Anda di halaman 1dari 16

PETUNJUK PELAKSANAAN

PAGELARAN LOMBA PRAMUKA KE-IV


TAHUN 2019

BAB I
PENDAHULUAN

A. UMUM

Gerakan Pramuka dalam melaksanakan tugas pokoknya untuk tujuan, dengan


menyelenggarakan pendidikan Kepramukaan dalam bentuk kegiatan yang sehat, menarik,
terarah, terencana, di alam terbuka dengan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode
Kepramukaan.

Sasaran Kepramukaan di Indonesia adalah mempersiapkan kader bangsa yang


memiliki kepribadian dan kepemimpinan yang berjiwa Pancasila, disiplin, sehat mental
moral dan fisiknya, berjiwa patriot, berkemampuan untuk berkarya dengan semangat
kemandirian, bertanggung jawab, peduli dan komitmen terhadap Kode Kehormatan
Pramuka.

Kegiatan-kegiatan dalam Kepramukaan untuk mencapai sasaran tersebut haruslah


kegiatan yang menantang, sesuai dengan kepentingan dan kebutuhan para Pramuka serta
situasi dan kondisi, modern, bermanfaat dan taat asas dilaksanakan dengan Prinsip Dasar
Kepramukaan dan Metode Kepramukaan.

Berlomba merupakan sifat anak, remaja dan kaum muda dalam kegiatannya
sehari-hari. Kegiatan yang bersifat lomba merupakan salah satu alat pendidikan yang
efektif dalam merangsang dan memotivasi peserta untuk berprestasi dalam rangka
mencapai tujuan dan sasaran Gerakan Pramuka.

Berlomba dalam Gerakan Pramuka bukan untuk menang tetapi untuk meningkatkan
ketahanan spiritual, emosional, sosial, intelektual dan fisik. Pagelaran Lomba Pramuka
Penegak SMA/MA/SMK/sederajat serta Satuan Karya Gerakan Pramuka Se-Kalimantan
Timur tahun 2019 merupakan salah satu sarana meningkatkan prestasi serta sebagai
evaluasi kualitas hasil pembinaan anggota Gerakan Pramuka golongan Penegak di Gugus
Depan masing-masing dan pangkalan masing-masing.
B. DASAR PEMIKIRAN

Gerakan Pramuka adalah Gerakan Kepanduan Nasional yang bertujuan mendidik


anak-anak dan pemuda Indonesia dengan berbagai kegiatan yang menarik dan
mengandung unsur pendidikan dengan menggunakan Prinsip Dasar dan Metodik
Kepramukaan.

Diakui ataupun tidak, bahwa Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metodik Kepramukaan
mempunyai andil besar dalam penjabaran lebih lanjut di dalam Undang-undang Republik
Indonesia yang mensyaratkan bahwa pendidikan luar sekolah harus bersifat
kemasyarakatan.

Gerakan Pramuka bertujuan membentuk manusia yang berkepribadian dan berwatak


luhur, sehat jasmani dan rohani serta mampu menjadi warga negara Indonesia yang
berjiwa pancasila, setia dan patuh pada negara serta agamanya yang mampu membangun
diri, masyarakat serta agamanya.

Sebagai organisasi non formal yang selalu dituntut untuk tumbuh dan berkembang
sesuai dengan perkembangan zaman maka perlu adanya kegiatan-kegiatan yang mengacu
pada tujuan tersebut. Salah satunya adalah dengan mengadakan kegiatan yang bersifat
perlombaan dan persahabatan yang terangkum dalam Pagelaran Lomba Pramuka
Penegak Se-Kalimantan Timur yang pada akhirnya, dari hasil ini akan dapat menggali
potensi dan bakat demi tumbuh dan berkembangnya Gerakan Pramuka, yang pada
akhirnya akan menuju pada tujuan Gerakan Pramuka yang suci dan mulia.

C. DASAR PENYELENGGARAAN

Pagelaran Lomba Pramuka (PALAPA) Penegak Ke-IV Se-Kalimantan


Timur Gerakan Pramuka Gugus Depan Samarinda Pangkalan IAIN Samarinda.

1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakan


Pramuka.

2. Keputusan Presiden RI Nomor 238 tahun 1961 tentang Gerakan Pramuka.

3. Jungto Keputusan Presiden RI Nomor 24 tahun 2009 tentang Anggaran Dasar


Gerakan Pramuka.

4. SK Kwarnas nomor 231 Tahun 2012 Tentang Petunjuk Penyelenggaraan Gugus


Depan.

5. SK Kwarnas nomor 086 tahun 1987 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembinaan


dan Pengembangan Gugus Depan Pramuka yang berpangkalan di Perguruan
Tinggi.

6. SK Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor: 140 Tahun 1997 tentang


Penyempurnaan Pola Umum Gerakan Pramuka.

7. SK Kwarnas nomor 080 tahun 1988 tentang Pola dan Mekanisme Pembinaan
Pramuka Penegak dan Pandega.

8. SK Kwarnas No. 130/KN/76 tentang PP Pertemuan Pramuka.

9. SK Kwarnas No. 193 Tahun 1998 tentang Penyesuaian PP Pertemuan Pramuka.

10. Program Kerja Dewan Racana Sultan Sulaiman-Aminah Syukuri masa bakti
2018/2019.

D. MAKSUD KEGIATAN

Maksud dan Tujuan Kegiatan Pagelaran Lomba Pramuka Penegak


(PALAPA) Ke-IV Se-Kalimantan Timur Tahun 2019, Racana Sultan
Sulaiman-Aminah Syukur Pangkalan IAIN Samarinda ini adalah:

a. Merupakan wadah pertemuan bagi Pramuka Penegak untuk menggalang


persaudaraan, menambah pengalaman, pengetahuan, keterampilan, wawasan,
dan meningkatkan rasa patriotisme.

b. Memberikan kegiatan yang kreatif, inovatif, dan kompetitif dengan


menitikberatkan pada keterampilan, kepemimpinan, kedisiplinan, memupuk
rasa persatuan dan kesatuan yang akan menjadikan modal bagi Pramuka
Penegak untuk menghadapi tantangan di masa yang akan datang.

c. Sebagai media pengembangan minat dan bakat anggota Pramuka.

d. Sebagai sarana untuk penambahan pengalaman, pengetahuan, keterampilan


serta peningkatan persaudaraan.

e. Sebagai media pengembangan dan peningkatan kegiatan Kepramukaan di


IAIN Samarinda.

f. Sarana menjalin silaturahmi dan sarana mengakrabkan anggota pramuka


penegak Se-Kalimantan Timur.

E. NAMA KEGIATAN

Pagelaran Lomba Pramuka (PALAPA) Penegak Ke-IV Se-Kalimantan Timur.


F. TEMA KEGIATAN

“Merajut Silaturahmi agar terciptanya penegak yang kreatif, inovatif, dan kompetitif
di Era Milenial”.

G. MOTTO

“Satyaku kudharmakan, Dharmaku kubaktikan”.

H. WAKTU DAN TEMPAT

1. Pendaftaran

a) Gelombang 1

Tanggal : 15 Juli 2019 - 31 Juli 2019

Tempat : Jl.H.A.M. Rifaddin, Kampus 2 IAIN Samarinda (Sanggar


Bakti Racana Sultan Sulaiman-Aminah Syukur) / via online.

b) Gelombang 2

Tanggal : 8 Agustus 2019 - 18 Agustus 2019

Tempat : Jl.H.A.M. Rifaddin, Kampus 2 IAIN Samarinda (Sanggar


Bakti Racana Sultan Sulaiman-Aminah Syukur) / via online.

2. Pertemuan Teknis (technical meeting)

Hari : Senin
Tanggal : 19 Agustus 2019
Waktu : 13.00 WITA
Tempat : Jl.H.A.M. Rifaddin, Kampus 2 IAIN Samarinda. (Ruangan
Menyesuaikan)

3. Pelaksanaan Kegiatan

Hari : Jum’at - Minggu

Tanggal : 23 - 25 Agustus 2019


Tempat : IAIN Samarinda
BAB II
TATA TERTIB

1. Ketentuan Umum

a. Peserta PALAPA Ke-IV adalah siswa-siswi tingkat SMA/MA/SMK


Sederajat serta anggota Satuan Karya Gerakan Pramuka Golongan penegak
Se-Kalimantan Timur .

2. Kewajiban Peserta

a. Mengikuti semua kegiatan yang telah dijadwalkan.


b. Tepat waktu dan memakai waktu kegiatan yang sesuai dengan jadwal.
c. Selalu membawa tanda peserta (ID Card dan scraft) selama kegiatan
PALAPA 2019.
d. Peserta bersikap sportif dalam setiap perlombaan.
e. Berpakaian sopan dan rapi sesuai dengan kegiatan.
f. Menjaga kebersihan lingkungan dan fasilitas sekitar bumi perkemahan.
g. Keluar masuk Bumi Perkemahan harus seizin panitia.
h. Keluar masuk Bumi Perkemahan harus lewat gerbang utama.
i. Setiap peserta perkemahan harus berada di dalam bumi perkemahan pada
pukul 22.00 WITA kecuali ada keperluan mendesak dan seizin panitia
kegiatan.
j. Sebelum meninggalkan/sesudah penutupan kegiatan setiap kontingen
harus membersihkan areal kavling yang telah ditempati.
k. Tamu yang berkunjung harus lapor dan mengisi buku tamu untuk
mendapatkan izin kunjungan dari panitia pelaksana.
l. Peserta berkewajiban menyerahkan barang temuan yang bukan haknya
kepada panitia.
m. Seluruh Peserta wajib menjaga barang masing-masing, dan panitia tidak
bertanggung jawab atas kehilangan apapun.
n. Peserta mengikuti seluruh kegiatan umum.

3. Hak Peserta

a. Menggunakan segala fasilitas yang telah disediakan.


b. Mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.
4. Larangan
a. Dilarang berbicara dan bertingkah laku tidak sopan yang dapat
menurunkan nama baik gugus depan.
b. Dilarang keluar masuk tenda yang bukan miliknya tanpa seizin Pembina.
c. Dilarang membawa miras, senjata tajam, narkoba, perhiasan dan barang
berharga lainnya.
d. Dilarang merokok di area bumi perkemahan.
e. Dilarang, baik perorangan maupun kelompok menggagalkan/
mengganggu jalannya kegiatan.
f. Dilarang melewati batas area perkemahan yang telah ditentukan panitia.
g. Dilarang menggantung/mengikat segala jenis benda dipohon.
h. Dilarang membawa orang lain selain peserta masuk bumi perkemahan
tanpa seizin panitia.
i. Tamu dilarang berkunjung di atas pukul 21.00 WITA
j. Peserta putra dilarang berkunjung ke tenda putri ataupun sebaliknya
diatas jam 21.00 WITA.

5. Sanksi
a. Sanksi Ringan.
- Teguran dari panitia
b. Sanksi Sedang
- Pengurangan poin (dalam penentuan juara umum)
c. Sanksi Berat
- Diskualifikasi dari perlombaan.

6. Kunjungan
a. Setiap hari (saat malam) pagar bumi perkemahan akan dibuka pada pukul
18.00 WITA dan akan ditutup kembali untuk kepulangan tamu pada pukul
21.00 WITA.
b. Kunjungan hanya untuk 5 orang tamu/sangga dengan membawa surat
delegasi dari sekolah kemudian diserahkan kepada panitia.
c. Tamu akan diberikan kupon kunjungan.
BAB III
MEKANISME PENDAFTARAN & DAFTAR ULANG
PESERTA

1. Pendaftaran Peserta

a. Pendaftaran dapat dilakukan secara offline maupun online Gelombang I


pada tanggal 15 Juli s.d 31 Juli 2019 dan Gelombang II pada tanggal 8 Agustus
s.d. 18 Agustus 2019.

1) Pendaftaran offline

a) Melakukan pendaftaran offline ke Jl.H.A.M. Rifaddin, Kampus 2


IAIN Samarinda (Sanggar Bakti Racana Sultan Sulaiman-Aminah
Syukur).

b) Melakukan pembayaran uang tunai sebesar Rp.350.000 @Sangga

2) Pendaftaran online

a) Mengisi formulir pendaftaran di


https://bit.ly/pendaftaranpalapa2019

b) Mengirim uang pendaftaran via transfer ke No Rekening


343501034246537 (BRI) Atas nama Ariski Nuril Indah (Simpan
Slip Transfer Sebagai Bukti Registrasi)

c) Konfirmasi pembayaran dan Mengirimkan bukti transfer ke nomor


WA 081250909321 Atas Nama Ariski Nuril Indah.

b. Kelengkapan administrasi yang harus dipenuhi sebagai berikut :

 Formulir biodata pendaftaran peserta dan bina damping


 Surat Mandat dari Gugus depan atau Satuan Karya
 Surat keterangan sehat dari dokter
 Pas photo terbaru 3x4 (latar merah) sebanyak 2 lembar
 Fotocopy KP (Kartu Tanda Pelajar) sebanyak 1 lembar
 Fotocopy Kartu Tanda Anggota (KTA) Gerakan Pramuka
 Fotocopy Asuransi Jiwa (yang memiliki)
 Bendera Gugus Depan atau Satuan Karya

c. Kelengkapan administrasi dijilid menjadi 1 kemudian diserahkan ke


Panitia Pagelaran Lomba Pramuka Penegak di Buper

d. Info Sosial Media

 Facebook : Pramuka Iain Samarinda / Palapa IAIN Samarinda


 Email : palapa.2k19@gmail.com
 Instagram : @Pramuka_iainsmd / @palapaiainsmd2019

 Contact Person :

o Ariski Nuril Indah : 081250909321

o Muhammad Alfi Hidayat : 085350563108

o Andika : 082251198077

e. Biaya Pendaftaran

Membayar biaya pendaftaran Rp.350.000 @Sangga.

2. Daftar Ulang Peserta

Adapun pendaftaran ulang Kontingen di bumi perkemahan melalui


mekanisme sebagai berikut:

a. Loket I (Keuangan)

 Pimpinan Kontingen menyelesaikan administrasi keuangan.

 Pimpinan Kontingen menunjukkan resi atau bukti asli transfer


pendaftaran untuk ditukarkan dengan kwitansi bukti pembayaran dari
Panitia PALAPA Ke-IV Se-Kalimantan Timur.

 Pimpinan Kontingen akan mendapatkan dari petugas loket I berupa


kwitansi bukti pembayaran peserta sebagai bukti pelunasan.

b. Loket II ( Administrasi)

 Pimpinan Kontingen menunjukan kwitansi pembayaran dan


menyerahkan kelengkapan adminisrasi kepada petugas.

 Loket II akan mengecek kelengkapan administrasi kontingen.

 Pemimpin kontingen menerima formulir sebagai bukti penerimaan

administrasi dari Loket II.

c. Loket III (Pengambilan Atribut)

 Pimpinan Kontingen menunjukan bukti formulir dari Loket II dan


petugas akan menyerahkan fasilitas peserta berupa:

 Perlengkapan peserta (Tanda Peserta / ID Card, Scarf)

 Pengambilan nomor kavling tenda


BAB IV
BENTUK DAN JENIS KEGIATAN

1. Kegiatan Umum

a. PALAPA Welcome Party

b. Upacara Pembukaan dan Penutupan

c. Sosialisasi

d. Giat Bakti

e. Kegiatan Olahraga

f. Api Unggun dan Pentas Seni

g. Kegiatan Keagamaan

2. Kegiatan Lomba

a. Lomba LKBB Variasi

b. Lomba Miniatur Pioneering

c. Lomba Video Instagram (VidGram)

d. Lomba Memasak

e. Lomba Hasta Karya

I. PESERTA DAN KONTINGEN

1. Anggota Gugus depan Gerakan Pramuka yang masih dinyatakan Aktif menjadi
siswa/i SMA/MA/SMK sederajat serta anggota aktif Satuan Karya Gerakan
Pramuka golongan penegak Se-Kalimantan Timur.

2. Mengirimkan delegasi maksimal 1 kontingen, 1 Sangga putra dan 1 Sangga

putri, setiap Sangga terdiri dari 8 orang

3. Setiap Sangga menentukan seorang pimpinan Sangga yang akan bertanggung

jawab terhadap anggotanya

4. Setiap kontingen mengirimkan dua orang bina damping yang akan


bertanggung jawab terhadap setiap Sangga (Sangga putera dan Sangga puteri)

5. Membawa/memakai seragam Pramuka lengkap.

6. Mentaati tata tertib yang berlaku selama kegiatan (panitia tidak bertanggung
jawab atas kontingen yang pesertanya melampaui batas maksimal yang telah
ditentukan dan tidak memenuhi administrasi).

J. FASILITAS

1. Peserta

 ID Card
 Piagam Penghargaan
 Scraft
 Piala

2. Bina Damping :

• ID Card

• Piagam Penghargaan

3. Kontingen

• Cinderamata

• Uang Penghargaan bagi Juara Umum.

K. MEKANISME PENENTUAN JUARA

1. Setiap Cabang Lomba akan diambil 3 Juara yaitu Juara 1, Juara 2, dan Juara 3

2. Juara Perlombaan akan mendapatkan piala.

3. Juara Umum ditentukan dengan perhitungan perolehan poin, jika ada

kesamaan poin maka ditentukan dari jumlah total nilai dari setiap cabang lomba.

a. Juara lomba akan diberikan poin sebagai berikut:

 Juara I : Poin 6
 Juara II : Poin 5
 Juara III : Poin 4
Juara Umum dihitung berdasarkan poin yang diperoleh atas nama kontingen.

4. Juara Umum memperoleh Piala dengan perolehan poin tertinggi.

keterangan hadiah :

 Piala Juara (diperebutkan)

 Uang Pembinaan

a. Lomba LKBB Variasi

Juara I : Piala tetap

Juara II : Piala tetap

Juara III : Piala tetap

b. Lomba Miniatur Pioneering

Juara I : Piala tetap

Juara II : Piala tetap

Juara III : Piala tetap

c. Lomba Vidgram

Juara I : Piala tetap

Juara II : Piala tetap

Juara III : Piala tetap

d. Lomba Hasta Karya

Juara I : Piala tetap

Juara II : Piala tetap

Juara III : Piala tetap

e. Lomba Memasak

Juara I : Piala tetap

Juara II : Piala tetap

Juara III: Piala tetap


BAB V
PENUTUP

Demikian petunjuk pelaksanaan kegiatan Pagelaran Lomba Pramuka Penegak ini


kami susun sebagai acuan. Keberhasilan kegiatan ini sangat ditentukan oleh partisipasi
semua pihak. Oleh karena itu keikutsertaan Pramuka tingkat penegak SMA/MA/SMK
sederajat serta Satuan Karya Se-Kalimantan Timur sangat kami harapkan. Akhirnya,
semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat, taufik serta hidayah-Nya kepada
kita semua demi kemajuan Gerakan Pramuka Indonesia.
Lampiran:

MASKOT PALAPA 2019

Beruang madu dipilih menjadi maskot karena penampilannya yang menggemaskan,


tetapi kekar, bersih , kuat, dan lincah. Beruang madu juga dikenal dengan sifatnya yang
mandiri, cerdas, dan pantang mundur. Dengan menjadikannya maskot, diharapkan
orang-orang pun akan terinspirasi dengan sifat baik beruang madu.

..
LOGO PALAPA 2019

Warna Biru :

Warna Biru kerap dikaitkan dengan ruang terbuka, kebebasan, percaya diri,
imajinasi, dan inspirasi.

Warna Orange :

Warna ketenangan yang berkaitan dengan kehangatan dalam persahabatan.


memberi kesan hangat dan bersemangat serta merupakan symbol dari kreatif,
optimisme, percaya diri dan kemampuan dalam bersosialisasi.

Tiga Tenda :

Kegiatan PALAPA ini dikemas dengan perkemahan yang diharapkan sangat


menarik.

Tulisan PALAPA 2019 :

Dibuat dengan huruf kapital, dengan paduan hitam dan kuning, melambangkan
ajang kompetisi yang dapat merangsang aktivitas pikiran dan mental dalam
keceriaan.

Tunas Kelapa :

Kelapa tumbuh menjulang lurus ke atas, lambang ini mengibaratkan bahwa


setiap pramuka mempunyai cita cita yang tinggi dan tidak mudah diombang
ambingkan oleh sesuatu. Hijau yang lebih terang mengindikasikan pertumbuhan,
daya hidup dan pembaharuan, sementara warna hijau yang lebih gelap,
merepresentasikan martabat, kekayaan dan kelimpahan.

Anda mungkin juga menyukai