Tugas Fordis Modul 2 KB 1

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

Nama : Sri Pangastuti

No. Peserta : 19021018010372

TUGAS FORUM DISKUSI MODUL 2 KB 1

Bilangan 6 angka a1989b habis dibagi oleh 72

72 adalah KPK dari 8 dan 9 atau ditulis KPK [8,9] = 72


Jika angka a1989b habis dibagi oleh 72 , ini artinya :
1. angka a1989b habis dibagi 8 , dan
2. angka a1989b habis dibagi 9.
Dengan menggunakan sifat keterbagian oleh, maka :
1. Suatu angka habis dibagi 8, jika tiga angka terakhir dari angka tersebut habis dibagi 8.
Tiga angka terakhir dari angka a1989b adalah 89b. Kita coba substitusi setiap nilai b dengan
angka 0 sampai dengan 9. Ternyata, yang memenuhi adalah angka 6 , karena ketika b=6
maka 89b = 896 habis dibagi 8 atau 8∣ 896.
2. Suatu angka habis dibagi 9 , jika jumlah angka-angkanya habis dibagi 9.
Sehingga Jumlah angka-angka dari a1989b yaitu a + 1 + 9 + 8 + 9 + b harus habis dibagi 9.
Disederhanakan menjadi a + 1 + 9 + 8 + 9 + b = a + 1 + 9 + 8 + 9 + 6 = a + 33 harus habis
dibagi 9.
Angka-angka yang habis dibagi 9 adalah 9, 18, 27, 36, 45, 54, ....( Kelipatan 9 )
Kemungkinan nilai - nilai a adalah
▪ a + 33 = 9 , Tidak memenuhi.
▪ a + 33 = 18 , Tidak memenuhi.
▪ a + 33 = 27 , Tidak memenuhi.
▪ a + 33 = 36 , Memenuhi yaitu nilai a=3 , menghasilkan nilai a dengan 1 digit angka
▪ a + 33 = 45 , memenuhi yaitu nilai a = 12, menghasilkan nilai a dengan 2 digit angka
▪ a + 33 = 54 , memenuhi yaitu nilai a = 21, menghasilkan nilai a dengan 2 digit angka
Karena a1989b haruslah bilangan dengan 6 angka , maka nilai a haruslah 1 digit
angka. Sehingga nilai a yang memenuhi adalah nilai a dengan 1 digit angka yaitu a=3
Diperoleh a + 33 = 3 + 33 = 36, dimana 9∣36
Jadi , angka a1989b habis dibagi oleh 72 ketika nilai a = 3 dan nilai b = 6 .

Bilangan tersebut adalah 319896

Anda mungkin juga menyukai