Anda di halaman 1dari 4

REFELCTIVE JOURNAL

Nama : Rizaldi Nanda Mahendra


NIM : 165040101111105
Tempat Magang : Pt.Benih Citra Asia

1. Deskripsi
 Hari Pertama
Senin 24 Juni 2019
Magang hari pertama dilaksanakan di kantor pusat di Pt.Benih Citra
Asia, yang terletak di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Indonesia. Disini
kami berjumlah 8 orang yang terdir dari 4 laki-laki dan 4 perempuan. Disini
kami dibriefing oleh manajer Pt.Benih Citra Asia untuk info dasar dalam
kegiatan magang di Pt.Benih Citra Asia, mulai dari informasi pembimbing
magang disetiap divisi dan juga teknis magangnya. Dari 8 orang
mahasiswa magang dibagi menjadi 4 divisi yaitu Produksi/Quality,
Pengujian, Pack Supplies dan juga Marketing. Saya ditempatkan pada
divisi pengujian.
 Hari kedua
Selasa 25 Juni 2019
Hari kedua saya melakukan kegiatan di Divisi Nursery yaitu
penyemaian pada benih mentimun ke dalam besek yang berisi polybag
plastik bening yang dapat menampung 160 benih. Media tanam yang
diapakai yaitu cocopit. Media tanam cocopit didapat dari pihak ketiga.
Pt.Benih Citra Asia bekerja sama dengan pihak lain untuk mendapatkan
media cocopit tersebut.
 Hari ketiga
Rabu 26 Juni 2019
Hari ketiga saya melakukan kegiatan di Divisi Nursery yaitu
penyemaian pada benih tomat ke dalam besek yang berisi polybag plastik
bening yang dapat menampung 160 benih. Divisi Nursery memiliki 4 label
dalam proses penyemaiannya yaitu label merah, putih, biru, hijau, dan
kuning. Label merah untuk tanaman indukannya yaiu male dan female,
labeh putih untuk tanaman f1 dengan perbanyakan polinasi, label biru
yaitu f2 untuk produksinya, label hijau yaitu untuk pengamatan terhadap
varietas tersebut, dan label kuning yaitu untuk pengujian varietas terbaru.
 Hari keempat
Kamis 27 Juni 2019
Hari keempat saya melakukan kegiatan di Divisi Nursery yaitu
penyemaian pada benih cabai dan labu ke dalam besek yang berisi
polybag plastik bening yang dapat menampung 160 benih. Cara
penyemaian benih cabai yaitu memasukan benih ke dalam media tanam
sedangkan penyemaian benih labu yaitu benih yang tumbuh tunasnya
ditancapkan ditaruh bagian bawah. Penyemaian benih dilakukan sesuai
permintaan dari kantor. Divisi Nursery memiliki alat inkubator untuk
menyimpan benih terlebih dahulu sampai tanggal semainya.. Setelah tiba
tanggal semainya benih diproses lebih lanjut.
 Hari kelima
Jumat 28 Juni 2019
Hari kelima saya melakukan kegiatan di Divisi Nursery yaitu
pemindahan bibit pepaya yang berumur 1 bulan dari polybag plastik
bening ke dalam polybag hitam dengan lebar 15 cm menggunakan media
tanam cocopit dan juga melakukan.
2. Rasa dan pikiran
Pada hari ke satu sampai hari kelima rasa dan pikiran yang saya
rasakan yaitu rasanya sangat menyenangkan dalam divisi Nursery karena
dapat pengalaman dan wawasan yang baru. Mulai dari hal bagaimana
cara penyemaian benih yang benar sampai dengan benih tersebut
menjadi bibit.
3. Evaluasi
Pada hari ke satu sampai hari kelima menurut saya penyemaian
benih harus lebih diperhatikan karena penyemaian yang salah akan
mengakibatkan tanaman tidak bisa tumbuh dengan baik. Mulai dari cara
penyemaian, pemilihan media tanam, dan juga cara perawatannya. Media
tanam juga harus diperhatikan. Pemilihan media tanamn harus tepat
sesuai dengan syarat tumbuh benih. Perawatannyapun juga harus lebih
diperhatikan dari penyiraman, penyeprotan pestisida jika terkena
serangan hama ulat, dan juga pemindahan bibit dari polybag plastik
bening ke polybag plastik hitam yang berukuran 15 cm.
4. Analisis
Pada hari ke satu sampai hari kelima pengalaman dan wawasan
yang saya dapat yaitu bagaimana cara menyemaian benih yang baik.
Penyemaian benih yang baik dan benar yaitu benih harus ditanam di
polybag plastik bening terlebih dahulu, setelah itu ditaruh di dalam green
house. Setalah berumur 1 minggu atau tumbuh bibit kecil akan
dipindahkan ke luar green house. Selama 1 bulan diluar green house bibit
di dalam polybag plasik bening dipindahkan ke dalam polybag hitam yang
memiliki panjang 15 cm. Setiap harinya dilakukan pengecekan apakah
tanaman terserang hama dan juga dilakukan penyiraman setiap sorenya.
5. Rencana ke depan
Rencana ke depannya yaitu akan melakukan penyemaian yang lebih
baik lagi dari sebelumnya, sehingga akan tumbuh semua bibit dalam satu
besek tersebut karena jarang sekali satu besek benih tumbuh semua
menjadi bibit.

Anda mungkin juga menyukai