Anda di halaman 1dari 3

1

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Wilayah Penelitian

Pada bab ini peneliti akan mendeskripsikan hasil dari penelitian yang

sesuai dengan fokus pembahasan peneliti yaitu verba majemuk atau

fukugodoushi (複合動詞 ) dan analisis dari teknik penerjemahan yang

terdapat pada light novel No Game No Life volume 1 chapter 1 dari

bahasa Jepang ke dalam bahasa Indonesia. Peneliti akan menganalisis

setiap data yang telah diklasifikasikan menggunakan metode deskriptif

dengan teknik pengumpulian data studi kepustakaan ke dalam penelitian,

kemudian menjelaskan hasil analisis dengan teori-teori yang berkaitan

seperti yang telah dipaparkan dalam bab 2.

Analisis dalam penelitian ini dibatasi pada proses pembentukan

fukugodoushi. Selain itu analisis dalam penelitian ini juga dibatasi pada

teknik penerjemahan yang digunakan dalam proses penerjemahannya.

Dimana seperti yang terdapat dalam sumber data yaitu light novel No

Game No Life volume 1 chapter 1 karya Yuu Kamiya versi bahasa Jepang

ke dalam versi bahasa Indonesia.

Berdasarkan data yang telah diklasifikasikan, terdapat (nominal)

fukugodoushi dari kalimat maupun paragraf yang terdapat dalam sumber


2

data. Pengklasifikasian data tersebut disesuaikan dengan jumlah kalimat

maupun paragraf yang ada.

B. Prosedur Memasuki Setting Penelitian

Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui proses pembentukan

fukugodoushi dan untuk mengetahui teknik penerjemahan yang digunakan

dalam menerjemahkan light novel No Game No Life volume 1 chapter 1.

Agar penelitian ini dapat dideskripsikan secara menyeluruh dan mendalam,

maka digunakan pendekatan penelitian kualitatif. Dalam penelitian

kualitatif data-data yang diklasifikasikan juga tidak berupa angka-angka.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif.

Metode ini digunakan untuk mendeskripsikan data, menemukan

penjelasan dari fakta-fakta berdasarkan teori yang telah dijelaskan dalam

bab 2 pada saat menganalisis data. Metode ini memusatkan pada

pemecahan masalah penelitian, data yang telah diklasifikasikan kemudian

disusun, dijelaskan, selanjutnya dianalisis.

Penelitian kualitatif sebagai prosedur penelitian akan menghasilkan

analisis data deskriptif berupa kata-kata yang tertulis. Penelitian ini

dilakukan melalui pengklasifikasian data yang berupa fukugodoushi dan

teknik penerjemahan ke dalam bahasa Indonesia dari sumber data yaitu

light novel No Game No Life volume 1 chapter 1 dengan teknik dan

prosedur pengumpulan data yang digunakan berupa studi kepustakaan.

Teknik dan prosedur pengumpulan data studi kepustakaan adalah

pengumpulan data dengan cara membaca dan mencatat kemudian diolah,


3

sehingga data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis dengan

bantuan informasi dari teori yang terdapat dalam data-data sekunder.

C. Temuan Penelitian

Berdasarkan sumber data yang diteliti yaitu light novel No Game No

Life volume 1 chapter 1, data yang sudah ditemukan dijelaskan dalam

bentuk tabel sebagai berikut:

D. Pembahasan

Pada pembahasan dalam penelitian ini akan dijelaskan pembentukan

fukugodoushi dan teknik penerjemahan yang digunakan dalam

menerjemahkan dari bahasa Jepang ke dalam bahasa Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai