Anda di halaman 1dari 7

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan
karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan “Analis Kebutuhan Pendirian
Puskesmas Tahun 2016”

Analisis ini merupakan penilaian kebutuhan puskesmas terhadap tenaga yang


ada di Puskesmas Gambok dan sekaligus mengevaluasi seberapa jauh keberhasilan
kegiatan masing-masing program dan bagaimana perencanaan kedepan untuk
meningkatkan kegiatan program.

Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman


yang telah banyak membantu dalam pengumpulan, pengolahan, dan analisa data.
Akhirnya kami berharap Laporan ini dapat bermanfaat dan kami juga mohon saran
dan masukan untuk dapat meningkatkan kegiatan program dan kinerja Puskesmas
Gambok

Muaro Gambok , Januari 2016


Pimpinan Puskesmas Gambok

dr. Sulistia Rossa


NIP. 19720307 200212 2 002
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat banyak hal
yang perlu diperhatikan. Salah satu diantaranya yang dianggap mempunyai
peranan yang cukup penting adalah penyelenggaraan pelayanan kesehatan.
Pembangunan kesehatan masyarakat perlu segera dilakukan karena di Indonesia
banyak terjadi masalah kesehatan baik di wilayah pedesaan maupun perkotaan.
Masalah kesehatan ini dapat ditinjau dari dua segi, yaitu berbagai jenis penyakit
yang timbul serta penyelenggaraan pelayanan kesehatan baik untuk kegiatan
pencegahan penyakit maupun pengobatan dan pemulihan kesehatan.
Salah satu tindakan pemerintah di bidang pelayanan kesehatan
masyarakat adalah dengan memperbanyak jumlah Puskesmas. Buku pedoman
kerja Puskesmas (1992) menyebutkan bahwa sasaran penduduk yang dilayani
untuk sebuah Puskesmas rata-rata 30.000 penduduk. Hal ini bisa diartikan bahwa
pendirian sebuah Puskesmas idealnya ditempatkan pada suatu wilayah yang
jumlah penduduknya 30.000 jiwa atau kurang dari angka tersebut. Khusus untuk
kota besar dengan jumlah penduduk 1.000.000 atau lebih, wilayah kerja
Puskesmas bisa meliputi satu kelurahan.
Pembangunan Puskesmas bertujuan untuk memenuhi kebutuhan
pelayanan kesehatan secara lebih merata sehingga setiap kecamatan minimal
memiliki satu unit Puskesmas.

B. TUJUAN
Adapun tujuan dari pendirian Puskesmas ini adalah sebagai berikut :
1. Untuk mengetahui kebutuhan pendirian Puskesmas di Kecamatan Sijunjung.
2. Untuk menganalisa kebutuhan pelayanan kesehatan di Kecamatan Sijunjung.
3. Untuk mencapai kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk agar dapat
mewujudkan terciptanya derajat kesehatan masyarakat yang optimal.
4. Untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam bidang kesehatan.

BAB II
ANALISIS PENDIRIAN PUSKESMAS

A. GAMBARAN UMUM
1. Gambaran Umum
Kecamatan Sijunjung merupakan salah satu Kecamatan dari Kabupaten
Sijunjung yang terletak di bagian Barat. Kecamatan Sijunjung mempunyai luas
wilayah sekitar 748.00 Ha dengan jumlah Nagari sebanyak 9 Nagari dan 2 unit
Puskesmas yaitu Puskesmas Sijunjung dan Puskesmas Gambok. Di Kecamatan
Sijunjung terdapat jumlah penduduk dengan keadaan tahun 2016 sebanyak
44.647 jiwa. Adapun Kecamatan Sijunjung mempunyai batas wilayah sebagai
berikut :
Sebelah utara berbatasan dengan Riau
Sebelah selatan berbatasan dengan IV Nagari
Sebelah Timur berbatasan dengan Tj gadang
Sebelah barat berbatasan dengan Koto Tujuh

2. Gambaran Khusus
a. Sejarah Ringkas Puskesmas Gambok
Puskesmas Gambok berada di pinggir pusat kota dengan luas
wilayah  467.87 km2 . Jarak dari Puskesmas ke Kantor Camat
Sijunjung ± 15 km dengan waktu tempuh ± 20 menit. Sedangkan jarak
ke Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Sijunjung ± 1 km dengan waktu
tempuh ± 5 menit. Wilayah kerja terdiri dari 17 Jorong dari 3 nagari.
Keadaan geografis pada umumnya dengan topografi perbukit
31% dengan ketinggian antara 100-1.500 mdpl (meter diatas permukaan
laut), luas wilayahnya ± 467,87 km2 terdiri dari dataran luas 57% serta
rawa – rawa seluas 12% dengan suhu rata-rata berkisar antara 21-33ºC.
Kehidupan masyarakat bermacam-macam diantaranya ada petani,
pedagang, buruh dan pegawai negeri.
Penduduk di wilayah kerja Puskesmas Gambok di awal tahun
2015 berjumlah 17.305 jiwa. Dilihat dari luas wilayah dan jumlah
penduduk maka kepadatan penduduk masih tergolong jarang ( 35,5
jiwa/km² ).
Puskesmas Gambok berada di pusat Ibu Kota Kabupaten dan dibangun
pada tahun 1985 dan diresmikan pelayanannya pada tanggal 30
Desember 1985 dengan Instruksi Presiden tahun 1983/ 1984.

Setelah beberapa tahun kemudian untuk meningkatkan pelayanan


kesehatan pada masyarakat khususnya di Pusat Kabupaten ditingkatkan
dengan Puskesmas perawatan dengan 10 tempat tidur dimulai pada
tahun 1990/ 1991.

Puskesmas Gambok semenjak berdiri sampai sekarang sudah dipimpin


oleh 8 orang pimpinan Puskesmas:

No Nama Pimpinan Tahun


1. Dr. Enda Supriati 1986 - 1991
2. Dr. Riri Pahrina Milisye 1991 - 1994
3. Dr. Herniza 1994 - 1997
4. Dr. Roosmira B 1997 - 2000
5. Drg. Erina 2000 - 2001
6. Dr. Budi Novitri 2001 - 2003
7. Dr. Roosmira 2004 - 2011
8 Dr. Sulistia Rossa 2011 sampai sekarang

b. Geografis
Puskesmas Gambok terletak di kecamatan Sijunjung, Nagari Muaro
yang terdiri dari 3 Nagari dan 17 Jorong :

No Nagari Jorong
1 Muaro Muaro Gambok
Pmt sari Bulan
Pulau Berambai
Seb. Ombak
Tangah
Pmt Anjuang
Seb. Sukam
Pasar Jum’at
Guguk dadok
Batang Salosah
2 Silokek Sangkiamo
Tj. Medan
3 Durian Gadang Koto Mudik
Koto Hilir
Pinang
Beringin Tanggalo
Silukah

Batas Wilayah Kerja Puskesmas Gambok


1. Sebelah Utara berbatasan dengan Sumpur Kudus
2. Sebelah Selatan berbatasan dengan IV nagari
3. Sebelah Timur berbatasan dengan Tanjung Ampalu
4. Sebelah Barat Berbatasan dengan Wilayah kerja Puskesmas Sijunjung

3. Analisis Pendirian Puskesmas berdasarkan Jarak Tempuh


Jarak tempuh adalah waktu yang dibutuhkan oleh masyarakat untuk
menempuh jarak menuju Puskesmas baik dengan menggunakan alat
transportasi maupun jalan kaki. Adapun jarak tempuh dari Jorong ke
Puskesmas Gambok yaitu sebagai berikut :
Waktu Tempuh
No Nagari Jorong
( Menit )
1 Muaro Muaro Gambok 5 menit
Pmt sari Bulan 7 menit
Pulau Berambai 6 menit
Seb. Ombak 7 menit
Tangah 8 menit
Pmt Anjuang 8 menit
Seb. Sukam 10 menit
Pasar Jum’at 10 menit
Guguk dadok 12 menit
Batang Salosah 12 menit
2 Silokek Sangkiamo 30 menit
Tj. Medan 30 menit
3 Durian Gadang Koto Mudik 35 menit
Koto Hilir 35 menit
Pinang 40 menit
Beringin Tanggalo 40 menit
Silukah 40 menit
Puskesmas Gambok didirikan pada lokasi yang mudah dijangkau oleh
masyarakat dan dapat diakses dengan mudah menggunakan transportasi roda 2 dan
roda 4.

4. Analisis Kebutuhan Puskesmas berdasarkan Jumlah Penduduk


Jumlah
No Nagari Jorong
Penduduk
1 Muaro Muaro Gambok 2966
Pmt sari Bulan 1199
Pulau Berambai 1397
Seb. Ombak 988
Tangah 603
Pmt Anjuang 423
Seb. Sukam 1649
Pasar Jum’at 505
Guguk dadok 1444
Batang Salosah 2006
2 Silokek Sangkiamo 615
Tj. Medan 532
3 Durian Gadang Koto Mudik 595
Koto Hilir 920
Pinang 568
Beringin Tanggalo 302
Silukah 593

Berdasarkan Permenkes 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas dinyatakan


bahwa Puskesmas harus didirikan ditiap Kecamatan, pada kondisi tertentu
dapat didirikan lebih dari satu. Selain itu jika jumlah penduduk di suatu
kecamatan lebih dari 30.000. jiwa maka di kecamatan tersebut dapat
didirikan Puskesmas namun dengan memperhatikan fokus penduduk,
kontur daerah dan kebutuhan masyarakat.
Kecamatan Sijunjung dengan jumlah penduduk 44.647 jiwa memang
menbutuhkan adanya lebih dari 1 Puskesmas yaitu di Nagari Muaro.
Dengan Jumlah penduduk 17.305 jiwa.

5. Analisis Kebutuhan Puskesmas Berdasarkan Masyarakat


Untuk pendirian Puskesmas di Nagari Muaro ini seluruh wali Nagari
diwilayah kerja telah menyepakati untuk pendirian pelayanan kesehatan
yang berwawasan masyarakat. Kebutuhan masyarakat akan program
kesehatan yang baik cenderung mengalami perubahan seiring dengan
perubahan pola hidup dan kejadian penyakit. Seiring dengan perbaikan
derajat kesehatan dan lingkungan, telah terjadi pergeseran penyebab
kesakitan terbesar di banyak daerah dari penyakit infeksi menjadi penyakit
degeneratif. Perubahan permintaan tersebut memiliki dampak yang cukup
besar terhadap manajemen Puskesmas.
BAB III
KESIMPULAN

Bahwa Puskesmas Gambok dibutuhkan oleh masyarakat wilayah kerja


Puskesmas yaitu Nagari Muaro, Silokek dan Durian Gadang untuk kebutuhan
pelayanan kesehatannya. Dengan keadaan penduduk yang padat di Kecamatan
Sijunjung maka didirikanlah dua Puskesmas yaitu Puskesmas Sijunjung dan
Puskesmas Gambok untuk jangkau kesehatan yang dapat ditempuh dengan jarak yang
dekat oleh masyarakat sekitarnya.

Anda mungkin juga menyukai