Kak Amp

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PELAKSANAAN AMP KEMATIAN IBU, NEONATAL, BAYI DAN BALITA


PROGRAM KIA PUSKESMAS WONOAYU

I. Pendahuluan
Audit Maternal Perinatal (AMP) adalah proses penelaan bersama kasus kesakitan
dan kematian ibu dan perinatal serta penatalaksanaan nya dengan menggunakan berbagai
informasi dan pengalaman dari suatu kelompok terdekat untuk mendapatkan masukan
mengenai intervensi yang paling tepat dilakukan dalam upaya peningkatan kualitas
pelayanan KIA disuatu wilayah.
Dengan demikian, kegiatan audit ini berorientasi pada peningkatan kualitas
pelayanan dengan pendekatan pemecahan masalah, dalam kaitannya dengan pembinaan,
ruang lingkup wilayah dibatasi pada kabupaten atau kota sebagai unit efektif yang
mempunyai kemampuan pelayanan obstetri, perinatal dan didukung oleh pelayanan KIA
sampai lebih lanjut.
Kegiatan ini akan membantu tenaga kesehatan untuk menentukan pengaruh
keadaan dari kejadian yang mendahului kesakitan atau kematian.

II. Latar Belakang


Dalam beberapa kajian terbaru tingkat dunia maupun data di Indonesia menunjukkan
bahwa Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi baru lahir masih cukup tinggi
terutama saat proses persalinan ibu hamil dan kelahiran bayi. Dan selebihnya pada saat
hari-hari pertama dan minggu pertama setelah melahirkan dan kelahiran bayi. Penyebab
kematian ibu dan bayi bisa juga terjadi pada situasi emergensi dan komplikasi.
Pencapaian penurunan Angka Kematian Bayi (AKB) dan Angka Kematian Ibu (AKI)
di Indonesia belum bisa memenuhi target karena masih menghadapi beberapa kendala,
maka dari itu jika tidak dari itu jika tidak dilakukana selerasi dari sekarang, di
khawatirkan tujuan SDGS tidak tercapai.
Begitu juga halnya di kecamatan wonoayu kematian bayinya masih ada, yang
disebabkan kebanyakan karena BBLR sebagai akibat persalinan prematur dan komplikasi
dari kehamilan dan persalinannya sehingga perlu melakukan pertemuan AMP (Audit
maternal perinatal )untuk mencari pemecahan masalahnya.

Hal ini sesuai dengan visi dan tata nilai Puskesmas Wonoayu, Visi Terwujudnya
kecamatan Wonoayu yang inovatif, mandiri, sejahtera dan berkelanjutan serta Tata Nilai
Puskesmas Wonoayu yaitu:
1. Handal 3. Tertib
2. Aman 4. Inovatif

III. Tujuan
a. Tujuan Umum : Menurunkan Angka Kematian Ibu dan Bayi
b. Tujuan Khusus :
1. Sebagai pembelajaran bersama agar dapat melaksanakan Asuhan secara
komprehensif terhadap ibu hamil.
2. Meningkatkan kualitas pelayanan pada ibu hamil, bersalin, nifas, bayi dan balita.

IV. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan


 Dengan pentahapan sebagai berikut :
a. Presentasi
b. Diskusi
c. Tanya Jawab
d. Curah Pendapat
Pelaksana : Bidan se- KecamatanWonoayu
V. Cara Melaksanakan Kegiatan
 Penyampaian materi
 Tanya Jawab
 Curah Pendapat

VI. Sasaran
Semua Bidan puskesmas dan PMB sekecamatan Wonoayu

VII. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan dilakukan setiap tahun 1 kali

VIII. Evaluasi Pelaksanaan kegiatan


 Daftar Hadir
 Format Laporan Hasil Kegiatan
 Format Rencana Tindak Lanjut
 Bukti Foto Kegiatan

IX. Pencatatan dan Pelaporan


Pelaporan dilakukan bila terjadi kasus kematian ibu dan Bayi ke Puskesmasdan Dinkes.

X. Peran Lintas Sektor dan Lintas Program


Peran lintas program : Melaporkan bila ada kejadian kematian ibu atau kematian bayi ke
Puskesmas
Peran lintas sektor : Memberitahu dan melaporkan bila ada kejadian kematian ibu atau
Kematian Bayi di wilayahnya.

Mengetahui Wonoayu
Kepala UPT Puskesmas Wonoayu Koordinator Pelayanan KIA

dr. B.IRAWATYRATNA K,MM NURIL AINI,S.S.T


NIP. 197410192007012008 NIP.197306261993022002

Anda mungkin juga menyukai