Anda di halaman 1dari 10

SATUAN ACARA PENYULUHAN

CUCI TANGAN DAN BATUK EFEKTIF

Disusun Oleh:

1. Ari Widiarto
2. Bangun Sutopo
3. Suci Wulandari
4. Dyah Ayu Intan P.D
5. Ismi Sulaikha

PROGRAM PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDIKIA MEDIKA
JOMBANG
2018
SATUAN ACARA PENYULUHAN

Pokok bahasan : Cuci tangan dan batuk efektif


Waktu : 30 menit
Sasaran : Keluarga pasien
Hari/Tanggal : Sabtu, 7 Desember 2018
Tempat : Ruang Alamanda
Waktu : 08.00 WIB
Penyuluh : Kelompok 4
1. Ari Widiarto
2. Bangun Sutopo
3. Suci Wulandari
4. Dyah Ayu Intan P.D
5. Ismi Sulaikha

A. Tujuan instruksional umum


Setelah mengikuti penyuluhan selama 30 menit, keluarga pasien dapat mampu melakukan
cuci tangan dan batuk efektif dengan benar
B. Tujuan instruksional khusus
Setelah mengikuti penyuluhan ini, keluarga pasien mampu:
1. Menjelaskan tentang pengertian mencuci tangan
2. Menjelaskan tentang tujuan mencuci tangan
3. Menjelaskan tentang alasan mencuci tangan harus di air yang mengalir
4. Menjelaskan tentang 5 waktu yang tepat mencuci tangan
5. Menjelaskan tentang langkah mencuci tangan yang baik dan benar
6. Menjelaskan definisi batuk efektif
7. Menjelaskan tujuan batuk efektif
8. Menjelaskan cara batuk efektif
9. Menyebutkan alat yang digunakan
10. Mengetahui etika batuk
C. Sasaran
Keluarga pasien

D. Materi
1. Pengertian mencuci tangan
2. Tujuan mencuci tangan
3. Alasan mencuci tangan harus di air yang mengalir
4. 5 waktu yang tepat mencuci tangan
5. Langkah mencuci tangan yang baik dan benar
6. Definisi batuk efektif
7. Tujuan batuk efektif
8. Cara batuk efektif
9. Alat yang digunakan untuk batuk efektif
10. Etika batuk yang baik dan benar

E. Metode
1. Ceramah
2. Tanya jawab
3. Diskusi
F. Media
Leaflet
G. Kegiatan penyuluhan

Tahap Waktu Kegiatan perawat Kegiatan Metode Media


kegiatan peserta
Pendahuluan 5 menit a. Mengucapkan salam Mendengarkan
b. Memperkenalkan dan
diri memperhatikan
c. Menjelaskan tujuan
yang telah disepakati
pada saat pengkajian
d. Menyebutkan
materi/pokok
bahasan yang akan
disampaikan
Penyajian 15 menit a. Menjelaskan materi Mendengarkan Ceramah leaflet
penyuluhan secara dan
teratur dan berurutan memperhatikan
1. Pengertian
mencuci tangan
2. Tujuan mencuci
tangan
3. Alasan mencuci
tangan harus di
air yang
mengalir
4. 5 waktu tepat
mencuci tangan
5. Langkah
mencuci tangan
yang baik dan
benar
6. Pengertian batuk
efektif
7. Tujuan batuk
efektif
8. Cara batuk
efektif
9. Alat yang
digunakan
10. Etika batuk
Penutup 10 menit Menutup pertemuan Diskusi
1. Memberikan pertanyaan Menjawab Ceramah,

kepada peserta Tanya


jawab
2. Meminta klien atau Menjawab
salah satu keluarga
untuk mereview
materi yang telah
disampaikan
3. Membuka sesi Bertanya
tanya jawab jika
masih ada yang
kurang jelas
4. Menyimpulkan Memperhatikan
materiyang
diberikan

H. Kriteria evaluasi
1. Evaluasi stuktur
Alat – alat penyuluhan berupa leaflet tentang cuci tangan dan batuk efektif
tersedia sebelum dilakukan penyuluhan dan peserta hadir mengikuti
penyuluhan
1. Evaluasi proses
Waktu penyuluhan dimulai pukul 08.00 Wib sampai selesai klien
mendengarkan dan menyampaikan pertanyaan tentang cuci tangan dan batuk
efektif.

3. Evaluasi hasil
Setelah dilakukan tindakan penyuluhan kesehatan, peserta dapat mencapai
kriteria tujuan khusus dari penyuluhan ini.
MATERI PENYULUHAN

A. Pengertian Mencuci Tangan


Mencuci tangan adalah menggosok air dengan sabun secara bersama-sama
seluruh kulit permukaan tangan dengan kuat dan ringkas kemudian dibilas
dibawah aliran air (Larsan, 1995).
Mencuci tangan adalah proses yang secara mekanis melepaskan kotoran
dan debris dari kulit tangan dengan menggunakan sabun biasa dan air (DEPKES,
2007).
Mencuci tangan adalah membasuh kedua telapak tangan dengan sabun dan
air mengalir sebelum dan sesudah melakukan tindakan dengan tujuan untuk
menghilangkan kuman. Membiasakan mencuci tangan sejak dini merupakan
langkah awal untuk mencegah masuknya kuman dan resiko tertularnya penyakit.

B. Tujuan Mencuci Tangan


Mencuci tangan merupakan satu tehnik yang paling mendasar untuk menghindari
masuknya kuman kedalam tubuh. Dimana tindakan ini dilakukan dengan tujuan
yaitu :
1. Supaya tangan bersih.
2. Membebaskan tangan dari kuman dan bakteri.
3. Terhindar dari sakit perut dan diare.

C. Alasan Mencuci Tangan dengan Air yang Mengalir


Dengan mencuci tangan di air mengalir maka kotoran dan kuman akan ikut
terbawa air. Jadi mulai sekarang bila kita makan di rumah makan atau di warung
makan yang ada keran cuci tangan, sebaiknya cuci tangan di keran saja walaupun
di sediakan mangkuk tempat mencuci tangan di meja adik-adik
D. Waktu Tepat Mencuci Tangan
Bagi setiap orang, mencuci tangan adalah satu tindakan yang takkan lepas
kapanpun. Karena merupakan proteksi diri terhadap lingkungan luar. Nah
sebenarnya kapan waktu yang tepat untuk melakukan cuci tangan ?
1. Sebelum kontak dengan pasien
2. Sebelum tindakan aseptic
3. Setelah terkena cairan tubuh pasien
4. Setelah kontak dengan pasien
5. Setelah kontak dengan linkungan di sekitar pasien

E. Langkah Mencuci Tangan yang Baik dan Benar


1. Langkah 1
Berikut ini adalah langkah mencuci tangan sesuai anjuran WHO 2005 yakni 7
lagkah yang di kembangkan menjadi 10 langkah. Bisa dilihat pada gambar
untuk lebih jelasnya.
a. Basuh tangan dengan air mengalir
b. Ratakan sabun dengan kedua telapak tangan
c. Gosok punggung tangan dan sela – sela jari tangan kiri dan tangan kanan,
begitu pula sebaliknya.
d. Gosok kedua telapak dan sela – sela jari tangan
e. Jari – jari sisi dalam kedua tangan saling mengunci.
f. Gosok ibu jari kiri berputar dalam genggaman tangan kanan dan lakukan
sebaliknya.
g. Gosokkan dengan memutar ujung jari – jari tangan kanan di telapak
tangan kiri dan sebaliknya
h. Gosok pergelangan tangan kiri dengan menggunakan tangan kanan dan
lakukan sebaliknya.
i. Bilas kedua tangan dengan air.
j. Keringkan dengan lap tangan atau tissue
2. Langkah 2
Jangan lupa menutup kran dengan tangan di alasi tissue atau lap tangan.Nah
sekarang tangan anda sudah bersih dan aman. Bila tidak ada wastafel atau
kran air, kita bisa menggunakan air yang di tuangkan dengan gayung.
Idealnya memang menggunakan sabun cair, tetapi bisa digunakan sabun
batangan.
.
F. Pengertian batuk efektif
Metode batuk dengan benar dimana energi dapat dihemat sehingga tidak mudah
lelah dan dapat mengeluarkan dahak secara maksimal

G. Tujuan Batuk Efektif


1. Membebaskan jalan nafas dari hambatan dahak
2. Mengeluarkan dahak untuk pemeriksaan diagnostik laborat
3. Mengurangi sesak nafas akibat pennumpukkan dahak
4. Meningkatkan distribusi udara saat bernafas
5. Meningkatkan volume paru
6. Memfasilitasi pembersihan saluran nafas

H. Teknik Batuk Efektif


1. Tarik nafas dalam 4-5 kali
2. Pada tarikan nafas dalam yang terakhir, nafas ditahan selama 1-2 detik
3. Angkat bahu dan dada dilonggarkan serta batukkan dengan kuat dan spontan
4. Keluarkan dahak dengan bunyi “ha..ha..ha” atau “hhuf..huf..huf”
5. Lakukan berulang kal sesuai kebutuhan

I. Alat yang digunakan


1. Tissue/sapu tangan
2. Wadah tertutup tempat penampung dahak
3. Gelas berisi air hangat
J. Etika Batuk
1. Langkah 1
Sedikit berpaling dari orang yang ada disekitar kita, tutup hidung dan mulut
dengan menggunakan tissue atau sapungan atau dengan lengan atas dalam
baju anda setiap kali merasakan dorongan untuk batuk atau bersin.
2. Langkah 2
Segera buang tissue yang sudah digunakan ketempat sampah
3. Langkah 3
Ambil kesempatan untuk mencuci tangan dikamar kecil terdekat atau
menggunakan gel pembersih tangan.
4. Langkah 4
Setelah itu gunakan masker
DAFTAR PUSTAKA

Hidayat A. A. A & Uliyah M. buku saku pratikum kebutuhan dasar manusia, EGC,
Jakarta 2004
A.Poter, Patricia, Pery, 2002, Ketrampilan dan Prosedur Dasar, Mosby:Elsevier
Science.

Penuntun umum untuk petugas puskesmas.Jakarta.Departemen Kesehatan. 1995.


Pedoman Pelatihan, Modul dan Materi Dokter Kecil . Jakarta

Smeltzer, S. (2001). Buku ajar keperawtan medikal bedah. Jakarta: EGC. Perry &
Potter. Funamental Keperawatan. Jakarta: EGC

Make Google view image button visible again: https://goo.gl/DYGbub

Anda mungkin juga menyukai