Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL RENCANA STUDI

Diajukan sebagai syarat permohonan mendapatkan Beasiswa Unggulan

Disusun oleh :

Nama : Alvira Mohamad

NIM : 10517094

Kelas : IS – 3

Semester :2

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

2018
A. LATAR BELAKANG
Mempelajari dan turut mengembangkan teknologi informasi adalah hal yang perlu dilakukan
tak terkecuali di Indonesia. Bertambahnya kebutuhan manusia, dan berkembangnya pola hidup
manusia menuntut berkembangnya teknologi itu sendiri. Dalam menjalankan kehidupan,
manusia sebagai makhluk sosial memerlukan adanya pertukaran informasi. Dalam pertukaran
tersebut sering kali membuat informasi yang diterima tidak sebaik dari informasi aslinya,
sehingga diperlukan suatu sistem yang baik guna menyajikan informasi yang lebih cepat,
akurat, dan relevan bagi penerimanya. Program studi sistem informasi sendiri mengajarkan
landasan ilmu pengetahuan dan penerapan teknologi dalam suatu organisasi. Terkait hal
tersebut, sederhananya sistem informasi menggabungkan ilmu komputer, ekonomi,
manajemen, dan juga bisnis.

Melihat banyaknya harapan agar teknologi informasi di Indonesia dapat maju dan bersaing
dengan negara-negara lain, ditambah dengan pentingnya suatu informasi yang berkualitas
dalam interaksi manusia yang menghasilkan tindakan manusia yang berkualitas pula maka hal
tersebut yang melatarbelakangi saya saat mengambil program studi ini. Dengan motivasi yang
kuat, ditambah dengan kegemaran saya di bidang ini membuat harapan baru untuk bagaimana
berkontribusi dalam memajukan teknologi informasi bagi bangsa ini.

B. RENCANA PERKULIAHAN
1. PROGRAM STUDI YANG DIAMBIL.
Program studi yang sedang di tempuh adalah S1 – Sistem Informasi, dengan rincian sebagai
berikut:
Institusi : Universitas Komputer Indonesia.
Fakultas : Teknik & Ilmu Komputer
Jurusan : Sistem Informasi
Akreditasi jurusan : B (sangat baik) – SK BAN PT No.151/SK/BAN-PT/Ak-
XVI/S/VI/2013
Lokasi institusi : Jalan Dipatiukur No. 112-116, Coblong, Lebakgede, Bandung,
Lebakgede, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

2. SKS YANG DITEMPUH.


Berdasarkan kurikulum sistem informasi, jumlah SKS wajib sebanyak 147 ditambah
dengan SKS pilihan sebanyak 15 dengan perincian sebagai berikut.
No Nama Mata Kuliah SKS Semester Sifat Keterangan
1. Pendidikan Agama 2 Wajib
2. Pengantar Ilmu Komputer 3 Wajib
3. Pengantar Teknologi Informasi 2 Wajib
4. Algoritma dan Pemograman 3 Wajib
Sudah
5. Lab. Pemograman Dasar 2 1 Wajib
ditempuh
6. Matematika I 3 Wajib
7. Dasar Manajemen dan Bisnis 3 Wajib
8. Bahasa Inggris 1 2 Wajib
9. Lab. Komputer Aplikasi SI 2 Wajib
10. Pendidikan Pancasila 2 Wajib
11. Bahasa Indonesia 2 Wajib
12. Struktur Data 3 Wajib
13. Konsep Sistem Informasi 3 Wajib Sedang
2
14. Lab. Komputer Aplikasi IT 2 Wajib ditempuh

15. Matematika 2 3 Wajib


16. Lab. Algoritma dan Struktur Data 2 Wajib
17. Bahasa Inggris 2 2 Wajib
18. Pendidikan Kewarganegaraan 2 Wajib
Analisis dan Perancangan Sistem
19. 3 Wajib
Informasi 1
20. Probabilitas dan Statistik 3 Wajib
21. Lab. Statistika 2 Wajib Akan
3
ditempuh
22. Pemograman Berorientasi Objek 3 Wajib
23. Lab. Pemograman Berorientasi Objek 2 Wajib
24. Sistem Basis Data 3 Wajib
25. Analisis Proses Bisnis 2 Wajib
Analisis dan Perancangan Sistem
26. 3 Wajib
Informasi 2
27. Sistem Operasi 3 Wajib
28. Animasi dan Multimedia Interaktif 1 2 Wajib Akan
4
Desain Jaringan Komputer & ditempuh
29. 3 Wajib
Komunikasi Data 1
30. Operasional Riset 3 Wajib
31. Perancangan Basis Data 3 Wajib
32. Lab. Basis Data 2 Wajib
33. Dasar Akuntansi 3 Wajib
34. Hardware Komputer 3 Wajib
35. Animasi dan Multimedia Interaktif 2 2 Wajib
Desain Jaringan Komputer &
36. 3 Wajib Akan
Komunikasi Data 2 5
ditempuh
37. Rekayasa Perangkat Lunak 3 Wajib
38. Pemasaran Digital 3 Pilihan
39. Tugas Proyek Pemograman 3 Pilihan
40. Kewirausahaan 3 Wajib
41. Komputer dan Masyarakat 2 Wajib
42. Enterprise Arsitektur 3 Wajib
43. Manajemen Proyek Sistem Informasi 3 Wajib
44. Data Mining 3 Wajib Akan
6
45. Mobile Aplikasi 2 Wajib ditempuh

46. Pemograman Web 4 Pilihan


47. Perancangan Film Animasi 4 Pilihan
48. Kerja Praktek 2 Wajib
49. Bahasa Inggris 3 2 Wajib
50. Testing dan Implementasi Sistem 3 Wajib
51. Tata Kelola Sistem Informasi 3 Wajib
Supply Chain Management dan Akan
52. 3 7 Wajib
Customer Relationship Management ditempuh
53. Tugas Proyek E-Commerce 4 Pilihan
54. Tugas Proyek Multimedia 4 Pilihan
Metode Penelitian dan Penulisan
55. 3 Wajib
Karya Ilmiah
Tugas Proyek Sistem Informasi
56. 4 Pilihan
Manajemen Keuangan
57. Tugas Proyek Mobile Aplikasi 4 Pilihan Akan
8
ditempuh
58. Skripsi 6 Wajib
59. Kecakapan Antarpersonal 2 Wajib
3. RENCANA TUGAS AKHIR / SKRIPSI
Berkaitan dengan hal-hal yang telah disebutkan di latar belakang, dalam memajukan segala
sesuatu, hal yang terpenting adalah sumber daya manusia yang berkualitas. Untuk
mencapai SDM yang berkualitas maka proses pendidikan pun harus dimaksimalkan.

Salah satu rencana topik yang diangkat untuk tugas akhir/skripsi yang terbesit saat ini
adalah membangun sistem aplikasi belajar secara online (e-learning) berbasis website
yang responsif dan dapat diakses di berbagai perangkat seperti ponsel pintar, tablet, dan
desktop dengan memaksimalkan penggunaan di perangkat dengan layar berukuran kecil
seperti ponsel pintar dan tablet.

Aplikasi tersebut mendukung berbagai kegiatan yang sehari-hari dilakukan oleh pelajar
dengan pengajarnya seperti guru memberikan tugas dan siswa
mengumpulkan/mengirimnya, guru memberikan bahan ajar dan siswa dapat
mengaksesnya, siswa dapat berbagi materi pelajaran dengan siswa lainnya, guru dapat
memberi latihan-latihan soal semacam kuis interaktif, guru dapat mengadakan ujian dalam
jaringan (online) secara realtime, dan pengelolaan nilai yang didokumentasikan dengan
baik guna mengetahui perkembangan prestasi pelajar tersebut.

Diharapkan dengan memaksimalkan di perangkat mobile pelajar dan pengajar dapat


melakukan hal-hal yang telah disebutkan di atas kapan saja dan di mana saja, mengingat
penggunaan perangkan mobile sudah menjamur di berbagai kalangan. Jadi mengapa tidak
pelajar memiliki kebiasaan belajar di ponselnya seperti mereka terbiasa bermain media
sosial dalam waktu yang cukup lama.

4. AKTIVITAS DI LUAR PERKULIAHAN


Sebagai upaya dalam meningkatkan soft skill, saya sering kali mengikuti seminar,
workshop terutama yang berkaitan dengan programming. Kemudian aktif di unit kegiatan
mahasiswa LDK (lembaga dakwah kampus) sebagai upaya meningkatkan keimanan,
ketakwaan, dan akhlak.

5. IMPLEMENTASI HASIL STUDI DI MASYARAKAT


Adapun harapan pribadi setelah menyelesaikan studi ini adalah sebagai berikut.
 Mengaplikasikan langsung ilmu yang telah dipelajari di dunia kerja.
 Membagikan ilmu yang telah dipelajari kepada orang lain melalui forum seperti
seminar, training, workshop, dan lain-lain.
 Melakukan riset untuk menghasilkan kesimpulan dan rekomendasi guna
meningkatkan teknologi informasi di Indonesia.

6. RENCANA BIAYA

No Komponen Biaya Biaya


Biaya pendidikan
1. Semester 3 Rp. 8.500.000
2. Semester 4 Rp. 8.500.000
3. Semester 5 Rp. 8.500.000
4. Semester 6 Rp. 8.500.000
5. Semester 7 Rp. 8.500.000
6. Semester 8 Rp. 8.500.000
Total biaya pendidikan Rp. 51.000.000
Biaya hidup
Kontrakan
7. Rp. 30.600.000
(Rp. 850.000/bulan x 3 tahun)
Makan & Minum
8. Rp. 43.200.000
(Rp. 1.200.000/bulan x 3 tahun)
Total biaya hidup Rp. 73.800.000
Total biaya keseluruhan Rp. 124.800.000

C. PENUTUP
Demikian proposal mengenai rencana studi saya paparkan. Besar harapan saya penyeleksi
beasiswa unggulan dapat menerima segala maksud yang tertulis dalam proposal ini. Kemudian
saya memohon maaf bila apa-apa yang telah saya paparkan ada kekurangan. Terakhir saya
ucapkan terima kasih atas kesempatan yang berharga ini.

Anda mungkin juga menyukai