifikasikan menjadi tujuh jenis berdasarkan mekanisme etiologi. Jenis-jenis
tersebut antara lain dermatitis iritan (tipe akut dan kronik), dermatitis alergi,
dermatitis fototoksik, dermatitis fotoalergi, sindrom urtikaria, dermatitis tipe
kontak sistemik, dan sindrom dermatitis kontak.

2.4 Dermatitis Kontak Iritan


2.4.1 Definisi
Berdasarkan kutipan Murlistyarini (2018) dermatitis kontak iritan (DKI) adalah
reaksi inflamasi kulit nonimunologis yang disebabkan karena kontak dengan bahan
kimia, fisik, atau biologis. Peran faktor endogen yang berperan dalam terjadinya
DKI adalah fungsi barrier kulit dan kondisi dermatitis yang sudah ada sebelumnya
(Amado, 2012).

2.4.2 Etiologi dan Patogenesis


Berdasarkan Keefner (2004) yang dikutip Murlistyarini (2018) Sekitar 80 - 90%
kasus DKI disebabkan oleh pajanan iritan berupa bahan kimia dan pelarut.
Inflamasi dapat terjadi setelah satu kali pemaparan ataupun pemaparan berulang.
berdasarkan kutipan Murlistyarini (2018) dermatitis kontak iritan yang terjadi
setelah pemaparan pertama kali disebut DKI akut dan biasanya disebabkan oleh
iritan yang kuat, seperti asam kuat, basa kuat, garam, logam berat, aldehid, bahan
pelarut, senyawa aromatic dan polisklik. Sedangkan, DKI yang terjadi setelah

11
pemaparan berulang disebut DKI kronis, dan biasanya disebabkan oleh iritan
lemah (Hayakawa, 2000).

Menurut Amado (2012) yang dikutip Murlistyarini (2018) bahan penyebab


dermatitis kontak iritan produk hewan (berasal dari sekresi seafood, ulat, kumbang,
serangga, ngengat), kosmetik, bahan degreasing, deterjen, gesekan, makanan,
kelembaban rendah, cairan pada pekerjaan besi, gas air mata, obat topicat, bahan
pelarut, air atau pekerjaan basah.

Patogenesis DKI dipengaruhi oleh 4 mekanisme, yaitu :


1. Hilangnya lipid permukaan kulit dan substansi penahan air
2. Kerusakan membran sel
3. Denaturasi keratin epidermal
4. Efek sitotoksik langsung

2.4.3 Diagnosis
Berdasarkan Castanedo (2012) yang dikutip Murlistyarini (2018) Langkah pertama
dalam diagnosis DKI adalah menggali riwayat paparan lingkungan dan riwayat
terapi. Riwayat pekerjaan dan kegiatan atau akitivitas pekerjaan juga merupakan
hal penting untuk digali, dan jika ditemukan menjadi kemungkinan penyebab
dermatitis kontak, maka riwayat pekerjaan secara lengkap harus digali. Aktivitas
pada pekerjaan yang seringkali menjadi penyebab utama dermatitis kontak
berhubungan dengan frekuensi cuci tangan, penggunaan sarung tangan, tau paparan
bahan-bahan kimia.

2.5 Dermatitis Kontak Akibat Kerja


Menurut Soedirman (2014) Dermatosis akibat kerja adalah segala kelainan kulit
yang terjadi pada saat atau setelah bekerja atau disebabkan oleh pekerjaan.
Pengertian dermatosis akibat kerja termasuk tumor dan alergi. Persentase
dermatosis akibat kerja mencapai sekitar 50 - 60% dari seluruh penyakit akibat
kerja.

12
Dermatosis akibat kerja disebabkan oleh pemaparan faktor-faktor bahaya dari
berbagai jenis, yaitu :
1. Faktor bahaya fisik yang meliputi tekanan udara, tekanan atau stress panas,
kelembapan, suhu dingin, sinar matahari, sinar ultraviolet
2. Faktor bahaya bahan-bahan yang berasal dari tanaman, yaitu daun-daunan,
ranting, getah, akar-akaran, umbi-umbian, serbuk dan sari bunga, buah-buahan,
sayur-sayuran, debu kayu.
3. Faktor bahaya biologis, seperti bakteri, virus, jamur, cacing, serangga dan kutu
atau tungau
4. Faktor bahaya kimiawi seperti senyawa asam dan garam anorganik, basa,
senyawa organik atau hidrokarbon, oil, bahan pewarna.

2.6 Faktor - faktor yang Mempengaruhi Dermatitis Kontak Iritan


Menurut Amado (2012) yang dikutip Murlistyarini (2018) terdapat beberapa faktor
yang dapat mempengaruhi dermatitis kontak iritan, yaitu faktor eksogen dan faktor
endogen yang berupa :

2.6.1 Faktor Eksogen


2.6.1.1 Bahan Iritan
Berdasarkan kutipan Prasetyo (2014) faktor iritan itu sendiri meliputi ukuran
molekul, daya larut, konsentrasi bahan, vehikulum dan suhu bahan iritan tersebut
(Beltrani et al, 2006).

Bahan iritan adalah bahan yang karena reaksi kimia dapat menimbulkan kerusakan
atau peradangan atau sensitisasi bila kontak dengan permukaan tubuh yang lembab
seperti kulit, mata dan saluran pernapasan. Bahan iritan pada umumnya adalah
bahan korosif. Bahan kimia korosif seperti asam trikloroasetat, asam sulfat, gas
belerang dioksida dapat bereaksi dengan jaringan tubuh seperti kulit, mata dan
saluran pernafasan (Cahyono, 2010).

2.6.1.2 Karakteristik Paparan

13
Menurut Adly (2015) yang dikutip Marcherya (2018) Karakteristik bentuk paparan
berupa durasi dari lama paparan perhari, frekuensi paparan dan interval waktu pada
paparan. Semakin lama durasi paparan dengan bahan kimia maka semakin banyak
pula bahan yang mampu berpenetrasi ke dalam kulit sehingga timbulnya dermatitis
kontak dapat lebih memungkinkan. Penelitian dermatitis kontak akibat kerja di
Surakarta pada karyawan pencuci kendaraan, melaporkan bahwa kejadian
dermatitis akibat kerja lebih tinggi pada karyawan yang terpapar zat iritan ≥ 8 jam
perhari dibandingkan dengan yang terpapar zat iritan ≤ 8 jam perhari.

Berdasarkan Adilah (2012) paparan dengan lebih dari satu jenis bahan kimia
(adanya interaksi lebih dari satu bahan kimia dapat bersifat sinergis ataupun
antagonis, terkadang satu bahan kimia saja tidak mampu memberikan gejala tetapi
mampu timbulkan gejala ketika bertemu dengan bahan lain). Dan frekuensi
paparan dengan agen (bahan kimia asam atau basa kuat dalam sekali paparan bisa
menimbulkan gejala, untuk basa atau asam lemah butuh beberapa kali paparan
untuk mampu timbulkan gejala, sedangkan untuk bahan kimia yang bersifat
sensitizer paparan sekali saja tidak bisa menimbulkan gejala karena harus melalui
fase sensitisasi dahulu).

2.6.1.3 Faktor Lingkungan


Menurut Belsito (2005) yang dikutip oleh Salamah (2012) “ Pekerjaan basah”
merangsang maceration kulit. Selain itu, kondisi tanah basah dan kering secara
terus menerus menyebabkan kulit bersisik dan retak yang meningkatkan penetrasi
alergen maupun iritan ke dalam kulit. Dalam lingkungan yang panas dan lembab
keringat melarutkan bahan kimia yang menempel pada kulit dan memungkinkan
bahan kimia untuk penetrasi lebih mudah. Sebaliknya, lingkungan dengan
kelembaban yang rendah menyebabkan kulit kering dan selanjutnya akan terjadi
gangguan pada epidermal barrier.

Berdasarkan Hogan (2009) yang dikutip Prasetyo (2014) sebagian besar kasus
gatal-gatal di musim dingin adalah karena kekeringan kulit, sebagai akibat dari
temperatur dan kelembaban udara yang rendah di musim dingin.

14
2.6.1.4 Penggunaan Alat Pelindung Diri (APD)
Menurut Nurhidayat (2014) penggunaan APD adalah salah satu cara yang efektif
untuk menghindarkan pekerja dari kontak langsung dengan bahan kimia. Studi lain
yang dilakukan Mausulli (2010) pada pekerja pengelolaan sampah juga
menunjukkan hasil yang sama, dimana pekerja yang tidak menggunakan APD,
mengalami dermatitis kontak iritan sebanyak 59,5 % (22 dari 37 pekerja)
sedangkan pekerja yang menggunakan APD, tidak ada yang mengalami dermatitis
kontak iritan (0 dari 3 pekerja).

2.6.1.5 Personal Higiene


Kebersihan perorangan sangat penting bagi pekerja itu sendiri. Kebersihan
perorangan dapat mencegah penyebaran bakteri, atau kuman penyakit, dan dapat
mengurangi paparan bahan kimia setelah melakukan pekerjaan yang menggunakan
bahan kimia. Kebersihan perorangan setelah melakukan pekerjaan dengan paparan
bahan kimia dapat membuat waktu paparan menjadi lebih berkurang. Penelitian
yang dilakukan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian dermatitis
kontak akibat kerja pada karyawan pencucian mobil di Kelurahan Sukarame Kota
Bandar Lampung mendapatkan hasil penelitian bahwa pekerja yang memiliki
personal higiene baik sebanyak 12,8% mengalami 25 dermatitis kontak, sedangkan
pekerja yang personal higiene tidak baik sebanyak 87,2% mengalami dermatitis
kontak (Hamzah, 2014).

Dari hasil analisis hubungan personal higiene dengan dermatitis kontak iritan
bahwa dari 39 responden yang memiliki personal higiene buruk. Terdapat 30
responden (77%) yang mengalami dermatitis kontak iritan dan 9 responden (23%)
tidak mengalami dermatitis kontak iritan. Sedangkan dari 22 responden yang
memiliki personal higiene baik terdapat 3 responden (14%) yang mengalami
dermatitis kontak iritan dan 19 responden (86%) tidak mengalami dermatitis
kontak iritan. Hasil uji statistik didapatkan nilai p value = 0,000 < 0,05. oleh karena,
p value lebih kecil dari α, maka Ho ditolak dan Ha diterima yaitu ada hubungan
yang signifikan (nyata) antara personal higiene dengan dermatitis kontak iritan

15
pada nelayan di Desa Lemanggau Kecamatan Tomia Kabupaten Wakatobi tahun
2016 (Sarfiah, 2016)

2.6.1.6 Lama Kontak


Menurut Fatma (2007) yang dikutip Retnoningsih (2017) Lama kontak adalah
jangka waktu pekerja berkontak dengan suatu bahan iritan dalam hitungan jam/hari.
Setiap pekerja memiliki lama kontak yang berbeda-beda sesuai dengan proses
kerjanya. Semakin lama berkontak dengan suatu bahan iritan, maka akan merusak
lapisan sel kulit yang lebih dalam dan memudahkan untuk terjadinya dermatitis.

Dari hasil analisis hubungan lama kontak dengan dermatitis kontak iritan bahwa 61
responden, terdapat 35 responden (57,3%) memiliki lama kontak yang beresiko
dan 26 responden (42,6 %) memiliki lama kontak yang tidak beresiko. Hasil uji
statistik didapatkan nilai p value = 0,000 < 0,05. Oleh karena, p value lebih kecil
dari α, maka Ho ditolak dan Ha diterima yaitu ada hubungan yang signifikan antara
lama kontak dengan dermatitis kontak iritan pada nelayan di Desa Lamanggau
Kecamatan Tomia Kabupaten Wakatobi tahun 2016 (Sarfiah, 2016).

2.6.2 Faktor Endogen


2.6.2.1 Dermatitis Atopik
Menurut Indriani (2010) dermatitis atopik adalah penyakit inflamasi yang khas,
bersifat kronis dan sering terjadi kekambuhan terutama mengenai bayi dan anak,
dapat pula pada dewasa. Penyakit ini biasanya disertai dengan peningkatan kadar
IgE dalam serum serta adanya riwayat alergik dan atau asma dalam keluarga
maupun penderita. Berdasarkan Marcherya (2018) Riwayat atopik dapat
meningkatkan kerentanan untuk terjadinya dermatitis karena adanya penurunan
ambang batas terjadinya dermatitis, akibat kerusakan fungsi barier kulit dan
perlambatan proses penyembuhan.

2.6.2.2 Lokasi Kulit

16
Ada perbedaan yang signifikan pada fungsi barier kulit pada lokasi yang berbeda.
Wajah, leher, skrotum, dan punggung tangan lebih rentan terkena dermatitis
(Marcherya, 2018).

2.6.2.3 Genetic
Berdasarkan Marcherya (2018) setiap individu memiliki kemampuan untuk
mereduksi radikal bebas, perubahan kadar enzim antioksidan, dan kemampuan
melindungi protein dari trauma panas tersendiri dan semuanya diatur oleh genetik.
Namun, predisposisi terjadinya suatu reaksi pada tiap individu berbeda dan
mungkin tergantung spesifik dari bahan kimia tertentu.

2.6.2.4 Riwayat Penyakit Kulit Sebelumnya


Menurut Djuanda (2007), pekerja yang sebelumnya atau sedang menderita non
dermatitis akibat kerja lebih mudah mendapat dermatitis akibat kerja, karena fungsi
perlindungan dari kulit sudah berkurang akibat dari penyakit kulit yang diderita
sebelumnya. Fungsi perlindungan yang berkurang tersebut antara lain hilangnya
lapisan-lapisan kulit, rusaknya saluran kelenjar keringat dan kelenjar minyak serta
perubahan pH kulit.

Menurut Sarfiah (2016) Dari hasil analisis menunjukkan bahwa 61 responden,


terdapat 41 responden (57,3 %) yang memiliki riwayat penyakit kulit sebelumnya,
dan 20 responden (67,2%) lainnya tidak ada memiliki riwayat penyakit kulit
sebelumnya.

2.6.2.5 Jenis Kelamin


Berdasarkan Prasetyo (2014) secara anatomis, terdapat perbedaan antara kulit pria
dan wanita. Berdasarkan Aesthetic Surgery Journal terdapat perbedaan antara kulit
pria dengan wanita, perbedaan tersebut terlihat dari jumlah folikel rambut atau
kelenjar keringat dan hormon. Kulit pria mempunyai hormon yang dominan yaitu
androgen yang dapat menyebabkan kulit pria lebih banyak berkeringat dan
ditumbuhi lebih banyak bulu, sedangkan kulit wanita lebih tipis daripada kulit pria
sehingga, lebih rentan terhadap kerusakan kulit. Berdasarkan Diepgen (2003)

17
dalam Partogi (2008) yang dikutip Prasetyo (2014) mengatakan kerentanan kulit
terhadap iritasi tidak berbeda antar jenis kelamin. Akan tetapi, penelitian
menunjukkan bahwa kulit wanita cenderung lebih mudah terkena iritasi selama
periode menstuasi. Menurut Marcherya (2018) juga mengatakan bahwa perempuan
lebih sering mengalami dermatitis kontak dibanding laki-laki. Hal ini, dikarenakan
kulit perempuan memproduksi lebih sedikit minyak dan juga kulit perempuan tipis
daripada kulit laki-laki. Selain itu, perempuan lebih sering terpapar dengan bahan
iritan dan pekerjaan yang lembab sehingga lebih rentan untuk terkena dermatitis.

2.6.2.6 Usia
Berdasarkan Lestari (2007) yang dikutip Salamah (2012) pekerja muda lebih
mudah terkena dermatitis kontak. Terdapat hubungan yang bermakna antara usia
dengan dermatitis kontak. Dari nilai OR dapat disimpulkan bahwa pekerja muda
mempunyai peluang 2,8 kali terkena dermatitis dibandingkan dengan pekerja tua.
Hal ini disebabkan pekerja yang lebih muda memiliki pengalaman yang lebih
sedikit dibandingkan dengan pekerja yang lebih tua. Sehingga, kontak bahan kimia
dengan pekerja masih sering terjadi pada pekerja muda. Sebaliknya, pada pekerja
tua yang berpengalaman dalam menangani bahan kimia, kontak bahan kimia
dengan kulit semakin lebih sedikit. Selain itu, kebanyakan pekerja tua lebih
menghargai akan keselamatan dan kesehatannya, sehingga dalam penggunaan APD
pekerja tua lebih memberi perhatian dibandingkan pekerja muda. Struktur kulit
antara usia < 18 tahun dan > 59 tahun akan berbeda dengan struktur kulit usia
dewasa. Kulit manusia mengalami degenerasi seiring dengan bertambahnya usia,
sehingga menyebabkan penipisan lapisan lemak di bawah kulit yang dapat
mengakibatkan kulit menjadi kering dan mudah terjadi dermatitis. Hal ini
dibuktikan, dengan penelitian dermatitis akibat kerja di Kota Sukoharja yang
melaporkan bahwa rentang umur penderita dermatitis kontak akibat kerja banyak
dialami usia 31 - 40 tahun (Kusworo, 2015).

2.6.2.7 Masa Kerja


Berdasarkan Retnoningsih (2017) Masa kerja merupakan lamanya pekerja bekerja
pada suatu tempat. Masa kerja seseorang menentukan tingkat pengalaman

18
seseorang dalam menguasai pekerjaannya. Masa kerja dapat berpengaruh positif
maupun negatif, akan memberikan pengaruh positif jika semakin lama masa kerja
maka semakin berpengalaman dalam melaksanakan tugasnya dan akan
berpengaruh negatif jika semakin lama bekerja akan timbul kebosanan pada tenaga
kerja. Menurut penelitian Suryani (2011) pada pekerja di PT. Cosmar Indonesia
(pabrik pembuat kosemetik) menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara
masa kerja dengan kejadian dermatitis kontak dengan karyawan dibagian
processing dan filling.

19
BAB III
KERANGKA TEORI, KERANGKA KONSEP, DEFINISI OPERASIONAL,
DAN HIPOTESIS

3.1 Kerangka Teori


Berdasarkan tinjauan pustaka di atas, diperoleh kerangka teori sebagai berikut :

Faktor Eksogen
1. Bahan Iritan ( pH, Konsentrasi,
Ukuran Molekul, ionisasi, vehikulum,
kelarutan )
2. Faktor Mekanik ( Tekanan, fraksi,
abrasi )
3. Karakteristik Paparan ( durasi,
frekuensi, jumlah konsentrasi,
mekanisme paparan )
4. Faktor Lingkungan ( suhu dan
kelembaban )
5. Penggunaan Alat Pelindung diri
( APD )
6. Personal Higiene Dermatitis Kontak
Iritan
7. Lama Kontak
Faktor Endogen
1. Dermatitis Atopik
2. Lokasi Kulit
3. Genetic
4. Riwayat Penyakit Kulit
Sebelumnya
5. Jenis Kelamin
6. Usia
7. Masa Kerja

20
Bagan 3.1 Kerangka Teori
Sumber : Amado ( 2012 ) dalam Murlistyarini ( 2018 ). Intisari Ilmu Kesehatan Kulit
dan Kelamin. Malang: Tim UB Press

3.2 Kerangka Konsep


Kerangka konsep penelitian adalah suatu uraian dan visualisasi atau kaitan antara
konsep satu terhadap konsep yang lainnya, atau antara variabel yang satu dengan
variabel yang lain dari masalah yang akan diteliti (Notoatmodjo, 2010).

Penelitian ini meneliti tentang faktor - faktor yang mempengaruhi dermatitis


kontak iritan yang dialami oleh pekerja konstruksi. Model ini menggunakan
modifikasi dari teori Amado (2012) yang menganalisis bahwa faktor yang dapat
mempengaruhi dermatitis kontak iritan ditentukan oleh faktor endogen dan eksogen.
Yang merupakan variabel dependen adalah dermatitis kontak iritan, sedangkan
variabel independennya adalah masa kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD),
personal higiene, usia, lama kontak, riwayat penyakit sebelumnya.

Tidak semua faktor yang ada di dalam kerangka teori dijadikan sebagai variabel
penelitian ini, karena beberapa alasan sebagai berikut :
a. Bahan iritan (pH, konsentrasi, ukuran molekul, ionisasi, vehikulum,
kelarutan), faktor mekanik (tekanan, fraksi abrasi), karakteristik paparan
(durasi, frekuensi, jumlah konsentrasi, mekanisme paparan)
Menurut Prasetyo (2014) bahan iritan, faktor mekanik, karakteristik paparan yang
menempel pada pekerja sulit untuk diukur, peneliti memiliki keterbatasan dalam
hal metode dan alat untuk mengukurnya, sehingga faktor ini tidak dimasukkan ke
dalam variabel penelitian.

b. Faktor Lingkungan (suhu dan kelembaban udara)


Berdasarkan Prasetyo (2014) dalam penelitian ini, suhu dan kelembaban udara
tidak dimasukkan dalam variabel penelitian, karena secara umum suhu dan
kelembaban di tempat kerja dianggap sama (homogen).

21
c. Lokasi kulit
Berdasarkan Prasetyo (2014) lokasi kulit pada pekerja tidak dimasukkan dalam
variabel penelitian karena Pengukuran lokasi kulit memerlukan alat dan metode
tertentu, yang mana peneliti memiliki keterbatasan kemampuan untuk mengukur
lokasi kulit pada masing-masing pekerja.

d. Genetic
Berdasarkan Marcherya (2018) genetik merupakan predisposisi terjadinya suatu
reaksi pada tiap individu berbeda dan mungkin tergantung spesifik dari bahan
kimia, sehingga genetic tidak dimasukkan dalam variabel penelitian.

e. Dermatitis Atopik
Menurut Nelly (2015) Dermatitis atopik diharapkan menurunkan kejadian
dermatitis kontak, namun berbagai penelitian klinis masih kontrakdisi. Sehingga
dermatitis atopik tidak dimasukkan dalam variabel penelitian.

f. Jenis Kelamin
Jenis kelamin tidak dimasukkan dalam variabel penelitian karena menurut Prasetyo
(2014) homogen, yaitu semua pekerja adalah laki-laki.

Adapun masa kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD), personal higiene, usia,
lama kontak dijadikan variabel penelitian karena faktor-faktor tersebut memiliki
mekanisme hubungan dengan kejadian dermatitis kontak iritan pada pekerja
konstruksi Prasetyo (2014). Untuk lebih jelasnya, akan dijelaskan sebagai berikut :
a. Masa Kerja
Semakin lama masa kerja seseorang, semakin sering mereka terpajan dan
berkontak dengan bahan kimia. Lamanya pajanan dan kontak dengan bahan akan
meningkatkan terjadinya dermatitis kontak akibat kerja.

b. Penggunaan Alat Pelindung Diri (APD)

22
Penggunaan APD seperti sarung tangan akan mengurangi jumlah paparan iritan
pada tangan pekerja karena adanya penghalang antara kulit dan zat iritan.

c. Personal Higiene
Kebersihan perorangan dapat mencegah penyebaran bakteri, atau kuman penyakit,
dan dapat mengurangi paparan bahan kimia setelah melakukan pekerjaan yang
menggunakan bahan kimia (Hamzah, 2014).

d. Usia
Menurut Prasetyo (2014) menyatakan bahwa kulit manusia mengalami degenerasi
seiring bertambahnya usia sehingga kulit kehilangan lapisan lemak di atasnya dan
menjadi lebih kering. Kekeringan pada kulit ini memudahkan bahan kimia untuk
menginfeksi kulit, sehingga kulit menjadi lebih mudah terkena dermatitis.

e. Lama Kontak
Kontak dengan bahan iritan dalam waktu yang cukup akan menginduksi dermatitis.
Semakin lama kontak dengan bahan iritan maka peradangan atau iritasi kulit dapat
terjadi.

f. Riwayat Penyakit Kulit Sebelumnya


Hal ini berhubungan dengan fungsi perlindungan dari kulit sudah berkurang akibat
dari penyakit kulit akibat kerja yang diderita sebelumnya. Fungsi perlindungan
yang dapat menurun antara lain hilangnya lapisan-lapisan kulit, rusaknya saluran
kelenjar keringat dan kelenjar minyak serta perubahan pH kulit. Ketika fungsi
perlindungan kulit sudah berkurang, maka kulit akan lebih mudah terkena
dermatitis kontak (Prasetyo, 2014).

23
Variabel Independen

1. Masa Kerja

2. Penggunaan Alat
Pelindung Diri (APD)
Variabel Dipenden
3. Personal Higiene
Dermatitis Kontak Iritan
4. Usia

5. Lama Kontak

6. Riwayat Penyakit Kulit


Sebelumnya

Bagan 3.2 Kerangka Konsep


Sumber : Amado (2012) dalam Murlistyarini (2018).

24
3.3 Definisi Operasional

No Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Cara Ukur Hasil Ukur Skala
Variabel Dependen
reaksi inflamasi kulit
0. Tidak
nonimunologis yang
Dermatitis
disebabkan karena kontak Pemeriksaan
1. Dermatitis Kontak Iritan Diagnosa dokter Kontak Iritan Ordinal
dengan bahan kimia, dokter
1. Dermatitis
fisik, atau biologis.
Kontak Iritan
(Murlistyarini. 2018)
Variabel Independen

lamanya pekerja bekerja


pada suatu tempat. Masa
Menyebarkan 0. < 1 tahun
kerjaseseorang
2. Masa Kerja Kuesioner Kuesioner pada 1. ≥1 tahun Interval
menentukan tingkat Pekerja
pengalaman seseorang
dalam menguasai

25
pekerjaannya.

(Retnoningsih, 201 )

Penggunaan alat
pelindung diri (sarung
Menyebarkan 0. Tidak
Penggunaan Alat tangan) oleh karyawan di
3. Kuesioner Kuesioner pada Menggunakan Ordinal
Pelindung Diri (APD) tempat kerja saat
Pekerja 1. Menggunakan
melakukan tugasnya
(Adilah, 2012)
Semua usaha pekerja
untuk menjaga kebersihan
diri selama bekerja
maupun setelah bekerja
Menyebarkan
dengan cara mandi, 0. Buruk
4. Personal Higiene Kuesioner Kuesioner pada Ordinal
mencuci tangan dan kaki, 1. Baik
Pekerja
selalu menggunakan
pakaian yang bersih saat
bekerja.
(Salamah, 2012)

26
Lama hidup pekerja
terhitung sejak lahir Menyebarkan
0. Muda
5. Usia sampai penelitian Kuesioner Kuesioner pada Ordinal
1. Tua
berlangsung Pekerja
(Retnoningsih, 2017)
Berapa kali pekerja
Menyebarkan
terpapar dengan bahan 0. < 8 jam
6. Lama Kontak Kuesioner Kuesioner pada Interval
kimia dalam satu hari 1. ≥ 8 jam
Pekerja
(Marcherya, 2018)
Pernah tidaknya pekerja
Menyebarkan
Riwayat Penyakit Kulit memiliki riwayat 0. Tdak ada
7. Kuesioner Kuesioner pada Ordinal
Sebelumnya penyekit kulit sebelumnya 1. ada
Pekerja
( Marcherya, 2018)

Bagan 3.3 Definisi Operasional

27
3.4 Hipotesis

1. Ada hubungan antara masa kerja dengan kejadian dermatitis kontak iritan pada
pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat tahun 2019

2. Ada hubungan antara penggunaan alat pelindung diri (APD) dengan kejadian
dermatitis kontak iritan pada pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat tahun 2019

3. Ada hubungan antara personal higiene dengan kejadian dermatitis kontak iritan
pada pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat tahun 2019

4. Ada hubungan antara usia dengan kejadian dermatitis kontak iritan pada pekerja
konstruksi di PT X, Jakarta Pusat tahun 2019

5. Ada hubungan antara lama kontak dengan kejadian dermatitis kontak iritan pada
pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat tahun 2019

6. Ada hubungan antara riwayat penyakit kulit sebelumnya dengan kejadian


dermatitis kontak iritan pada pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat tahun 2019

28
BAB IV
METODOLOGI PENELITIAN

4.1 Desain Penelitian


Penelitian ini merupakan penelitian analitik yang menggunakan data kuantitatif,
dengan desain penelitian cross sectional. Dimana variabel independen dan
dependen diamati pada waktu (periode) yang sama. Dan kemudian dianalisa ada
tidaknya kecenderungan hubungan. Desain penelitian cross sectional, yaitu
pengukuran variabel dependen maupun independen dilaksanakan satu kali pada
satu waktu (Arikunto, 2006).

4.2 Lokasi dan Waktu Penelitian


Penelitian ini dilakukan pada bulan Juni sampai Agustus 2019 di PT X, Jakarta
Pusat.

4.3 Populasi dan Sampel Penelitian


4.3.1 Populasi
Menurut Notoatmodjo (2010), populasi penelitian adalah keseluruhan objek
penelitian atau objek yang diteliti. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh
pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat berdasarkan data yang diperoleh, ada
sebanyak 160 pekerja konstruksi yang bekerja di PT X, Jakarta Pusat.

4.3.2 Sampel
Menurut Notoadtmodjo (2010), sampel adalah objek yang diteliti dan dianggap
mewakili seluruh populasi. Dalam penelitian ini, sampel diambil secara langsung
yaitu meliputi pekerja konstruksi di PT X, Jakarta Pusat. Besarnya sampel dihitung
menggunakan rumus (Lemeshow et al, 1997) :

29
n = N. Z² 1  a / 2 .p.q
d².(N-1) +Z² 1  a / 2 p.q

Keterangan :
n = Jumlah sampel yang dibutuhkan
Z = Nilai derajat kepercayaan ( α = 95%, Z 1  a / 2 = 1,96 )
P = proporsi dermatitis kontak p = 50% ( 0,5 )
q = ( 1-p = 1-0,5 = 0,5 )
d = presisi mutlak atau margin of error yang diinginkan sebesar 10 % ( 0,1 )
dengan demikian, maka perhitungan besarnya sampel adalah sebagai berikut :
n = N. Z² 1  a / 2 .p.q
d².(N-1) +Z² 1  a / 2 p.q

n = 160. (1,96)². (0,5). (0,5)


(0,1)². (160 -1)+(1,96)².(0,5).(0,5)
n = 160. 3,9. 0,25
(0,01.159) + 3,9.0,25
n = 156
1,59 + 0,10
n = 156 / 1,69
n = 92,30
Dari hasil perhitungan, diperoleh besar sampel minimal yang dibutuhkan oleh
peneliti sebanyak 92 orang.

Untuk menghindari terjadinya drop out atau Missing jawaban dari responden, maka
perlu ditambahkan 10% dari jumlah sampel tersebut, sehingga jumlah sampel
keseluruhan sebesar 102 responden.

4.4 Kriteria Inklusi dan Kriteri Eksklusi


4.4.1 Kriteria Inklusi
Menurut Notoatmodjo (2010), kriteria inklusi adalah kriteria atau ciri-ciri yang
perlu dipenuhi oleh setiap anggota populasi yang dapat diambil sebagai sampel.

30
Kriteria inklusi dalam penelitian ini adalah :
1. Pekerja di PT X, Jakarta Pusat
2. Pekerja yang bersedia menjadi responden

4.4.2 Kriteria Eksklusi


Menurut Notoatmodjo (2010), kriteria eksklusi adalah ciri-ciri anggota populasi
yang tidak dapat diambil sebagai sampel.
Kriteria eksklusi dalam penelitian ini adalah :
1. Pekerja yang sedang tidak masuk kerja atau cuti

4.5 Pengumpulan Data


Pada pelaksanaan penelitian, peneliti mengumpulkan data melalui data primer dan
data sekunder, yang diuraikan sebagai berikut :
4.5.1 Data Primer
Data primer yaitu data yang diperoleh secara langsung dari pekerja mengenai
faktor faktor yang berhubungan dengan kejadian dermatitis kontak iritan meliputi
masa kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD), personal higiene, usia, lama
kontak, riwayat penyakit kulit sebelumnya.

4.5.2 Data Sekunder


Data sekunder yaitu data yang diperoleh dari penelusuran dokumen, catatan, dan
laporan dari perusahaan, meliputi profil perusahaan, serta potensi bahaya dari
bahan kimia.

4.6 Pengolahan Data


Menurut Hastono (2007) yang dikutip Agustin (2017) seluruh data yang terkumpul
baik data primer maupun data sekunder akan diolah melalui tahap-tahap sebagai
berikut :
4.6.1 Editing
Pemeriksaan data (editing) merupakan kegiatan memeriksa data yang telah
dikumpulkan (daftar pertanyaan). Kegiatan ini dilakukan dengan menjumlahkan.
Kegiatan, menjumlahkan adalah menghitung banyaknya lembaran daftar

31
pertanyaan yang telah diisi untuk mengetahui apakah sesuai dengan jumlah yang
telah ada ditentukan.

4.6.2 Scoring
Setelah dilakukan editing data, dilakukan scoring terhadap setiap jawaban agar
proses pengolahan data lebih mudah.

4.6.3 Coding
Merupakan kegiatan merubah data berbentuk huruf menjadi data berbentuk angka
atau bilangan. Pengkodean dilakukan sesuai dengan definisi operasional.

4.6.4 Processing
Proses memasukkan data yang telah dikumpulkan ke dalam master tabel atau
database computer.

4.6.5 Cleaning
Tahap terakhir yaitu pengecekkan kembali data yang telah dimasukkan untuk
memastikan data tersebut tidak ada yang salah, sehingga dengan demikian data
tersebut telah siap untuk dianalisis.

4.7 Analisis Data


Analisis data hasil penelitian dimaksudkan untuk mengetahui kebenaran dari
hipotesis yang telah ditemukan dan dirumuskan. Analisis data dilakukan dengan
menggunakan program atau software statistik, dalam penelitian ini digunakan
program SPSS (Statistical Program For Social Sciene). Analisis yang dilakukan
adalah analisis univariat dan analisis bivariat.
4.7.1 Analisis Univariat
Analisis univariat bertujuan untuk menjelaskan atau mendeskripsikan karakteristik
setiap variabel penelitian. Pada umumnya dalam analisis ini hanya menghasilkan
distribusi frekuensi dan persentase dari tiap variabel (Notoatmodjo, 2010).

32
Analisis yang dilakukan untuk melihat distribusi frekuensi dan persentase dari
setiap variabel dependen, independen. Variabel tersebut adalah kejadian dermatitis
kontak iritan, masa kerja, penggunaan alat pelindung diri (APD), personal higiene,
usia, lama kontak, riwayat penyakit kulit sebelumnya.

4.7.2 Analisis Bivariat


Apabila telah dilakukan analisis univariat, hasilnya akan diketahui karakteristik
atau distribusi setiap variabel dan dapat dilanjutkan analisis bivariat. Analisis
bivariat yang dilakukan terhadap dua variabel yang diduga berhubungan atau
berkolerasi (Notoatmodjo, 2010).

Menurut Prasetyo (2014) analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis


penelitian atau mengetahui hubungan variabel bebas (independen) dan variabel
terikat (dependen) dengan uji statistik yang disesuaikan dengan skala data yang ada.
Untuk menghubungkan variabel katagorik dengan katagorik uji statistik yang
digunakan adalah Chi Square, untuk menghubungkan variabel numerik dengan
kategorik uji statistik yang digunakan adalah uji T-Independent (apabila variabel
numerik berdistribusi normal), dan uji Mann Whitney (apabila variabel numerik
tidak berdistribusi normal).

Uji Chi-Square, uji T-independent atau uji Mann Whitney menggunakan derajat
kepercayaan 95% dan α 5%. jika P value ≤ 0,005, maka perhitungan secara statistik
menunjukkan bahwa adanya hubungan antara variabel independen dengan
dependen. Jika P value > 0,005, maka perhitungan secara statistik menunjukkan
bahwa tidak adanya hubungan antara variabel independen dengan dependen.

Aturan Chi-Square (Besral, 2005) yang dikutip Agustin (2017) :


1. Jika pada tabel 2x2 dijumpai nilai Expected kurang dari 5 maka digunakan
Fisher’s Exact test
2. Jika pada tabel 2x2 dan tidak ada nilai E kurang dari 5 maka uji yang digunakan
adalah Continuity Correction

33
3. Jika tabel lebih dari 2x2, misal 2x3 atau 3x2 maka digunakan Pearson
Chi-Square

Tiap variabel independen akan ditabulasikan dengan variabel dependen. Pada


tabulasi silang 2x2 akan dicari nilai OR (Odds Ratio) untuk mengetahui derajat
hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen. Interpretasi nilai
OR adalah sebagai berikut :
1. Bila OR = 1 maka ada hubungan antara faktor dengan kejadian
2. Bila OR < 1 maka ada hubungan negatif antara faktor dengan kejadian
3. Bila OR > 1 maka hubungan positif antara faktor dengan kejadian.

4.8 Penyajian Data


Penyajian data menggunakan bentuk teks dan tabel, bentuk teks digunakan untuk
penyajian keterangan dan bentuk tabel digunakan untuk penyajian hasil olahan uji
statistik menggunakan SPSS 20.0.

34
DAFTAR PUSTAKA

Adilah. 2012. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Terjadinya Dermatitis Kontak


Akibat Kerja pada Karyawan Binatu. Universitas Diponegoro: Skripsi

Adly. 2015. Hubungan Antara Lama Kontak Karyawan Bengkel Cuci Kendaraan
dengan Kejadian Dermatitis Kontak Akibat Kerja di Kecamatan Banjasari Kota
Surakarta. Universitas Muhammadiyah Surakarta: Skripsi

Afifah. 2012. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis Kontak


pada Pekerja Proses Finishing Meubel Kayu di Wilayah Ciputat Timur tahun 2012.
FKIK: Skripsi

Agustin. 2017. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Penggunaan Alat


Pelindung Diri ( APD ) pada Pekerja di PT Adhi Karya ( PERSERO ) TBK Proyek
Pembangunan Underpass Mampang - Kuningan Jakarta Selatan Tahun 2017.
Universitas Mohammad Husni Thamrin: Skripsi

Amado. 2012. Irritant Contact Dermatitis. Dalam: Goldsmith LA. New York: Mc Graw
Hill

Anies. 2017. Kedokteran Okupasi: Berbagai Penyakit Akibat Kerja dan Upaya
Penanggulangan dari Aspek Kedokteran. Yogyakarata: Ar-Ruzz Media

Anies. 2006. Waspada Ancaman Penyakit Tidak Menular. Jakarta: PT Elex Media
Komputindo

Arikunto, Suharsini. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT.
Rineka Cipta

Cahyono. 2010. Keselamatan Kerja Bahan Kimia di Industri. Yogyakarta: Gadjah


Mada University Press

35
Djuanda,dkk. 2007. Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin Edisi Kelima. Jakarta: Balai
Penerbit Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia

Hamzah,dkk. 2014. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kejadian Dermatitis Kontak


Akibat Kerja pada Karyawan Pencucian Mobil di Kelurahan Sukarame Kota Bandar
Lampung. Jurnal. (3)3:43-55

Hastono. 2017. Analisa Data Kesehatan. Jakarta: Universitas Indonesia

Indriani. 2010. Pengaruh Riwayat Atopik terhadap Timbulnya Dermatitis Kontak Iritan
di Perusahaan Batik Putra Laweyan Surakarta. Surakarta: Fakultas Kedokteran
Universitas Muhammadiyah. Skripsi

Kartowigno, dkk. 2011. 10 Besar Kelompok Penyakit Kulit. Palembang: Fakultas


Kedokteran Universitas Sriwijaya

Kusworo. 2015. Hubungan Antara Lama Kontak dengan Kejadian Dermatitis Kontak
Akibat Kerja pada Pekerja Bengkel Kendaraan Bermotor di Kecamatan Kartasura
Kota Sukoharjo. Surakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah. Skripsi

Lestari. 2007. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Dermatitis Kontak pada


Pekerja di PT Inti Paneja Press Industri. Jurnal. 11(2):61-68

Mausulli,dkk. 2010. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Dermatitis Kontak Iritan


pada Pekerja Pengolahan Sampah di TPA Cipayung Kota Depok. Jakarta: Universitas
Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Skripsi

Marcherya. 2018. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kejadian Dermatitis Kontak


Akibat Kerja pada Pengrajin Batik di Griya Gabouira Bandar Lampung. Lampung:
Fakultas Kedokteran Universitas Lampung. Skripsi

36
Murlistyarini, dkk. 2018. Intisari Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin. Malang: Tim UB
Press

Nelly. 2015. Hubungan Dermatitis Atopik dengan Kejadian Dermatitis Kontak Alergi.
Universitas Sumatera Utara: Tesis

Notoatmodjo. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: PT Rineka Cipta

Nurhidayat. 2014. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis


Kontak Kosmetik pada Penari Studio Fantasi di Dunia Fantasi Ancol Jakarta Utara
Tahun 2013. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah: Skripsi

Paendong, dkk. 2017. Gambaran Kejadian Dermatitis Kontak Akibat Kerja pada
Petugas Cleaning Service di RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Jurnal. 5(2): 157

Prakoso. 2017. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis Kontak


Iritan pada Pekerja Steam Kendaraan Bermotor di Kecamatan Ciputat Timur.
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah: Skripsi

Prasetyo. 2014. Faktor-faktor yang Berbuhungan dengan Dermatitis Kontak Iritan


pada Tangan Pekerja Konstruksi yang Terpapar Semen di PT Wijaya Kusuma
Contractors tahun 2014. Jakarta: Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Skripsi

Retnoningsih. 2017. Analisis Faktor-faktor Kejadian Dermatitis Kontak pada Nelayan.


Universitas Muhammadiyah: Skripsi.

Sarfiah. 2016. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Dermatitis Kontak Iritan pada
Nelayan di Desa Lamanggau Kecamatan Tomia Kabupaten Wakatobi Tahun 2016.
Jurnal

Sari. 2017. Analysis of Risk Factors Attenistic Dermatitis Attendance on The Center in
Puskesmas Pauh Padang. Jurnal. 2(3): 324

37
Salamah. 2012. Dermatitis Kontak pada Pekerja Konstruksi PT Waskita Karya Proyek
World Class University di Universitas Indonesia Tahun 2012. Universitas Indonesia:
Skripsi

Suryani,dkk. 2011. Faktor-faktor yang Berpengaruh dengan Dermatitis Kontak pada


Pekerja Bagian Procesting dan Filling PT Cosmar Indonesia Tangerang Selatan
Tahun 2011. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah: Skripsi

Sodirman. 2014. Kesehatan Kerja: Dalam Perspektif Hiperkes dan Keselamatan Kerja.
Jakarta: Penerbit Erlangga.

Utama. 2014. Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Kedisiplinan Pemakaian Sarung


Tangan VINYL dengan Gejala Dermatitis Kontak pada Pekerja Bagian Pewarnaan
CV.Batik Brotoseno Masaran Sragen. Jurnal

Wardani. 2018. Faktor yang Berhubungan dengan Dermatitis Kontak Akibat Kerja
pada Pekerja Proyek Bandara. Jurnal.7(2):249-259

38
LAMPIRAN

39
KUESIONER PENELITIAN

FAKTOR - FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN


KEJADIAN DERMATITIS KONTAK IRITAN PADA
PEKERJA KONSTRUKSI DI PT X
JAKARTA PUSAT
TAHUN 2019

Kepada Yth. Jakarta, Juni 2019


Bapak/Ibu
Di tempat

Dengan hormat,
Nama saya Hanifa Ramadhanti, Mahasiswi Program Studi S1 Kesehatan
Masyarakat Peminatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja ( K3) Universitas Husni
Thamrin, dengan ini memohon kesedian Bapak untuk mengisi kuesioner.
Kuesioner ini sangat saya perlukan untuk menyelesaikan tugas akhir atau skripsi
dengan judul “ Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis
Kontak Iritan pada Pekerja Konstruksi di PT X Jakarta Pusat tahun 2019.”

Sehubungan dengan hal tersebut, saya mohon Bapak meluangkan waktu untuk
mengisi kuesioner ini dengan kenyataan yang sebenarnya. Perlu Bapak ketahui,
bahwa jawaban yang Bapak berikan bersifat rahasia dan tidak akan
mempengaruhi Bapak dalam bekerja. Apabila ada hal yang tidak dimengerti,
dapat ditanyakan langsung kepada peneliti.

Atas bantuan Bapak, saya ucapkan terima kasih dan selamat mengisi kuesioner ini.

Hormat saya,

Hanifa Ramadhanti

40
PETUNJUK PENGISIAN KUESIONER
( Mohon dibaca dengan cermat )

1. Berikut ini terdapat beberapa kelompok pertanyaan tentang Dermatitis Kontak


Iritan
2. Mohon untuk mengisi Lembar Surat Persetujuan ( Inform Consent ) sebelum
mengisi lembar jawaban pada kuesioner ini
3. Bacalah kuesioner ini dengan baik dan cermat
4. Beri tanda ceklis ( √ ) pada salah satu alternatif jawaban yang tersedia : “ Ya ”
atau “ Tidak ”
5. Beri tanda silang ( X ) pada salah satu alternatif jawaban yang tersedia :
“ a,b,c….”
6. Beri tadan ceklis ( √ ) pada salah satu alternatif jawaban yang tersedia :
a. Sering
b. Kadang-kadang
c. Tidak Pernah
7. Setiap pertanyaan hanya membutuhkan satu jawaban
8. Jawablah kuesioner ini sendiri, jangan bertanya kepada teman kerja
9. Mohon untuk menjawab semua pertanyaan yang diberikan, jangan ada yang
terlewati
10. Mohon memberikan jawaban yang sebenarnya
11. Saya sangat mengharapkan bantuan Anda dalam pengisian kuesioner ini,
untuk itu saya mohon agar Anda mengembalikan kuesioner ini jika telah diisi
lengkap tanpa ada yang terlewati
12. Terima kasih atas kesediaan waktu Anda untuk mengisi kuesioner ini.

41
I. Identitas Responden
1. Nomor Responden ( diisi oleh peneliti )
2. Nama
3. Pendidikan Terakhir a. Tidak sekolah
b. Tidak tamat SD
c. Tamat SD
d. Tidak Tamat SMP
e. Tamat SMP
f. Tidak Tamat SMA/SMK
g. Tamat SMA/SMK
h. Tamat Perguruan Tinggi
4. Unit Kerja

II. Masa Kerja


No Pertanyaan Jawaban
1. Kapan Anda mulai bekerja Bulan…… Tahun……

III. Penggunaan Alat Pelindung Diri ( APD )


No Pertanyaan Sering Kadang- Tidak
Kadang Pernah
1. Ketika bekerja, apakah Anda menggunakan alat
pelindung diri berupa sarung tangan
2. Apakah Anda mengenakan baju pelindung yang
sesuai
3. Apakah Anda menggunakan baju pelindung
menutupi seluruh bagian tubuh sampai bawah
4. Apakah Anda menggunakan sepatu yang
menutupi seluruh bagian kaki
5. Apakah supervisor / petugas K3 selalu melakukan
pengecekan terhadap kondisi APD

42
IV. Personal Higiene
No Pertanyaan Sering Kadang- Tidak
Kadang Pernah
1. Mencuci tangan dengan air dan sabun sebelum
melakukan proses pekerjaan
2. Mencuci tangan dengan air dan sabun setelah
melakukan proses kerja
3. Melakukan tahapan-tahapan mencuci tangan
dengan benar
4. Apakah Anda mencuci seragam kerja
5. Apakah Anda setelah selesai bekerja selalu mandi

V. Lama Kontak
No Pertanyaan Ya Tidak
1. Apakah saat ini Anda terkena bahan konstruksi
( misal : semen, cat, batu, dll ) yang mempunyai
potensi iritasi kulit atau gatal

2. Berapa lama Anda terkena bahan tersebut ….….. jam/hari


3. Seberapa sering Anda terkena bahan tersebut ….… kali/hari

VI. Riwayat Penyakit Kulit Sebelumnya


No Pertanyaan Ya Tidak
1. Apakah Anda sebelumnya pernah mengalami atau
menderita peradangan kulit
2. Jika pernah, bagaimana kelainan kulit yang Anda derita sebelumnya
a. Gatal
b. Kemerahan
c. Bengkak
d. Mengelupas
e. Kulit Kering

43
f. Kulit Bersisik
g. dll, Sebutkan………
3. Apakah Anda telah melakukan pengobatan Ya Tidak
terhadap kelainan kulit yang pernah Anda derita

44

Anda mungkin juga menyukai