Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PENYULUHAN

A. Pendahuluan
Kesehatan adalah anugerah yang paling indah bagi setiap insan manusia,
memang kesehatan itu bukan segalanya tapi tanpa kesehatan segalanya tiada
artinya
Derajat kesehatan masyarakat sendiri dipengaruhi oleh 4 faktor utama :
1. Faktor perilaku
2. Faktor Lingkungan
3. Faktor Keturunan
4. Faktor Pelayanan Kesehatan
dari ke 4 faktor yang mempengaruhi derajat kesehatan, ternyata faktor Perilaku
memiliki pengaruh yang cukup besar, kemudian diikuti oleh faktor lingkungan, faktor
pelayanan kesehatan dan yang terakhir faktor keturunan

B. Latar Belakang
Perilaku masyarakat yang sehat akan menunjang dan berdampak semakin
meningkatnya derajat kesehatan, hal ini dapat di lihat dari semakin banyaknya
penyakit berbasis perilaku dan gaya hidup
Masih tingginya angka kesakitan, yang akhir - akhir ini muncul penyakit
penyakit tidak menular seperti Hypertensi, DM, Jantung Kanker payudara dan
kanker serviks.
Untuk itu perlu dilakukan Penyuluhan kesehatan yaitu di Poksila dan
Posbindu yang dilakukan dengan cara menyebarkan pesan, menanamkan
keyakinan, sehingga masyarakat tidak saja sadar, tahu dan mengerti tetapi juga
mau dan bisa melakukan suatu anjuran yang ada hubungannya dengan kesehatan,
secara terus menerus dan berkesinambungan

C. Tujuan umum dan tujuan khusus


1. Tujuan umum:
Tercapainya perubahan perilaku individu, keluarga dan masyarakat dalam
membina dan memelihara perilaku hidup sehat dan lingkungan sehat, serta
berperan aktif dalam mewujudkan derajat kesehatan yang optimal
2. Tujuan khusus:
Terbentuknya perilaku sehat pada individu, keluarga, kelompok dan masyarakat
yang sesuai dengan konsep hidup sehat baik fisik, mental dan sosial sehingga
dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian
D. Kegiatan pokok dan rincian kegiatan
Kegiatan pokok penyuluhan kesehatan dapat menggunakan metode :
1. Metode ceramah
2. Metode diskusi kelompok
3. Metode curah pendapat
4. Metode panel
5. Metode bermain peran
6. Metode demonstrasi
7. Metode simposium
8. Metode seminar

Rincian kegiatan:
1. Mengkaji kebutuhan masyarakat
2. Menetapkan masalah kesehatan masyarakat
3. Memprioritaskan masalah yang terlebih dahulu ditangani melalui penyuluhan
kesehatan
4. Menyusun perencanaan penyuluhan
a. Menetapkan tujuan
b. Penentuan sasaran
c. Menyusun materi / isi penyuluhan
d. Memilih metode yang tepat
e. Menentukan jenis alat peraga yang akan di gunakan
f. Penentuan kriteria evaluasi
g. Pelaksanaan penyuluhan
h. Penilaian hasil penyuluhan
i. Tindak lanjut dari penyuluhan

E. Cara melaksanakan kegiatan


Pelaksanaan kegiatan di lakukan di 14 desa

F. Sasaran
Sasaran kegiatan ini adalah
1. Individu
2. Keluarga
3. Kelompok
4. Masyarakat
G. Jadual pelaksanaan kegiatan
Kegiatan dilaksanakan
2017
No Kegiatan
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1. Posyandu
Lansia

H. Sumber Dana
Swadaya masyarakat

I. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan


Evaluasi pelaksanaan kegiatan di laksanakan setelah kegiatan selesai oleh
penanggung jawab program dan membuat laporannya kepada kepala Puskesmas
apabila ada ketidaksesuaian dalam pelaksanaan kegiatan, maka Kepala
Puskesmas bersama dengan koordinator dan pelaksana kegiatan harus mencari
penyebab masalahnya dan mencari solusi penyelesaiannya.

J. Pencatatan, Pelaporan dan evaluasi kegiatan


Pencatatan harus dilakukan pada setiap petugas yang melaksanakan
kegiatan dan dikelola dengan baik sehingga dapat digunakan sewaktu dibutuhkan.
Pelaporan dilakukan oleh penanggung jawab program dan dilaporkan ke Kepala
Puskesmas melalui Kasubag TU, untuk dikompilasi dengan laporan kegiatan
lainnya.Evaluasi kegiatan dilakukan setiap 6 bulan melalui rapat evaluasi tengah
tahun dan rapat evaluasi akhir tahun.

Mengetahui
Kepala Puskesmas Gatak Pelaksana Program Lansia

drg. Tri Prasetyo Nugroho, MM Kenros Novi A., Amd.Keb.


NIP. 19650126 199203 1 003 NIP. 19781113 200801 2 005

Anda mungkin juga menyukai