Anda di halaman 1dari 6

Sejarah Kelas 12

BAB 1 Perjuangan Bangsa Indonesia dalam Menghadapi Ancaman Disintegrasi


Bangsa

A. Berbagai pergolakan di Dalam Megeri (1948-1965)


Sejarah pergolakan dan konflik yang terjadi di Indonesia antara 1948-1965
dapat dibagi menjadi 3 bentuk pergolakan, yaitu :
1. Peristiwa Konflik dan Pergolakan yang Berkaitan dengan Ideologi
a. Pemberontakan PKI Madiun
Pemberontakan berawal dari upaya yang dilakukan oleh Amir
Syarifuddin untuk menjatuhkan Kabinet Hatta. Pada tanggal 26
Februari 1948 membentuk Front Demokrasi Rakyat (FDR) di
Surakarta. Strategi yang diterapkan FDR adalah sebagai berikut;
 Berusaha menumbuhkan ketidak percayaan diri rakyat terhadap
pemerintah dengan cara melakukan pemogokan umum dan
berbagai bentuk pengacauan.
 Menarik pasukan pro-FDR dari medan tempur untuk memperkuat
wilayah yang telah dibina.
 Menjadikan madiun sebagai basisi pemerintah dan Surakarta
sebagai daerah kacau.
 Di dalam parlemen, FDR mengusahakan terbentuknya Front
Nasional yang mempersatukan berbagai kekuatan sosial-politik
untuk menggulingkan Kabinet Hatta.

Muso dan Amir berkeliling Jawa Timur dan Jawa Tengah untuk
melakukan propaganda dengan menjelek-jelekan pemerintah. Untuk
mengatasi pemberontakan tersebut, pemerintah bersikap tegas.
Presiden Soekarno memberika pilihan kepada rakyat ikut-MUSO
dengan PKInya atau ikut Soekarno hatta. Tawaran presiden disambut
dengan sikap mendukung pemerintah RI. Selanjutnya Kota Madiun
direbut oleh Kolonel Sadikin yang mendapat perintah dari pemerintah.

b. Pemberontakan darul islam/ tentara islam di Indonesia


1) Pemberontakan DI/TII di Jawa Barat
Pelopor gerakan ini adalah Sekarmaji Marijan kartosuwiryo.
Pada tanggal 8 Desember 194 ditanda tangani perjanjian renvill
membuat pasukan TNI harus pindah dari Jawa Barat ke Jawa
Tengah. Pemberontakan terjadi ketika kembalinya pasukan
siliwangi dari Jawa tengah.
2) Pemberontakan DI/TII di Jawa Tengah
Pemberontakan dipimpin oleh Amir Fatah di Kebumen.
3) Pemberontakan DI/TII di Kalimantan Selatan
Pemberontakan dipimpin oleh Ibnu Hajar. Pada bulan oktober
gerakan yang bernama kesatuan rakyat yang tertindas menyerang
pos-pos TNI dan mengacaukan sejumlah wilayah di Kalimantan
Selatan.
4) Pemberontakan DI/TII di Sulawesi Selatan
Dipimpin oleh Kahar muzakar. Latar belakang pemberontakan
adalah karena Kahar Muzakar menempatkan KGSS Sulawesi
selatan ke dalam lingkunag APRIS, tetapi di tolak pemerintah.
5) Pemberontakan DI/TII Aceh
Dipimpin oleh Daud Beureueh. Latar belakangnya adalah
penurunan status daerah istimewa Aceh menjadi karesidenan di
bawah provinsi Sumatera Utara.
c. G-30-S/PKI
a. Pertentangan antara PKI dan Angkatan Darat
Latar belakangnya yaitu adanya perbedaan ideologi dan
kepentingan antara PKI and Angkatan Darat.
b. Pemberontakan G-30-S/PKI
Letkol Untung sebagai pimpinan memerintahkan kepada seluruh
anggota mulai bergerak pada tanggal 1 Oktober 1965. Terjadi
penculikan dan penangkapan para perwira angkatan darat.
c. Penumpasan G-30-S/PKI
Langkah pertama yang dilakukan Mayor Jenderal Soeharto
melakukan beberapa langkah penumpasan yaitu mengamankan 2
tempat penting yaitu gedung RRI dan pusat telekomunikasi.
Kemudian memberitahukan kepada seluruh rakyat bahwa 1
oktober 1965 telah terjadi penculikan beberapa perwira angkatan
darat. Mencari dan mengusut nasib jenderal yang diculik, lalu
dilakukan operasi ke Lubang Buaya dan menemukan beberapa
jenazah.
d. Beberapa teori mengenai peristiwa G-30-S/PKI
 G-30-S/PKI merupakan persoalan INternasl Angkatan Darat
 Dalang G-30-S/PKI adalah Dinas Intelegent Amerika Serikat
 G-30-S/PKI merpuakan pertemuan antara kepentingan Inggris
dan Amerika Serikat
 Soekarno adalah dalang G-30-S/PKI
 Tidak ada pemeran tunggal dan scenario besar dalam peristiwa
ini
 Soeharto sebagai dalang
 Dalang G-30-S/PKI adalah PKI
2. Peristiwa Konflik dan Pergolakan yang Berkaitan dengan Kepentingan
(Vested Interest)
Vested interest adalah kepentingan yang tertanam dengan kuat pada
suatu kelompok Beberapa peristiwa konflik dan pergolakan yang
berkaitan dengan kepentingan, sebagai berikut:
a. Pemberontakan APRA (Angkatan Perang Ratu Adil)
Gerakan ini dipelopori oleh golongan kolonial Belanda yang
ingin mengamankan kepentingan ekonomi di Indonesia dan
bermaksud mempertahankan kedudukan di negara Pasundan. Tujuan
gerakan ARPA adalah mempertahankan bentuk Negara federal di
Indonesia dan memiliki tentara sendiri bagi Negara-negara RIS.
b. Pemberontakan Andi Azis
Pemberontakan dipimpin oleh Kapten Andi Aziz di Sulawesi
Selatan. Tujuan pemberontakan yaitu mempertahankan keutuhan
Negara Indonesia Timur, sedangkan latar belakang pemberontakan ini
karena gerombolan Andi Aziz menolak masuknya pasukan-pasukan
APRIS dan TNI.
c. Gerakan Republik Maluku Selatan (RMS)
RMS dipimpin oleh Mr. CR Christian Robert Steven Soumokil. Latar
belakang pemberontakan ini Soumokil tidak menyetujui terbentuknya
NKRI dan tidak menyetujui penggabungan daerah-daerah Negara
Indonesia Timur ke dalam wilayah kekusaan Republik Indonesia.
Latihan Soal
1. Latar belakang terjadinya Pemberontakan Andi Azis adalah ....
a. tidak menyetujui Indonesia timur bergabung ke NKRI
b. ketidakpuasan daerah terhadap alokasi biaya dan pembangunan dari pusat
c.membentuk Negara Islam
d. bergabung ke Negara Islam Kartosuwiryo
e. menolak masuknya pasukan APRIS dari TNI ke Sulawesi Selatan
2. Pemberontakan DI/TII di Jawa Barat dipimpin oleh
a. Amir Fatah
b. Sekarmaji Marijan kartosuwiryo
c. Andi Azis
d. Kahar Mudzakar
e. Muso

3. Gerakan yang didalangi oleh golongan kolonialisme Belanda yang ingin


mengamankan kepentingan ekonominya di Indonesia adalah ....
a. RMS
b. DI/TII Aceh
c. APRA
d. Andi Azis
e. DI/TII Jawa Tengah

4. Pemberontakan Kahar Mudzakar di Sulawesi Selatan disebabkan karena ....


a. tidak puasan dengan Pemerintah RI
b. Kahar Mudzakar ingin menjadi pemimpin APRIS
c. menentang Pemerintah RIS
d. memperjuangkan agar KGSS dimasukkan dalam APRIS
e. KGSS hanya dimasukkan ke dalam korps cadangan nasional

5. Pemberontakan PKI Madiun merupakan puncak ketidakpuasan salah seorang


tokoh oposan setelah jatuh dari Kabinet, ialah ....
a. Muso
b. Alimin
c. Amir Syarifudin
d. Aidit
e. Tan Malaka

6. Apa yang dimaksud dengan Vested interest…


a. kepentingan yang tertanam dengan kuat pada suatu kelompok
b. kepentingan yang menarik untuk suatu kelompok
c. Kepentingan kelompok lain yang diterapkan
d. Keinginan suatu kelompok yang direncanakan
e. keinginan suatu kelompok yang tidak dapat dipenuhi

7. Pemberontakan DI/TII terjadi dibeberapa provinsi, kecuali ....


a. Sumatra Utara
b. Sulawesi Selatan
c. Kalimantan Selatan
d. Jawa Barat
e. Jawa Tengah

8. Tokoh yang pertama kali bercita-cita ingin mendirikan Negara Islam


Indonesia ialah ....
a. Amir Fatah
b. Kahar Mudzakar
c. Andi Azis
d. Kartosuwiryo
e. Daud Beureuh

9. Gerakan Republik Maluku Selatan (RMS) dipimpin oleh…


a. Andi Azis
b. Mr. CR Christian Robert Steven Soumokil
c. Kartosuwiryo
d. Kahar Mudzakar
e. Daud Beureuh

10. Langkah pertama yang dilakukan Mayor Jenderal Soeharto dalam


penumpasan PKI yaitu…
a. mengamankan Istana Negara
b. mengamankan gedung RRI dan Pusat telekomunikasi
c. mengusut nasib jenderal yang diculik
d. melakukan operasi ke Lubang Buaya
e. mengumumkan kepada seluruh rakyat bahwa telah terjadi penculikan beberapa
perwira.

Soal Uraian
1. Sebutkan3 peristiwa konflik dan pergolakan yang berkaitan dengan ideologi!

2. Sebutkan kota-kota yang terjadi pemberontakan darul Islam/ tentara islam di


Indonesia!

3. Sebutkan 5 teori mengenai peristiwa G-30-S/PKI

Anda mungkin juga menyukai