Anda di halaman 1dari 5

POST TEST

BIMBINGAN TEKNIS IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN
TAHUN 2017
Waktu : 60 menit

Petunjuk:
1. Bacalah soal-soal di bawah ini secara cermat, kemudian pilih dan beri tanda silang (X)
pada huruf di depan alternatif jawaban yang tepat pada lembar jawaban yang
disediakan.
2. Lembar jawaban yang sudah diisi dan lembar soal ini agar diserahkan kembali ke
Narasumber/Fasilitator.

Soal Pilihan Ganda


1. Di bawah ini merupakan tujuan umum gerakan literasi sekolah yaitu…
a. Menumbuhkembangkan budaya literasi membaca dan menulis peserta didik di
sekolah.
b. Meningkatkan kapasitas warga dan lingkungan sekolah agar literat.
c. Menjadikan sekolah sebagai taman belajar yang menyenangkan dan ramah anak,
agar warga sekolah mampu mengelola pengetahuan.
d. Menumbuhkembangkan budi pekerti peserta didik melalui pembudayaan
ekosistem literasi sekolah yang diwujudkan dalam gerakan literasi sekolah, agar
mereka menjadi pembelajar sepanjang hayat.
e. Menjaga keberlanjutan pembelajaran dengan menghadirkan beragam buku
bacaan dan mewadahi berbagai strategi membaca.
2. Indikator pencapaian kegiatan dalam pengembangan Literasi Sekolah di SMK pada
tahap pengembangan adalah …
a. Tersedia program kerja sekolah untuk membaca 15 menit.
b. Peserta didik dapat menginformasikan jenis bacaan yang diminati dalam kegiatan
membaca di sekolah.
c. Peserta didik mampu menjelaskan apa yang dibaca.
d. Tersedia dokumentasi ketersediaan bahan bacaan.
e. Tersedia instrumen untuk membuat peta cerita.
3. Implementasi program Literasi Digital di SMK diharapkan dapat mendorong peserta
didik mendukung Keterampilan Abad 21, di mana peserta didik dirorong untuk mampu
memecahkan masalah yang disampaikan guru, dipancing bertanya, serta berupaya
mencari pemecahan masalah dengan mencari berbagai informasi melalui internet.
Pernyataan di atas merupakan keterampilan …
a. Critical Thinker.
b. Communicator.
c. Collaborator.
d. Creator.
e. Counselor.

@2017, Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum 2013 SMK, Direktorat PSMK 1


4. Salah satu bentuk pembelajaran Higher Order Thinking Skills (HOTS) adalah berpikir
kritis (critical thinking), dengan tujuan:
a. Peserta didik dapat menerapkan penilaian secara bijaksana atau menghasilkan
kritik yang mempunyai dasar (alasan).
b. Peserta didik bebas berpikir agar proses peningkatan kecerdasannya tidak
terhambat.
c. Peserta didik mempunyai kecerdasan intelektual yang tinggi yang
mengesampingkan norma.
d. Peserta didik memiliki daya kritis tinggi berdasarkan pengalamannya.
e. Peserta didik mempunyai ilmu tinggi sesuai tuntutan abad 21.
5. Membuat keputusan dengan: (1) Menganalisis dan mengevaluasi fakta secara efektif,
(2) Menganalisis dan mengevaluasi berbagai sudut pandang, (3) Mensintesis dan
membuat keterhubungan antara informasi dan pendapat, (4) Menginterpretasi
informasi dan menarik simpulan berdasarkan analisis Terbaik, dan (5) Merefleksi
pengalaman belajar dan proses merupakan kompetensi abad 21 dalam hal … :
a. Berpikir kritis.
b. Pemecahan masalah.
c. Kolaborasi.
d. Komunikasi.
e. Berpikir kreatif.
6. Manakah pernyataan yang paling tepat dari pernyataan di bawah ini?
a. Standar Kompetensi Lulusan (SKL) adalah tingkat kemampuan untuk mencapai
SKL yang harus dimiliki peserta didik pada setiap tingkat kelas atau program yang
menjadi dasar pengembangan KD.
b. Kompetensi Inti adalah kriteria mengenai kualifikasi kemampuan lulusan yang
mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang diharapkan dapat dicapai
setelah peserta didik menyelesaikan mata pelajaran.
c. Kompetensi Dasar adalah kemampuan yang menjadi syarat untuk menguasai
Kompetensi Inti yang harus dicapai peserta didik melalui proses pembelajaran.
d. Rencana Proram Pembelajaran (RPP) merupakan seperangkat rencana dan
pengaturan kegiatan pembelajaran pada mata pelajaran tertentu dalam skala
makro yang memberikan informasi tentang kompetensi dasar, materi
pembelajaran dan kegiatan pembelajaran.
e. Indikator Pencapaian Kompetensi merupakan penanda perilaku pengetahuan dan
perilaku keterampilan yang dapat diukur dan atau diobservasi., sebagai tolok ukur
ketercapaian suatu KD.
7. Peserta didik mampu menempatkan elemen-elemen secara bersamaan ke dalam
bentuk modifikasi atau mengorganisasikan elemen-elemen ke dalam pola baru.
Kemampuan tersebut termasuk pada ranah pengetahuan …
a. Understand.
b. Apply.
c. Analyse.
d. Evaluate.
e. Create.
8. Pernyataan KD-3: “Mengonversi teks negosiasi; menganalisis gangguan motor starter;
dan merencanakan produksi”.
@2017, Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum 2013 SMK, Direktorat PSMK 2
Rumusan-rumusan KD tersebut menunjukkan dimensi pengetahuan bentuk …
a. Faktual.
b. Konseptual.
c. Prosedural.
d. Metakognitif.
e. Kognitif.
9. Disediakan peralatan komunikasi dan jaringan internet, peserta didik akan dapat
mendemonstrasikan komunikasi daring asinkron dan sinkron sesuai prosedur. Kata-
kata yang dicetak tebal dan digarisbawahi termasuk pada …
a. Degree attitude
b. Degree quality
c. Condition
d. Behaviour
e. Audience
10. Kriteria utama dalam pemilihan model belajar hasil karya pada saat penyusunan RPP
adalah …
a. Pernyataan dari KD 1 dan KD 2 mengarah pada sikap kerja hasil karya jasa atau
produk.
b. Pernyataan dari KD 3 mengarah pada hasil karya jasa atau produk.
c. Pernyataan KD-3 pada bentuk pengetahuan metakognitif.
d. Pernyataan dari KD 4 mengarah pada hasil karya jasa atau produk.
e. Pernyataan dari KD 3 dan KD 4 mengarah pada hasil karya jasa atau produk.
11. Pada langkah awal pembelajaran kegiatan inti, guru menunjukkan gambar-gambar
benda yang berserakan di sekeliling industri percetakan, sebagai upaya menstimulus
peserta didik. Langkah tersebut menunjukkan guru menggunakan model belajar …
a. Inquiry learning.
b. Descovery learning.
c. Trouble shooting learning.
d. Problem based learning.
e. Project based learning.
12. Penilaian kompetensi ranah keterampilan konkret untuk mengukur kemampuan
tingkat mencipta adalah melalui penilaian …
a. Kerja projek.
b. Percobaan.
c. Praktik.
d. Observasi.
e. Portofolio.
13. Laporan pencapaian kompetensi keterampilan pada akhir semester kompetensi dari
batas minimal ditetapkan berdasarkan nilai ...
a. Rerata.
b. Rata-rata.
c. Minimum.
d. Optimum.
e. Modus.

@2017, Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum 2013 SMK, Direktorat PSMK 3


14. Spektrum Keahlian PMK Tahun 2017 adalah daftar jenis-jenis program pendidikan
pada SMK/MAK berupa keahlian-keahlian yang dikelompokkan berdasarkan tingkatan

a. Bidang keahlian, program keahlian, dan paket keahlian.
b. Bidang keahlian, program keahlian, dan kompetensi keahlian.
c. Bidang keahlian, paket keahlian, dan program keahlian.
d. Bidang keahlian, kompetensi keahlian, dan program keahlian.
e. Program keahlian, bidang keahlian, dan paket keahlian.
15. Spektrum Keahlian Pendidikan Menengah Kejuruan ditetapkan dengan tujuan sebagai
berikut, kecuali ..
a. Memberikan acuan dalam pengembangan dan penyelenggaraan program
pendidikan di SMK/MAK, khususnya dalam pembukaan dan penyelenggaraan
bidang/program/paket keahlian.
b. Memberikan acuan dalam pengembangan kurikulum dan pembelajaran.
c. Menentukan tingkat efektivitas dan relevansi pendidikan pada SMK/MAK.
d. Memberikan acuan untuk pelaksanaan penilaian dan akreditasi SMK/MAK.
e. Memberikan acuan pengembangan dan peningkatan mutu, relevansi, dan daya
saing lulusan SMK/MAK, baik nasional, regional maupun internasional.
16. Merupakan penanda perilaku pengetahuan (KD dari KI-3) dan perilaku keterampilan
(KD dari KI-4) yang dapat diukur dan atau diobservasi, adalah rumusan dari ...
a. Kompetensi Dasar.
b. Indikator Pencapaian Kompetensi.
c. Tujuan Pembelajaran.
d. Kegiatan Pembelajaran.
e. Penilaian pembelajaran.
17. Merupakan gambaran dari proses dan hasil pembelajaran yang mengandung unsur
perilaku, kondisi dan tingkat keberhasilan, adalah rumusan dari ...
a. Tujuan Pembelajaran.
b. Kompetensi Dasar.
c. Indikator Pencapaian Kompetensi.
d. Kegiatan Pembelajaran.
e. Penilaian Pembelajaran.
18. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) mengandung beberapa komponen
utama, kecuali ...
a. Indikator Pencapaian Kompetensi.
b. Tujuan dan Materi Pembelajaran.
c. SKL, Kompetensi Inti, dan Kompetensi Dasar.
d. Model dan Kegiatan Pembelajaran.
e. Alat, Bahan, Media, Sumber Pembelajaran dan Penilaian.
19. Di bawah ini merupakan daftar sintak dari beberapa model pembelajaran
1. Mengidentifikasi masalah;
2. Penentuan pertanyaan mendasar (Start with the Essential Question);
3. Mendesain perencanaan proyek;

@2017, Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum 2013 SMK, Direktorat PSMK 4


4. Menetapkan masalah melalui berpikir tentang masalah dan menyeleksi informasi-
informasi yang relevan;
5. Mengembangkan solusi melalui pengidentifikasian alternatif-alternatif, tukar-pikiran
dan mengecek perbedaan pandang;
6. Menyusun jadwal (Create a Schedule);
7. Melakukan tindakan strategis, dan
8. Memonitor peserta didik dan kemajuan proyek (Monitor the Students and the
Progress of the Project);
9. Melihat ulang dan mengevaluasi pengaruh-pengaruh dari solusi yang dilakukan.
10.Menguji hasil (Assess the Outcome), dan
11. Mengevaluasi pengalaman (Evaluate the Experience).
Berdasrkan daftar di atas, yang merupakan sintak problem based lerning (PBL)
menurut Bransford and Stein, adalah ...
a. 1, 2, 4, 5, 6
b. 1, 4, 5, 7, 9
c. 2, 3, 6, 8, 11
d. 2, 3, 6, 8, 10
e. 3, 4, 5, 10, 11
20. Disajikan tebel sebagai berikut :

Nilai Akhir
KD Praktik Produk Proyek Portofolio
(Pembulatan)
4.1 86 86
4.2 74 82 X
4.3 92 Y
4.4 78 82 Z
Rerata 85

Besarnya nilai untuk X, Y dan Z adalah...

a. 74, 92, 78
b. 74, 92, 82
c. 82, 92, 80
d. 82, 92, 82
e. 82, 92, 85
Soal Essay:
1. Kemukakan alasan Saudara mengapa guru harus melakukan analisis SKL, KI, dan
KD. Apa manfaatnya bagi guru?
2. Uraikan dengan singkat prosedur penilaian pembelajaran yang dilakukan oleh
pendidik!
3. Mengapa guru harus melaksanakan analisis soal, baik secara kualitatif maupun
kuantitatif?
4. Uraikan dengan singkat mengapa peserta didik SMK harus melaksanakan Praktik
Kerja Lapangan (PKL), manfaat apa yang akan diperoleh?
5. Prinsip-prinsip apa yang harus diperhatikan pada saat Saudara mengembangkan
KTSP?
ooOoo
@2017, Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum 2013 SMK, Direktorat PSMK 5

Anda mungkin juga menyukai