Anda di halaman 1dari 3

TATA TERTIB SISWA

1. Murid wajib mematuhi peraturan yang tertera dalam Panduan Disiplin Murid.

2. Murid melaksanakan setiap kegiatan sesuai dengan karakter kepribadian muslim

(mandiri, sopan dan santun).

3. Murid harus hadir di sekolah sebelum bel masuk berbunyi (pukul 07.00 WIB).

4. Murid mengenakan seragam sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang berlaku.

5. Murid wajib mengikuti setiap kegiatan sekolah.

6. Murid yang tidak masuk sekolah wajib memberikan informasi kepada sekolah.

7. Murid yang meninggalkan sekolah sebelum waktunya harus mendapat ijin dari wali

kelas dan guru piket.

8. Murid wajib membawa bekal dari rumah atau membeli makan di kantin sekolah
TATA TERTIB SEKOLAH
Tata tertib ini berlaku untuk tahun ajaran 2017/2018.

Ketentuan Umum

1. Hari sekolah adalah Senin sampai dengan Sabtu.


2. Jam sekolah dimulai pada :

 Kelas 1/2 : 07.00 – 10.25 WIB


 Kelas 3 : 07.00 – 12.00 WIB
 Kelas 4/6 : 07.00 – 12.30 WIB

Siswa yang berhalangan hadir ke sekolah wajib memberi kabar dengan beberapa alternatif yaitu :

 Menulis surat kepada guru kelas


 Menghubungi langsung guru kelas via telepon (bisa melalui sms)
 Menulis di buku komunikasi ini

3. Kehadiran siswa di sekolah minimal 80% dari total hari efektif sekolah
4. Bagi siswa yang tidak mengikuti program antar jemput, maksimal satu jam setelah jam
pelajaran berakhir siswa sudah harus dijemput orang tua, kerabat, atau orang lain yang
ditunjuk pihak keluarga yang diketahui oleh guru.
5. Siswa yang karena sesuatu hal harus meninggalkan sekolah sebelum kegiatan belajar-
mengajar berakhir harus meminta ijin kepada guru.
6. Siswa tidak diperkenankan membawa benda berharga seperti HP, permainan elektronik
dan perhiasan yang berlebihan
7. Apabila anak didik dijemput dengan orang berbeda, maka orang tua diharuskan
mengkonfirmasikan langsung kepada pihak sekolah.
8. Apabila ada permasalahan yang berkaitan dengan anak didik, orang tua diharapkan
membicarakannya langsung dengan guru/wali kelas .

Ketentuan Pakaian

1. Siswa mengenakan pakaian yang menutup aurat, jika ingin menggunakan asesoris maka
sebatas wajar dan sederhana
2. Ketentuan pakaian harian adalah:

 Senin / Selasa: seragam merah putih


 Rabu / kamis : Batik
 Jumat : Pramuka
 Sabtu : Olahraga

3. Pada saat berenang siswa wajib memakai baju renang muslim


4. Pada hari terdapat pelajaran olah raga (PJOK) siswa memakai seragam olah raga
5. Siswa datang ke sekolah dengan menggunakan sepatu dan kaos kaki

Bekal Makanan

1. Siswa diwajibkan membawa bekal makanan dan minuman untuk sesi snack time
2. Makanan yang boleh dibawa adalah makanan halal dan menyehatkan
3. Jenis makanan/minuman yang tidak boleh dibawa sebagai bekal seperti:
o makanan yang mengandung MSG, pewarna dan pemanis buatan
o sejenis permen/gula-gula
o jenis minuman bersoda dan jenis makanan/minuman yang terdaftar sebagai makanan
tidak sehat menurut LPPOM
4. Dalam rangka mengurangi sampah plastik di sekolah, makanan berkemasan plastik harus
dibuka dan dimasukkan ke dalam wadah
5. Sekolah membatasi uang jajan siswa maksimal Rp 3.000,00 sehari
Peralatan Siswa yang Disimpan di Sekolah

1. Buku tulis sejumlah mata pelajaran (sebelas buah)


2. Buku menulis halus/buku anggun garis tiga (satu buah)
3. Satu set alat tulis yang terdiri dari:

 pensil
 karet penghapus
 gunting
 lem
 penggaris
 crayon
 papan jalan

Catatan:

 Semua buku tulis siswa akan dibawa pulang setiap hari agar dapat dilihat oleh orang tua.

Anda mungkin juga menyukai