Anda di halaman 1dari 3

CV.

CITRA PERMAS

METODA
PELAKSANAAN
PEKERJAAN
Pembangunan Drainase Permukiman Blok Kp Patrol
RW 09 Desa Sukaratu Kec. Banyuresmi Kab. Garut
METODA PELAKSANAAN PEKERJAAN DRAINASE

1. DASAR PEMAHAMAN TERHADAP KEGIATAN


Dalam pelaksanaan fisik, memerlukan sumber daya manusia yang terampil khususnya pada
pekerjaan saluran drainase, supaya hasil pekerjaan dapat menunjang kelancaran. Sehingga
dapat meningkatkan kenyamanan.
Penyedia dalam melaksanakan kegiatan harus selalu berpedoman pada Dokumen Pengadan
Langsung, Risalah penjelasan pekerjaan dan peraturan teknis lainnya sebagai bahan acuan,
serta tidak mengabaikan petunjuk Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) kemungkinan
terjadinya perubahan, sejauh perubahan itu menguntungkan pihak pemberi tugas.

2. LINGKUP PEKERJAAN
Lingkup pekerjaan 9 adalah :
A. Pekerjaan Persiapan
B. Pekerjaan Pelaksanaan

A. Pekerjaan Persiapan
Pekerjaan Persiapan dilaksanakan setelah mendapat Surat Perintah Kerja (SPK) dari
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) tugas dengan tidak melebihi batas waktu ± selama 7
(tujuh) hari setelah surat tersebut ditandatangani demi kelancaran proses pelaksanaan
diperlukan persiapan, yaitu :
1. Pembersihan lokasi, sehingga lokasi siap untuk dibangun dan dapat dipakai tempat
untuk menyimpan material seperti batu, pasir, dan kayu, sedangkan semen akan
disimpan di tempat yang teduh.
2. Pemasangan bouwplank harus memperhatikan bahan yang telah ditentukan.
Pemasangan bouwplank dilakukan harus sama dengan Bestek ( Gambar Rencana ).
3. Pengadaan air kerja, melalui sumber air yang ada digunakan untuk keperluan air kerja
saat proses pekerjaan berlangsung, dan apabila air berkualitas baik dapat digunakan
sebagai air minum tenaga kerja.

B. Pekejaan Pelaksanaan
1. Pekerjaan Galian Tanah
Ukuran kedalaman Galian Tanah telah ditentukan dalam Bestek ( Gambar Rencana ),
sehingga pihak penyedia harus mengikuti ukuran yang telah ditentukan.
2. Pekerjaan Urugan Tanah
Urugan tanah dikerjakan setelah pasangan batu selesai dan kering. Urugan tanah secara
bertahap/lapis demi lapis kemudian dipadatkan hingga sampai pada bagian
atas/permukaan tanah.
Toleransi ukuran, ketebalan, baris batas dan formasi akhir setelah pemadatan tidak
boleh kurang dari rencana.
3. Pekerjaan Pasangan Batu Kali
Pasangan batu kali harus menggunakan adukan campuran 1 Pc :4 Ps
Ukuran ( Dimensi ) dari penampang Batu Kali harus mengikuti ukuran yang ditentukan
dalam Bestek ( Gambar Rencana).
4. Pekerjaan Plesteran
Untuk Plesteran harus menggunakan adukan campuran 1 Pc : 4 Ps dengan Acian dan
Siaran pada muka pasangan
5. Pekerjaan Pengecetan
Pekerjaan dengan cat dasar sebanyak 1 kali lapisan. Setelah lapisan cat dasar kering
maka dilakukan pengecatan dengan cat tembok khusus eksterior sebanyak 2 kali lapis
pengecetan.

3. POLA KERJASAMA DENGAN MASYARAKAT SETEMPAT

Pola kerjasama yang dilakukan dengan masyarakat setempat ini diharapkan dapat
melibatkan potensi masyarakat setempat sehingga untuk sementara dapat mengurangi
tingkat pengangguran, dan juga diharapkan dengan pola ini akan berdampak positip
terhadap kegiatan masyarakat sekitar lokasi proyek.

Demikian metoda pelaksanaan pekerjaan yang diuraikan diatas, ini merupakan pelaksanaan
pekerjaan fisik yang memerlukan koordinasi dan kerjasama semua pihak sehingga
pelaksanaannya berjalan lancar dan sesuai dengan yang telah ditetapkan.

CV. CITRA PERMAS

IMAS YATI RUHIYAT

Anda mungkin juga menyukai