Anda di halaman 1dari 4

Forum diskusi KB 1

Bapak/Ibu, setelah mempelajari tentang M4 KB 1 Materi-Energi-Gelombang, diskusikan:


1. Bagaimanakah proses pembuatan garam?

Proses Pembuatan Garam :


1) Kumpulkan air laut
Isi ember dengan air laut yang bersih dan tidak tercemar. Biasanya, laut yang jauh dari
kawasan industri memiliki kualitas yang baik karena jauh dari pencemaran lingkungan.
2) Menyaring Sedimen
Karena garam ini berasal dari laut, kemungkinan besar penuh dengan puing alami dan
sintetis. Karenanya Anda perlu menyaring dulu unsur-unsur tersebut dari air laut. Hal ini
dapat dilakukan dengan mudah, caranya dengan menuangkan air asin melalui kain katun
tipis, mengeluarkan partikel yang tidak diinginkan namun membiarkan garam dan air
masuk.
3) Rebus airnya
Kini setelah tidak ada yang tersisa kecuali air asin, kita perlu memisahkan air dari
kandungan garamnya untuk mendapatkan garam.
4) Keringkan garam
Sebarkan garam di atas wajan untuk mengeringkannya. Gunakan cahaya matahari untuk
membantu mempercepat proses tersebut.
5) Garam siap digunakan dan disimpan

Apakah proses tersebut dapat dilakukan untuk mendapatkan gula dari semangkok air gula?
Berikan penjelasan!
Iya bisa karena proses pembuatan gula tebu juga mirip proesesnya, yaitu :
1) Pengolahan awal
Sebelum masuk pada Proses pengolahan tebu menjadi gula selanjutnya, terlebih dahulu
tebu akan melalui proses pengolahan awal. Dimana dalam proses ini tebu akan dipilah
hingga memenuhi syarat minimal untuk dapat diolah menjadi gula.
2) Penggilingan
Setelah dipilah dan ditimbang, kemudian tebu akan masuk pada proses penggilingan.
Proses pengolahan tebu menjadi gula ini merupakan proses inti dimana tujuannya sendiri
adalah untuk memeras air sari tebu atau yang lebih dikenal dengan sebutan nira.
3) Pemurnian
Sesaat nira sudah terkumpul, bukan tidak mungkin jika dalam nira tersebut terdapat
kotoran yang dapat merusak kualitas gula nantinya.
4) Penguapan
Jika bahan gula sudah sterill atau siap diolah pada Proses pengolahan tebu menjadi gula
selanjutnya, maka langsung pindahkan bahan gula pada alat penguapan.
5) Kristalisasi
Sesaat nira telah melalui proses penguapan dan terbentuk nira kental, kemudian masuk
Proses pengolahan tebu menjadi gula yaitu tahap pengkristalan.
6) Putaran
Meskipun sudah diambil kristalnya, namun Proses pengolahan tebu menjadi gula tidak
cukup sampai di sini saja.
7) Pengeringan dan pendinginan
Masuk pada Proses pengolahan tebu menjadi gula terakhir yaitu pengeringan dan
pendinginan gula yang sudah terpisah dari larutannya.

2. Tunjukkan dan berikan penjelasan kapan termometer Celcius dan Fahrenheit menunjukkan
skala yang sama?

Termometer merupakan alat untuk mengukur suhu. Skala termometer baku antara lain
Celcius, Reamur, Fahrenheit, dan Kelvin.

Jangkauan skala termometer celsius sebesar 100 (0 C – 100 C), sedangkan jangkauan skala
termometer fahrenheit sebesar 180 (32 F – 212 F). sehingga perbandingan celsius : fahrenheit
= 100 : 180 = 5 : 9
Jika skala celsius dan fahrenheit menunjukkan angka yang sama, maka:
C=F
5n = 9n + 32
-4n = 32
n = 32/-4 = -8

Sehingga termometer celsius menunjukkan:


C = 5n = 5. -8 = -40 C

Dan termometer fahrenheit menunjukkan:


F = 9n + 32 = (9.-8) + 32 = -40 F
Terbukti termometer skala celsius dan fahrenheit menunjukkan angka yang sama pada – 40
derajat.

3. Ketika membuat es datu dengan frezzer kulkas, sekantong plastik akan membeku dimulai
dari permukaan atau pinggir sehingga kadang bagian dalam masih cair (belum beku).
Mengapa proses membeku air dimulai dari permukaan?

Setiap benda memuai (volume benda bertambah) ketika suhu benda bertambah dan
benda menyusut (volume benda berkurang) ketika suhu benda berkurang. Air juga memuai
ketika suhunya bertambah dan menyusut ketika suhunya berkurang, tetapi tidak pada suhu
0oC – 4oC. Antara suhu 0 oC sampai 4 oC, volume air berkurang (air menyusut) seiring
bertambahnya suhu. Jika kita memanaskan air pada suhu 0 oC, semakin panas air, semakin
berkurang volume air. Proses penyusutan terhenti ketika air mencapai suhu 4 oC. Di atas 4
o
C, volume air bertambah (air memuai) seiring bertambahnya suhu. Sebaliknya, air memuai
(volume air bertambah) ketika suhunya berkurang dari 4 oC sampai 0 oC. Keanehan air ini
dikenal dengan sebutan anomali air.

Misalnya kita masukkan air bersuhu 30oC ke dalam freezer. Ketika berada di dalam
freezer, suhu air berkurang. Pada saat suhu air berkurang, volume air juga berkurang (air
menyusut). Ketika mencapai suhu 4 oC, air mulai memuai (volume air bertambah). Pemuaian
air terhenti ketika suhunya mencapai 0 oC. Berbeda dengan benda lain yang terus menyusut
(volume benda berkurang) ketika suhu benda tersebut berkurang hingga 0oC.
4. Carilah informasi tentang rumah suku Eskimo yang terbuat dari Batu Es. Ternyata Batu Es
sebagai bahan rumah tersebut tidak menjadikan dingin ruangan dalam rumah tersebut,
mengapa?

Salah satu keunikan yang dimiliki kelompok Eskimo adalah rumah es berbentuk
setengah lingkaran yang dikenal dengan nama Igloo. Pada dasarnya rumah Igloo terbuat dari
salju yang dipadatkan. Namun ternyata, Eskimo tidak serta merta tinggal di rumah es dalam
jangka waktu lama. Rumah igloo terbuat dari es tersebut, digunakan sebagai rumah
sementara pada saat kondisi berburu di musim salju. Sedangkan untuk rumah permanen,
igloo dibuat dari material kayu, tulang paus yang ditutup dengan kulit ikan hiu. Walaupun
terbuat dari salju, kelompok Eskimo kerap membakar minyak hiu sebagai penghangat dan
cahaya. Apabila frekuensi musim panas lebih singkat, kelompok Eskimo akan tinggal di
tenda-tenda yang terbuat dari kulit binatang.

Rumah Igloo dibuat juga dari blok persegi panjang berukuran sekitar 2-4 kaki, atau
setara dengan 60cm-120cm. Dinding es memiliki ketebalan 20 cm. Ventilasi dari rumah
Igloo ini terletak di atas langit-langit berbentuk kubah. Lubang yang dibuat dari salju,
biasanya digunakan sebagai bagian bawah dari tempat penampungan es yang mencair.
Kadang-kadang, dibuat juga terowongan pendek di pintu masuk untuk mengurangi angin dan
panas loss ketika pintu dibuka.Hal itu bertujuan sebagai isolator (bahan penghantar panas
yang buruk) sehingga dapat menjaga suhu dalam rumah agar tetap hangat. Selain itu, pintu
rumah Igloo yang terbuat dari kulit binatang akan menjaga udara hangat. Kulit binatang yang
biasa digunakan adalah kuling dari Anjing kutub.

5. Bagaimana Bapak/Ibu menjelaskan yang dimaksud dengan bidang datar pada hukum
Snellius tentang pemantulan cahaya?

Sifat pemantulan cahaya diselidiki oleh willebord snellius (1591-1626) yang kemudian kita
kenal dengan hukum pemantulan cahaya:

Pemantulan
1. Sinar datang, garis normal dan sinar pantul terletak pada satu bidang datar
2. Besar sudut datang sama dengan besar sudut pantul
Berdasarkan keadaan permukaan bidang pantul, pemantulan cahaya dibedakan:
1. Pemantulan baur (diffus) adalah pemantulan yang terjadi jika sumber cahaya jatuh pada
benda yang permukaannya kasar, sehingga cahaya dipantulkan ke segala arah yang tidak
tentu.
2. Pemantulan teratur adalah pemantulan yang terjadi jika sumbu cahaya mengenai
permukaannya yang liicin, sehingga pemantulannya tertentu.
Setiap benda di sekelilingmu bersifat memantulkan cahaya. Itulah yang menyebabkan benda
tersebut dapat terlihat. Beberapa permukaan benda bersifat memantulkan cahaya yang
mempunyai panjang gelombang tertentu. Hal ini yang menyebabkan benda mempunyai warna
yang berbeda.

6. Terjadinya petir seringkali didahului dengan kilat, mengapa demikian?

Sesungguhnya ketika petir terjadi, kita melihat adanya kilat yaitu berupa kilauan
cahaya yang menyambar, lalu diikuti oleh guruh, yaitu suara yang keras. Mengapa hal ini
bisa terjadi? Mengapa kilat muncul terlebih dahulu dibandingkan dengan guruh?

- Hal itu dikarenakan adanya perbedaan kecepatan merambat dari suara dan cahaya yang
terbentuk, meskipun sebenarnya keduanya terjadi secara bersamaan.
- Sejatinya, kilat terlebih dahulu terlihat oleh kita, sementara guruh terdengar setelah kilat
terlihat. Kilat sendiri merupakan gelombang cahaya, sementara guruh merupakan
gelombang bunyi.
- Kecepatan kilat saat merambat jauh lebih cepat dibandingkan dengan kecepatan rambatan
guruh. Karena cahaya merambat jauh lebih cepat dibandingkan dengan bunyi, makanya
kilatan akan muncul lebih dulu sebelum suara gemuruh.
- Saat keluar, saluran plasma konduktif yang memiliki sifat elektrik dibuat di udara dan
saat arus mengalir dalam saluran ini, udara dengan cepat memanaskan hingga sekitar
25.000 derajat celcius.

Anda mungkin juga menyukai