Anda di halaman 1dari 10

CARA MENANAM BUNGA MAWAR YANG BENAR

Proses penanaman dalam budidaya bunga juga merupakan hal yang penting, termasuk
diantaranya bunga mawar. Dalam budidaya bunga mawar banyak hal yang harus diperhatikan
dalam proses penanaman. Agar bunga mawar yang kita tanam akan tumbuh dengan sehat. Berikut
adalah cara penanaman bunga mawar yang baik

Teknik Penanaman
Penentuan Pola Tanam
Buat lubang tanam pada jarak 60-60 cm atau 70-70 cm, tergantung jenis mawar dan kesuburan
tanahnya.

Pembuatan Lubang Tanam


Untuk membuat lubang diperlukan sekop melengkung supaya diperoleh lubang berbentuk silindris.
Ukuran lubang 45-45-45 cm. Kedalaman yang baik yaitu bila tanaman diletakkan dalam lubang,
kedudukan bagian percabangan utama (bud union) letaknya sejajar dengan permukaan tanah. Akar
mawar tidak dapat menembus tanah terlalu dalam, maka tidak perlu mencangkul tanah terlalu
dalam, cukup 45-55 cm.

Pada saat membuat lubang, tanah di permukaan (top soil), sub-soil dikumpulkan terpisah, karena
akan digunakan untuk menutup lubang kembali. Bila daerah itu tertutup rumput, harus diambil dalam
bentuk lempengan-lempengan dan diletakkan di tempat teduh, untuk digunakan sebagai pupuk,
dengan memasukkannya ke dalam lubang. Lempengan rumput diletakkan terbalik. Top soil
dicampur dengan bahan organik (seperti kompos, pupuk hijau, pupuk kandang dan sebagainya)
perbandingan 4 bagian tanah dan 1 bagian bahan organik. Lubang ditimbuni sub-soil dicampur
dengan bahan organik (dalam jumlah lebih banyak dari pada campuran untuk top soil) dan super
fosfat (dapat juga dipakai tepung tulang) 20%. Jumlah super fosfat 1,5-2 kg per 10 m2 tanah, tepung
tulang 1,5-3 kg per 10 m2. Lubang diisi top soil dan bahan organik sampai membentuk gundukan.

Cara Penanaman
Waktu tanam mawar adalah pada awal musim hujan (bila keadaan airnya memadai dapat dilakukan
sepanjang musim/tahun. Tanaman mawar yang ditanam berupa bibit cabutan (tanpa tanah), dan
bibit yang berasal dari polybag.

Cara penanaman bibit mawar cabutan :


a)Bongkar bibit tanaman mawar dari kebun pembibitan secara cabutan.
b) Potong sebagian batang dan cabang-cabangnya, sisakan 20-25 cm agar habitus tanaman
menjadi perdu (pendek).
c) Potong sebagian akar-akarnya dengan gunting pangkas tajam dan steril.
d) Rendam bibit mawar dalam air atu larutan Zat Pengatur Tumbuh (ZPT) seperti Dekamon 1-2
cc/liter selama 15-30 menit.
e) Tanam bibit mawar di tengah-tengah lubang tanam dan akarnya diatur menyebar ke semua arah.
Timbun (urug) dengan tanah hingga batas pangkal leher batang.
f) Padatkan tanah di sekeliling batang tanaman mawar pelan-pelan agar akarakarnya dapat kontak
langsung dengan air tanah.
g) Siram tanah di sekeliling perakaran tanaman hingga basah.
h) Pasang naungan sementara dari anyaman bambu/bahan lain untuk melindugi tanaman mawar
dari teriknya sinar matahari sore hari.
Penanaman bibit mawar dari polybag berbeda dengan penanaman bibit mawar cabutan. Bibit
mawar dari polybag dipindahtanamkan secara lengkap bersama tanah dan akar-akarnya.
Tata cara penanaman bibit mawar dari polybag adalah sebagai berikut:
a)Siram media dalam polybag yang berisi bibit mawar hingga cukup basah.
b) Angkat polybag kemudian balikkan posisinya sambil ditekuk-tekuk bagian dasarnya agar bibit
mawar bersama tanah dan akar-akarnya terlepas (keluar) dari polybag. Bila polybag berukuran
besar, maka pengeluaran bibit mawar dapat dengan cara menyobek atau menyayat polybag
tersebut.
c) Tanamkan bibit mawar ke dalam lubang tanam yang telah disiapkan jauh hari sebelumnya. Letak
bibit mawar tepat di tengah-tengah lubang tanam, kemudian urug dengan tanah sampai penuh
sambil dipadatkan pelan-pelan
d) Siram tanah di sekeliling perakaran tanaman mawar hingga cukup basah. Bibit mawar akan
langsung segar dan tumbuh tanpa melalui pelayuan atau istirahat dulu.
Demikian cara menanam bunga mawar denga baik. Silahkan mencobanya.

Cara Menanam Bunga Mawar Dalam Pot dengan 3 Langkah Mudah

Cara menanam bunga mawar dengan metode stek banyak dilakukan oleh
para petani dalam budidaya bunga mawar. Cara ini relatif mudah
dilakukan dan memiliki tingkat keberhasilan yang cukup besar
dibandingkan dengan cara yang lain. Walaupun tidak semudah yang ada
di dalam panduan tapi bila kamu mengikuti langkah-langkah yang
diajarkan akan memperbesar tingkat keberhasilan dalam budidaya bunga
mawar.
Bunga mawar banyak diminati oleh masyarakat karena mempunyai
warna dan bentuk bunga yang indah. Selain warna yang beragam, bunga
ini juga memiliki bau yang harum sehingga banyak digandrungi oleh
kaum hawa. Oleh karena itu bunga ini banyak digunakan sebagai hiasan
di berbagai acara.
Cara Menanam Bunga Mawar di
Dalam Pot
Bagaimana cara menanam bunga mawar agar bisa tumbuh dengan baik?
Menanam bunga ini di dalam pot tidaklah terlalu sulit, yang diperlukan
adalah kemauan dan keinginan kuat untuk belajar. Hal ini karena dalam
proses penanaman dan perawatan bunga mawar harus diperlakukan
secara khusus. Selain menjaga kebutuhan nutrisi, kamu juga harus
memperhatikan kebutuhan air tanaman ini. Berikut adalah langkah-
langkah dalam melakukan budidaya bunga mawar.

Persiapan Bibit Bunga Mawar

Cara Menanam dan Budidaya Bunga Mawar dengan Bibit Stek @infoagribisnis.com
Langkah awal dalam menanam bunga mawar adalah mempersiapkan
bibit yang berkualitas. Bila kamu ingin tidak memiliki waktu lebih untuk
proses pembibitan, kamu bisa membeli bibit bunga mawar yang banyak
dijual di tempat penjual bunga. Pilihlah bibit yang bagus dan tidak ada
tanda-tanda terkena penyakit.Bila kamu ingin melakukan pembibitan
sendiri bisa mencoba menggunakan metode stek. Pilihlah batang bunga
mawar yang sudah cukup tua kemudian potong dengan menggunakan
pisau yang bersih sepanjang 10 cm. Siapkan media semai dari polybag
atau pot yang telah diisi campuran pupuk kandang dan tanah dengan
perbandingan 2:1. Dinginkan media semai dengan cara diangin-
anginkan selama 15 hari.

Buatlah lubang pada media semai dengan ukuran 3 atau 4 cm. Langkah
selanjutnya adalah memasukan batang bunga mawar yang telah distek ke
dalam media semai secara perlahan agar kulitnya tidak rusak. Tutup
lubang dengan tanah kemudian letakan pada tempat yang terlindung dari
sinar matahari langsung atau hujan.

Membuat dan Menyiapkan Media Tanam Bunga MawarMedia tanam


yang digunakan untuk menanam bunga mawar di dalam pot adalah
campuran pupuk kandang, pasir dan tanah dengan perbandingan 1:4:4.
Aduk semua media di atas sampai tercampur rata kemudian biarkan
sampai 15 hari. Gunakan pupuk kadang yang sudah difermentasi atau
pupuk yang sudah lama (matang).Untuk medianya kamu bisa
menggunakan pot atau polybag tapi disarankan menggunakan pot yang
terbuat dari tanah. Karena pot ini memiliki sistem drainase yang baik.
Untuk ukuran pot kamu bisa menyesuaikan sesuai keinginan kamu. Tapi
jangan menggunakan pot yang terlalu kecil karena akan mengganggu
pertumbuhan tanaman ini. Gunakan pot dengan ukuran minimal 25 cm.

Menanam Bunga Mawar pada Media Tanam

Tanam Bunga Mawar @bunga-mawar.com

Bila bibit bunga mawar sudah mulai tumbuh, itu merupakan sinyal
bahwa tanaman telah siap dipindahkan ke dalam media tanam. Langkah
awal yang harus kamu lakukan adalah mengisi dasar media tanam
dengan pecahan genting agar air yang keluar dari media tanam tidak
terlalu becek. Isi pot dengan media tanam (campuran tanah, pupuk
kandang dan pasir) sampai setengah bagian, kemudian masukan bibit
bunga mawar tepat di tengah-tengah pot. Setelah itu tambahkan media
tanam kembali sampai pot penuh.Kemudian tekan media tanam secara
berlahan agar bibit bunga bisa berdiri dengan tegak dan tidak mudah
roboh saat disiram. Setelah selesai menanam letakan pot pada tempat
yang tidak terkena sinar matahari langsung sekitar satu minggu sampai
tanaman siap sepenuhnya terkena sinar matahari secara langsung.

Perawatan dan Pemeliharaan Bunga Mawar

Perawatan Paska Menanam Bunga Mawar @tatakebun.blogspot.com


Perawatan pada budidaya bunga mawar dalam pot meliputi penyiangan
dari tanaman pengganggu dan juga penyiraman air secara teratur. Siram
tanaman secara berkala, bisa satu atau dua kali sehari. Hal ini
bergantung pada kondisi media tanam, jangan menyiram berlebihan
karena bila media tanam basah akan menyebabkan akar tanaman cepat
membusuk.

Agar bunga mawar yang kamu tanam bisa tumbuh dengan subur maka
kebutuhan unsur hara pada tanaman harus terpenuhi dengan baik. Hal ini
bisa dilakukan dengan memberikan pupuk sebagai sumber nutrisi. Untuk
pemupukan bisa menggunakan pupuk kadang dengan cara menaburkan
di sekitar tanaman. Usahakan agar pupuk tidak menyentuh batang
tanaman secara langsung.Selain pupuk kandang kamu juga bisa
memberikan pupuk NPK, caranya bisa dilakukan dengan melarutkan
pupuk pada air kemudian lakukan penyiraman dengan air tersebut.
Takaran pemberian pupuk adalah 1 sendok NPK dilarutkan ke dalam 5
liter air kemudian kocorkan 200 ml untuk setiap tanaman. Pemupukan
ini bisa kamu lakukan setiap 15 sampai 20 hari sekali.

Itulah cara menanam bunga mawar dalam pot dengan cara stek. Untuk
menghemat pupuk, kamu juga bisa memanfaatkan limbah dapur sebagai
pupuk tanaman bunga mawar. kamu bisa menggunakan ampas teh atau
air cucian beras(air leri) sebagai pupuk organik. Ampas teh yang sudah
dingin ditaburkan di sekeliling tanaman, sedangkan air leri bisa di
aplikasikan dengan penyiraman atau penyemprotan ke daun tanaman.
Semoga bermanfaat.

Cara Menanam Bunga Anggrek agar Cepat BerbungA


Cara menanam bunga anggrek beserta tipsnya– Anggrek merupakan tanaman hias yang
bunganya sangat indah. Anggrek telah dikenal manusia sejak 200 tahun lalu dan barulah
sejak 50 tahun terakhir mulai dibudidayakan di Indonesia. Pusat tanaman anggrek di
Eropa ialah Inggris, sedangkan di Asia ialah Muangthai. Di Indonesia, anggrek
banyak berada di Jawa Barat, Jawa Tengah, Sumatera maupun di Irian Jaya.
JENIS BUNGA ANGGREK
Jenis anggrek yang berada di Indonesia termasuk jenis yang indah diataranya yaitu:Vanda
tricolor (berada di Jawa Barat dan di Kaliurang), Vandahookeriana (warnanya
ungu berbintik-bintik berasal dari Sumatera), anggrek ralat atau Dendrobium phalaenopsis,
anggrek bulan atau Phalaenopsis amabilis, anggrek Paphiopedilun praestans, dari Irian Jaya,
serta anggrek Paphiopedilun glaucophyllum yang berasal dari Jawa Tengah. Tanaman hias
anggrek bisa dibedakan berdasarkan sifat hidupnya menjadi 3, yaitu:

1. Anggrek Ephytis ialah jenis anggrek yang menumpang pada batang pohon lain namun tidak
merusak atau merugikan yang ditumpangi. Alat yang digunakan untuk
menempel ialah akarnya, sedangkan akar yang fungsinya untuk mencarri
makanan ialah akar udara.
2. Anggrek semi Ephytis ialah jenis anggrek yang menempel pada pohon atau tanaman lain
tetapi tidak merusak yang ditumpangi, cuma akar lekatnya juga berfungsi seperti akar udara
yaitu untuk mencari makanan untuk berkembang.
3. Anggrek Terrestris ialah jenis anggrek yang hidup di atas tanah. Anggrek jenis ini juga
banyak dibudidaya
CARA MENANAM BUNGA ANGGREK AGAR CEPAT BERBUNGA
Tanaman hias anggrek bisa tumbuh di berbagai ketinggian tempat. Tanaman ini bisa
tumbuh mulai dari 0 sampai 5.000 m di atas permukaan air laut. Jenis anggrek yang tumbuh
pada dataran rendah (sekitar 0-300 m di atas permukaan laut) diataranya yaitu Acampe
praemorsa, Pholidota imbricata, Cymbidium aloifolium, dan Vanda roxburghii.Sedangkan
jenis anggrek dataran tinggi (ketinggian sekitar 3.500- 5.000 m di atas permukaan
laut) diataranya yaitu Bulbophyillum retusiusculum, Habenaria cumminsiana, Nervilia
macroglossa, Pleione maculate, Herminium longilobatum, dan sebagainyacara menanam
bunga anggrek agar cepat berbunga sanagt penting untuk diketahui

Struktur morfologi tanaman hias anggrek, terutama bunganya sangat menarik. Tanaman ini
adalah tanaman herba tahunan, yang tumbuh di beberapa keadaan iklim yang bermacam-
macam.Jenis anggrek ada yang hidup di semak-semak atau pohon-pohonan dan disebut
sebagai anggrek liar, ada yang hidup di tanah atau yang disebut terestrial, ada yang hidup di
batuan dan disebut litofit, yang hidup di sisa-sisa tanaman ialah epifit, sedangkan yang
tumbuh di air seperti Rhizanthella dan Cryptanthemis dinamakan semiakuatik.

Tanaman hias anggrek tidak bersifat parasit, sehingga tidak merugikan tanaman lainnya.
Tanaman ini memenuhi kubutuhan makanan untuk dirinya sendiri dari proses
fotosintesis, dan malah tahan hidup berbulan-bulan meskipun tanpa perawatan.Budidaya
tanaman hias anggrek akan berhasil dengan baik jika lingkungan tumbuh alaminya bisa
terpenuhi. Faktor genetik merupakan faktor yang penting dalam pertumbuhan dan
pembungaan tanaman anggrek. Tetapi, faktor lingkungan juga ikut berperan
menetukan kesuksesan budidaya tanaman hias bunga anggrek. Beberapa faktor lingkungan
yang berpengaruh terhadap pertumbuhan tanaman ini adalah temperatur, kelembapan dan
sinar matahari

Secara garis besar bunga anggrek terbagi menjadi 3 jenis yaitu anggrek Epiphyt, Semi
Epiphyt dan anggrek Terrestris atau anggrek tanah. Ketiga jenis anggrek tadi sudah kita
bahas sebelumnya. Beberapa tips yang dapat saya berikan yaitu:
TIPS MEDIA TANAM BUNGA ANGGREK
Dalam budidaya tanaman hias anggrek anda perlu mengetahui media atau tempat untuk
menanam bunga anggrek yang cocok sesuai dengan jenis anggrek itu. Budidaya
anggrek sesungguhnya tidaklah terlalu sulit bagi orang awam, bahkan untuk menanam bunga
anggrek Kamu tak perlu memakai pot, sebab tanaman anggrek dapat menempel pada
tanaman lain. Untuk lebih baiknya pasti akan lebih maksimum jika memakai pot tersendiri.

TIPS TEMPAT YANG BAGUS UNTUK BUDIDAYA TANAMAN HIAS


ANGGREK
Selain memperhatikan media yang dipakai untuk menanam anggrek, Kamu
harus memperhatikan tempat untuk menanam bunga anggrek
tersebut.Pilihlah tempat yang memiliki intensitas matahari yang cukup
bagus, sebab pertumbuhan tanaman hias anggrek sangat terpengaruh dengan intensitas sinar
matahari yangditerima. Upayakan untuk menyesuaikan jenis tanaman hias anggrek
berdasarkan tingkat intensitas matahari yang diterima sehingga anggrek dapat
tumbuh dengan maksimal.

cara menanam bunga anggrek yang benar salah satunya dengan peletakan pot yang tepat
Berdasarkan tingkat kebutuhan intensitas cahayanya anggrek terbagi menjadi tiga jenis. Jenis
pertama tanaman hias anggrek yang mesti terkena sinar matahari secara langsung. Jenis
anggrek yang cocok untuk dibudidayakan di area terbuka ialah anggrek Vanda,
anggrek Arachnis dan anggrek Renanthera.
Sedangkan jenis kedua ialah jenis anggrek yang dapat tumbuh baik di tempat yang tidak
terkena sinar matahari secara langsung. Jenis anggrek yang cocok bagi keadaan ini
merupakan anggrek Ancedium, anggrek Dendrobium, atau anggrek Cattleya.
Untuk membudidayakan tanaman anggrek jenis kedua ini Anda perlu mempunyai tempat
yang khusus yang telah dirancang sedemikian rupa supaya bisa memaksimalkan
pertumbuhan anggrek yang Kamu tanam.Sedangkan jenis tanaman hias anggrek yang
terakhir ialah anggrek yang tidak suka terpapar sinar matahari, sehingga Anda
perlu menaruhkan tanaman ini pada lokasi yang teduh. Jika Kamu memiliki halaman rumah
yang teduh, sebaiknya Kamu menanam jenis Anggrek Paphiopedilum dan
anggrek Phalaenopsis.

TIPS KETINGGIAN POT BUNGA ANGGREK


Hal lain yang tidak kalah penting dalam budidaya tanaman hias anggrek yaitu
ketinggian tempat untuk meletakkan pot anggrek. Teknik
menanam berikutnya yaitu menanam anggrek menurut ketinggian tempat tanam.
Berdasarkan ketinggian tempat tanam anggrek terbagi menjadi tiga jenis:

Ketinggian 1001 m dpl. JikaKamu tinggal di tempat dengan ketinggian 1001 m dpl jenis
anggrek yang cocok bagi Kamu tanam ialah anggrek cymbidium dan anggrek miltonia.

 Ketinggian 500 – 1000 m dpl. JikaKamu mau membudidayakan anggrek jenis Dendrobium,
Oncidium atau Cattleya Kamu perlu menempatkan tanaman ini di ketinggian 500 – 1000 m
dpl.
 Ketinggian 500 m dpl. Jenis ketiga ialahanggrek yang akan tumbuh
secara maksimum jika ditempatkan pada ketinggian 500 m dpl. Salah satu contoh tanaman
hias anggrek yang tumbuh pada ketinggian ini merupakan anggrek
jenis Arachnis dan Vanda. Selain ketinggian tempat tanam Kamu juga harus memperhatikan
sirkulasi udara di tempat tersebut.
Lokasi yang bagus untuk pertumbuhan anggrek ialah tempat yang mempunyai angin sedikit.
Hal lain yang mesti diperhatikan yakni kelembaban udaranya supaya tanaman anggrek dapat
tumbuh subur dan menghasilkan bunga yang indah.

TIPS MEMILIH BIBIT BUNGA ANGGREK


Sebelum menanam bunga anggrek tentu saja Kamu perlu memilih bibit
yang memiliki kualitas yang bagus. Pilihlah bibit yang siap untuk dibudidayakan pada
umumnya bibit yang bagus yaitu bibit yang sudah berumur 1 tahun
dan sudah mempunyai daun serta akar.Bibit tersebut harus ditanam di plastik selama 3
bulan, sehabis itu barulah pindahkan ke dalam pot kecil (diameter 6 cm sampai 12 cm).
Berikan sedikit pupuk organik selama proses pembibitan supaya pertumbuhan tanaman hias
anggrek optimal. Seusai 3 bulan berada di pot kecil, barulah kamu bisa memindahkan
anggrek ke dalam pot yang berukuran lebih besar.

CARA MENANAM BUNGA ANGGREK DI POT ATAU PAPAN PAKIS


DENGAN TEPAT
Ada dua cara menanam bunga anggrek, yaitu:

1. Ditanam pada pot


2. Ditempel pada pohon atau papan pakis.
Sesungguhnya kata para farmer Anggrek, menanam anggrek itu amat mudah dan sederhana,
tetapi dibutuhkan kesabaran, ketelatenan dan fokus. Anda juga harus mengetahui cara
menanam bunga anggrek agar cepat berbunga dan maksimal pertumbuhannya.

Nah yang paling penting pada penanaman anggrek menurut pendapat saya ialah perakaran
Anggrek tidak rusak, apabila akarnya rusak dan busuk maka anggrek tak akan tumbuh dan
berkembang dengan baik, tanaman tidak goyang dan drainase lancer.

Maka dari itu dalam penanaman anggrek di pot, di butuhkan pot yang banyak lubang di
bawahnya dan peletakan pot anggrek harus betul untuk memberikan pertumbuhan tanaman
hias yang bagus dan bunga yang indah.

CARA MENANAM BUNGA ANGGREK DI POT.


Adapun perlengkapan yang diperlukan untuk menanam di pot yaitu:

 Penanaman tanaman Anggrek di Pot Plastik, Pot Tanah atau Pot Semen.
Pot yang akan digunakan sebaiknya pot baru namun bisa pula memakai pot bekas tetapi
harus dengan pembersihan terlebih dulu. Pot bekas pada umumnya ditumbuhi lumut, jamur
bahkan mungkin bakteri. Dan mungkin pot sudah asam. Untuk itu harus dibersihkan sampai
benar-benar bersih.

 Tiang penahan batang tanaman hia anggrek.


Lebih baik dibuat dari kawat dengan diameter 2-4 mm. selain kokoh juga tahan lama. Fungsi
dari tiang ini merupakan penyangga tanaman supaya tidak goyang saat penyiraman atau
pemberian pupuk. Sehingga pertumbuhan akar tidak terganggu. Tiang penyangga ini dapat
anda lepas jika tanaman telah menempel kuat pada pot.

 Media tanam tanaman hias anggrek


Media tanam yang baik untuk menanam anggrek yaitu, potongan pakis, arang kayu, sabut
kelapa.

CARA MENANAM BUNGA ANGGREK DENGAN MENGGUNAKAN POT YAITU:

1. Pasang tiang penahan hingga menyentuh dasar pot.


2. Kemudian masukkan media arang kayu atau potongan atau bisa juga dengan sabut kelapa.
3. Sehabis itu tanaman anggrek ditaruh diatas media dan akar diatur agar menyebar rata. Jangan
sampai lupa batang tanaman diikat pada tiang penyangga tadi.
4. Langkah terakhir, diatas akar ditambah media lagi secukupnya. Harus diingat, jangan sampai
batang tanaman anggrek tertimbun oleh media tanam. Bagi yang menggunakanmedia pot
plastik, pada bagian dasar pot isi pot dengan pecahan batu bata atau genteng secukupnya.
bisa sampai 1/3 tinggi pot. Ini berguna untuk memperberat pot dan untuk penyaring.
MENANAM BUNGA ANGGREKSupaya anggrek mempunyai pertumbuhan yang
sempurna dan mempunyai warna bunga yang cerah ada beberapa tips yang dapat
anda lakukan.cara menanam bunga anggrek yang baik akan mengahsilakn bunga
anggrek yang cantik

AKAR BIBIT BUNGA ANGGREKSeusai tiga bulan, pada umumnya akar


akan mulai tumbuh dan biasanya sampai menyembul keluar dari tanah. Melihat
kondisi ini mungkin Kamu akan langsung memasukan lagi akar yang menyembul tadi
kedalam tanah. Tetapi, jangan lakukan hal tersebut, sebab justru akan membahayakan
tanaman hias anggrek yang Kamu tanam. Sebaiknya yang mesti Kamu lakukan yaitu
dengan memindahkan tanaman tersebut ke dalam pot yang ukurannya lebih besar.

BATANG BUNGA ANGGREKkadang tanaman hias anggrek mempunyai batang


yang tinggi. Untuk menjaga batang tersebut supaya tidak mudah roboh, Kamu dapat
menggunakan tiang penyangga pada batang. Tiang penyangga ini untuk memastikan
bahwa batang anggrek tetap dapat berdiri tegak.
MENEMPATKAN PADA SUHU YANG TEPATAnggrek akan tumbuh dengan baik
pada tempat yang memiliki suhu sekitar 14 derajat celcius sampai 36 derajat
celcius. Bila Kamu dapat menjaga suhu secara rutin, Kamu dapat melihat anggrek
yang Kamu tanam mengeluarkan bunga yang indah melampaui apa yang diinginkan.

CARA MEMINDAHKAN ANGGREKJangan sekali-kali memindahkan


tanaman hias anggrek secara sembarangan, sebelum mencabut bibit anggrek terlebih
dulu siapkanlah pot baru yang akan dipakai sebagai tempat baru untuk anggrek. Sesudah
pot baru sudah siap, barulah Kamu pindahkan tanaman anggrek ini.Pastikanlah
posisinya sempurna dan tambahkan sedikit media tanam lain seperti pakis cincang.
Sekian tips dan cara menanam bunga anggrek dari saya.Bagi Kamu yang masih pemula
dan mau mencoba membudidayakan tanaman hias anggrek disarankan untuk
membudidayakan anggrek hitam atau anggrek bulan. Selamat mencoba dan
mempraktekan cara menanam bunga anggrek. Wassalam

Anda mungkin juga menyukai