Anda di halaman 1dari 117

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Nama Madrasah : MA Pondok Pesantren Al-Ikhlas Bone


Mata Pelajaran : Matematika Wajib
Kelas/Program : XI/MIPA
Semester : Ganjil
Materi Pokok : Matriks
Alokasi Waktu : ... JP (... Pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong,
kerja sama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai
bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya,
dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan
kreatif serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi :


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.3 Menjelaskan matriks dan 3.3.1 Mendefiniskan matriks.
kesamaan matriks dengan 3.3.2 Menjelaskan dengan kalimat sendiri dan
menggunakan masalah menyatakan masalah dalam kehidupan sehari-hari
kontekstual dan melakukan yang berkaitan dengan matriks.
operasi pada matriks yang 3.3.3 Menjelaskan dan membedakan karakteristik matriks
meliputi penjumlahan, berdasarkan jenis-jenisnya.
pengurangan, perkalian skalar, 3.3.4 Menunjukkan konsep kesamaan matriks.
dan perkalian, serta transpos. 3.3.5 Menunjukkan transpos matriks.
3.3.6 Memahami operasi penjumlahan matriks dan sifat
sifatnya.
3.3.7 Memahami operasi pengurangan matriks dan sifat
sifatnya.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :1/117
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.3.8 Memahami operasi perkalian suatu bilangan real
dengan matriks dan sifat sifatnya.
3.3.9 Memahami operasi perkalian matriks dan sifat
sifatnya.
3.4 Menganalisis sifat-sifat 3.4.1 Menyatakan determinan matriks.
determinan dan invers matriks 3.4.2 Menyatakan invers matriks.
berordo 2 × 2 dan 3 × 3.
4.3 Menyelesaikan masalah 4.3.1 Terampil menyajikan model matematika dari suatu
kontekstual yang berkaitan masalah nyata yang berkaitan dengan matriks dan
dengan matriks dan operasinya. menyatakan konsep kesamaan matriks.
4.3.2 Terampil menentukan jenis matriks yang terbentuk
dari suatu masalah nyata.
4.3.3 Terampil menerapkan transpos matriks dan sifat-
sifatnya dari suatu masalah nyata.
4.3.4 Terampil menerapkan kesamaan dua matriks yang
terbentuk dari suatu masalah nyata.
4.3.5 Terampil menerapkan konsep operasi penjumlahan
matriks dan sifat sifatnya.
4.3.6 Terampil menerapkan konsep operasi pengurangan
matriks dan sifat sifatnya.
4.3.7 Terampil menerapkan konsep operasi perkalian
suatu bilangan real dengan matriks dan sifat
sifatnya.
4.3.8 Terampil menerapkan konsep operasi perkalian
matriks dan sifat sifatnya.
4.4 Menyelesaikan masalah yang 4.4.1 Terampil menyajikan model matematika dari suatu
berkaitan dengan determinan masalah nyata yang berkaitan dengan determinan
dan invers matriks berordo 2 × 2 matriks.
dan 3 × 3. 4.4.2 Terampil menyajikan model matematika dari suatu
masalah nyata yang berkaitan dengan invers
matriks.

C. Tujuan Pembelajaran :
Pembelajaran materi matriks melalui pengamatan, tanya jawab, penugasan individu dan
kelompok, diskusi kelompok, dan penemuan (discovery) diharapkan siswa dapat:
1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama
dalam diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar
orang lain, bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :2/117
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Mendefiniskan matriks.
5. Menjelaskan dengan kalimat sendiri dan menyatakan masalah dalam kehidupan sehari-hari
yang berkaitan dengan matriks.
6. Menjelaskan dan membedakan karakteristik matriks berdasarkan jenis-jenisnya.
7. Menunjukkan konsep kesamaan matriks.
8. Menunjukkan transpos matriks.
9. Memahami operasi penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.
10. Memahami operasi pengurangan matriks dan sifat sifatnya.
11. Memahami operasi perkalian suatu bilangan real dengan matriks dan sifat sifatnya.
12. Memahami operasi perkalian matriks dan sifat sifatnya.
13. Menyatakan determinan matriks.
14. Menyatakan invers matriks.
15. Terampil menyajikan model matematika dari suatu masalah nyata yang berkaitan dengan
matriks dan menyatakan konsep kesamaan matriks.
16. Terampil menentukan jenis matriks yang terbentuk dari suatu masalah nyata.
17. Terampil menerapkan transpos matriks dan sifat-sifatnya dari suatu masalah nyata.
18. Terampil menerapkan kesamaan dua matriks yang terbentuk dari suatu masalah nyata.
19. Terampil menerapkan konsep operasi penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.
20. Terampil menerapkan konsep operasi pengurangan matriks dan sifat sifatnya.
21. Terampil menerapkan konsep operasi perkalian suatu bilangan real dengan matriks dan sifat
sifatnya.
22. Terampil menerapkan konsep operasi perkalian matriks dan sifat sifatnya.
23. Terampil menyajikan model matematika dari suatu masalah nyata yang berkaitan dengan
determinan matriks.
24. Terampil menyajikan model matematika dari suatu masalah nyata yang berkaitan dengan invers
matriks.

D. Materi Pembelajaran :
1. Fakta:
a. Membangun Konsep Matriks
Klasemen sementara Liga Super Indonesia (21 Juli 2015, http://www.tribunnews.com/
superball/klasemen/liga-super-indonesia): Gresik United main 3 kali, menang 3 kali;
Persipura main 2 kali, menang 2 kali; Persib main 2 kali, menang 2 kali; PSM main 2 kali,
menang 1 kali, seri 1 kali; Arema main 2 kali, menang 1 kali, seri 1 kali; Sriwijaya main 3 kali,
seri 3 kali; Persela main 2 kali, menang 1 kali, kalah 1 kali; Persija main 2 kali, seri 1 kali,
kalah 1 kali; Bali United main 2 kali, kalah 2 kali. Data tersebut dapat disajikan dalam bentuk
matriks! Berdasarkan matriks yang diperoleh dapat tentukan:

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :3/117
1) Banyaknya baris dan kolom.
2) ordo dari matriks yang terbentuk.
3) Elemen/entri matriks pada baris dan kolom tertentu (misalnya baris ke-2 kolom ke-3).
b. Jenis Matriks
Pada 17 April 2003, Universitas Pendidikan Literatur Indonesia (UPLI), mewisuda 2.630
mahasiswanya. 209 wisudawan di antaranya adalah wisudawan dari Fakultas Pendidikan
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA). Berikut ini data wisudawan FPMIPA
UPLI pada April 2003 adalah jurusan matematika 34 program pendidikan dan 8 program non-
pendidikan. Jurusan fisika 34 program pendidikan dan 6 program non-pendidikan. Jurusan
Biologi 51 Pendidikan dan 12 non-kependidikan. Serta jurusan Kimia 51 Pendidikan dan 13
non-kependidikan. Masalah tersebut dapat direpresentasikan dalam bentuk matriks dan
matriks yang terbentuk dapat diketahui jenisnya berdasarkan karakteristik yang dimiliki.
c. Transpos Matriks
Saat membaca koran, majalah atau sumber informasi tertulis lainnya, Anda sering
mendapatkan informasi yang berbentuk tabel, kadang-kadang Anda mendapatkan dua tabel
yang berbeda namun memiliki makna yang sama. Misalnya dalam sebuah brosur Anda
mendapatkan informasi mengenai sebuah lembaga kursus bahasa asing memiliki program
kursus Bahasa Inggris, Bahasa Arab, dan Bahasa Mandarin. Pada lembaga tersebut, jumlah
kelas kursus pada setiap program di setiap harinya tidak selalu sama. Banyaknya kelas di
setiap program kursus dapat disajikan dalam dua tabel berbeda dengan makna sama, hal
tersebut yang selanjutnya dinamakan dengan transpos matriks.
d. Kesamaan Dua Matriks
Departemen editorial di sebuah penerbit memiliki tenaga kerja yang terdiri atas editor,
letter, desainer dan ilustrator. Rincan tenaga kerja penerbit tersebut pada bulan April adalah
editor 56 laki-laki dan 40 perempuan; letter 80 laki-laki dan 32 perempuan; desainer 7 laki-laki
dan 3 perempuan; ilustrator 16 laki-laki dan 9 perempuan. Pada bulan Mei tidak dibuka
lowongan pekerjaan untuk setiap bidang bekerjaan pada penerbit tersebut begitupun tidak
ada tenaga kerja yang berhenti atau mengundurkan diri sedemikian sehingga jumlah tenaga
kerja dari penerbit tersebut tetap. Sajikan data tenaga kerja dari perusahaan tersebut untuk
bulan April dan Mei dalam bentuk tabel setelah itu transformasikan dalam bentuk matriks.
Selanjutnya ordo serta setiap elemen pada kedua matriks tersebut memiliki keterkaitan
sehingga akan menuju pada kesimpulan kedua matriks sama.
e. Penjumlahan dan Pengurangan Matriks
SNMPTN, SBMPTN dan Mandiri adalah tiga jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru
PTN. Tahun 2014 tercatat siswa SMA F yang lulus jalur SNMPTN 73 orang, SBMPTN 27
orang dan Mandiri 66 orang. Tahun 2015 siswa SMA F yang lulus jalur SNMPTN 89 orang,
SBMPTN 15 orang dan Mandiri 97 orang.
Sedangkan siswa SMA G yang lulus masuk PTN pada tahun 2014 adalah 81 orang
melalui SNMPTN, 33 orang melalui SBMPTN dan 102 orang melalui jalur Mandiri. Tahun

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :4/117
2015 siswa SMA G yang lulus jalur SNMPTN 68 orang, SBMPTN 20 orang dan Mandiri 117
orang.
Sementara siswa SMA H yang lulus masuk PTN pada tahun 2014 adalah 52 orang
melalui SNMPTN, 12 orang melalui SBMPTN dan 121 orang melalui jalur Mandiri. Tahun
2015 siswa SMA H yang lulus jalur SNMPTN 77 orang, SBMPTN 18 orang dan Mandiri 113
orang.
Jumlah siswa dari ketiga sekolah tersebut yang lulus SNMPTN, SBMPTN dan Mandiri
dua tahun terakhir dapat diketahui dengan menggunakan cara yang efisien yakni
menggunakan bantuan matriks. Selain itu, dapat pula diketahui peningkatan atau penurunan
siswa ketiga sekolah tersebut yang lulus melalui tiga jalur penerimaan mahasiswa di PTN dua
tahun terakhir.
f. Perkalian Matriks dengan Skalar
Di suatu pasar terdapat dua pedagang buah-buahan. Beberapa buah-buahan yang
sering mereka jual di antaranya adalah apel, Jeruk, dan Mangga. Persediaan buah-buahan
masing-masing pedangan (dalam kg) adalah pedagang A 15 apel, 12 Jeruk, dan 10 Mangga.
Sedangkan pedagang B 12 apel, 7 Jeruk, dan 18 Mangga. Karena permintaan pelanggan
dilihat meningkat kedua pedagang tersebut memperbanyak setiap jenis buah-buhan yang
dijualnya dua kali lipat dari persediaan sebelumnya. Persediaan buah kedua pedagang
tersebut sekarang dapat diketahui menggunakan konsep perkalian matriks dengan suatu
skalar.
g. Perkalian Matriks
Seorang agen perjalanan menawarkan paket perjalanan ke Danau Toba. Paket I terdiri
atas 3 malam menginap, 2 tempat wisata dan 4 kali makan. Paket II dengan 4 malam
menginap, 5 tempat wisata dan 8 kali makan. Paket III dengan 3 malam menginap, 3 tempat
wisata dan 3 kali makan. Sewa hotel Rp250.000,00 per malam, biaya pengangkutan ke tiap
tempat wisata Rp35.000,00, dan makan di restoran yang ditunjuk Rp75.000,00. Paket yang
menawarkan biaya termurah dapat diketahui melalui konsep perkalian dua matriks.
h. Determinan Matriks
Mahreen dan teman-temannya makan disebuah warung. Mereka memesan 3 ayam
penyet dan 2 gelas es jeruk di kantin sekolahnya. Tak lama kemudian, Idyzraf dan teman-
temannya datang memesan 5 porsi ayam penyet dan 3 gelas es jeruk. Mahreen menantang
Unaisha menentukan harga satu porsi ayam penyet dan harga es jeruk per gelas, jika
Mahreen harus membayar Rp.70.000,00 untuk semua pesanannya dan Idyzraf harus
membayar Rp.115.000,00 untuk semua pesanannya. Masalah ini dapat diselesaikan
menggunakan konsep determinan matriks.
i. Invers Matriks
Agen perjalanan Sumatera Holidays menawarkan paket perjalanan ke Danau Toba,
yaitu menginap di Inna Parapat Hotel, transportasi ke tiap tempat wisata, dan makan di
Singgalang Restaurant. Paket perjalanan yang ditawarkan yaitu Paket I terdiri 4 malam

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :5/117
menginap, 3 tempat wisata, dan 5 kali makan dengan biaya Rp2.030.000,00. Paket II dengan
3 malam menginap, 4 tempat wisata, dan 7 kali makan dengan biaya Rp1.790.000,00. Paket
III dengan 5 malam menginap, 5 tempat wisata, dan 4 kali makan dengan biaya
Rp2.500.000,00. Biaya sewa hotel tiap malam, transportasi, dan makan dapat diketahi
menggunakan konsep invers matriks.
2. Konsep:
a. Matriks adalah susunan bilangan yang diatur menurut aturan baris dan kolom dalam suatu
jajaran berbentuk persegi atau persegipanjang. Susunan bilangan itu diletakkan di dalam
kurung biasa “ ( )” atau kurung siku “[ ]“.
b. Misalkan A matriks sebarang. Transpos matriks 𝐴 adalah matriks 𝐵 yang disusun dengan
cara menuliskan elemen setiap baris matriks 𝐴 menjadi elemen setiap kolom pada matriks 𝐵.
Transpos dari matriks 𝐴 di lambangkan dengan 𝐵 = 𝐴 𝑡 (dibaca: 𝐴 transpos).
c. Matriks 𝐴 dan matriks 𝐵 dikatakan sama (𝐴 = 𝐵) jika dan hanya jika.
 Ordo matriks 𝐴 sama dengan ordo matriks 𝐵.
 Semua elemen yang seletak pada matriks 𝐴 dan matriks 𝐵 mempunyai nilai yang sama
𝑎 𝑖𝑗 = 𝑏𝑖𝑗 (untuk semua nilai 𝑖 dan 𝑗).
d. Misalkan 𝐴 dan 𝐵 adalah matriks berordo 𝑚 × 𝑛 dengan elemen-elemen 𝑎 𝑖𝑗 dan 𝑏𝑖𝑗. Jika
matriks 𝐶 adalah jumlah matriks 𝐴 dengan matriks 𝐵, ditulis 𝐶 = 𝐴 + 𝐵, matriks 𝐶 juga
berordo 𝑚 × 𝑛 dengan elemen-elemen ditentukan oleh: 𝑐𝑖𝑗 = 𝑎 𝑖𝑗 + 𝑏𝑖𝑗 (untuk semua 𝑖 dan 𝑗).
e. Misalkan 𝐴 dan 𝐵 adalah matriks berordo 𝑚 × 𝑛 dengan elemen-elemen 𝑎 𝑖𝑗 dan 𝑏𝑖𝑗. Jika
matriks 𝐶 adalah selisih matriks 𝐴 dengan matriks 𝐵, ditulis 𝐶 = 𝐴 − 𝐵, matriks 𝐶 juga berordo
𝑚 × 𝑛 dengan elemen-elemen ditentukan oleh: 𝑐𝑖𝑗 = 𝑎 𝑖𝑗 − 𝑏𝑖𝑗 (untuk semua 𝑖 dan 𝑗).
f. Misalkan 𝐴 adalah suatu matriks berordo 𝑚 × 𝑛 dengan elemen-elemen 𝑎 𝑖𝑗 dan 𝑘 adalah
suatu bilangan real. Matriks 𝐶 adalah hasil perkalian bilangan real 𝑘 terhadap matriks 𝐴,
dinotasikan: 𝐶 = 𝑘. 𝐴, bila matriks 𝐶 berordo 𝑚 × 𝑛 dengan elemen-elemennya ditentukan
oleh: 𝑐𝑖𝑗 = 𝑘. 𝑎 𝑖𝑗 (untuk semua 𝑖 dan 𝑗).
g. Proses menentukan elemen-elemen hasil perkalian dua matriks adalah Jika 𝐶 adalah matriks
hasil perkalian matriks 𝐴 𝑚×𝑛 terhadap matriks 𝐵𝑛×𝑝, dinotasikan 𝐶 = 𝐴.𝐵, maka
 Matriks 𝐶 berordo 𝑚 × 𝑝.
 Elemen-elemen matriks 𝐶 pada baris ke-𝑖 dan kolom ke-𝑗, dinotasikan 𝑐𝑖𝑗, diperoleh
dengan cara mengalikan elemen baris ke-𝑖 dari matriks 𝐴 terhadap elemen kolom ke-𝑗
dari matriks 𝐵, kemudian dijumlahkan. Dinotasikan
𝑐𝑖𝑗 = 𝑎 𝑖1. 𝑏1𝑗 + 𝑎 𝑖2. 𝑏2𝑗 + 𝑎 𝑖3 .𝑏3𝑗 + . . . + 𝑎 𝑖𝑛. 𝑏𝑛𝑗 .
𝑎 𝑏
h. Misalkan matriks 𝐴 = ( ), determinan dari matriks 𝐴 dapat dinyatakan det 𝐴 = |𝐴 | =
𝑐 𝑑
𝑎 𝑏
| | = 𝑎𝑑 − 𝑏𝑐.
𝑐 𝑑
𝑎 𝑏
i. Misalkan 𝐴 matriks persegi berordo 2 × 2. 𝐴 = ( ). Invers matriks 𝐴 dinotasikan 𝐴 −1:
𝑐 𝑑

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :6/117
1 𝑑 −𝑏
𝐴 −1 = ×( ) ; 𝑎𝑑 ≠ 𝑏𝑐
𝑎𝑑 − 𝑏𝑐 −𝑐 𝑎
𝑑 −𝑏
( ) disebut adjoin matriks 𝐴 dan dinotasikan 𝐴𝑑𝑗𝑜𝑖𝑛 𝐴.
−𝑐 𝑎
3. Prinsip:
a. Notasi 𝑚 × 𝑛, menyatakan ordo (ukuran) matriks 𝐴, yang menyatakan banyak baris dan
kolom matriks 𝐴. Ingat, 𝑚 menyatakan banyak baris dan 𝑛 menyatakan banyak kolom matriks
𝐴. Jadi, jika diperhatikan ordo suatu matriks, dapat diketahui banyaknya elemen pada matriks
itu.
b. Transpos dari matriks 𝐴 berordo 𝑚 × 𝑛, adalah sebuah matriks 𝐴 𝑡 berorodo 𝑛 × 𝑚 yang
disusun dengan proses sebagai berikut:
 Baris pertama matriks 𝐴 ditulis menjadi kolom pertama dalam matriks 𝐴 𝑡.
 Baris kedua matriks 𝐴 ditulis menjadi kolom kedua dalam matriks𝐴 𝑡.
 Baris ketiga matriks 𝐴 ditulis menjadi kolom ketiga dalam matriks𝐴 𝑡, ..., demikian
seterusnya.
Baris ke−𝑚 matriks 𝐴 ditulis menjadi kolom ke−𝑚 dalam matriks𝐴 𝑡.
𝑎11 𝑎12 𝑏 𝑏12
c. Dua buah matriks 𝐴 = (𝑎 𝑎 ) dan 𝐵 = ( 11 ) dikatakan sama jika 𝑎11 = 𝑏11 , 𝑎12 =
21 22 𝑏21 𝑏22

𝑏12 , 𝑎 21 = 𝑏21 dan 𝑎 22 = 𝑏22.


d. Dua matriks dapat dijumlahkan atau dikurangkan jika dan hanya jika memiliki ordo yang
sama. Ordo matriks hasil penjumlahan atau pengurangan dua matriks sama dengan ordo
matriks yang dijumlahkan atau dikurangkan.
Misalkan 𝐴 dan 𝐵 adalah matriks-matriks berordo 𝑚 × 𝑛. Pengurangan matriks 𝐴
dengan matriks 𝐵 didefinisikan sebagai jumlah antara matriks 𝐴 dengan lawan dari matriks
– 𝐵, ditulis: 𝐴– 𝐵 = 𝐴 + (– 𝐵).
e. Jika matriks 𝑀 berordo 𝑚. 𝑛, 𝑝 dan 𝑞 adalah skalar anggota Himpunan Bilangan Real maka
𝑝 . (𝑞 . 𝐿) = (𝑝 . 𝑞) . 𝐿.
f. Misalkan matriks 𝐴 𝑚×𝑛 dan matriks 𝐵𝑛×𝑝, matriks 𝐴 dapat dikalikan dengan matriks 𝐵 jika
banyak baris matriks 𝐴 sama dengan banyak kolom 𝐵. Hasil perkalian matriks 𝐴 berordo 𝑚 ×
𝑛 terhadap matriks 𝐵 berordo 𝑛 × 𝑝 adalah suatu matriks berordo 𝑚 × 𝑝.
g. Misalkan matriks 𝐴 dan 𝐵 berordo 𝑚 × 𝑚 dengan 𝑚 ∈ 𝑁. Jik det 𝐴 = |𝐴| dan det 𝐵 = |𝐵| maka
|𝐴𝐵| = |𝐴 ||𝐵|.
h. Misalkan matriks 𝐴 berordo × 𝑚 dengan 𝑚 ∈ 𝑁, det(𝐴) ≠ 0. Jika 𝐴 −1 adalah invers matriks 𝐴,
maka (𝐴 −1 )−1 = 𝐴.
4. Prosedur:
a. Langkah-langkah menyajikan masalah nyata dalam matriks:
1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.
2. Bentuk matriks dengan cara menghilangkan judul baris dan kolom.
3. Tuliskan ordo dari matriks yang terbentuk dengan cara memperhatikan baris dan kolom.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :7/117
4. Tentukan elemen\entri dari suatu baris, kolom ataupun elemen yang terletak pada baris
dan kolom tertentu.
b. Langkah-langkah menentukan jenis matriks dari suatu masalah nyata:
1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.
2. Bentuk matriks dengan cara menghilangkan judul baris dan kolom.
3. Amati karakteristik matriks dari segi ordo dan entri-entrinya.
4. Tentukan jenis matriks yang terbentuk beserta alasannya.
c. Langkah-langkah menentukan transpos matriks dari suatu masalah nyata:
1. Sajikan informasi pada soal dalam bentuk tabel.
2. Sajikan tabel tersebut dalam bentuk matriks, misalnya matriks A.
3. Bentuk matriks B dengan entri-entri yang diperoleh dari baris pada matriks A menjadi
kolom pada matriks B dan kolom pada matriks A menjadi baris pada matriks B.
4. Matriks B yang diperoleh merupakan transpos dari matriks A. Berdasarkan definisi
matriks B dapat ditulis menjadi 𝐴 𝑡.
d. Langkah-langkah menentukan kesamaan dua matriks dari suatu masalah nyata:
1. Sajikan data yang diketahui dalam bentuk tabel.
2. Sajikan kedua tabel tersebut dalam bentuk matriks.
3. Perhatikan ordo serta setiap elemen pada kedua matriks tersebut.
4. Simpulkan hasil pengamatan anda.
e. Langkah-langkah menjumlahkan dua matriks:
1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.
2. Bentuk dua matriks dan berikan penamaan, misalnya A dan B.
3. Jumlahkan setiap entri yang bersesuaian pada matriks A dan B.
4. Bentuk matriks baru, misalkan C dengan entri-entri hasil penjumlahan setiap entri pada
langkah sebelumnya.
f. Langkah-langkah mengurangkan dua matriks:
1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.
2. Bentuk dua matriks dan berikan penamaan, misalnya A dan B.
3. Kurangkan setiap entri yang bersesuaian pada matriks A dan B.
4. Bentuk matriks baru, misalkan C dengan entri-entri hasil pengurangan setiap entri pada
langkah sebelumnya.
g. Langkah-langkah mengalikan skalar dengan matriks:
1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.
2. Bentuk matriks dari tabel yang telah dibuat dan berikan penamaan, misalnya S.
3. Kalikan skalar dengan setiap entri pada matriks S.
4. Bentuk matriks baru, misalkan matriks K dengan entri-entri hasil perkalian skalar dengan
entri matriks S pada langkah sebelumnya.
h. Langkah-langkah mengalikan dua matriks:
1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :8/117
2. Bentuk dua matriks dan berikan penamaan, misalnya A dan B.
3. Kalikan elemen baris ke-𝑖 dari matriks 𝐴 terhadap elemen kolom ke-𝑗 dari matriks 𝐵,
kemudian dijumlahkan.
4. Bentuk matriks baru, misalkan C dengan entri-entri hasil perkalian tersebut pada langkah
sebelumnya.
i. Langkah-langkah menentukan determinan suatu matriks:
Untuk matriks berorodo 2 × 2
1. Tulis kembali matriks yang akan dicari nilai determinannya, tetapi tanda kurung diubah
dengan garis tegak.
2. Kalikan entri yang berada pada diagonol utama.
3. Kalikan entri yang berada pada diagonal samping.
4. Kurangkan hasil kali entri pada diagonal utama dengan hasil kali entri pada diagonal
samping.
Untuk matriks berorodo 3 × 3
1. Tulis kembali matriks yang akan dicari nilai determinannya, tetapi tanda kurung diubah
dengan garis tegak.
2. Tulis kembali entri-entri yang berada pada kolom pertama dan kolom kedua di samping
kanan matriks tersebut.
3. Kalikan entri yang berada pada diagonol utama (terdapat tiga diagonal utama).
4. Kalikan entri yang berada pada diagonal samping (terdapat tiga diagonal samping).
5. Kurangkan hasil kali entri pada diagonal utama dengan hasil kali entri pada diagonal
samping.
j. Langkah-langkah menentukan invers suatu matriks:
Untuk matriks berorodo 2 × 2
1. Tentukan determinan dari matriks yang akan cari inversnya.
2. Tentukan adjoint dari matriks tersebut:
𝑎 𝑏 𝑑 −𝑏
Misalkan diketahui 𝐴 = ( ) maka adjoint 𝐴 = ( )
𝑐 𝑑 −𝑐 𝑎
3. Kalikan determinan matriks yang telah diperoleh dengan matriks adjoin-nya (perkalian
matriks dengan skalar).
Untuk matriks berorodo 3 × 3
1. Tentukan determinan dari matriks yang akan cari inversnya.
2. Tentukan adjoint dari matriks tersebut. untuk matriks berordo 𝑛 × 𝑛; 𝑛 ∈ 𝑁 ∧ 𝑛 ≥ 3 dapat
digunakan cara metode kofaktor:
 Tentukan minor-minor dari matriks tersebut.
 Tentukan kofaktor-kofaktor dari matriks tersebut.
 Bentuk matriks kofaktor.
 Lakukan transpose pada matriks kofaktor tersebut
3. Kalikan determinan matriks yang telah diperoleh dengan matriks adjoin-nya.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :9/117
E. Metode dan Model Pembelajaran :
Model pembelajaran : Cooperative tipe STAD (Menemukan Konsep Matriks)
Problem Based Learning (Jenis-jenis Matriks)
Discovery Learning (Transpos Matriks)
Problem Based Learning (Kesamaan Matriks)
Cooperative tipe GGE (Penjumlahan & Pengurangan Matriks)
Discovery Learning (Perkalian Matriks dengan Skalar)
Cooperative tipe STAD (Perkalian Matriks)
Cooperative tipe TAI (Determinan Matriks)
Cooperative tipe STAD (Invers Matriks)
Pendekatan : Scientific
Metode Pembelajaran : Diskusi, Tanya Jawab dan Penugasan

F. Media Pembelajaran :
Media : White Board, Tayangan Power Point dan Lembar Kerja Peserta Didik
Alat : Laptop, LCD

G. Sumber Belajar :
1. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017 (Edisi Revisi 2017). Buku Guru Mata Pelajaran
Matematika (Wajib) kelas XI. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017 (Edisi Revisi 2017). Buku Siswa Mata Pelajaran
Matematika (Wajib) kelas XI. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
3. Buku Pengayaan/Pendamping Buku Paket.
 Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2015. Buku Matematika Kelas XII untuk SMA/MA/
SMK/MAK. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
 Pesta dan Cecep Anwar. 2008. Matematika Aplikasi untuk SMA dan MA Kelas XII Program
Studi Ilmu Alam (BSE). Jakarta: Pusat Perbukuan Dapartemen Pendidikan Nasional.
 Wirodikromo, S. 2007. Matematika SMA: untuk SMA Kelas XII IPA. Jakarta: Erlangga.
4. Kumpulan Soal-Soal UN atau SBMPTN.

H. Langkah-langkah Pembelajaran :
Membangun Konsep Matriks (Pertemuan ......../..... JP)
1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :10/117
Fase 1: Menyampaikan Tujuan dan Memotivasi Peserta Didik
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami konsep matriks, serta memberikan
gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya mengenai sistem persamaan linear.
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan dengan informasi berbagai bentuk baik tabel, jadwal transportasi,
susunan benda, dan susunan angka.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa informasi seperti jadwal, susunan barang, dan
susunan angka pada tabel dapat dibentuk menjadi beberapa susunan angka yang
sederhana.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk memikirkan bentuk susunan angka yang
dibentuk.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk memahami salah satu bentuk yang dapat dibuat seperti
yang telah diuraikan pada buku siswa.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa, instruksikan peserta
didik agar mampu menemukan konsep matriks.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 2: Mengorganisasikan Peserta Didik dalam Kelompok Belajar
a. Menginstruksikan kepada peserta didik untuk segera bergabung bersama teman kelompoknya
masing-masing dengan tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan
diberikan oleh guru.
b. Berpesan agar setiap kelompok tetap tekun, serius dan kompak dalam belajar.
Fase 3: Mendemonstrasikan Keterampilan atau Mempresentasikan Informasi
a. Tumbuhkan motivasi internal dalam diri peserta didik dengan cara menunjukkan manfaat
mempelajari matriks dalam kehidupan.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :11/117
b. Ajaklah peserta didik untuk memperhatikan dan memahami masalah pada buku siswa.
Mengamati
c. Arahkan peserta didik menemukan matriks dari berbagai situasi nyata yang dekat dengan
kehidupan peserta didik.
d. Berikan kesempatan peserta didik untuk mengamati Masalah 3.1 dan Masalah 3.2 (pada buku
siswa) yaitu:
Masalah 3.1
Seorang wisatawan lokal hendak berlibur ke beberapa tempat wisata yang ada di pulau Jawa.
Untuk memaksimalkan waktu liburan, dia mencatat jarak antar kota-kota tersebut sebagai
berikut: Bandung–Semarang 367 km, Semarang–Yogyakarta 115 km dan Bandung–Yogyakarta
428 km.
Tentukan susunan jarak antar kota tujuan wisata, seandainya wisatawan tersebut memulai
perjalanannya dari Bandung! Kemudian berikan makna tiap angka dalam susunan tersebut.
Masalah 3.2
Manager supermarket ingin menata koleksi barang yang tersedia. Ubahlah bentuk susunan
barang di supermarket di bawah ini menjadi matriks dan tentukan elemen-elemennya.

Gambar 3.2: Susunan barang pada rak supermarket


Fase 4: Membimbing Kelompok Bekerja dan Belajar
Menanya
a. Peserta didik diupayakan untuk bertanya tentang hubungan susunan benda ataupun angka
terhadap konsep matriks.
b. Memastikan setiap kelompok dapat bekerja sama dalam merumuskan konsep matriks yang akan
dicapai, dengan cara melemparkan ataupun menstimulasi peserta didik untuk bertanya.
Menalar
c. Untuk mendapatkan penalaran terhadap konsep matriks, guru memberikan kesempatan tiap
kelompok untuk mendiskusikan dan menyelesaikan masalah pada LKPD (Kode 3a):
d. Membagikan LKPD (Kode 3a) kepada masing-masing kelompok.
e. Menginformasikan masalah yang akan diamati.
f. Peserta didik mengamati dan mencermati masalah.
g. Menstimulasi peserta didik dengan memberikan pertanyaan yang memerlukan analisis, misalnya
apakah ada syarat tertentu mengenai entri matriks dari segi susunan dan sifatnya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :12/117
h. Peserta didik menanya atau mendiskusikan (antar peserta didik dalam satu kelompok atau diluar
kelompok, dan/atau guru) tentang masalah yang diamati.
Mengumpulkan informasi
i. Peserta didik diminta untuk berdiskusi kelompok untuk menyelesaikan masalah.
j. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok serta mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
k. Setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mengamati, berpikir, dan bertanya berkaitan
dengan materi yang diberikan.
l. Peserta didik diminta memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki (termasuk buku atau
literatur lain yang berkaitan dengan masalah).
m. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
n. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
o. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
Fase 5: Evaluasi
Mengomunikasikan
a. Menunjuk salah satu kelompok secara acak untuk mempresentasikan hasil diskusinya.
b. Kelompok yang terpilih, selanjutnya bermusyawarah dengan hemat waktu untuk menentukan
seorang diantara mereka yang akan bertindak sebagai juri bicara.
c. Juru bicara yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas dan anggota
kelompok yang tidak bertindak sebagai juru bicara dipersiapkan untuk menjawab tanggapan
ataupun pertanyaan dari kelompok lain.
d. Kelompok lain diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan mengenai hal-hal yang tidak
dipahami atau terdapat hal-hal yang berbeda antara hasil diskusi dalam kelompok dan presentasi
yang telah dilakukan oleh juru bicara.
e. Anggota kelompok penyaji (kecuali presenter) diberikan kesempatan untuk menanggapi atau
memberi respons terhadap pertanyaan yang masuk.
f. Melibatkan peserta didik untuk mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta masukan dari
peserta didik lain dan membuat kesepakatan, bila jawaban yang disampaikan sudah tepat.
g. Memberikan kuis

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan definisi matriks dengan bahasa sendiri:
Misalnya: matriks adalah susunan bilangan yang diatur menurut aturan baris dan kolom dalam
suatu jajaran berbentuk persegi atau persegipanjang. Susunan bilangan itu diletakkan di dalam
kurung biasa “ ( )” atau kurung siku “[ ]“

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :13/117
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang telah disampaikan peserta didik mengenai definisi
matriks.
Fase 6: Penghargaan Prestasi atas Keberhasilan Kelompok
c. Memberikan penghargaan kepada peserta didik yang memperoleh nilai sempurna pada kuis
yang diberikan dan kelompok yang paling aktif dalam kegiatan diskusi serta mengisi LKPD
dengan tepat dan cepat dengan kata pujian. Lebih lanjut, guru berpesan agar tidak berpuas diri
dan tetap giat belajar agar prestasinya dapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan.
d. Memberikan motivasi dan semangat kepada kelompok lain yang belum berkesempatan menjadi
yang terbaik agar tidaqk berkecil hati dan meningkatkan lagi cara belajarnya agar memperoleh
hasil yang lebih baik kedepannya.
Refleksi:
e. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
f. Memberikan tugas.
g. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi jenis-jenis matriks yang
akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
h. Guru bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah
diberi pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
i. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Jenis-Jenis Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami jenis-jenis matriks, serta memberikan
gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya yakni mengenai definisi bilangan real,
bilangan bulat, bilangan asli dan konsep matriks.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :14/117
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan berbagai bentuk matriks dengan karakteristik yang berbeda-beda
dari segi ordo maupun entri-entrinya.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa matriks-matriks yang ditampilkan/dituliskan guru
masing-masing mempunyai karakteristik sehingga digolongkan pada jenis matriks tertentu.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk memikirkan karakteristik masing-masing
matriks yang ditampilkan .
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menyesuaikan karakteristik yang telah dihimpun
dengan materi jenis-jenis matriks yang terdapat pada buku siswa.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa, instruksikan peserta
didik agar mampu memahami karakteristik setiap jenis-jenis matriks.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 1: Orientasi Peserta Didik pada Masalah
Mengamati
a. Memberikan motivasi kepada peserta didik untuk terlibat aktif dalam pemecahan masalah yang
akan disajikan yakni tentang jenis-jenis matriks.
b. Menyajikan berbagai bentuk matriks (atau melengkapi bentuk-bentuk matriks yang telah
ditampilkan pada bagian apersepsi). Misalnya:
1
1 0 0 1 2 3 4 5 6 7
𝐴=( ) 𝐶 = (23 2) 𝐹 = 
0 1 1 2 3 4 5 6 7
7 5

1 0 0 0 0 0 63 70 85 80
5 2
1 0 2 0 0 0 0 60 73 75 70
2 7
0 0 3 0 0 0 72 78
𝐵 = (0 1 −9) 𝐷= 𝐸 = 67 70
2 0 0 0 4 0 0 65 71 73 75
0 0 3 0 0 0 0 −5 0 69 75 72 73
(0 0 0 0 0 6) (61 74 71 62)
c. Peserta didik mengamati berbagai bentuk matriks yang ditampilkan
Menanya
d. Menstimulus peserta didik untuk bertanya tentang masalah yang telah diberikan. Misalnya: hal-
hal apa saja yang perlu diamati untuk menentukan jenis suatu matriks.
e. Peserta didik mengajukan pertanyaan mengenai kesulitan yang dialami dalam memahami
masalah yang diajukan.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :15/117
Mengumpulkan informasi
f. Mengarahkan peserta didik untuk mencermati materi 3.2 Jenis-jenis Matriks yang ada pada buku
siswa.
g. Peserta didik mencermati dan menganalisis informasi yang terdapat pada buku siswa guna
memperoleh kesimpulan terhadap masalah yang diberikan.
h. Mengarahkan peserta didik untuk memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki, misalnya
buku paket lain yang memuat materi jenis-jenis matriks.
i. Menjelaskan masalah yang belum dipahami peserta didik.
Menalar
j. Peserta didik diarahkan menalar informasi yang diperoleh dari hasil membaca berbagai sumber
belajar untuk memperoleh solusi terhadap masalah yang diberikan.
k. Membimbing peserta didik menyelesaikan masalah.
Mengomunikasikan
l. Meminta beberapa peserta didik untuk mengomunikasikan solusi yang ia peroleh.
m. Peserta didik yang lain diberikan kesempatan untuk memberikan tanggapan terhadap solusi
yang telah dikemukakan, secara sopan, sistematis dan hemat waktu.
n. Memberikan penegasan terhadap solusi dari masalah tersebut.
Fase 2: Mengorganisasikan Peserta Didik
a. Menginstruksikan peserta didik bergabung bersama teman kelompoknya masing-masing dengan
tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan diberikan oleh guru.
b. Berpesan agar setiap kelompok tetap tekun, serius dan kompak dalam menyelesaikan ma-salah
yang diberikan.
Mengamati
c. Perwakilan dari setiap kelompok masing-masing mengambil lembar kegiatan peserta didik (LKPD
3b).
d. Peserta didik bersama dengan kelompoknya masing-masing mengamati masalah pada LKPD
(Kode 3b) dan mengidentifikasi sebanyak mungkin informasi agar diperoleh solusi.
Menanya
e. Memotivasi peserta didik agar terlibat aktif dalam pemecahan masalah tersebut, sebab akan
dipilih secara acak satu orang untuk mempresentasikan hasil kerjanya.
f. Peserta didik diharapkan mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan
masalah yang diberikan.
g. Peserta didik mengajukan pertanyaan berdasarkan hasil identifikasinya dalam m emahami
masalah.
Fase 3: Membimbing Penyelidikan Individu dan Kelompok
Mengumpulkan informasi
a. Peserta didik diminta untuk berdiskusi kelompok untuk menyelesaikan masalah.
b. Peserta didik diminta memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki (termasuk buku atau
literatur lain yang berkaitan dengan masalah).

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :16/117
c. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok serta mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
d. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
e. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
f. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
g. Masing-masing kelompok yang telah menemukan solusi yang diyakini tepat, untuk selan-jutnya
menuliskan hasil yang diperoleh pada LKPD yang telah disediakan.
Fase 4: Mengembangkan dan Menyajikan Hasil Karya
Mengomunikasikan
a. Memilih satu perwakilan (juru bicara) dari satu kelompok secara random untuk mempresen-
tasikan hasil kerjanya berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya untuk
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.
b. Peserta didik (selain anggota kelompok penyaji) diberi kesempatan bertanya atas presentasi
yang telah dilakukan dan anggota kelompok penyaji (kecuali juru bicara) diberi kesempatan untuk
memberikan respons/menjawabnya.
c. Peserta didik menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan pem-
belajaran yang baru dilakukan berupa laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang: jenis-
jenis matriks pada bukunya masing-masing.
d. Menjawab pertanyaan (masalah lain) yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
lembar kerja yang telah disediakan.
e. Memberikan reward (berupa pujian) kepada kelompok yang berhasil menyelesaikan masalah
LKPD (Kode 3b) dengan tepat dan cepat serta setiap anggota kelompoknya terlibat aktif dalam
proses diskusi.
Fase 5: Menganalisa dan Mengevaluasi Proses Pemecahan Masalah
Menalar
a. Memfasilitasi peserta didik untuk mengevaluasi atau mengoreksi hasil diskusi kelompok, serta
menyamakan persepsi terhadap hal-hal yang belum mengerucut pada satu kesimpulan.
b. Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya ataupun mempertegas kembali materi yang
telah dibahas.
c. Peserta didik menambah keluasan dan kedalaman informasi sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang memiliki pendapat yang
berbeda sampai kepada yang bertentangan untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat
aturan, kerja keras dan kemampuan mengidentifikasi karakteristik suatu matriks berdasarkan
jenisnya.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :17/117
d. Untuk mendapatkan penalaran terhadap jenis-jenis matriks, guru mengajukan pertanyaan
kepada peserta didik yang bersifat analisis. Misalnya:
 Apakah terdapat matriks yang dapat digolongkan ke dua atau lebih jenis matriks?
e. Peserta didik diarahkan untuk mengungkapkan jawaban beserta dengan alasannya.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan jenis-jenis matriks beserta karakteristiknya.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang dikemukakan peserta didik mengenai jenis-jenis
matriks.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
d. Memberikan tugas.
e. Memberikan kuis.
f. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi transpos matriks yang akan
dibahas pada pertemuan selanjutnya.
g. Bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah diberi
pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
h. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Transpos Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Fase 1: Stimulation (Stimulasi/Pemberian Rangsangan)
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami transpos matriks, serta memberikan
gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya mengenai konsep matriks dan jenis-
jenis matriks.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :18/117
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan bahwa suatu masalah nyata dapat disajikan ke dalam lebih dari
satu jenis tabel.
 Penyajian suatu masalah nyata ke dalam tabel yang berbeda berakibat dapat diperoleh pula
bentuk matriks lebih dari satu dari masalah tersebut.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa matriks-matriks yang terbentuk dari masalah nyata
yang sama memiliki kaitan/hubungan.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk memikirkan kaitan/hubungan antara matriks-
matriks tersebut.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menalar kaitan atau hubungan antar matriks yang telah
dihimpun dengan mencermati materi transpos matriks yang terdapat pada buku siswa atau
sumber belajar yang relevan.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa, instruksikan peserta
didik agar mampu memahami materi transpos matriks.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 2: Problem Statement (Pernyataan/Identifikasi Masalah)
a. Menginstruksikan peserta didik bergabung bersama teman kelompoknya masing-masing dengan
tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan diberikan oleh guru.
b. Setiap kelompok diberikan lembar kegiatan peserta didik (LKPD Kode 3c) yang berisi tentang
masalah–masalah yang berkaitan dengan transpos matriks.
Mengamati
c. Meminta peserta didik untuk mengamati dan memahami masalah pada LKPD secara kelompok,
serta dilanjutkan dengan mengidentifikasi sebanyak mungkin informasi.
Misalnya: informasi mengenai banyaknya kelas di setiap program kursus dapat disajikan
dalam dua tabel berbeda dengan makna sama
Hari
Senin Rabu Jumat Ahad
Program
Bahasa Inggris 6 4 4 2
Bahasa Arab 4 5 4 3
Bahasa Mandarin 3 4 5 8

Arahkan peserta didik menemukan represntasi lain infromasi tersebut dalam bentuk tabel.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :19/117
d. Memotivasi peserta didik agar terlibat aktif dalam pemecahan masalah tersebut, sebab akan
dipilih secara acak satu orang untuk mempresentasikan hasil kerjanya.
Menanya
e. Peserta didik diharapkan mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan
masalah yang diberikan.
f. Peserta didik mengajukan pertanyaan berdasarkan hasil identifikasinya dalam memahami
masalah.
Fase 3: Data Collection (Pengumpulan Data)
Mengumpulkan Informasi
a. Peserta didik diharapkan dapat membentuk jejaring dengan berdiskusi dalam kelompoknya,
b. mengidentifikasi masalah dan menalar bagaimana cara menemukan solusi.
c. Meminta peserta didik menuliskan informasi yang terdapat pada masalah tersebut secara teliti
dengan menggunakan bahasa sendiri yang mudah dipahami.
d. Peserta didik diarahkan untuk mencermati dan mengumpulkan informasi melalui proses
membaca materi transpos matriks pada buku siswa halaman 98.
e. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok dan mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
f. Kelompok yang masih mengalami kendala dalam menyelesaikan masalah diarahkan untuk
mengamati contoh 3.7 pada buku siswa.
g. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
Fase 4: Data Processor (Pengolahan Data)
Menalar
a. Peserta didik diarahkan untuk menafsirkan, menalar dan mencoba membuat jejaring kaitan
antara masalah di LKPD dengan informasi yang diperoleh dari proses membaca tersebut.
b. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
c. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
d. Masing-masing kelompok yang telah menemukan solusi yang diyakini tepat, untuk selan-jutnya
menuliskan hasil yang diperoleh pada LKPD yang telah disediakan.
Fase 5: Verification (pembuktian)
Mengomunikasikan
a. Memilih satu perwakilan (juru bicara) dari satu kelompok secara random untuk mempresen-
tasikan hasil kerjanya berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya untuk
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengung-kapkan
pendapat dengan sopan.
b. Peserta didik (selain anggota kelompok penyaji) diberi kesempatan bertanya atas presentasi

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :20/117
yang telah dilakukan dan anggota kelompok penyaji (kecuali juru bicara) diberi kesempatan
untuk memberikan respons/menjawabnya
c. Pertanyaan yang masuk akan dijawab oleh peserta didik dari kelompok penyaji (kecuali
presenter), jika tidak ada yang bisa menjawab maka diserahkan kepada kelompok lain.
d. Mengontrol dan mengawasi jalannya presentasi setiap kelompok.
Fase 6: Generalization (Menarik Kesimpulan/Generalisasi)
a. Peserta didik menalar dan membuat jejaring bersama guru dengan cara menyimpulkan dari
beberapa hasil presentasi tentang transpos matriks.
b. Untuk mendapatkan penalaran mengenai materi transpos matriks, guru mengajukan perta-nyaan
kepada peserta didik yang bersifat analisis. Misalnya:
 Mungkinkah suatu matriks sama dengan transpos matriksnya sendiri?
c. Berikan kesempatan kepada beberapa peserta didik untuk mengemukakan jawaban beserta
alasannya secara bergiliran, sopan, sistematis dan hemat waktu.
d. Guru memberikan apresiasi atau penghargaan kepada setiap peserta didik atas tanggung jawab,
dan sikap terbukanya dalam pembelajaran.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan definisi dari transpos matriks.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang dikemukakan peserta didik mengenai jenis-jenis
matriks.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
d. Memberikan tugas.
e. Memberikan kuis.
f. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi kesamaan matriks yang
akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
g. Bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah diberi
pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
h. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Kesamaan Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :21/117
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami kesamaan matriks, serta memberikan
gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya yakni mengenai konsep matriks, jenis-
jenis matriks dan transpos matriks.
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan berbagai informasi situasi kehidupan nyata yang dinyatakan
dalam bentuk tabel.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa dua tabel yang berisi informasi berbeda bisa saja
identik atau sama dari segi muatan (isi).
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk menalar keterkaitan dua tabel yang identik
tersebut dari segi muatan (isi), namun mewakili informasi yang berbeda.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menyesuaikan informasi yang telah dihimpun dari
proses menalar dengan materi kesamaan matriks yang terdapat pada buku siswa.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa, instruksikan peserta
didik agar mampu memahami konsep kesammaan matriks.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 1: Orientasi Peserta Didik pada Masalah
Mengamati
a. Memberikan motivasi kepada peserta didik untuk terlibat aktif dalam pemecahan masalah yang
akan disajikan yakni tentang kesamaan matriks.
b. Menyajikan dua tabel yang mewakili informasi berbeda, namun sama dari segi muatan/isi (dapat
juga menggunakan data yang telah ditampilkan pada apersepsi).
Misalnya: Disajikan data santri Pondok Pesantren Al-Ikhlas Bone yang bergabung di Bilik
Ilmiah (Divisi Matematika, Divisi Fisika, Divisi Kimia dan Divisi Biologi) pada
semester 1 dan semester 2 tahun ajaran 2018/2019.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :22/117
Tabel 1. Santri Pondok Pesantren Al-Ikhlas Bone yang bergabung di Bilik Ilmiah pada
Semester 1 tahun ajaran 2018/2019
Divisi
Matematika Fisika Kimia Biologi
Kelas
XII 0 0 0 0
XI 37 33 32 37
X 41 29 21 38

Tabel 2. Santri Pondok Pesantren Al-Ikhlas Bone yang bergabung di Bilik Ilmiah pada
Semester 2 tahun ajaran 2018/2019
Divisi
Matematika Fisika Kimia Biologi
Kelas
XII 0 0 0 0
XI 37 33 32 37
X 41 29 21 38

Melalui informasi yang disajikan di atas, peserta didik diarahkan untuk menyajikan data tersebut
dalam bentuk matriks, untuk selanjutnya merumuskan definisi kesamaan matriks.
c. Peserta didik mengamati berbagai bentuk tabel yang ditampilkan
Menanya
d. Menstimulus peserta didik untuk bertanya tentang masalah yang telah diberikan.
e. Peserta didik mengajukan pertanyaan mengenai kesulitan yang dialami dalam memahami
masalah yang diajukan.
Mengumpulkan informasi
f. Mengarahkan peserta didik untuk mentransformasikan data dalam bentuk tabel tersebut ke
dalam bentuk matriks, dilanjutkan dengan mencermati materi 3.3 Kesamaan Matriks yang ada
pada buku siswa.
g. Peserta didik mencermati dan menganalisis informasi yang terdapat pada buku siswa guna
memperoleh kesimpulan terhadap masalah yang diberikan.
h. Mengarahkan peserta didik untuk memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki, misalnya
buku paket lain yang memuat materi jenis-jenis matriks.
i. Menjelaskan masalah yang belum dipahami peserta didik.
Menalar
j. Peserta didik diarahkan menalar informasi yang diperoleh dari hasil membaca berbagai sumber
belajar untuk memperoleh solusi terhadap masalah yang diberikan.
k. Membimbing peserta didik menyelesaikan masalah.
Mengomunikasikan
l. Meminta beberapa peserta didik untuk mengomunikasikan solusi yang ia peroleh.
m. Peserta didik yang lain diberikan kesempatan untuk memberikan tanggapan terhadap solusi
yang telah dikemukakan, secara sopan, sistematis dan hemat waktu.
n. Memberikan penegasan terhadap solusi dari masalah tersebut.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :23/117
Fase 2: Mengorganisasikan Peserta Didik
a. Menginstruksikan peserta didik bergabung bersama teman kelompoknya masing-masing dengan
tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan diberikan oleh guru.
b. Berpesan agar setiap kelompok tetap tekun, serius dan kompak dalam menyelesaikan ma-salah
yang diberikan.
Mengamati
c. Perwakilan dari setiap kelompok masing-masing mengambil lembar kegiatan peserta didik (LKPD
3d).
d. Peserta didik bersama dengan kelompoknya masing-masing mengamati masalah pada LKPD
(Kode 3d) dan mengidentifikasi sebanyak mungkin informasi agar diperoleh solusi.
Menanya
e. Memotivasi peserta didik agar terlibat aktif dalam pemecahan masalah tersebut, sebab akan
dipilih secara acak satu orang untuk mempresentasikan hasil kerjanya.
f. Peserta didik diharapkan mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan
masalah yang diberikan.
g. Peserta didik mengajukan pertanyaan berdasarkan hasil identifikasinya dalam memahami
masalah.
Fase 3: Membimbing Penyelidikan Individu dan Kelompok
Mengumpulkan informasi
a. Peserta didik diminta berdiskusi kelompok untuk menyelesaikan masalah.
b. Peserta didik diminta memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki (termasuk buku atau
literatur lain yang berkaitan dengan masalah).
c. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok serta mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
d. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
e. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
f. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
g. Masing-masing kelompok yang telah menemukan solusi yang diyakini tepat, untuk selan-jutnya
menuliskan hasil yang diperoleh pada LKPD yang telah disediakan.
Fase 4: Mengembangkan dan Menyajikan Hasil Karya
Mengomunikasikan
a. Memilih satu perwakilan (juru bicara) dari satu kelompok secara random untuk mempresen-
tasikan hasil kerjanya berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya untuk
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan
pendapat dengan sopan.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :24/117
b. Peserta didik (selain anggota kelompok penyaji) diberi kesempatan bertanya atas presentasi
yang telah dilakukan dan anggota kelompok penyaji (kecuali juru bicara) diberi kesempatan untuk
memberikan respons/menjawabnya.
c. Peserta didik menyimpulkan tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan pem-
belajaran yang baru dilakukan berupa laporan hasil pengamatan secara tertulis tentang: jenis-
jenis matriks pada bukunya masing-masing.
d. Menjawab pertanyaan (masalah lain) yang terdapat pada buku pegangan peserta didik atau
lembar kerja yang telah disediakan.
e. Memberikan reward (berupa pujian) kepada kelompok yang berhasil menyelesaikan masalah
LKPD (Kode 3b) dengan tepat dan cepat serta setiap anggota kelompoknya terlibat aktif dalam
proses diskusi.
Fase 5: Menganalisa dan Mengevaluasi Proses Pemecahan Masalah
Menalar
a. Memfasilitasi peserta didik untuk mengevaluasi atau mengoreksi hasil diskusi kelompok, serta
menyamakan persepsi terhadap hal-hal yang belum mengerucut pada satu kesimpulan.
b. Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya ataupun mempertegas kembali materi yang
telah dibahas.
c. Peserta didik menambah keluasan dan kedalaman informasi sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang memiliki pendapat yang
berbeda sampai kepada yang bertentangan untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat
aturan, kerja keras dan kemampuan mengidentifikasi karakteristik suatu matriks berdasarkan
jenisnya.
d. Untuk mendapatkan penalaran terhadap materi kesamaan matriks, guru mengajukan perta-
nyaan kepada peserta didik yang bersifat analisis. Misalnya: Apakah dapat dikatakan 𝐴 = 𝐵?
1 0 0
1 0
𝐴 = (0 1 0) 𝑑𝑎𝑛 𝐵 = ( )
0 1
0 0 1
Arahkan peserta didik untuk memberikan jawaban disertai dengan alasan yang disampaikan
secara sopan, sistematis dan hemat waktu.
e. Peserta didik diarahkan untuk mengungkapkan jawaban beserta dengan alasannya.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan jenis-jenis matriks beserta karakteristiknya.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang dikemukakan peserta didik mengenai jenis-jenis
matriks.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
d. Memberikan tugas.
e. Memberikan kuis.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :25/117
f. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari operasi matriks khususnya operasi
penjumlahan dan pengurangan yang akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
g. Bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah diberi
pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
h. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Operasi Penjumlahan dan Pengurangan pada Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Fase 1: Menyampaikan Tujuan dan Memotivasi Peserta Didik
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami operasi penjumlahan dan pengu-rangan
pada matriks, serta memberikan gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-
hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya yakni mengenai konsep matriks, jenis-
jenis matriks, transpos matriks dan kesamaan matriks.
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan bahwa pada matriks juga berlaku berbagai operasi seperti
penjumlahan dan pengurangan.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa dua matriks atau lebih dapat dijumlahkan atau
dikurangkan dengan syarat-syarat tertentu.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk menalar syarat-syarat dua matriks atau lebih
dapat dijumlahkan atau dikurangkan.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menyesuaikan informasi yang telah dihimpun dari
proses menalar dengan materi penjumlahan atau pengurangan matriks yang terdapat pada
buku siswa.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa dan LKPD (Kode 3e dan
3f), instruksikan peserta didik agar mampu memahami konsep penjumlahan dan
pengurangan matriks.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :26/117
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 2: Mendemonstrasikan Keterampilan atau Mempresentasikan Informasi
a. Memberikan pengantar materi bahwa: pada matriks juga berlaku beberapa operasi, seperti
operasi penjumlahan dan pengurangan yang akan dibahas pada pertemuan ini.
b. Menyampaikan materi singkat mengenai operasi penjumlahan dan pengurangan matriks.
Fase 3: Mengorganisasikan Peserta Didik ke dalam Kelompok
a. Membagi peserta didik dalam dua kelompok besar yakni kelompok I untuk penjumlahan matriks
dan kelompok II untuk pengurangan matriks, selanjutnya dua kelompok besar yang terbentuk
dibagi kembali menjadi dua sampai tiga kelompok kecil. Kelompok yang terbentuk heterogen
(dari sisi kemampuan, gender, budaya, maupun agama) sesuai pembagian kelompok yang telah
direncanakan oleh .
b. Menginstruksikan peserta didik bergabung bersama teman kelompoknya masing-masing dengan
tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan diberikan oleh.
Fase 4: Membimbing Kelompok Bekerja dan Belajar
Mengamati
a. Memberi kesempatan peserta didik untuk melakukan pengamatan Masalah 3.3 untuk kelom-pok
I dan Masalah 3.4 untuk kelompok II.
b. Peserta didik mencermati Masalah tersebut dan alternatif penyelesaiannya, disertai mencermati
Definisi 3.3 untuk kelompok I dan uraian penjelasan materi halaman 92 (bagian atas) untuk
kelompok II.
c. Peserta didik mendeskripsikan masalah.
Mengumpulkan Informasi
d. Peserta didik mengumpulkan informasi berkaitan dengan masalah 3.3 untuk kelompok I dan
masalah 3.4 untuk kelompok II.
e. Memperhatikan peserta didik dan mendorong peserta didik untuk terlibat aktif dalam diskusi.
f. Mengamati diskusi peserta didik dan melakukan penilaian sikap.
Menanya
g. Memberi stimulant agar peserta didik bertanya bagaimana untuk 𝐵 + 𝐴 pada masalah 3.3 untuk
kelompok I.
h. Memberi stimulant agar peserta didik bertanya bagaimana untuk 𝐵 − 𝐴 pada masalah 3.4 untuk
kelompok II.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :27/117
Menalar
i. Membimbing peserta didik untuk menemukan hasil penjumlahan dua matriks pada masalah 3.3
untuk kelompok I dan hasil pengurangan dua matriks pada masalah 3.4 untuk kelompok II.
j. Peserta didik berdiskusi hasil penjumlahan matriks untuk 𝐵 + 𝐴 pada masalah 3.3 untuk
kelompok I dan hasil pengurangan 𝐵 − 𝐴 pada masalah 3.4 untuk kelompok II.
k. Membimbing peserta didik untuk menemukan hasil penjumlahan matriks untuk 𝑄 + 𝑃 pada
contoh 3.3 untuk kelompok I dan hasil pengurangan matriks untuk 𝐿 − 𝐾 untuk kelompok II.
l. Peserta didik berdiskusi dan membandingkan matriks yang diperoleh sebagai hasil penjumlahan
𝑃 + 𝑄 dan 𝑄 + 𝑃 serta hasil pengurangan dari 𝐾 − 𝐿 dan 𝐿 − 𝐾.
Menanya
m. Memberi stimulant agar peserta didik bertanya bagaimana untuk kasus dua matriks yang
berbeda ordo, apakah dapat dilakukan operasi penjumlahan atau pengurangan?
Menalar
n. Peserta didik berdiskusi mengenai penjumlahan dan pengurangan matriks yang memiliki ordo
berbeda dari permasalahan baru tersebut.
o. Membimbing peserta didik untuk menyimpulkan hasil yang diperoleh apabila dua matriks yang
memiliki ordo berbeda di jumlahkan atau dikurangkan.
Mengamati
p. Membagikan lembar kegiatan peserta didik.
q. Memotivasi peserta didik untuk terlibat aktif dalam proses pemecahan masalah.
r. Peserta didik mengamati masalah yang disediakan pada lembar kegiatan peserta didik.
Menanya
s. Membimbing peserta didik agar mampu mengajukan pertanyaan tentang hasil pengamatan
masalah.
Mengumpulkan Informasi
s. Peserta didik mengumpulkan informasi berkaitan dengan masalah yang ada pada lembar
kegiatan peserta didik.
t. Memperhatikan peserta didik dan mendorong peserta didik untuk terlibat aktif dalam diskusi.
u. Berkeliling melakukan penilaian sikap dan mengamati peserta didik bekerja, mencermati dan
menemukan berbagai kesulitan yang dialami peserta didik, serta memberikan kesempatan
kepada peserta didik untuk bertanya hal-hal yang belum dipahami.
v. Peserta didik yang mengalami kesulitan diberi bimbingan secara individu, kelompok, atau
klasikal.
w. Peserta didik bekerja sama untuk menghimpun berbagai konsep dan aturan matematika yang
sudah dipelajari serta memikirkan secara cermat strategi pemecahan yang berguna untuk
pemecahan masalah.
Menalar
x. Membimbing peserta didik menunjukkan hukum komutatif berlaku pada kasus tersebut untuk
kelompok I.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :28/117
y. Membimbing peserta didik menunjukkan hukum komutatif tidak berlaku pada kasus tersebut
untuk kelompok II.
Fase 5: Evaluasi
Mengomunikasikan
a. Peserta didik menyelesaikan masalah yang ada pada lembar kegiatan peserta didik serta
menarik kesimpulan dari solusi yang diperoleh.
b. Menentukan masing-masing satu kelompok dari kelompok penjumlahan dan pengurangan
matriks untuk mempresentasikan hasil diskusinya dengan cara yang objektif.
c. Kelompok yang terpilih menentukan perwakilannya sebagai juru bicara dengan cara
bermusyawarah untuk mempresentasikan hasil diskusinya di depan kelas secara runtun,
sistematis, santun, dan hemat waktu.
d. Juru bicara yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas dan anggota
kelompok yang lain dipersiapkan untuk menjawab tanggapan ataupun pertanyaan dari kelompok
lain.
e. Peserta didik dari kelompok lain memberikan tanggapan terhadap hasil diskusi kelompok penyaji
dengan sopan.
f. Melibatkan peserta didik mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta masukan dari peserta
didik yang lain dan membuat kesepakatan, bila jawaban yang disampaikan peserta didik sudah
benar.
g. Kelompok lain yang mempunyai jawaban berbeda dari kelompok penyaji pertama diberi
kesempatan untuk Mengomunikasikan hasil diskusi kelompoknya secara runtun, sistematis,
santun, dan hemat waktu. Apabila ada lebih dari satu kelompok, maka meminta peserta didik
bermusyawarah menentukan urutan penyajian.
Fase 6: Memberi Penghargaan
a. Memberikan penghargaan kepada kelompok yang paling aktif dalam kegiatan diskusi serta
mengisi LKPD dengan tepat dan cepat dengan kata pujian. Lebih lanjut, guru berpesan agar
tidak berpuas diri dan tetap giat belajar agar prestasinya dapat dipertahankan atau bahkan
ditingkatkan.
b. Memberikan motivasi dan semangat kepada kelompok lain yang belum berkesempatan menjadi
yang terbaik agar tidaqk berkecil hati dan meningkatkan lagi cara belajarnya agar memperoleh
hasil yang lebih baik kedepannya.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan materi operasi penjumlahan dan pengurangan matriks.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang dikemukakan peserta didik mengenai operasi
penjumlahan dan pengurangan matriks.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :29/117
d. Memberikan tugas.
e. Memberikan kuis.
f. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi perkalian skalar dengan
matriks yang akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
g. Bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah diberi
pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
h. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Operasi Perkalian Matriks dengan Skalar (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Fase 1: Stimulation (Stimulasi/Pemberian Rangsangan)
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami operasi perkalian matriks dengan skalar,
serta memberikan gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya mengenai konsep matriks, jenis-jenis
matriks, transpos matriks, kesamaan matriks, operasi penjumlahan matriks dan operasi pengu-
rangan matriks.
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan bahwa pada matriks juga berlaku berbagai operasi seperti
perkalian matriks dengan skalar.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa bilangan real dapat dikalikan dengan suatu matriks
disertai dengan beberapa sifat yang berlaku pada operasi tersebut.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk menalar langkah-langkah mengalikan
bilangan real dengan suatu matriks, dilanjutkan dengan menalar sifat-sifat yang berlaku pada
operasi tersebut.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menyesuaikan informasi yang telah dihimpun dari
proses menalar dengan materi operasi perkalian matriks dengan skalar yang terdapat pada
buku siswa.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :30/117
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa dan LKPD (Kode 3g),
instruksikan peserta didik agar mampu memahami konsep operasi perkalian matriks dengan
skalar.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 2: Problem Statement (Pernyataan/Identifikasi Masalah)
a. Menginstruksikan peserta didik bergabung bersama teman kelompoknya masing-masing dengan
tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan diberikan oleh guru.
b. Setiap kelompok diberikan lembar kegiatan peserta didik (LKPD Kode 3g) yang berisi tentang
masalah–masalah yang berkaitan dengan transpos matriks.
Mengamati
c. Meminta peserta didik untuk mengamati dan memahami masalah pada LKPD secara kelompok,
serta dilanjutkan dengan mengidentifikasi sebanyak mungkin informasi.
Misalnya: informasi mengenai persedian buah untuk jualan
Di suatu pasar terdapat dua pedagang buah-buahan. Beberapa buah-buahan yang sering
mereka jual di antaranya adalah apel, Jeruk, dan Mangga. Persediaan buah-buahan masing-
masing pedangan (dalam kg) adalah pedagang A 15 apel, 12 Jeruk, dan 10 Mangga. Sedangkan
pedagang B 12 apel, 7 Jeruk, dan 18 Mangga.
Karena permintaan pelanggan dilihat meningkat kedua pedagang tersebut memperbanyak
setiap jenis buah-buhan yang dijualnya dua kali lipat dari persediaan sebelumnya. Berapakah
persediaan buah kedua pedagang tersebut sekarang?
d. Memotivasi peserta didik agar terlibat aktif dalam pemecahan masalah tersebut, sebab akan
dipilih secara acak satu orang untuk mempresentasikan hasil kerjanya.
Menanya
e. Peserta didik diharapkan mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan
masalah yang diberikan.
f. Peserta didik mengajukan pertanyaan berdasarkan hasil identifikasinya dalam memahami
masalah.
Fase 3: Data Collection (Pengumpulan Data)
Mengumpulkan Informasi
a. Peserta didik diharapkan dapat membentuk jejaring dengan berdiskusi dalam kelompoknya.
b. mengidentifikasi masalah dan menalar bagaimana cara menemukan solusi.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :31/117
c. Meminta peserta didik menuliskan informasi yang terdapat pada masalah tersebut secara teliti
dengan menggunakan bahasa sendiri yang mudah dipahami.
d. Peserta didik diarahkan untuk mencermati dan mengumpulkan informasi melalui proses
membaca dan menalar materi perkalian matriks dengan skalar (utamanya definisi 4.4.) pada
buku siswa halaman 197.
e. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok dan mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
f. Kelompok yang masih mengalami kendala dalam menyelesaikan masalah diarahkan untuk
mengamati contoh 4.7 pada buku siswa.
g. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
Fase 4: Data Processor (Pengolahan Data)
Menalar
a. Peserta didik diarahkan untuk menafsirkan, menalar dan mencoba membuat jejaring kaitan
antara masalah di LKPD dengan informasi yang diperoleh dari proses membaca tersebut.
b. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
c. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
d. Masing-masing kelompok yang telah menemukan solusi yang diyakini tepat, untuk selanjutnya
menuliskan hasil yang diperoleh pada LKPD yang telah disediakan.
Fase 5: Verification (pembuktian)
Mengomunikasikan
a. Memilih satu perwakilan (juru bicara) dari satu kelompok secara random untuk mempresen-
tasikan hasil kerjanya berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya untuk
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengung-kapkan
pendapat dengan sopan.
b. Peserta didik (selain anggota kelompok penyaji) diberi kesempatan bertanya atas presentasi
yang telah dilakukan dan anggota kelompok penyaji (kecuali juru bicara) diberi kesempatan
untuk memberikan respons/menjawabnya
c. Pertanyaan yang masuk akan dijawab oleh peserta didik dari kelompok penyaji (kecuali
presenter), jika tidak ada yang bisa menjawab maka diserahkan kepada kelompok lain.
d. Mengontrol dan mengawasi jalannya presentasi setiap kelompok.
Fase 6: Generalization (Menarik Kesimpulan/Generalisasi)
a. Peserta didik menalar dan membuat jejaring bersama guru dengan cara menyimpulkan dari
beberapa hasil presentasi tentang operasi perkalian matriks dengan skalar.
b. Untuk mendapatkan penalaran mengenai materi perkalian matriks dengan skalar, guru
mengajukan pertanyaan kepada peserta didik yang bersifat analisis. Misalnya:

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :32/117
 Apakah bentuk matriks –𝐵 dapat diubah atau diarahkan ke operasi perkalian matriks dengan
skalar?
c. Berikan kesempatan kepada beberapa peserta didik untuk mengemukakan jawaban beserta
alasannya secara bergiliran, sopan, sistematis dan hemat waktu.
d. Guru memberikan apresiasi atau penghargaan kepada setiap peserta didik atas tanggung jawab,
dan sikap terbukanya dalam pembelajaran.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan definisi dari operasi perkalian matriks dengan skalar.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang dikemukakan peserta didik mengenai operasi
perkalian matriks dengan skalar.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
d. Memberikan tugas.
e. Memberikan kuis.
f. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi perkalian matriks yang akan
dibahas pada pertemuan selanjutnya.
g. Bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah diberi
pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
h. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Operasi Perkalian Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Fase 1: Menyampaikan Tujuan dan Memotivasi Peserta Didik
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami operasi perkalian matriks, serta
memberikan gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :33/117
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya mengenai operasi penjumlahan dan
pengurangan matriks serta perkalian matriks dengan skalar.
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan bahwa selain operasi penjumlahan, pengurangan dan perkalian
skalar, juga berlaku operasi perkalian pada matriks.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa dua matriks atau lebih dapat dikalikan dengan
syarat-syarat tertentu.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk menalar syarat-syarat dua matriks atau lebih
dapat dikalikan.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menyesuaikan informasi yang telah dihimpun dari
proses menalar dengan materi perkalian matriks yang terdapat pada buku siswa.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa dan LKPD (Kode 3h),
instruksikan peserta didik agar mampu memahami konsep perkalian dua matriks atau lebih.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 2: Mengorganisasikan Peserta Didik dalam Kelompok Belajar
a. Menginstruksikan kepada peserta didik untuk segera bergabung bersama teman kelom-poknya
masing-masing dengan tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan
diberikan oleh guru.
b. Berpesan agar setiap kelompok tetap tekun, serius dan kompak dalam belajar.
Fase 3: Mendemonstrasikan Keterampilan atau Mempresentasikan Informasi
a. Tumbuhkan motivasi internal dalam diri peserta didik dengan cara menunjukkan manfaat
mempelajari matriks dalam kehidupan.
b. Ajaklah peserta didik untuk memperhatikan dan memahami masalah pada buku siswa.
Mengamati
c. Arahkan peserta didik untuk membuat kesimpulan tentang langkah-langkah mengalikan dua
matriks atau lebih.
d. Berikan kesempatan peserta didik untuk mengamati Masalah 3.5 yaitu:
Suatu perusahaan yang bergerak pada bidang jasa akan membuka tiga cabang besar di
pulau Sumatera, yaitu cabang 1 di kota Palembang, cabang 2 di kota Padang, dan cabang 3 di
kota Pekanbaru. Untuk itu, diperlukan beberapa peralatan untuk membantu kelancaran usaha
jasa tersebut, yaitu handphone, komputer, dan sepeda motor. Di sisi lain, pihak perusahaan
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :34/117
mempertimbangkan harga per satuan peralatan tersebut. Lengkapnya, rincian data tersebut
disajikan sebagai berikut.
Barang Hand- Sepeda
Komputer
Cabang phone Motor Harga Handphone (Juta) 2
Cabang 1 7 8 3 Harga Komputer (Juta) 5
Cabang 2 5 6 2 Harga Sepeda Motor (Juta) 15
Cabang 3 4 5 2

Fase 4: Membimbing Kelompok Bekerja dan Belajar


Menanya
a. Peserta didik diupayakan untuk bertanya tentang hubungan baris dan kolom dalam mengalikan
dua matriks atau lebih.
b. Memastikan setiap kelompok dapat bekerja sama dalam merumuskan konsep perkalian dua
matriks atau lebih yang akan dicapai, dengan cara melemparkan ataupun menstimulasi peserta
didik untuk bertanya.
Menalar
c. Untuk mendapatkan penalaran terhadap operasi perkalian dua matriks atau lebih, guru mem-
berikan kesempatan tiap kelompok untuk mendiskusikan dan menyelesaikan masalah pada
LKPD (Kode 3h).
d. Membagikan LKPD (Kode 3h) kepada masing-masing kelompok.
e. Menginformasikan masalah yang akan diamati.
f. Peserta didik mengamati dan mencermati masalah.
g. Menstimulasi peserta didik dengan memberikan pertanyaan yang bersifat analisis, misalnya
apakah setiap dua matriks sebarang dapat dioperasikan dengan perkalian matriks.
h. Peserta didik menanya atau mendiskusikan (antar peserta didik dalam satu kelompok atau diluar
kelompok, dan/atau guru) tentang masalah yang diamati.
Mengumpulkan informasi
i. Peserta didik diminta untuk berdiskusi kelompok untuk menyelesaikan masalah.
j. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok serta mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
k. Setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mengamati, berpikir, dan bertanya berkaitan
dengan materi yang diberikan.
l. Peserta didik diarahkan untuk mengamati dan menalar contoh 3.6 beserta alternatif penye-
lesaiannya.
m. Peserta didik diminta memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki (termasuk buku atau
literatur lain yang berkaitan dengan masalah).
n. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :35/117
o. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
p. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
Fase 5: Evaluasi
Mengomunikasikan
a. Menunjuk salah satu kelompok secara acak untuk mempresentasikan hasil diskusinya.
b. Kelompok yang terpilih, selanjutnya bermusyawarah dengan hemat waktu untuk menentukan
seorang diantara mereka yang akan bertindak sebagai juri bicara.
c. Juru bicara yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas dan anggota
kelompok yang tidak bertindak sebagai juru bicara dipersiapkan untuk menjawab tanggapan
ataupun pertanyaan dari kelompok lain.
d. Kelompok lain diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan mengenai hal-hal yang tidak
dipahami atau terdapat hal-hal yang berbeda antara hasil diskusi dalam kelompok dan presentasi
yang telah dilakukan oleh juru bicara.
e. Anggota kelompok penyaji (kecuali presenter) diberikan kesempatan untuk menanggapi atau
memberi respons terhadap pertanyaan yang masuk.
f. Melibatkan peserta didik untuk mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta masukan dari
peserta didik lain. Dilanjutkan dengan membuat kesepakatan, bila jawaban yang disampaikan
sudah tepat.
g. Memberikan kuis.
Fase 6: Penghargaan Prestasi atas Keberhasilan Kelompok
a. Memberikan penghargaan kepada peserta didik yang memperoleh skor sempurna pada kuis
yang diberikan dan kelompok yang paling aktif dalam kegiatan diskusi serta mengisi LKPD
dengan tepat dan cepat dengan kata pujian. Lebih lanjut, guru berpesan agar tidak berpuas diri
dan tetap giat belajar agar prestasinya dapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan.
b. Memberikan motivasi dan semangat kepada kelompok lain yang belum berkesempatan menjadi
yang terbaik agar tidaqk berkecil hati dan meningkatkan lagi cara belajarnya agar memperoleh
hasil yang lebih baik kedepannya.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan langkah-langkah mengoperasi perkalian dua matriks dengan
bahasa sendiri.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang telah disampaikan peserta didik mengenai definisi
perkalian dua matriks.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
d. Memberikan tugas.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :36/117
e. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi determinan matriks yang
akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
f. Guru bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah
diberi pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
g. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Determinan Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Fase 1: Menyampaikan Tujuan dan Memotivasi Peserta Didik
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami konsep determinan matriks, serta
memberikan gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya mengenai: konsep matriks, jenis-jenis
matriks, kesamaan matriks, transpos matriks, operasi pada matriks (penjumlahan, pengurangan,
perkalian dan perkalian skalar).
c. Mendorong rasa ingin tahu dan berpikir kritis siswa untuk:
 Membuat contoh matriks berordo 2 × 2 dengan entri-entri bilangan real, dilanjutkan dengan
mengidentifikasi diagonal utama dan diagonal sampingnya.
 Membuat contoh matriks berordo 3 × 3 dengan entri-entri bilangan real, dilanjutkan dengan
mengidentifikasi diagonal utama dan diagonal sampingnya.
 Membuat model matematika dalam bentuk matriks (berorodo 2 × 2 dan berorodo 3 × 3) dari
suatu masalah nyata dan memecahkan masalah menggunakan konsep determinan.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :37/117
2. Kegiatan Inti (±60 menit):
Fase 2: Menyajikan Informasi
a. Mengingatkan kembali peserta didik mengenai diagonal utama dan diagonal samping matriks
b. Menyampaikan materi singkat mengenai:
 Determinan matriks ordo 2 × 2.
 Detreminan matriks ordo 3 × 3 dengan menggunakan metode sarrus.
 Determinan matriks dengan aturan cramer.
c. Memberikan kuis (pretest) secara individual kepada peserta didik untuk mendapatkan skor dasar
atau skor awal
Fase 3: Mengorganisasikan Peserta Didik dalam Kelompok Belajar
a. Membentuk kelompok yang terdiri dari 4-5 siswa dengan kemampuan yang berbeda-beda
(berdasarkan pada hasil pretest).
b. Menginstruksikan kepada peserta didik untuk segera bergabung bersama teman kelom-poknya
masing-masing dengan tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan
diberikan oleh guru.
Fase 4: Membimbing Kelompok Bekerja dan Belajar
Mengamati
a. Mengarahkan peserta didik untuk mengamati masalah yang ada pada buku siswa, sebagai
petunjuk membuat data yang diinstruksikan.
 Contoh 3.9 (khusus determinan matriks 𝑃) untuk determinan matriks ordo 2 × 2.
 Materi halaman 110 (determinan matriks 𝐴 3×3) untuk detreminan matriks ordo 3 × 3.
 Masalah 3.6 dan Masalah 3.7 untuk determinan matriks dengan aturan cramer.
b. Meminta peserta didik untuk mengingat kembali cara menuliskan suatu matriks (berorodo 2 × 2
dan berordo 3 × 3), serta penulisan data dalam bentuk matriks yang bisa ditemui dalam
kehidupan sehari-hari.
c. Meminta peserta didik untuk membuat suatu matriks (berorodo 2 × 2 dan berordo 3 × 3), serta
suatu data yang selanjutnya dapat dibentuk matriks persegi.
d. Membagikan LKPD (Kode 3i).
e. Mengarahkan peserta didik untuk mengamati dan menelaah LKPD yang dibagikan untuk
mengetahui instruksi selengkapnya.
Menanya
f. Melalui metode tanya jawab guru mengarahkan peserta didik untuk mengidentifikasi elemen
diagonal utama dan elemen diagonal samping hingga peserta didik dapat menentukan deter-
minan matriks.
g. Memastikan setiap kelompok dapat bekerja sama dalam menyelesaikan masalah, dengan cara
melemparkan ataupun menstimulasi peserta didik untuk bertanya.
Mengumpulkan informasi
h. Mengarahkan peserta didik untuk memanfaatkan sumber belajar lain yang yang relevan dengan
materi.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :38/117
i. Peserta didik diarahkan untuk berdiskusi dengan teman kelompoknya masing-masing untuk
menemukan solusi.
j. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok serta mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
k. Setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mengamati, berpikir, dan bertanya berkaitan
dengan materi yang diberikan.
l. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
Menalar
m. Melatih peserta didik untuk berpikir kritis dengan cara memberikan pertanyaan yang memer-
lukan analisa. Misalnya:
 Apakah determinan suatu matriks selalu berbentuk skalar? Atau dapat berbentuk matriks
dengan ordo yang beragam?
 Apakah ada matriks yang tidak memiliki determinan atau dengan kata lain determinannya
tidak terdefinisi?
n. Mengarahkan peserta didik untuk mengamati sifat 3.1 dan soal tantangan yang ada pada
halaman 106 buku siswa.
o. Peserta didik berdiskusi untuk menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh guru.
p. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
q. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
Fase 5: Evaluasi
Mengkomunikasikan
a. Menunjuk salah satu kelompok secara acak untuk mempresentasikan hasil diskusinya.
b. Kelompok yang terpilih, selanjutnya bermusyawarah dengan hemat waktu untuk menentukan
seorang diantara mereka yang akan bertindak sebagai juri bicara.
c. Juru bicara yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas dan anggota
kelompok yang tidak bertindak sebagai juru bicara dipersiapkan untuk menjawab tanggapan
ataupun pertanyaan dari kelompok lain.
d. Kelompok lain diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan mengenai hal-hal yang tidak
dipahami atau terdapat hal-hal yang berbeda antara hasil diskusi dalam kelompok dan presentasi
yang telah dilakukan oleh juru bicara.
e. Anggota kelompok penyaji (kecuali presenter) diberikan kesempatan untuk menanggapi atau
memberi respons terhadap pertanyaan yang masuk.
f. Melibatkan peserta didik untuk mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta masukan dari
peserta didik lain. Dilanjutkan dengan membuat kesepakatan, bila jawaban yang disampaikan
sudah tepat.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :39/117
3. Kegiatan Penutup (±15 menit):
a. Peserta didik diminta menyimpulkan langkah-langkah menentukan determinan matriks dengan
bahasa sendiri.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang telah disampaikan peserta didik mengenai definisi
perkalian dua matriks.
c. Memberikan kuis (posttest) kepada peserta didik secara individual.
Fase 6: Memberi Penghargaan
d. Memberikan penghargaan kepada kelompok berdasarkan perolehan nilai peningkatan hasil
belajar individual dari skor pretest ke posttest dan yang paling aktif dalam kegiatan diskusi serta
mengisi LKPD dengan tepat dan cepat dengan kata pujian. Lebih lanjut, guru berpesan agar
tidak berpuas diri dan tetap giat belajar agar prestasinya dapat dipertahankan atau bahkan
ditingkatkan.
e. Memberikan motivasi dan semangat kepada kelompok lain yang belum berkesempatan menjadi
yang terbaik agar tidaqk berkecil hati dan meningkatkan lagi cara belajarnya agar memperoleh
hasil yang lebih baik kedepannya.
Refleksi:
f. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
g. Memberikan tugas.
h. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi invers matriks yang akan
dibahas pada pertemuan selanjutnya.
i. Guru bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah
diberi pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
j. Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

Invers Matriks (Pertemuan ......../..... JP)


1. Kegiatan Pendahuluan (±15 menit):
Orientasi
a. Melakukan pembukaan dengan mengucapkan salam pembuka.
b. Meminta ketua kelas (atau seorang peserta didik) untuk memimpin doa sebelum memulai
pembelajaran.
c. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
d. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Fase 1: Menyampaikan Tujuan dan Memotivasi Peserta Didik
Motivasi
a. Memberikan gambaran tentang pentingnya memahami invers matriks, serta memberikan
gambaran tentang penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
b. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :40/117
c. Mengajukan pertanyaan.
Apersepsi
a. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya.
b. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya mengenai konsep matriks, jenis-jenis
matriks, kesamaan matriks, transpos matriks, operasi penjumlahan, pengurangan dan perkalian
matriks, perkalian matriks dengan skalar serta determinan matriks.
c. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
 Peserta didik diperkenalkan bahwa di materi matriks juga dikenal balikan atau invers, seperti
halnya pada bilangan real.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa invers matriks yang dimaksud disini bukanlah
pembagian matriks, sebab tidak dikenal yang namanya operasi pembagian pada matriks.
 Informasikan kepada peserta didik bahwa tidak semua matriks memiliki invers, ada syarat-
syarat tertentu yang harus dipenuhi agar suatu matriks memiliki invers.
 Berilah kesempatan kepada peserta didik untuk menalar syarat-syarat suatu matriks yang
memiliki invers.
 Kemudian ajaklah peserta didik untuk menyesuaikan informasi yang telah dihimpun dari
proses menalar dengan materi invers matriks yang terdapat pada buku siswa.
 Berdasarkan masalah dan kegiatan yang diberikan pada buku siswa dan LKPD (Kode 3j),
instruksikan peserta didik agar mampu memahami konsep perkalian dua matriks atau lebih.
Pemberian Acuan
a. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
b. Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung.
c. Pembagian kelompok belajar.
d. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-langkah
pembelajaran.

2. Kegiatan Inti (±60 menit):


Fase 2: Mengorganisasikan Peserta Didik dalam Kelompok Belajar
a. Menginstruksikan kepada peserta didik untuk segera bergabung bersama teman kelom-poknya
masing-masing dengan tertib dan hemat waktu guna mendiskusikan masalah yang akan
diberikan oleh guru.
b. Berpesan agar setiap kelompok tetap tekun, serius dan kompak dalam belajar.
Fase 3: Mendemonstrasikan Keterampilan atau Mempresentasikan Informasi
a. Tumbuhkan motivasi internal dalam diri peserta didik dengan cara menunjukkan manfaat
mempelajari matriks dalam kehidupan.
b. Ajaklah peserta didik untuk membaca dan memahami materi pada buku siswa.
 Materi invers matris berorodo 2 × 2 pada halaman 112.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :41/117
 Materi invers matris (metode kofaktor) berorodo 3 × 3 pada halaman 115.
Mengamati
c. Arahkan peserta didik untuk membuat kesimpulan tentang langkah-langkah menentukan invers
matriks.
d. Berikan kesempatan peserta didik untuk mengamati masalah pada buku siswa.
 Masalah 3.7 yang diselesaikan menggunakan konsep invers matriks berorodo 2 × 2 pada
halaman 111.
 Masalah 3.8 yang diselesaikan menggunakan konsep invers matriks berorodo 3 × 3 (metode
kofaktor) pada halaman 117.
Fase 4: Membimbing Kelompok Bekerja dan Belajar
Menanya
a. Peserta didik diupayakan untuk bertanya tentang cara menentukan adjoin suatu matriks.
b. Memastikan setiap kelompok dapat bekerja sama dalam merumuskan konsep perkalian dua
matriks atau lebih yang akan dicapai, dengan cara melemparkan ataupun menstimulasi peserta
didik untuk bertanya.
Menalar
c. Untuk mendapatkan penalaran terhadap invers matriks, guru memberikan kesempatan tiap
kelompok untuk mendiskusikan dan menyelesaikan masalah pada LKPD (Kode 3j).
d. Membagikan LKPD (Kode 3j) kepada masing-masing kelompok.
e. Menginformasikan masalah yang akan diamati.
f. Peserta didik mengamati dan mencermati masalah.
g. Menstimulasi peserta didik dengan memberikan pertanyaan yang bersifat analisis, misalnya:
 Bagaimana bentuk invers suatu matriks yang memiliki determinan sama dengan 0?
 Bagaimana bentuk invers suatu matriks yang berordo 𝑚 × 𝑛; 𝑚 ≠ 𝑛, 𝑚 ∧ 𝑛 ∈ 𝑅?
 Disebut apakah matriks yang nilai determinannya sama dengan nol?
 Disebut apakah matriks yang nilai determinannya tidak sama dengan nol?
h. Peserta didik menanya atau mendiskusikan (antar peserta didik dalam satu kelompok atau diluar
kelompok, dan/atau guru) tentang masalah yang diamati beserta pertanyaan yang diajukan guru.
Mengumpulkan informasi
i. Peserta didik diminta untuk berdiskusi kelompok untuk menyelesaikan masalah.
j. Arahkan peserta didik membaca dan memahami definisi 3.4 pada buku siswa sebagai pedoman
dalam menjawab pertanyaan yang diajukan.
k. Berkeliling ke semua kelompok untuk melihat diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok serta mengarahkan jika ada kelompok yang
melenceng dari pekerjaannya.
l. Setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mengamati, berpikir, dan bertanya berkaitan
dengan materi yang diberikan.
m. Peserta didik diminta memanfaatkan semua sumber belajar yang dimiliki (termasuk buku atau
literatur lain yang berkaitan dengan masalah).
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :42/117
n. Kelompok yang mengalami kesulitan diberi bimbingan langsung oleh guru atau bimbingan secara
klasikal.
o. Kelompok yang telah menemukan penyelesaian masalahnya diinstruksikan untuk memeriksa
kembali secara detail solusi yang diperoleh.
p. Peserta didik yang ditunjuk sebagai ketua dalam kelompoknya diingatkan untuk meyakinkan
bahwa tiap anggota telah mengetahui dan memahami masalah yang didiskusikan.
Fase 5: Evaluasi
Mengomunikasikan
a. Menunjuk salah satu kelompok secara acak untuk mempresentasikan hasil diskusinya.
b. Kelompok yang terpilih, selanjutnya bermusyawarah dengan hemat waktu untuk menentukan
seorang diantara mereka yang akan bertindak sebagai juri bicara.
c. Juru bicara yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas dan anggota
kelompok yang tidak bertindak sebagai juru bicara dipersiapkan untuk menjawab tanggapan
ataupun pertanyaan dari kelompok lain.
d. Kelompok lain diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan mengenai hal-hal yang tidak
dipahami atau terdapat hal-hal yang berbeda antara hasil diskusi dalam kelompok dan presentasi
yang telah dilakukan oleh juru bicara.
e. Anggota kelompok penyaji (kecuali presenter) diberikan kesempatan untuk menanggapi atau
memberi respons terhadap pertanyaan yang masuk.
f. Melibatkan peserta didik untuk mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta masukan dari
peserta didik lain. Dilanjutkan dengan membuat kesepakatan, bila jawaban yang disampaikan
sudah tepat.
g. Memberikan kuis.
Fase 6: Penghargaan Prestasi atas Keberhasilan Kelompok
a. Memberikan penghargaan kepada peserta didik yang memperoleh skor sempurna pada kuis
yang diberikan dan kelompok yang paling aktif dalam kegiatan diskusi serta mengisi LKPD
dengan tepat dan cepat dengan kata pujian. Lebih lanjut, guru berpesan agar tidak berpuas diri
dan tetap giat belajar agar prestasinya dapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan.
b. Memberikan motivasi dan semangat kepada kelompok lain yang belum berkesempatan menjadi
yang terbaik agar tidaqk berkecil hati dan meningkatkan lagi cara belajarnya agar memperoleh
hasil yang lebih baik kedepannya.

3. Kegiatan Penutup (±15 menit):


a. Peserta didik diminta menyimpulkan cara menentukan invers matriks dengan bahasa sendiri.
b. Memberi penegasan tentang kesimpulan yang telah disampaikan peserta didik mengenai
langkah-langkah menentukan invers suatu matriks.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah
dipelajari, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami
untuk ditindak lanjuti.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :43/117
d. Memberikan tugas.
e. Mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari materi transformasi yang akan
dibahas pada pertemuan selanjutnya.
f. Guru bersama-sama dengan peserta didik berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah
diberi pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
Mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan salam.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran :


1. Teknik Penilaian: melalui pengamatan dan tes tertulis
2. Prosedur Penilaian:

Teknik Waktu
No Aspek yang Dinilai
Penilaian Penilaian
1 Ketrampilan:
1. Terampil menyajikan model matematika dari
suatu masalah nyata yang berkaitan dengan
matriks dan menyatakan konsep kesamaan
matriks.
2. Terampil menentukan jenis matriks yang
terbentuk dari suatu masalah nyata.
3. Terampil menerapkan transpos matriks dan
sifat-sifatnya dari suatu masalah nyata.
4. Terampil menerapkan kesamaan dua matriks
yang terbentuk dari suatu masalah nyata.
5. Terampil menerapkan konsep operasi
Penyelesaian
penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.
Pengamatan kelompok dan
6. Terampil menerapkan konsep operasi
saat diskusi
pengurangan matriks dan sifat sifatnya.
7. Terampil menerapkan konsep operasi
perkalian suatu bilangan real dengan matriks
dan sifat sifatnya.
8. Terampil menerapkan konsep operasi
perkalian matriks dan sifat sifatnya.
9. Terampil menyajikan model matematika dari
suatu masalah nyata yang berkaitan dengan
determinan matriks.
10. Terampil menyajikan model matematika dari
suatu masalah nyata yang berkaitan dengan
invers matriks.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :44/117
Teknik Waktu
No Aspek yang Dinilai
Penilaian Penilaian
2 Pengetahuan:
1. Mendefiniskan matriks.
2. Menjelaskan dengan kalimat sendiri dan
menyatakan masalah dalam kehidupan sehari-
hari yang berkaitan dengan matriks.
3. Menjelaskan dan membedakan karakteristik
matriks berdasarkan jenis-jenisnya.
4. Menunjukkan konsep kesamaan matriks.
5. Menunjukkan transpos matriks.
Tes tertulis dan Penyelesaian
6. Memahami operasi penjumlahan matriks dan
Lisan tugas kelompok
sifat sifatnya.
7. Memahami operasi pengurangan matriks dan
sifat sifatnya.
8. Memahami operasi perkalian suatu bilangan
real dengan matriks dan sifat sifatnya.
9. Memahami operasi perkalian matriks dan sifat
sifatnya.
10. Menyatakan determinan matriks.
11. Menyatakan invers matriks.

3. Instrumen Penilaian
a. Ketrampilan : Terlampir.
b. Pengetahuan : Terlampir.

Ujung, ........................................
Guru Mata Pelajaran,

MUH. ALFIANSYAH, S.Pd., M.Pd.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :45/117
Lampiran A
Instrumen Penilaian Keterampilan

LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN KETERAMPILAN

Mata Pelajaran : Matematika


Materi : Matriks
Kelas/Semester : ................................
Tahun Pelajaran : ................................
Waktu Pengamatan : Penyelesaian Tugas Kelompok dan Saat Diskusi

Berikan tanda (√) pada kolom sesuai hasil pengamatan.

Keterampilan
No. NIS Nama Peserta Didik Kurang Cukup Sangat
Terampil
Terampil Terampil Terampil

Indikator terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan
yang berkaitan dengan matriks.
1. Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan
masalah yang relevan yang berkaitan dengan matriks.
2. Cukup terampil jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan
masalah yang relevan yang berkaitan dengan matriks namun membutuhkan lebih lama.
3. Terampil, jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah
yang relevan yang berkaitan dengan matriks dalam waktu normal.
4. Sangat terampil, jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan
masalah yang relevan yang berkaitan dengan matriks dalam waktu yang lebih singkat.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :46/117
Lampiran B
Instrumen Penilaian Pengetahuan

TEKNIK TES TERTULIS

Satuan Pendidikan : MA Pondok Pesantren Al-Ikhlas Bone


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : XI/..............................
Kompetensi Dasar : 3.3 Menjelaskan matriks dan kesamaan matriks dengan menggunakan
masalah kontekstual dan melakukan operasi pada matriks yang meliputi
penjumlahan, pengurangan, perkalian skalar, dan perkalian, serta
transpos.
3.4 Menganalisis sifat-sifat determinan dan invers matriks berordo 2 × 2 dan
3 × 3.
Indikator : 3.3.1 Mendefiniskan matriks.
3.3.2 Menunjukkan konsep kesamaan matriks.
3.3.3 Menunjukkan transpos matriks.
3.3.4 Memahami penjumlahan pada matriks.
3.3.5 Memahami pengurangan pada matriks.
3.3.6 Memahami perkalian skalar pada matriks.
3.3.7 Memahami perkalian dua matriks.
3.4.1 Menyatakan determinan matriks.
3.4.2 Menyatakan invers matriks.
Materi : Matriks

Petunjuk:
1. Kerjakan soal berikut secara individu, dilarang bekerja sama dan dilarang menyontek.
2. Selesaikanlah soal-soal berikut ini.

A. Membangun Konsep Matriks (Pertemuan...............................)


1. Buatlah matriks yang terdiri dari 4 baris dan 2 kolom, dengan entri-entrinya adalah bilangan
prima (setiap entrinya adalah angka yang berbeda).
2. Tentukan ordo dari matriks-matriks berikut:
1
1 0
2
a. 𝐴 = (3 4 2)
1 2 4
3 1 2 2 1

b. 𝑍 = (41 2
7
3
1
3
1
9)
1
6 8 2 8 9

B. Jenis-Jenis Matriks (Pertemuan...............................)


1. Buatlah masing-masing satu contoh dan tuliskan karakteristik dari jenis matriks di bawah:
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :47/117
a. Matriks segitiga dengan entri-entri bilangan kelipatan dua.
b. Matriks yang secara simultan termasuk matriks diagonal, matriks skalar, dan matriks identitas.
2. Tuliskan jenis dari matriks berikut ini beserta dengan alasannya:
−3 0 0
a. 𝐿 = ( 0 4 2)
−1 0 4
1
1
b. 𝐾 = (1)
1

C. Transpos Matriks (Pertemuan...............................)


1. Tentukan transpos dari matriks berikut:
1 −3 0
2 3 4
a. 𝑊 = 1 −1 −1
−9 2 2
( 7 6 0)
2018
b. 𝑉 = ( )
2019
2. Buatlah dua matriks yang sama dengan transpos matriksnya sendiri:

D. Kesamaan Matriks (Pertemuan...............................)


1. Untuk matriks-matriks berikut, tentukan pasangan-pasangan matriks yang sama!
𝑎 𝑏 𝑐 2 1 𝑝 𝑞 𝑟 𝑎 𝑏 𝑐
2 0 3 𝑡
𝐴 = (𝑑 𝑒 𝑓) 𝐵 = (0 2) 𝐶 =( ) 𝐷 = (𝑠 𝑡 𝑢) 𝐸 = |𝑑 𝑒 𝑓 |
1 2 4 𝑣 𝑤 𝑥
𝑔 ℎ 𝑖 3 4 𝑔 ℎ 𝑖
𝑥+2𝑦 2 ) dan 𝐵 = ( 8 0) jika 𝐴 𝑡 = 𝐵 maka 𝑥 + 𝑦 = ⋯
2. Diketahui 𝐴 = (4
0 3𝑥 − 2 2 7

E. Operasi Penjumlahan dan Pengurangan Matriks (Pertemuan...............................)


𝑝+2 2 𝑝 6
1. Hasil penjumlahan matriks ( ) +( ) = ( 4 8 ). Tentukan nilai 𝑝 dan 𝑞!
3 5 6 𝑞 + 3 9 5
2. Diketahui matriks-matriks:
𝑡
2 2 3
2 −1 0
𝐴 = (2 3 5) 𝐵 = (4) 𝐶 =( ) 𝐷 = (5 4) 𝐹 = (2 4 6) 𝑡
3 2 1
6 1 2
Dari semua matriks di atas pasangan matriks manakah yang dapat dijumlahkan dan di
kurangkan?, kemudian selesaikanlah!

F. Operasi Perkalian Matriks dengan Skalar (Pertemuan...............................)


1
1. Jika diketahui matriks 𝐴 dan 𝐵 seperti dibawah ini maka tentutukan 3𝐴 + 𝐵! 𝐴 =
2
1 3 1
2 3 16
3 4 4
( 1
) 𝐵=( 1 1)
5 1 7
2 6 7

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :48/117
1 1 1

2. Jika diketahui 𝐴 = ( 1 8 24
1
64 )
1 , skalar 𝑘 = √32 dan 𝑙 = √2 maka buktikan bahwa 𝑘 (𝑙𝐴 ) =

80 56 8
(𝑘𝑙) 𝐴!

G. Operasi Perkalian Matriks (Pertemuan...............................)


1. Yasin dan Yasmin membeli alat tulis di koperasi sekolah. Yasin membeli 3 buah bolpoin dan 2
buku, sedangkan Yasmin membeli 2 buah bolpoin dan 5 buku. Jika harga sebuah bolpoin
Rp1.000,00 dan harga sebuah buku Rp2.500,00 maka berapa biaya yang harus dibayar oleh
masing-masing siswa tersebut?
3
2. Diketahui 𝐴 = (1 2 3) dan 𝐵 = (2) tentukan 𝐴𝐵 dan 𝐵𝐴 serta berikan komentar terhadap
1
jawaban anda!

H. Determinan Matriks (Pertemuan...............................)


1. Diketahui matriks-matriks di bawah ini:
2
1 −5 −1 1 2 3
𝐴 = (100 2) 𝐵 = ( ) 𝐶 = (0 1 1) 𝐷 = ( 1 ) 𝐸 = ( ) 𝐹=( ) 𝐺 = (2 1)
4 2 2 1 2 3
−3
Tentukan determinan matriks-matriks di atas (jika memungkinkan) dan berikan alasan apabila
determinannya tidak terdefinisi!
2. Tentukan determinan dari matriks berikut!
𝑝 𝑞 0
𝑅 = (0 𝑡 𝑢) ; 𝑝, 𝑞, 𝑡, 𝑢, 𝑣 ∈ 𝑅
𝑣 0 1
3. Ahmad, Bunny dan Cessa bersama-sama pergi ke toko buku. Ahmad membeli 2 buku dan 1
pensil dengan membayar Rp8.000,00. Bunny membeli 1 buku dan 3 pensil dengan membayar
Rp9000,00. Berapa yang harus dibayar oleh Cessa bila ia membeli sebuah buku dan sebuah
pensil ? (Petunjuk: selesaikan dengan menggunakan determinan).

I. Invers Matriks (Pertemuan...............................)


1. Manakah diantara matriks berikut yang singular?
 3 6  2  6   10 5  3 6
a.   b.   c.   d.  
 2 4   3 9   4  2   4  8 
1 2 3
2. Tentukan invers dari 𝐴 = (0 2 2)!
0 0 3
3. Ahmad, Bunny dan Cessa bersama-sama pergi ke toko buku. Ahmad membeli 2 buku dan 1
pensil dengan membayar Rp8.000,00. Bunny membeli 1 buku dan 3 pensil dengan membayar
Rp9000,00. Berapa yang harus dibayar oleh Cessa bila ia membeli sebuah buku dan sebuah
pensil ? (Petunjuk: selesaikan dengan menggunakan invers matriks)

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :49/117
ALTERNATIF PENYELESAIAN
TEKNIK TES TERTULIS

A. Membangun Konsep Matriks


2 3 2. a. 𝐴 3×3
5 7
1. 𝑃 = (11 13 ) b. 𝐴 5×2
17 19

B. Jenis-Jenis Matriks
1. a. 2 4 6 b. 1 0 0
𝑄 = (0 8 10) 𝑅 = (0 1 0 )
0 0 12 0 0 1
2. a. Matriks 𝐿 merupakan matriks persegi, sebab b. Matriks 𝐾 merupakan matriks kolom
terdiri dari 3 baris dan 3 kolom yang artinya sebab terdiri dari 1 kolom dan 4
jumlah baris sama dengan jumlah kolom baris, yang artinya memenuhi syarat
sedemikian sehingga memenuhi syarat ordo ordo matriks kolom yakni berordo 1 ×
matriks persegi yakni berordo 𝑛 × 𝑛, 𝑛 ∈ 𝑁. 𝑛, 𝑛 ∈ 𝑁.

C. Transpos Matriks
1. a. 1 2 1 −9 7 b. 𝑉 𝑡 = (2018 2019)
𝑊 𝑡 = (−3 3 −1 2 6)
0 4 −1 2 0
2. a. 1 0 0 1 0 0 b. 1 1 1 1 1 1
𝑅 = (0 1 0 ) 𝑅 𝑡 = (0 1 0) 𝑆 = (1 1 1) 𝑆 𝑡 = (1 1 1)
0 0 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1

D. Kesamaan Matriks
1. Matriks yang sama hanya matriks 𝐵 dan matriks 𝐶.
2. 𝐴 𝑡 = (4𝑥+2𝑦 0 )
2 3𝑥 − 2
𝐴𝑡 = 𝐵
𝑥+2𝑦 0 ) = ( 8 0)
(4
2 3𝑥 − 2 2 7
Berdasarkan kesamaan dua matriks di atas diperoleh  subtitusi (ii) ke (i)sedemikian
 4𝑥+2𝑦 = 8 sehingga diperoleh:
22(𝑥+2𝑦) = 23 2(3) + 4𝑦 = 3
2𝑥 + 4𝑦 = 3 ... (i) 6 + 4𝑦 = 3
 3𝑥 − 2 = 7 4𝑦 = −3
3𝑥 = 9 3
𝑦=−
𝑥 = 3 ... (ii) 4
3 9
Jadi, 𝑥 + 𝑦 = 3 − =
4 4

E. Operasi Penjumlahan dan Pengurangan Matriks


1. 𝑝 + 2 + 𝑝 = 4 5+ 𝑞+3 = 5
2𝑝 = 2 𝑞 = 5 −8
𝑝=1 𝑞 = −3
2. 2 2 2 2 2 2 2 2
𝐵 + 𝐹 = (4) + (4) 𝐹 + 𝐵 = (4) + (4) 𝐵 − 𝐹 = (4) − (4) 𝐹 − 𝐵 = (4) + (4)
6 6 6 6 6 6 6 6
4 4 0 0
𝐵+𝐹 = ( 8 ) 𝐵+𝐹 = ( 8 ) 𝐵 + 𝐹 = (0) 𝐵 + 𝐹 = (0)
12 12 0 0

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :50/117
2 −1 0 2 5 1 2 5 1 2 −1 0
𝐶 +𝐷 = ( ) +( ) 𝐷 +𝐶 = ( )+( )
3 2 1 3 4 2 3 4 2 3 2 1
4 4 1 4 4 1
𝐶 +𝐷 = ( ) 𝐶 +𝐷 = ( )
6 6 3 6 6 3
2 −1 0 2 5 1 2 5 1 2 −1 0
𝐶 −𝐷 = ( ) −( ) 𝐷 −𝐶 = ( )−( )
3 2 1 3 4 2 3 4 2 3 2 1
0 −6 −1 0 6 1
𝐶 +𝐷 = ( ) 𝐶 +𝐷 = ( )
0 −2 −1 0 2 1

F. Operasi Perkalian Matriks dengan Skalar


1. 1 3 1 9 3 1 5 41 49
1 2 1 3 16 1 6 8
3𝐴 + 𝐵 = 3 (3 4 )+ ( 4) = ( 4 ) + (2 8)=(2 4 8)
2 1 2 1 1 3 7 1 1 37 19 43
5 1 7 15 3
2 6 7 2 2 12 14 2 12 14
2. 1 1 1 1 1 1
− −
𝑘 (𝑙𝐴 ) = √32 [√2 ( 8 24 64)] 𝑘𝑙(𝐴 ) = (√32 × √2) ( 8 24 64 )
1 1 1 1 1 1
− −
80 56 8 80 56 8
1 1 1 1 1 1
√2 (− ) √2 ( ) √2 ( ) −
𝑘 (𝑙𝐴 ) = √32 [ 8 24 64 ] 𝑘 (𝑙𝐴 ) = 8 ( 8 24 64)
1 1 1 1 1 1
√2 ( ) √2 ( − ) √2 ( ) −
80 56 8 80 56 8
1 1 1 1 1
8 (− ) 8 ( ) 8 ( ) −1
𝑘 (𝑙𝐴 ) = [ 8 24 64 ] 𝑘 (𝑙𝐴 ) = ( 3 8)
1 1 1 1 1
8 ( ) 8 (− ) 8 ( ) − 1
80 56 8 10 7
1 1 ∴ Jadi, 𝑘(𝑙𝐴 ) = 𝑘𝑙 (𝐴 )
−1
𝑘 (𝑙𝐴 ) = ( 3 8)
1 1
− 1
10 7

G. Operasi Perkalian Matriks


1. Misalkan Jumlah buku dan balpoin yang dibeli oleh Yasin dan Yasmin dalam matriks P serta
Harga sebuah buku dan sebuah balpoin dalam matriks Q
3 2 1.000
𝑃=( ), 𝑄 = ( )
2 5 2.500
3 2 1.000
𝑃 ×𝑄 = ( )( )
2 5 2.500
3(1.000) + 2 (2.500)
=( )
2(1.000) + 5 (2.500)
8.000
=( )
14.500
Jadi, biaya yang harus dibayar oleh Yasin adalah Rp8.000,- dan biaya yang harus dibayar oleh
Yasmin adalah Rp14.500,-.
2. 3
a. 𝐴𝐵 = (1 2 3) (2) = (3 + 4 + 3) = (10); diperoleh matriks ordo 1 × 1 / sebuah skalar.
1
3 3 6 9
b. 𝐵𝐴 = (2) (1 2 3) = (2 4 6); diperoleh matriks dengan ordo 3 × 3.
1 1 2 3

H. Determinan Matriks
1. |𝐸 | = |−5 −1| = −10 − (−2) = −10 + 2 = −8
2 2
Matriks yang lain (𝐴, 𝐵, 𝐶, 𝐷, 𝐹, 𝐺) tidak ada (tidak terdefinisi) determinannya sebab bukan
merupakan matriks persegi.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :51/117
2. 𝑝 𝑞 0 𝑝 𝑞
| 𝑅 | = |0 𝑡 𝑢 | 0 𝑡
𝑣 0 1 𝑣 0
|𝑅| = (𝑝)(𝑡)(1) + (𝑞)(𝑢)(𝑣) + 0 − (𝑣)(𝑡)(0) − (0)(𝑢)(𝑝) − (1)(𝑜)(𝑞)
|𝑅| = 𝑝𝑡 + 𝑞𝑢𝑣
3. Mengidentifikasi masalah :
Buk Pensil Harga
Ahmad 3 2 15000
Bunny 1 2 7000
Cessa 1 1 ?
Membuat model matematika sebagai berikut:
Misal buku = x dan pensil = y
3x  2 y  15000
Diperoleh sistem persamaan linear : 
 x  2 y  7000
Ditanyakan nilai x + y
 3 2  x  15000 
Dibuat persamaan matriks        A.X = B
 1 2  y   7000 
3 2
  3.2  2.1  4
1 2
15000 2
x   15000.2  2.7000  16000
7000 2
3 15000
y   3.7000  15000.1  6000
1 7000
 x 16000
Diperoleh x   4000
 4
 6000
y y   1500
 4
Jadi bila Cessa membeli 1 buku dan 1 pensil, dia harus membayar Rp5.500.

I. Invers Matriks
1. a. Non-Singular b. Singular c. Singular d. Non-Singular
𝑡
2. |𝐴 | = 6 6 0 0
6 0 0 Adjoin 𝐴 = (−6 3 0)
Kofaktor 𝐴 = (−6 3 0) −2 −2 2
−2 −2 2 6 −6 −2
= (0 3 −2)
0 0 2
1
6 −6 −2
Maka 𝐴 −1 = (0 3 −2)
6
0 0 2
1
1 −1 −
3
1 1
= 0 −
2 3
1
(0 0 3 )
3. 3 2
Matriks koefisien A =   ,
1 2

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :52/117
3 2
Determinan matriks A adalah A   3.2  2.1  4
1 2
Invers matriks koefisien A
1
A 1  Adj. A
A
1  2 2 

4  1 3 
A. X  B
X  A1.B
 x  1  2 2   15000 
 y   4  1 3   7000 
    
 x  1  300000  14000 
 y   4  15000  21000 
   
 x  1  16000 
 y   4  6000 
   
 x   4000 
 y    1500 
   
Sehingga diperoleh x = 4000 dan y = 1500
Jadi bila Cessa membeli 1 buku dan 1 pensil, dia harus membayar Rp 5.500

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :53/117
RUBRIK PENILAIAN TES TERTULIS

Membangun Konsep Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Keterampilan Dijawab benar (entri/elemen, ordo dan penamaan
16
membentuk model matriks tepat).
dan Entri/elemen dan ordo tepat, tetapi penamaan
15
menyelesaikan matriks keliru atau tidak menuliskan nama matriks.
masalah Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
14
terdapat satu entri yang keliru.
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
13
terdapat dua entri yang keliru.
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
12
terdapat tiga entri yang keliru.
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
11
terdapat empat entri yang keliru. 16
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
10
terdapat lima entri yang keliru.
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
9
terdapat enam entri yang keliru.
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
8
terdapat tujuh entri yang keliru.
Ordo dan/atau penamaan matriks tepat, tetapi
7
entri matriks tidak tepat.
Hanya ordo atau penamaan matriks yang tepat. 6
Dijawab salah. 3
Tidak ada jawaban. 0
2 Ketelitian dalam Dijawab benar (ordo kedua sub-soal ditulis dengan
10
konsep tepat).
Hanya salah satu sub-soal yang tepat sementara
9
satu sub-soal lainnya kurang tepat.
Hanya salah satu sub-soal yang tepat sementara
8
satu sub-soal lainnya keliru. 10
Kedua sub-soal dijawab kurang tepat. 7
Satu sub-soal dijawab kurang tepat, sementara
6
soal lainnya tidak dijawab.
Dijawab salah. 3
Tidak ada jawaban. 0
Skor Maksimal 26
Skor Minimal 0

Jenis-Jenis Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Keterampilan Dijawab benar (jenis matriks dan entrinya tepat). 8
membentuk model Jenis matriks tepat, tetapi terdapat entri yang 16
6
dan keliru. (masing-
menyelesaikan Jenis matriks tepat, tetapi semua entrinya keliru. 4 masing untuk
masalah Dijawab salah. 2 dua sub soal)
Tidak ada jawaban. 0
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :54/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
2 Ketelitian dalam Dijawab benar (jenis matriks serta alasan tepat). 10
konsep Jenis matriks tepat, tetapi alasan kurang lengkap. 8 20
Jenis matriks tepat, tetapi alasan keliru. 6 (masing-
Jenis matriks tepat (tanpa alasan). 4 masing untuk
Dijawab salah. 2 dua sub soal)
Tidak ada jawaban. 0
Skor Maksimal 36
Skor Minimal 0

Transpos Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Ketelitian dalamDijawab benar. 10
konsep Transpos matriks tepat, tetapi penamaan tranpos
8
matriks keliru.
Transpos matriks tepat, tetapi tidak disertai den- 10
6
gan penamaan matriksnya.
Transpos matriks hanya tepat pada satu sub soal. 4
Dijawab salah. 2
Tidak ada jawaban. 0
2 Keterampilan Dijawab benar . 10
membentuk model Jawaban tepat, tetapi penamaan matriksnya keliru
8
dan atau tidak ada.
menyelesaikan Jawaban tepat hanya pada salah satu sub soal. 10
6
masalah sementara, satu sub soal lainnya kurang lengkap.
Jawaban tepat hanya pada salah satu sub soal. 4
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 20
Skor Minimal 0

Kesamaan Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Ketelitian dalam Dijawab benar. 10
konsep Jawaban tepat, namun juga menuliskan satu
8
kesamaan matriks yang salah.
Jawaban tepat, namun juga menuliskan dua
6 10
kesamaan matriks yang salah.
Jawaban tepat, namun juga menuliskan tiga atau
4
lebih kesamaan matriks yang salah.
Dijawab salah. 2
Tidak ada jawaban. 0
2 Keterampilan dan Dijawab benar . 10
Ketelitian dalam Jawaban lengkap, tetapi terdapat satu sampai dua
8
Menghitung. tahap yang keliru perhitungannya. 10
Hanya sampai pada tahap memperoleh nilai 𝑥 dan
6
𝑦.
Hanya memperoleh salah satu nilai 𝑥 ataupun 𝑦. 4

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :55/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 20
Skor Minimal 0

Operasi Penjumlahan dan Pengurangan pada Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Keterampilan dan Dijawab benar . 10
Ketelitian dalam Terdapat satu tahap yang keliru perhitungannya. 8
Menghitung. Terdapat dua tahap yang keliru perhitungannya. 6 10
Hanya memperoleh salah satu nilai 𝑝 ataupun 𝑞. 4
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
2 Ketelitian dalam Dijawab benar (menuliskan 8 item). 18
konsep Hanya menuliskan dan menyelesaikan 7 matriks
16
yang dapat dioperasikan.
Hanya menuliskan dan menyelesaikan 6 matriks
14
yang dapat dioperasikan.
Hanya menuliskan dan menyelesaikan 5 matriks
12
yang dapat dioperasikan.
Hanya menuliskan dan menyelesaikan 4 matriks
10 18
yang dapat dioperasikan.
Hanya menuliskan dan menyelesaikan 3 matriks
8
yang dapat dioperasikan.
Hanya menuliskan dan menyelesaikan 2 matriks
6
yang dapat dioperasikan.
Hanya menuliskan dan menyelesaikan 1 matriks
4
yang dapat dioperasikan.
Dijawab salah. 2
Tidak ada jawaban. 0
Skor Maksimal 28
Skor Minimal 0

Operasi Perkalian Matriks dengan Skalar (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Keterampilan dan Dijawab benar . 10
Ketelitian dalam Terdapat satu bagian yang keliru perhitungannya. 8
Menghitung. Terdapat dua bagian yang keliru perhitungannya. 6
Terdapat tiga sampai lima bagian yang keliru 10
4
perhitungannya.
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
2 Keterampilan dan Dijawab benar . 14
Ketelitian dalam Membuktikan dari kedua sisi, tetapi terdapat satu
12 14
Menghitung. sampai dua bagian yang keliru perhitungannya.
Membuktikan dari kedua sisi, tetapi terdapat tiga
10
sampai empat bagian yang keliru perhitungannya.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :56/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
Hanya membuktikan dari salah satu sisi. 8
Hanya membuktikan dari salah satu sisi dan
terdapat satu sampai dua bagian yang keliru 6
perhitungannya.
Hanya membuktikan dari salah satu sisi dan
4
terdapat tiga bagian yang keliru perhitungannya.
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 24
Skor Minimal 0

Operasi Perkalian Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Ketelitian dalam Dijawab benar. 10
konsep Jawaban tepat, tetapi tidak menuliskan
8
kesimpulan.
Jawaban tepat, tetapi terdapat satu sampai dua
6 10
bagian yang keliru perhitungannya.
tetapi terdapat tiga sampai empat bagian yang
4
keliru perhitungannya.
Dijawab salah. 2
Tidak ada jawaban. 0
2 Keterampilan dan Dijawab benar . 10
Ketelitian dalam Jawaban tepat, tetapi terdapat satu sampai dua
8
Menghitung. bagian yang keliru perhitungannya.
tetapi terdapat tiga sampai empat bagian yang
6 10
keliru perhitungannya.
tetapi terdapat lima sampai enam bagian yang
4
keliru perhitungannya.
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 20
Skor Minimal 0

Determinan Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Ketelitian dalam Dijawab benar. 10
konsep Determinan matriks E tepat, tetapi alasan matriks
8
lainnya tidak memeliki determinan kurang tepat.
Determinan matriks E tepat, tetapi alasan matriks
lainnya tidak memeliki determinan tidak ada/ tidak 6
dituliskan. 10
Terdapat kekeliruan dalam menentukan
determinan matriks E, tetapi alasan matriks 4
lainnya tidak memeliki determinan tepat.
Dijawab salah. 2
Tidak ada jawaban. 0

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :57/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
2 Keterampilan danDijawab benar . 10
Ketelitian dalamJawaban tepat, tetapi terdapat satu bagian yang
8
Menghitung. keliru perhitungannya.
tetapi terdapat dua bagian yang keliru
6 10
perhitungannya.
tetapi terdapat tiga bagian yang keliru
4
perhitungannya.
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
3 Keterampilan Dijawab benar . 10
membentuk model Jawaban tepat, tetapi tidak menuliskan
8
dan kesimpulan.
menyelesaikan Terdapat satu sampai dua bagian yang keliru
6 10
masalah dalam proses perhitungan.
Terdapat tiga sampai empat bagian yang keliru
4
dalam proses perhitungan.
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 30
Skor Minimal 0

Invers Matriks (Pertemuan .....................)


No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
1 Ketelitian dalam Dijawab benar. 10
konsep Hanya tiga sub-soal yang tepat. 8
Hanya dua sub-soal yang tepat. 6 10
Hanya satu sub-soal yang tepat 4
Dijawab salah. 2
Tidak ada jawaban. 0
2 Keterampilan dan Dijawab benar . 14
Ketelitian dalam Menuliskan determinan, matriks kofaktor dan
Menghitung. matriks adjoin-nya dengan tepat, tetapi terdapat 12
kekeliruan pada entri matriks invers-nya.
Menuliskan determinan dan matriks kofaktor
dengan tepat, tetapi terdapat kekeliruan dalam 10
menentukan matriks Adjoin-nya.
Menuliskan determinan dan matriks kofaktor 14
8
dengan tepat.
Menuliskan determinannnya dengan tepat, tetapi
terdapat kekeliruan pada beberapa entri matriks 6
kofaktornya.
Hanya menuliskan determinannya dengan tepat. 4
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
3 Keterampilan Dijawab benar . 10
membentuk model Jawaban tepat, tetapi tidak menuliskan 10
8
dan kesimpulan.
menyelesaikan Terdapat satu sampai dua bagian yang keliru 6

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :58/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
masalah dalam proses perhitungan.
Terdapat tiga sampai empat bagian yang keliru
4
dalam proses perhitungan.
Dijawab salah 2
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 34
Skor Minimal 0

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :59/117
Tugas

A. Membangun Konsep Matriks (Pertemuan ...................)


1. Rancang suatu permasalahan nyata yang sering terjadi disekitar anda dalam bentuk tabel,
kemudian lanjutkan dengan membuat matriks dari data tersebut!.
2. Buat matriks dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Sembilan baris dan lima kolom
b. Tiga baris dan dua kolom
c. Satu baris dan tujuh kolom
d. Delapan baris dan satu kolom
Lengkapi pula dengan jumlah ordo dan penamaan matriksnya.

B. Jenis-Jenis Matriks (Pertemuan ...................)


Tulisan semua jenis-jenis matriks, lengkapi dengan karakteristik serta contohnya masing-masing!.

C. Transpos Matriks (Pertemuan ...................)


Tentukan transpos dari matriks-matriks berikut!
𝑎11 𝑎12 𝑎13
1. 𝑃3×3 = ( 21 𝑎 22 𝑎 23 )
𝑎
𝑎 31 𝑎 32 𝑎 33
1
2
2. 𝑄3×1 = (3)
7
8
𝑎 𝑏 𝑐
3. 𝑅 2×3 = ( )
𝑏 𝑐 𝑎

D. Kesamaan Matriks (Pertemuan ...................)


1. Tentukan nilai a, b, c dan d yang memenuhi matriks 𝑃 𝑡 = 𝑄 dengan:
2𝑎 − 4 3𝑏
𝑏 − 5 3𝑎 − 𝑐 4
𝑃 = (𝑑 + 2𝑎 2𝑐 ) 𝑑𝑎𝑛 𝑄 = ( )
3 6 7
4 7
2. Jika diketahui matriks seperti di bawah ini, maka tentukan syarat yang harus dipenuhi agar 𝑀 =
𝑁?
𝑎 𝑏 𝑐 𝑟 𝑠 𝑡
𝑀 = (𝑑 𝑒 𝑓 ) 𝑑𝑎𝑛 𝑁 = (𝑢 𝑣 𝑤 )
𝑔 ℎ 𝑖 𝑥 𝑦 𝑧

E. Operasi Penjumlahan dan Pengurangan Matriks (Pertemuan ...................)


1. Di suatu kompleks perumahan terdapat dua kepala keluarga yang bermata pencaharian sebagai
seorang floris (pedagang tanaman hias). Beberapa tanaman hias yang sering mereka jual di
antaranya adalah eforbia, calladium, dan adenium. Berikut ini adalah persediaan tanaman-
tanaman tersebut kedua pedagang tersebut.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :60/117
Tanaman hias
Eforbia Calladium Adenium
Pedagang
P 15 21 2
Q 12 7 25

Untuk menambah persediaan barang, kedua pedagang tersebut pada hari yang sama melakukan
pembelian tanaman-tanaman baru yang jumlahnya disajikan pada tabel berikut.

Tanaman hias
Eforbia Calladium Adenium
Pedagang
P 21 15 33
Q 17 27 31

Berapa banyakkah pesediaan ketiga jenis tanaman yang ada di masing-masing pedagang
setelah dilakukan pembelian tersebut? Jelaskan makna elemen/entri kolom ketiga baris kedua
dari matriks yang anda peroleh sebagai hasil penjumlahan dari dua matriks?
2. Diketahui matriks M, N dan O sebagai berikut:
4 1
1
2 3 7 8
2 1 5
𝑀= 1 𝑁 = 4 3 9)
( 𝑂=
3 1 7 2 9 6
4 4 1
(1 2) (5 5)
Tentukan:
a. 𝑀 − 𝑁
b. 𝑀 − 𝑂
c. 𝑁 − 𝑂
Catatan: Jika tidak dapat ditentukan matriks sebagai hasil operasi pengurangan dari dua matriks
di atas maka uraikan alasan anda.

F. Operasi Perkalian Matriks dengan Skalar


𝑎 𝑏 𝑐 𝑐 𝑎 𝑏
Diketahui 𝑅 = ( ) dan 𝑆 = ( ) Tentukan hasil dari:
𝑏 𝑐 𝑎 𝑎 𝑐 𝑏
1
1. 𝑅 + 𝑆
2
1 𝑡
2. 𝑆 − 3𝑅𝑡
3
1
3. 𝑆 𝑡 + (−3𝑅𝑡 )
3

G. Operasi Perkalian Matriks


1. Diketahui matriks-matriks berikut:
1 4 −1 1 0 0
0 0 1 −2 −4
𝐴 = (2 5) 𝐵 = (−9) 𝐶 = (12 1 0) 𝐷 = ( ) 𝐸=( ) 𝐹 = (0 1 0)
0 9 −6 −3 2
3 6 −3 0 0 1

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :61/117
1
𝐺=( )
1
Tentukan pasangan matriks yang dapat dilakukan operasi perkalian serta selesaikan!
1
− −31 −5 1 0 0
2
2. Tentukan hasil perkalian 𝑃 = ( 2 7 11 ) 𝑑𝑒𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑄 = (0 1 0 )!
3 0 0 1
− 2 1
4

H. Determinan Matriks
1. Tentukan determinan matriks berikut:
1
− 3 11
2
𝐴= 4 1 0
1
4 2
( 3 )
2. Konsep suatu masalah nyata yang dapat dinyatakan dalam bentuk matriks dan dapat
diselesaikan menggunakan aturan cramer!

I. Invers Matriks
1. Tentukan invers matriks berikut:
1
− 3 11
2
𝐴= 4 1 0
1
4 2
( 3 )
2. Konsepkan suatu masalah nyata yang dapat dinyatakan dalam bentuk matriks dan dapat disele-
saikan menggunakan invers matriks!

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :62/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3a)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
6. …………………………………

Judul LKPD : MEMBANGUN KONSEP MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Mendefiniskan matriks.
5. Menjelaskan dengan kalimat sendiri dan menyatakan masalah dalam kehidupan sehari-hari yang
berkaitan dengan matriks.
6. Terampil menyajikan model matematika dari suatu masalah nyata yang berkaitan dengan matriks dan
menyatakan konsep kesamaan matriks.

1. Bagaimana yang dimaksud dengan matriks?


2. Bagaimana yang dimaksud dengan ordo matriks?
3. Bagaimana yang dimaksud dengan elemen/entri pada matriks?
4. Bagaimana menerapkan konsep matriks dari suatu masalah nyata?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.
3. Penggaris.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :63/117
1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut, kemudian
pikirkan kemungkinan jawabannya.
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

8.

Silahkan cermati masalah berikut:

Klasemen sementara Liga Super Indonesia (diakses Selasa, 21 Juli 2015, di http://www.
tribunnews.com/superball/klasemen/liga-super-indonesia): Gresik United main 3 kali, menang 3
kali; Persipura main 2 kali, menang 2 kali; Persib main 2 kali, menang 2 kali; PSM main 2 kali,
menang 1 kali, seri 1 kali; Arema main 2 kali, menang 1 kali, seri 1 kali; Sriwijaya main 3 kali,
seri 3 kali; Persela main 2 kali, menang 1 kali, kalah 1 kali; Persija main 2 kali, seri 1 kali, kalah
1 kali; Bali United main 2 kali, kalah 2 kali. Sajikan data tersebut dalam bentuk matriks!
Berdasarkan matriks yang diperoleh tentukan:
a. Banyaknya baris dan kolom
b. Tentukan ordo dari matriks yang terbentuk
c. Elemen/entri matriks pada baris kedua
d. Elemen/entri matriks pada baris terakhir
e. Elemen/entri matriks pada kolom pertama
f. Elemen/entri matriks pada kolom keempat
g. Elemen/entri matriks pada baris keenam kolom ketiga.
h. Elemen/entri matriks pada baris kedelapan kolom satu.
i. Letak elemen/entri 3 pada matriks adalah
j. Letak elemen/entri 1 pada matriks.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :64/117
1. Nyatakan yang diketahui disoal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.
2. Bentuk matriks dengan cara menghilangkan judul baris dan kolom.
3. Tuliskan ordo dari matriks yang terbentuk dengan cara memperhatikan baris dan kolomnya.
4. Tentukan elemen\entri dari suatu baris, kolom ataupun elemen yang terletak pada baris dan kolom
tertentu.

Tabel 1. Klasemen sementara Liga Super Indonesia


Total
Main Menang Seri Kalah
Tim
Gresik United ... ... ... ...
Persipura ... ... 0 ...
Persib 2 ... ... ...
PSM ... ... ... ...
Arema ... ... ... ...
Sriwijaya ... ... ... ...
Persela ... ... 0 1
Persija ... ... ... ...
Bali United ... 0 ... ...

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks .....) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
... ... ... ...
... ... 0 ...

2 ... ... ...
... ... ... ...
 
...  ... ... ... ...
... ... ... ...
... ... 0 1
 
... ... ... ...
... ...
 0 ...
a. Banyaknya baris dan kolom
Baris = ............
Kolom = ............
b. Tentukan ordo dari matriks yang terbentuk
Ordo matriks ..... = Jumlah Baris x jumlah kolom = ... x ...
Sedemikian sehingga …… ×…
c. Elemen/entri matriks pada baris kedua adalah ..., ..., ... dan ...
d. Elemen/entri matriks pada baris terakhir adalah ..., ..., ... dan ...

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :65/117
e. Elemen/entri matriks pada kolom pertama adalah ..., ..., ..., ..., ..., ..., ..., ... dan ...
f. Elemen/entri matriks pada kolom keempat adalah ..., ..., ..., ..., ..., ..., ..., ... dan ...
g. Elemen/entri matriks pada baris keenam kolom ketiga adalah ...
h. Elemen/entri matriks pada baris kedelapan kolom satu adalah ...
i. Letak elemen/entri 3 pada matriks.
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ... dan
Baris ... kolom ...
j. Letak elemen/entri 1 pada matriks.
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ...
Baris ... kolom ... dan
Baris ... kolom ...

1. Rata-rata Nilai Ulangan Kenaikan Kelas X dari SMA R sebagai berikut:


Kelas 𝑋1 : matematika 63, Fisika 70, Biologi 85, Kimia 80
Kelas 𝑋2 : matematika 60, Fisika 73, Biologi 75, Kimia 70
Kelas 𝑋3 : matematika 67, Fisika 72, Biologi 70, Kimia 78
Kelas 𝑋4 : matematika 65, Fisika 71, Biologi 73, Kimia 75
Kelas 𝑋5 : matematika 69, Fisika 75, Biologi 72, Kimia 73
Kelas 𝑋6 : matematika 61, Fisika 74, Biologi 71, Kimia 72
a. Buatlah table dari data tersebut.
b. Buatlah matriks dari data pada tabel tersebut.
c. Tentukan banyaknya baris.
d. Tentukan banyaknya kolom.
e. Tentukanlah elemen-elemen baris keenam.
f. Tentukan elemen-elemen kolom keempat.
g. Tentukan elemen baris kedua kolom ketiga.
h. Tentukan elemen baris keempat kolom kedua.
2. Berikan contoh dari setiap matriks berikut!
a. Matriks berordo 2 𝑥 7
b. Matriks berordo 4 𝑥 2

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :66/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3b)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
6. …………………………………

Judul LKPD : JENIS-JENIS MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Menjelaskan dan membedakan karakteristik matriks berdasarkan jenis-jenisnya.
5. Terampil menentukan jenis matriks yang terbentuk dari suatu masalah nyata.

1. Bagaimana karakteristik dari setiap jenis-jenis matriks?


2. Bagaimana menentukan jenis matriks yang terbentuk dari suatu masalah nyata?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :67/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:


Masalah 1

Pada 17 April 2003, Universitas Pendidikan Literatur Indonesia (UPLI), mewisuda 2.630
mahasiswanya. 209 wisudawan di antaranya adalah wisudawan dari Fakultas Pendidikan Matematika
dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA). Berikut ini data wisudawan FPMIPA UPLI pada April 2003
adalah jurusan matematika 34 program pendidikan dan 8 program non-pendidikan. Jurusan fisika 34
program pendidikan dan 6 program non-pendidikan. Jurusan Biologi 51 Pendidikan dan 12 non-
kependidikan. Serta jurusan Kimia 51 Pendidikan dan 13 non-kependidikan. Representasikan masalah
tersebut dalam bentuk matriks dan tentukan jenis matriks yang terbentuk.
Masalah 2:

A adalah suatu pabrik ban yang memproduksi tiga jenis ban dengan tiga ukuran. Pada bulan
Oktober seorang pengecer membeli enam belas ban jenis 1 ukuran 15 inci, empat ban jenis 1 ukuran 16
inci, delapan jenis 1 ukuran 17 inci, delapan ban jenis 2 ukuran 15 inci, dua belas ban jenis 2 ukuran 16
inci, dan empat ban jenis 2 ukuran 17 inci, satu ban jenis 3 ukuran 15 inci, delapan ban jenis 3 ukuran
16 inci, dan tiga ban jenis 3 ukuran 17 inci.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :68/117
a. Buatlah matriks pemesanan ban pada bulan Oktober dan tentukan jenis matriks yang terbentuk.
b. Buatlah matriks pemesan ban jenis 2 dan tentukan jenis matriks yang terbentuk.
c. Buatlah matriks pemesanan ukuran 17 inci dan tentukan jenis matriks yang terbentuk.

1. Nyatakan yang diketahui disoal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.


2. Bentuk matriks dengan cara menghilangkan judul baris dan kolom.
3. Tentukan jenis matriks yang terbentuk dan jelaskan alasannya.

 Tabel 1. Wisudawan dari Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA)
Universitas Pendidikan Literatur Indonesia

Program Studi
Pendidikan Non-Kependidikan
Jurusan

Matematika ... 8
Fisika ... 6
Biologi 51 ...
Kimia ... ...

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
 ... 8
 ... 6
...  51 ...
 
 ... ...

Jenis matriks ... adalah .................................................


Sebab ....................................................................................................................................................
...............................................................................................................................................................

 Tabel 2. ......................................................................................................

Ukuran
15 Inci 16 Inci 17 Inci
Jenis

Jenis I 16 ... ...


Jenis II ... ... ...
Jenis III 1 ... ...

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :69/117
 Nyatakan tabel 2 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
16 … …
… = ( … … …)
1 … …

Jenis matriks ... adalah .................................................


Sebab ....................................................................................................................................................
...............................................................................................................................................................
 Matriks pemesan ban jenis 2:

Jenis matriks ... adalah .................................................


Sebab ....................................................................................................................................................
...............................................................................................................................................................
 Matriks pemesanan ukuran 17 inci

Jenis matriks ... adalah .................................................


Sebab ....................................................................................................................................................
...............................................................................................................................................................

Tentukan jenis matriks berikut ini dan jelaskan jawaban anda!


1 0
a. 𝐴 = ( )
0 1
5 2
1
2 7
b. 𝐵 = (0 −9)
1
2
0 0 3
1
0
c. 𝐶 = (23 2)
7 5

1 0 0 0 0 0
0 2 0 0 0 0
0 0 3 0 0 0
d. 𝐷 =
0 0 0 4 0 0
0 0 0 0 −5 0
(0 0 0 0 0 6)
1 0
0 1
e. 𝐸 = ( )
1 0
0 1

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :70/117
1 0
a. 𝐴 = ( )
0 1
Jenis matriks ... adalah .................................................
Sebab............................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................................
......................
5 2
1
2 7
b. 𝐵 = (0 −9)
1
2
0 0 3
Jenis matriks ... adalah .................................................
Sebab............................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................................
......................
1
0
c. 𝐶 = (23 2)
7 5

Jenis matriks ... adalah .................................................


Sebab............................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................................
......................
1 0 0 0 0 0
0 2 0 0 0 0
0 0 3 0 0 0
d. 𝐷 =
0 0 0 4 0 0
0 0 0 0 −5 0
(0 0 0 0 0 6)
Jenis matriks ... adalah .................................................
Sebab............................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................................
......................
1 0
0 1
e. 𝐸 = ( )
1 0
0 1
Jenis matriks ... adalah .................................................

Sebab............................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................................
......................

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :71/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3c)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
6. …………………………………

Judul LKPD : TRANSPOS MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Menunjukkan transpos matriks.
5. Terampil menerapkan transpos matriks dan sifat-sifatnya dari suatu masalah nyata.

1. Bagaimana yang dimaksud dengan transpos matriks?


2. Bagaimana keterkaitan matriks dengan transposnya?
3. Bagaimana menerapkan transpos matriks dari suatu masalah nyata?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :72/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:

Saat membaca koran, majalah atau sumber informasi tertulis lainnya, Anda sering mendapatkan
informasi yang berbentuk tabel, kadang-kadang Anda mendapatkan dua tabel yang berbeda namun
memiliki makna yang sama. Misalnya dalam sebuah brosur Anda mendapatkan informasi mengenai
sebuah lembaga kursus bahasa asing memiliki program kursus Bahasa Inggris, Bahasa Arab, dan
Bahasa Mandarin. Pada lembaga tersebut, jumlah kelas kursus pada setiap program di setiap harinya
tidak selalu sama. Banyaknya kelas di setiap program kursus dapat disajikan dalam dua tabel berbeda
dengan makna sama. Misalkan informasi dalam brosur tersebut dinyatakan dalam tabel sebagai berikut:

Hari
Senin Rabu Jumat Ahad
Program
Bahasa Inggris 6 4 4 2
Bahasa Arab 4 5 4 3
Bahasa Mandarin 3 4 5 8

Sajikan informasi pada tabel tersebut dalam bentuk tabel lain dengan makna yang sama!
Selanjutnya sajikan kedua tabel tersebut dalam bentuk matriks dan perhatikan setiap elemen pada
kedua matriks tersebut, kemudian bandingkan. Kesimpulan apa yang akan didapat?

1. Sajikan informasi pada tabel tersebut dalam bentuk tabel lain dengan makna yang sama.
2. Sajikan kedua tabel tersebut dalam bentuk matriks.
3. Perhatikan setiap elemen pada kedua matriks tersebut.
4. Simpulkan hasil pengamatan anda.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :73/117
Tabel 1. Jumlah kelas kursus pada setiap program
Hari
Senin Rabu Jumat Ahad
Program
Bahasa Inggris 6 4 4 2
Bahasa Arab 4 5 4 3
Bahasa Mandarin 3 4 5 8

Tabel 2. Jumlah kelas kursus pada setiap program


Program
Bahasa Inggris ........................... ...........................
Hari
Senin .... 4 ....
..................... .... .... ....
..................... .... .... ....
..................... .... 3 ....

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
… … … …
… = (… … … …)
3 … … …
 Nyatakan tabel 2 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
… … …
… … …
… = (… 4 5 )
… … .. .

 Keterkaitan elemen pada matriks ... (yang terbentuk dari tabel 1) dan matriks ... (yang terbentuk dari
tabel 2) adalah
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
..................................................................................................................
 Disimpulkan bahwa transpos matriks adalah
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
...........................................................................................
Jadi, matriks ... adalah transpos dari matriks ....

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :74/117
Tentukan Transpos dari matriks di bawah ini!
5 2
1
2 7
a. 𝐹 = (0 −9)
1
2
0 0 3

1 0
b. 𝐼 = ( )
0 1

… … …
1
a. … = (… 2
…)
… … 3
… …
b. … = (… …)

Petunjuk: Masing-masing anggota kelompok menuliskan satu contoh soal transpos matriks beserta
jawabannya di bawah ini:

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :75/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3d)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
6. …………………………………

Judul LKPD : KESAMAAN MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Menunjukkan konsep kesamaan matriks
5. Terampil menerapkan kesamaan dua matriks yang terbentuk dari suatu masalah nyata

1. Bagaimana yang dimaksud dengan kesamaan dua matriks?


2. Bagaimana menentukan nilai variabel dari kesamaan dua matriks yang diketahui?
3. Bagaimana menggunakan konsep kesamaan dua matriks terhadap permasalahan nyata.

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut, kemudian
pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :76/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:

Departemen editorial di sebuah penerbit memiliki tenaga kerja yang terdiri atas editor, letter,
desainer dan ilustrator. Rincian tenaga kerja penerbit tersebut pada bulan April adalah editor 56 laki-laki
dan 40 perempuan; letter 80 laki-laki dan 32 perempuan; desainer 7 laki-laki dan 3 perempuan; ilustrator
16 laki-laki dan 9 perempuan.
Pada bulan Mei tidak dibuka lowongan pekerjaan untuk setiap bidang pekerjaan pada penerbit
tersebut begitupun tidak ada tenaga kerja yang berhenti atau mengundurkan diri sedemikian sehingga
jumlah tenaga kerja dari penerbit tersebut tetap.
Sajikan data tenaga kerja dari perusahaan tersebut untuk bulan April dan Mei dalam bentuk tabel
setelah itu transformasikan dalam bentuk matriks. Selanjutnya perhatikan ordo serta setiap elemen pada
kedua matriks tersebut, kemudian bandingkan dan simpulkan apa yang anda amati?

1. Sajikan data yang diketahui dalam bentuk tabel.


2. Sajikan kedua tabel tersebut dalam bentuk matriks.
3. Perhatikan ordo serta setiap elemen pada kedua matriks tersebut,
4. Simpulkan hasil pengamatan anda.

Tabel 1. Tenaga Kerja Penerbit pada Tahun 2014


Bidang
Editor Letter Desainer Ilustrator
Jenis Kelamin
Laki-laki ... ... ... 16
Perempuan ... ... 3 ...

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :77/117
Tabel 2. Tenaga Kerja Penerbit pada Tahun 2015
Bidang
Editor Letter Desainer Ilustrator
Jenis Kelamin
Laki-laki ... ... ... ...
Perempuan ... ... ... ....

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:

… … … 16
…=( )
… … 3 …

 Nyatakan tabel 2 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:

… … … …
… = (… … … …)

 Keterkaitan ordo pada matriks ... (yang terbentuk dari tabel 1) dan matriks ... (yang terbentuk dari
tabel 2) adalah
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
..............................................................................................................................................................
 Keterkaitan elemen pada matriks ... (yang terbentuk dari tabel 1) dan matriks ... (yang terbentuk dari
tabel 2) adalah
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
 Disimpulkan bahwa kesamaan dua matriks adalah
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................................
........................................................................................... ....................................................................

Jika diketahui matriks 𝐴 = 𝐵 maka tentukan nilai dari 𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑥 + 5𝑦 + 1!


3 2 3 2
6 6
4 3 4 3
1 1
𝐴= 𝑥 −2 0 2 ,𝐵 = 0 2
2
1 1 5
1 𝑦 1 +𝑥
( 3 ) ( 3 7 )

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :78/117
… … … … … …
karena diketahui 𝐴 = 𝐵 maka ( … 0 … )=(… 0 … )
… … 𝑦 … … …+𝑥
dari matriks di atas diperoleh:
𝑥 −⋯ = ⋯ → 𝑥 = ⋯+⋯ → 𝑥 = ⋯

𝑦 = ⋯+ 𝑥 → 𝑦 = ⋯+⋯ → 𝑥 = ⋯

Sedemikian sehingga 𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑥 + 5𝑦 + 1 = ⋯ + ⋯ − ⋯ + ⋯ + 1 = ⋯

Petunjuk: Masing-masing anggota kelompok menuliskan satu contoh soal kesamaan matriks beserta
jawabannya di bawah ini:

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :79/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3e)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………

Judul LKPD : OPERASI PENJUMLAHAN MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Memahami operasi penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.
5. Terampil menerapkan konsep operasi penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.

1. Bagaimanakah yang dimaksud dengan operasi penjumlahan pada matriks?


2. Bagaimanakah sifat-sifat operasi penjumlahan pada matriks?
3. Bagaimana cara menggunakan operasi penjumlahan pada matriks untuk memecahkan masalah yang
berkaitan dengan kehidupan sehari-hari?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :80/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:

SNMPTN, SBMPTN dan Mandiri adalah tiga jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru PTN.
Tahun 2014 tercatat siswa SMA F yang lulus jalur SNMPTN 73 orang, SBMPTN 27 orang dan Mandiri
66 orang. Tahun 2015 siswa SMA F yang lulus jalur SNMPTN 89 orang, SBMPTN 15 orang dan Mandiri
97 orang.
Sedangkan siswa SMA G yang lulus masuk PTN pada tahun 2014 adalah 81 orang melalui
SNMPTN, 33 orang melalui SBMPTN dan 102 orang melalui jalur Mandiri. Tahun 2015 siswa SMA G
yang lulus jalur SNMPTN 68 orang, SBMPTN 20 orang dan Mandiri 117 orang.
Sementara siswa SMA H yang lulus masuk PTN pada tahun 2014 adalah 52 orang melalui
SNMPTN, 12 orang melalui SBMPTN dan 121 orang melalui jalur Mandiri. Tahun 2015 siswa SMA H
yang lulus jalur SNMPTN 77 orang, SBMPTN 18 orang dan Mandiri 113 orang.
Berapa jumlah siswa dari ketiga sekolah tersebut yang lulus SNMPTN, SBMPTN dan Mandiri dua
tahun terakhir?

1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.


2. Bentuk dua matriks dan berikan nama, misalnya A dan B.
3. Jumlahkan setiap entri yang bersesuaian pada matriks A dan B.
4. Bentuk matriks baru, misalkan C dengan entri-entri hasil penjumlahan setiap entri pada langkah
sebelumnya
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :81/117
Diketahui: Data siswa yang lulus seleksi PTN dari tiga sekolah tahun 2014
Data siswa yang lulus seleksi PTN dari tiga sekolah tahun 2015

Tabel 1. Data siswa yang lulus seleksi PTN dari tiga sekolah tahun 2014
Jalur Seleksi
SNMPTN SBMPTN Mandiri
Sekolah
SMA F 73 … …
SMA G … 33 …
SMA H … … 121

Tabel 2. Data siswa yang lulus seleksi PTN dari tiga sekolah tahun 2015
Jalur Seleksi
SNMPTN SBMPTN Mandiri
Sekolah
SMA F … … 97
SMA G … 20 …
SMA H 77 … …

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:

73 … …
… = ( … 33 … )
… … 121
 Nyatakan tabel 2 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:

… … 97
… = ( … 20 … )
77 … …
 Jumlahkan setiap entri yang bersesuaian pada matriks … dan …, sedemikian sehingga diperoleh:

73 … … … … 97
… + ⋯ = ( … 33 … ) + ( … 20 … )
… … 121 77 … …
162 … …
… + ⋯ = ( … 53 … )
… … 234
 Misalkan matriks hasil penjumlahan … + ⋯ adalah matriks … sedemikian sehingga

162 … …
… = ( … 53 … )
… … 234
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :82/117
Selidiki apakah pada operasi penjumlahan matriks berlaku sifat-sifat berikut ini!
a. Sifat Komutatif
b. Sifat Asoosiatif
c. Apakakah terdapat unsur identittas?
d. Apakah terdapat unsur invers?

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :83/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3f)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………

Judul LKPD : OPERASI PENGURANGAN MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Memahami operasi penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.
5. Terampil menerapkan konsep operasi penjumlahan matriks dan sifat sifatnya.

1. Bagaimanakah yang dimaksud dengan operasi pengurangan pada matriks?


2. Bagaimanakah sifat-sifat operasi pengurangan pada matriks?
3. Bagaimana cara menggunakan operasi pengurangan pada matriks untuk memecahkan masalah
yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :84/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:

SMA Negeri 1 Y adalah sekolah menengah atas unggulan di suatu kecamatan, hal ini
menyebabkan banyak siswa yang berkeinginan melanjutkan pendidikan di sekolah tersebut. Namun,
SMA Negeri 1 Y melakukan seleksi untuk menerima siswa baru sedemkian sehingga hanya siswa
pilihan yang bisa melanjutkan pendidikannya di sekolah tersebut.
Berikut ini tiga sekolah menengah pertama yang berada di lingkungan kecamatan tersebut: SMP J,
SMP K, dan MTs L. Rincian siswa SMP J yang mendaftar di SMA Y adalah 31 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐴, 27
orang dari kelas 𝐼𝑋𝐵 , 18 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐶, dan 21 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐷. Dari hasil seleksi SMA Negeri
1 Y diperoleh data siswa SMP J yang lulus seleksi adalah 21 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐴, 15 orang dari kelas
𝐼𝑋𝐵 , 8 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐶, dan 3 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐷.
Sedangkan rincian siswa SMP K yang mendaftar di SMA Y adalah 32 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐴, 30
orang dari kelas 𝐼𝑋𝐵 , 27 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐶, 25 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐷 dan 15 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐸. Dari
hasil seleksi SMA Negeri 1 Y diperoleh data siswa SMP K yang lulus seleksi adalah 20 orang dari kelas
𝐼𝑋𝐴, 15 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐵 , 11 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐶, 8 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐷 dan 7 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐸.
Sementara rincian siswa MTs L yang mendaftar di SMA Y adalah 20 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐴, 16
orang dari kelas 𝐼𝑋𝐵 dan 18 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐶. Dari hasil seleksi SMA Negeri 1 Y diperoleh data siswa
MTs L yang lulus seleksi adalah 19 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐴, 3 orang dari kelas 𝐼𝑋𝐵 dan tidak ada siswa
yang lulus seleksi dari kelas 𝐼𝑋𝐶.
Berapa rincian siswa yang tidak lulus seleksi untuk masing-masing kelas dari ketiga sekolah
menegah pertama tersebut?

1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.


2. Bentuk dua matriks dan berikan nama, misalnya A dan B.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :85/117
3. Kurangkan setiap entri yang bersesuaian pada matriks A dan B.
4. Bentuk matriks baru, misalkan C dengan entri-entri hasil pengurangan setiap entri pada langkah
sebelumnya

Diketahui:
 Data siswa tiga sekolah menengah pertama yang mendaftar di SMA Y
 Data siswa tiga sekolah menengah pertama yang lulus seleksi di SMA Y
Tabel 1. Data siswa tiga sekolah menengah pertama yang mendaftar di SMA Y
Jalur Seleksi
𝐼𝑋𝐴 𝐼𝑋𝐵 𝐼𝑋𝐶 𝐼𝑋𝐷 𝐼𝑋𝐸
Sekolah
SMP J 31 ... ... ... 0
SMP K ... ... ... ... ...
MTs L ... ... ... ... 0

Tabel 2. Data siswa tiga sekolah menengah pertama yang lulus seleksi di SMA Y
Jalur Seleksi
𝐼𝑋𝐴 𝐼𝑋𝐵 𝐼𝑋𝐶 𝐼𝑋𝐷 𝐼𝑋𝐸
Sekolah
SMP J ... ... ... ... ...
SMP K ... ... 11 ... ...
MTs L 19 ... ... 0 ...

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
31 … … … 0
… = ( … … … … …)
… … … … 0

 Nyatakan tabel 2 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:
… … … … …
… = ( … … 11 … … )
19 … … 0 …

 kurangkan setiap entri yang bersesuaian pada matriks … dan …, sedemikian sehingga diperoleh:

31 … … … 0 … … … … …
… − ⋯ = … … … … … + … … 11 … …)
( ) (
… … … … 0 19 … … 0 …

… … 10 … …
… + ⋯ = (… … … … 8 )
1 … … … 0

 Misalkan matriks hasil pengurangann … − ⋯ adalah matriks … sedemikian sehingga

… … 10 … …
… = … … … … 8)
(
1 … … … 0
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :86/117
Selidiki apakah pada operasi pengurangan matriks berlaku sifat-sifat berikut ini!
a. Sifat Komutatif
b. Sifat Asoosiatif
c. Apakakah terdapat unsur identittas?
d. Apakah terdapat unsur invers?

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :87/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3g)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
6. …………………………………

Judul LKPD : OPERASI PERKALIAN MATRIKS DENGAN SKALAR

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Memahami operasi perkalian suatu bilangan real dengan matriks dan sifat sifatnya.
5. Terampil menerapkan konsep operasi perkalian suatu bilangan real dengan matriks dan sifat sifatnya.

1. Bagaimanakah yang dimaksud dengan operasi perkalian matriks dengan skalar?


2. Bagaimanakah sifat-sifat operasi perkalian pada matriks dengan skalar dan sifat-sifatnya?
3. Bagaimana cara mengalikan matriks dengan skalar untuk memecahkan masalah yang berkaitan
dengan kehidupan sehari-hari?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :88/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:

Di suatu pasar terdapat dua pedagang buah-buahan. Beberapa buah-buahan yang sering mereka
jual di antaranya adalah apel, Jeruk, dan Mangga. Persediaan buah-buahan masing-masing pedangan
(dalam kg) adalah pedagang A 15 apel, 12 Jeruk, dan 10 Mangga. Sedangkan pedagang B 12 apel, 7
Jeruk, dan 18 Mangga. Karena permintaan pelanggan dilihat meningkat kedua pedagang tersebut
memperbanyak setiap jenis buah-buahan yang dijualnya dua kali lipat dari persediaan sebelumnya.
Berapakah persediaan buah kedua pedagang tersebut sekarang?

1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.


2. Bentuk matriks dan berikan penamaan, misalnya A.
3. Kalikan skalar dengan setiap entri pada matriks A.
4. Bentuk matriks baru, misalkan B dengan entri-entri hasil perkalian skalar dengan matriks pada
langkah sebelumnya.

Diketahui:
 Data persediaan awal buah kedua pedagang.
 Data persediaan buah pedagang setelah memperbanyak dagangannya.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :89/117
Tabel Data persediaan awal buah kedua pedagang.
Persediaan Buah
Apel Jeruk Mangga
Pedagang
Pedagang A … … 10
Pedagang B … … …

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:

… … 10
…=( )
… … …

 Diketahui bahwa kedua pedagang tersebut memperbanyak persediaan buahnya dua kali lipat dari
persediaan awal sedemikian sehingga matriks di atas dapat dinyatakan sebagai berikut:
… … …
… × … = 2(… … …)
Diperoleh
… … …
… × … = 2(… … …)

… (… ) … (… ) … (… )
…×… = ( )
… (… ) … (… ) … (… )

… … 20
…×… = ( )
… … …

𝑡
1
1 −4
1 0 0 2
2
Diketahui 𝐼 = (0 1 0) dan 𝑊 = − 3 2 3
0 0 1 1
2 0
( 3 )
Tentukan:
1
4. − 𝐼+𝑊
2

5. 2𝐼 − 2𝐼 𝑡
6. 𝑊 − (1) 𝑊 𝑡

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :90/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3h)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ......................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
6. …………………………………

Judul LKPD : OPERASI PERKALIAN MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Memahami operasi perkalian matriks dan sifat sifatnya.
5. Terampil menerapkan konsep operasi perkalian matriks dan sifat sifatnya.

1. Bagaimanakah yang dimaksud dengan operasi perkalian dua matriks?


2. Bagaimanakah sifat-sifat operasi perkalian dua matriks?
3. Bagaimana cara mengalikan dua matriks untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan
kehidupan sehari-hari?

1. Kertas.
2. Alat Tulis.

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :91/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

Silahkan cermati masalah berikut:

Seorang agen perjalanan menawarkan paket perjalanan ke Danau Toba. Paket I terdiri atas 3
malam menginap, 2 tempat wisata dan 4 kali makan. Paket II dengan 4 malam menginap, 5 tempat
wisata dan 8 kali makan. Paket III dengan 3 malam menginap, 3 tempat wisata dan 3 kali makan. Sewa
hotel Rp250.000,00 per malam, biaya pengangkutan ke tiap tempat wisata Rp35.000,00, dan makan di
restoran yang ditunjuk Rp75.000,00. Paket manakah yang menawarkan biaya termurah?

1. Nyatakan yang diketahui di soal dalam bentuk tabel terlebih dahulu.


2. Bentuk dua matriks dan berikan nama, misalnya A dan B.
3. Kalikan matriks A dan B sesuai dengan aturan perkalian.
4. Bentuk matriks baru, misalkan C dengan entri-entri hasil perkalian dari dua matriks tersebut.

Diketahui:
 Data penawaran paket perjalanan yang meliputi penginapan, transportasi dan komsumsi.
 Data biaya, hotel, transportasi dan komsumsi.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :92/117
Tabel 1. Data penawaran paket perjalanan.
Penawaran Hotel Transportasi Komsumsi
Paket (Rp) (Rp) (Rp)
Paket 1 3 ... ...
Paket 2 ... ... ...
Paket 3 ... ... ...

Tabel 2. Data biaya, hotel, transportasi dan komsumsi


Biaya Hotel (Rp) ...
Biaya Transportasi (Rp) 35.000
Biaya Komsumsi (Rp) ...

 Nyatakan tabel 1 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...… dan ………., sedemikian sehingga diperoleh:

3 … …
… = (… … … )
… … …

 Nyatakan tabel 2 dalam bentuk matriks (misalkan matriks …) dengan cara menghilangkan judul
…...…, sedemikian sehingga diperoleh:


…= (35.000)

 Lakukan perkalian pada matriks … dan …, sesuai dengan prosedur perkalian dua matriks sedemikian

sehingga diperoleh:

3 … … …
… × … = (… … … ) × ( 35.000)
… … … …

0 … (250.000) + ⋯ (35.000) + ⋯ (75.000)


… + ⋯ = (0 … … … … … … … … … … … … … … … … … … …0)
0 … ……… …… …… …… …… …… …… …… …

…0
…+ ⋯ = ( …0 )
1.080.000

0…
 Misalkan matriks hasil penjumlahan … × … adalah matriks … sedemikian sehingga … = ( 0 … )
1.080.000
 Jadi, paket yang menawarkan biaya termurah adalah ...................

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :93/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3i)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ...........................................................
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………

Judul LKPD: DETERMINAN MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Menyatakan determinan matriks.
5. Terampil menyajikan model matematika dari suatu masalah nyata yang berkaitan dengan
determinan matriks.

1. Bagaimanakah cara menentukan determinan matriks berordo 2 × 2?


2. Bagaimanakah cara menentukan determinan matriks berordo 3 × 3?
3. Bagaimanakah cara menentukan determinan matriks menggunakan aturan cramer?

1. Kertas
2. Alat Tulis

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut,
kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya.
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :94/117
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

1 2
Misalkan diketahui matriks 𝐴 = ( )
3 4
Determinan dari matriks A dapat dituliskan sebagai berikut:
1. det 𝐴
2. |𝐴 |

Langkah 1:
Buatlah berbagai matriks persegi (ordo 2 × 2) dengan entri-entri bilangan bulat (ℤ)

Langkah 2:
Identifikasi diagonal utama dan diagonal samping pada matriks yang telah anda buat.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :95/117
Langkah 3:
Tentukan determinan setiap matriks yang telah anda buat dengan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Tulis kembali matriks yang akan dicari nilai determinannya, tetapi tanda kurung diubah dengan garis
tegak.
2. Kalikan entri yang berada pada diagonol utama.
3. Kalikan entri yang berada pada diagonal samping.
4. Kurangkan hasil kali entri pada diagonal utama dengan hasil kali entri pada diagonal samping.

Langkah 1:
Buatlah berbagai matriks persegi (ordo 3 × 3) dengan entri-entri bilangan asli (ℕ)

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :96/117
Langkah 2:
1. Tulis kembali matriks yang akan dicari nilai determinannya, tetapi tanda kurung diubah dengan garis
tegak.
2. Tulis kembali entri-entri yang berada pada kolom pertama dan kolom kedua di samping kanan matriks
tersebut.

Identifikasi diagonal utama dan diagonal samping pada matriks yang telah anda buat.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :97/117
Langkah 3:
Tentukan determinan setiap matriks yang telah anda buat dengan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Kalikan entri yang berada pada diagonol utama.
2. Kalikan entri yang berada pada diagonal samping.
3. Kurangkan hasil kali entri pada diagonal utama dengan hasil kali entri pada diagonal samping.

Fayhaq bekerja selama tiga hari dengan dua hari lembur mendapat upah Rp276.000,-. Fawwaz bekerja

selama enam hari dengan tiga hari lembur mendapat upah Rp504.000,- serta Faiz bekerja dengan aturan

upah yang sama. Jika Faiz bekerja tiga hari dengan terus menerus lembur maka berapakah upah yang

akan Faiz peroleh


No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :98/117
Langkah 1:
Nyatakan masalah di atas dalam sistem persamaan linear dua variabel:
Misalkan: 𝑥 adalah banyaknya upah yang diterima pada jam kerja normal
𝑦 adalah banyaknya upah yang diterima pada .....................................
Diketahui:
Berdasarkan konteks soal di atas diperoleh

𝐹𝑎𝑦ℎ𝑎𝑞: 3𝑥+. . . … = 276.000

𝐹𝑎𝑤𝑤𝑎𝑧: . . . … + 3𝑦 =. . . … … … … … …

Ditanyakan: 𝐹𝑎𝑖𝑧: 3 … +. . . … 𝑦

Langkah 2:
Nyatakan sistem persamaan linear dua variabel pada langkah 1 bagian diketahui dalam bentuk matriks:

3 . .. … . .. … 276.000
( )( 𝑦 ) = ( )
. .. … 3 . .. …… ……

A X B
Langkah 3:
Tentukan determinan dari matriks 𝐴:

3 …
det 𝐴 = |𝐴 | = | | =. . . … … … … … … =. . . … …
… …

Langkah 4:
Ganti kolom pertama pada matriks A dengan entri-entri pada matriks B
Tentukan determinan dari matriks 𝐴 𝑥:

276.000 …
det 𝐴 𝑥 = |𝐴 𝑥 | = | | =. . . … … … … … … =. . . … …
… 3

Langkah 5:
Ganti kolom kedua pada matriks A dengan entri-entri pada matriks B
Tentukan determinan dari matriks 𝐴 𝑦:

3 276.000
det 𝐴 𝑦 = |𝐴 𝑦| = | | =. . . … … … … … … =. . . … …
… …

Langkah 6:
Maka diperoleh

𝐴𝑥 𝐴𝑦
𝑥= = ⋯ … … … =. . . … … 𝑦= = ⋯ … … … =. . . … …
𝐴 𝐴

Langkah 7:

Sedemikian sehingga jumlah upah yang diterima faiz adalah................................................................


No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :99/117
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD 3j)

Mata Pelajaran/Materi : Matematika/Matriks


Kelas/Semester : XI/......................
Alokasi Waktu : 30 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡
Nama Kelompok : ...........................................................
Nama Anggota Kelompok :
1. ………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………

Judul LKPD: INVERS MATRIKS

1. Melatih sikap sosial berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain, bekerja sama dalam
diskusi di kelompok sehingga terbiasa berani bertanya, berpendapat, mau mendengar orang lain,
bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari.
2. Menunjukkan rasa ingin tahu selama mengikuti proses pembelajaran.
3. Bertanggung jawab terhadap kelompoknya dalam menyelesaikan tugasnya.
4. Menyatakan invers matriks.
5. Terampil menyajikan model matematika dari masalah nyata yang berkaitan dengan invers matriks.

1. Bagaimanakah cara menentukan determinan matriks berordo 2 × 2?


2. Bagaimanakah cara menentukan determinan matriks berordo 3 × 3?

1. Kertas
2. Alat Tulis

1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKPD berikut, kemudian
pikirkan kemungkinan jawabannya.
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban
kalian pada tempat yang telah disediakan .
No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :100/117
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru.
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit.
6. Setelah diskusi kelompok selesai, persiapkan seorang anggota kelompok untuk menjadi juru bicara.
7. Juru bicara yang terpilih akan mempresntasikan hasil diskusi dari kelompoknya, sementara anggota
kelompoknya mempersiapkan diri memberi jawaban atau tanggapan dari kelompok lain.

1 2
Jika diketahui matriks 𝐴 = ( ) maka invers dari matriks A dituliskan sebagai 𝐴 −1.
3 4

Langkah 1:
Buatlah berbagai matriks persegi (ordo 2 × 2) dengan entri-entri bilangan bulat (ℤ)

Langkah 2:
Tentukan determinan setiap matriks yang telah anda buat pada langkah 1.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :101/117
Langkah 3:
Tentukan matriks adjoin setiap matriks yang telah anda buat pada langkah 1.

Langkah 4:
Tentukan matriks invers dari setiap matriks yang telah anda buat pada langkah 1 dengan cara bentuk
perkalian skalar antara determinan matriks (langkah 2) dengan matriks adjoin (langkah 3) (sesuai
dengan pasangannya masing-masing)

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :102/117
Langkah 1:
Buatlah berbagai matriks persegi (ordo 3 × 3) dengan entri-entri bilangan asli (ℕ)

Langkah 2:
Tentukan determinan setiap matriks yang telah anda buat pada langkah 1.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :103/117
Langkah 3:
Tentukan matriks adjoin setiap matriks yang telah anda buat pada langkah 1.
Petunjuk: bentuk matriks kofaktornya terlebih dahulu, kemudian transposkan matriks kofaktornya untuk
memperoleh matriks adjoin-nya.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :104/117
Langkah 4:
Tentukan matriks invers dari setiap matriks yang telah anda buat pada langkah 1 dengan cara bentuk
perkalian skalar antara determinan matriks (langkah 2) dengan matriks adjoin (langkah 3) (sesuai
dengan pasangannya masing-masing)

Mengalikan dari Kiri Mengalikan dari Kanan

A. X  B X .A  B
1 1
A . A. X  A .B X . A. ....  B. .....
I . X  A 1 .B X . ..... B. .....
X  A 1 .B X  B. .....

Contoh : Tentukan Matriks X yang memnuhi persamaan berikut.

1
2  2  4 6 2  2  4 6
1.  . X    maka X     
5  4   11 17  5  4    11 17 

1  ..... .....  4 6
X   
................ ..... .....  11 17 

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :105/117
1  ..... .....
X  
...... ..... .....

 ..... .....
X   
 ..... .....

1
 7  2  23   7  2   23 
2.  . X    maka X     
 9 3    27   9 3    27 

......  ..... ..... 23 


X   
............... ..... .....  27 

...... .......
X  
.....  .......

 .......
X   
 .......

1
 5 2   12  8   12  8   5 2
3. X .     maka X    
 8  4    18 4   18 4  8  4 

 12  8  .....  ..... ..... 


X     
  18 4  .............  ..... .....

1  ..... .....
X  
...... ..... .....

 ..... .....
X   
 ..... .....

 3 4  2
.....
1  ..... ..... ..... .....
4. X .   maka X    
 4 7   0 5  ..... ..... ..... .....

 ..... .....  .....  ..... ..... 


X     
 ..... ..... .............  ..... .....

1  ..... .....
X  
...... ..... .....

 ..... .....
X   
 ..... .....

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :106/117
KISI-KISI DAN KARTU SOAL PENILAIAN HARIAN (KD 3.3 DAN KD 3.4)
MADRASAH ALIYAH AL-IKHLAS UJUNG-BONE
TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Mata Pelajaran : Matematika Wajib Nama Penyusun : Muh. Alfiansyah, S.Pd., M.Pd.
Kelas/Semester : XI/Ganjil

NOMOR
NO. KOMPETENSI DASAR MATERI INDIKATOR SOAL
SOAL
1. 3.3 Menjelaskan matriks Konsep Matriks  Mendefiniskan matriks. 1 2)
𝐴 = (1 2 𝐵= 1
0 3
dan kesamaan matriks  Menjelaskan dengan kalimat 1 2 3 4 3 1 0 1 3
dengan menggunakan sendiri dan menyatakan (1 0 2 3 4 2 1 2 3)
masalah kontekstual 5 6 8 4 2 0 1 1 2
masalah dalam kehidupan
2 0 0
dan melakukan sehari-hari yang berkaitan 𝐶 =0 2 0
operasi pada matriks dengan matriks. 0 0 2
yang meliputi  Menjelaskan dan a. Identifikasi data di atas apakah termasuk matriks atau
penjumlahan, membedakan karakteristik bukan matriks sertakan alasannya!
pengurangan, matriks berdasarkan jenis- b. Berdasarkan jawaban anda pada sub. a:
perkalian skalar, dan jenisnya.  Tuliskan ordo matriks yang terbentuk!
perkalian, serta  Menunjukkan transpos  Tuliskan jenis matriks yang terbentuk!
transpos. matriks .  Tuliskan semua letak entri 2 pada matriks tersebut!
 Tuliskan transpos dari matriks tersebut!

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :107/117
NOMOR
NO. KOMPETENSI DASAR MATERI INDIKATOR SOAL
SOAL
Kesamaan Matriks dan  Menunjukkan konsep Diketahui: 2
Operasi Matriks kesamaan matriks. 3 𝑦 𝑥 5 −3 −1
𝐴=( ), 𝐵 = ( ) dan 𝐶=( )
5 −1 −3 6 𝑦 9
 Memahami operasi penjumla-
8 5𝑥
han matriks dan sifat sifatnya. Jika 𝐴 + 𝐵 − 𝐶 = ( )
−𝑥 −4
 Memahami operasi maka nilai 𝑥 + 2𝑥𝑦 + 𝑦 adalah ...
pengurangan matriks dan sifat
sifatnya.
 Menunjukkan konsep Diketahui: 3
kesamaan matriks. 𝑘 𝑙 2 8 1 6
𝑊=( ), 𝐴 = ( ), 𝐵 = ( ) , 𝐶 = ( ) , 𝐷 = ( )
𝑚 𝑛 0 −2 1 2
 Memahami operasi perkalian
Jika 𝑊𝐴 = 𝐵 dan 𝑊𝐶 = 𝐷
suatu bilangan real dengan
−2
maka nilai dari 𝑊 ( ) adalah ...
matriks dan sifat sifatnya. 1
 Memahami operasi perkalian
matriks dan sifat sifatnya.
2. 3.4 Menganalisis sifat- Determinan Matriks Menyatakan determinan matriks. Tiffal membeli 2 kg jeruk dan 3 kg apel. Ia harus membayar 4
sifat determinan dan Rp86.000,-. Sedangkan Tiffani harus membayar
invers matriks berordo Rp120.000,- untuk 1 kg jeruk dan 5 kg apel yang dibelinya.
2 × 2 dan 3 × 3. Tentukan Harga 3 kg jeruk dan 1 kg apel yang dibeli
Tsunny dari toko yang sama (Gunakan aturan cramer)!

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :108/117
NOMOR
NO. KOMPETENSI DASAR MATERI INDIKATOR SOAL
SOAL
Invers Matriks Menyatakan invers matriks. 2 0 0 5
Tentukan invers dari 𝐴 = (0 2 0)!
0 0 2

Ujung, ....................................................
Guru Mata Pelajaran,

MUH. ALFIANSYAH, S.Pd., M.Pd.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :109/117
UJIAN HARIAN
KD 3.3 DAN KD 3.4

Satuan Pendidikan : MA Pondok Pesantren Al-Ikhlas Bone


Mata Pelajaran : Matematika Wajib
Kelas /Semester : XI/1
Tahun Pelajaran : .....................................
Alokasi Waktu : 𝟐 × 𝟒𝟎 Menit (1 Pertemuan)

Petunjuk:
1. Tuliskan Nama Lengkap, NIS dan Kelas pada lembar jawaban.
2. Soal dapat dikerjakan secara acak (dahulukan soal yang dianggap mudah).
3. Tidak diperkenankan menggunakan alat bantu (kalkulator atau yang lainnya).
4. Tidak diperkenankan membuka buku catatan, bekerja sama, meminjam alat tulis dan menggu-
nakan pengalas (kecuali papan pengalas khusus ujian).
5. Soal yang kurang jelas ditanyakan langsung ke pengawas.
6. Lembar jawaban tidak akan diperiksa bagi peserta didik yang terbukti melakukan kecurangan saat
ujian

Soal:
1 2 3 4 3 1 0 1 3 2 0 0
2
1. 𝐴 = ( 1 2 1 ) 𝐵 = 1 0 2 3 4 2 1 2 3)
( 𝐶=0 2 0
0 3
5 6 8 4 2 0 1 1 2 0 0 2
a. Identifikasi data di atas apakah termasuk matriks atau bukan matriks sertakan alasannya!
b. Berdasarkan jawaban anda pada sub. a:
 Tuliskan ordo matriks yang terbentuk!
 Tuliskan jenis matriks yang terbentuk!
 Tuliskan semua letak entri 2 pada matriks tersebut!
 Tuliskan transpos dari matriks tersebut!
2. (Soal UN Matematika IPA Tahun 2012) Diketahui:
3 𝑦 𝑥 5 −3 −1
𝐴=( ), 𝐵 = ( ) dan 𝐶 = ( )
5 −1 −3 6 𝑦 9
8 5𝑥
Jika 𝐴 + 𝐵 − 𝐶 = ( ), maka nilai 𝑥 + 2𝑥𝑦 + 𝑦 adalah ...
−𝑥 −4
3. (Soal UN Matematika IPA Tahun 2017) Diketahui:
𝑘 𝑙 2 8 1 6
𝑊=( ), 𝐴 = ( ), 𝐵 = ( ) , 𝐶 = ( ), 𝐷 = ( )
𝑚 𝑛 0 −2 1 2
−2
Jika 𝑊𝐴 = 𝐵 dan 𝑊𝐶 = 𝐷 maka nilai dari 𝑊 ( ) adalah ...
1
4. Tiffal membeli 2 kg jeruk dan 3 kg apel. Ia harus membayar Rp86.000,-. Sedangkan Tiffani harus
membayar Rp120.000,- untuk 1 kg jeruk dan 5 kg apel yang dibelinya. Tentukan Harga 3 kg jeruk
dan 1 kg apel yang dibeli Tsunny dari toko yang sama (Gunakan aturan cramer).
2 0 0
5. Tentukan invers dari 𝐴 = (0 2 0)!
0 0 2
*Selamat Bekerja & Utamakan Kejujuran*

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :110/117
ALTERNATIF PENYELESAIAN
UJIAN HARIAN KD 3.3 DAN KD 3.4

1. a.  A tidak memenuhi definisi matriks sebab entri-entrinya tidak membentuk persegi panjang
(banyaknya entri pada baris pertama beda dengan banyaknya entri di baris kedua).
 B memenuhi definisi matriks sebab membentuk susunan bilangan yang diatur menurut
baris dan kolom dalam suatu jajaran berbentuk persegi panjang, Susunan bilangan itu
diletakkan di dalam kurung biasa “( )”.
 C tidak memenuhi definisi matriks sebab susunan bilangannya yang diatur menurut baris
dan kolom dalam suatu jajaranan berbentuk persegi panjang tidak diletakkan di dalam
kurung biasa “( )” atau kurung siku “[ ]”
b Karena yang memenuhi definisi matriks hanya B maka hanya matriks B yang diidentifikasi
pada bagian ini:
 Ordo matriks B adalah 𝐵3×9.
 Jenis matriks B adalah matriks persegi panjang.
 Letak entri 2 pada matriks Badalah:
o Baris pertama kolom kedua o Baris kedua kolom kedelapan
o Baris kedua kolom ketiga o Baris ketiga kolom kelima
o Baris kedua kolom keenam o Baris ketiga kolom kesembilan
Tuliskan transpos dari matriks tersebut!
1 1 5
2 0 6
3 2 8
4 3 4
𝐵𝑡 = 3 4 2
1 2 0
0 1 1
1 2 1
(3 3 2)
2. 𝐴 + 𝐵 − 𝐶 = ( 8 5𝑥 ) Berdasarkan kesamaan dua matriks diperoleh:
−𝑥 −4
 𝑥+6= 8→ 𝑥 = 2
3 𝑦 𝑥 5 −3 −1
( )+( )−( ) = ( 8 5𝑥 )  2 − 𝑦 = −𝑥 → 𝑦 = 4
5 −1 −3 6 𝑦 9 −𝑥 −4
3 + 𝑥 − (−3) 𝑦 + 5 − (−1) Subtitusi 𝑥 dan 𝑦
( )=( 8 5𝑥
)
5 + (−3) − 𝑦 −1 + 6 − 9 −𝑥 −4 𝑥 + 2𝑥𝑦 + 𝑦 = 2 + 16 + 4 = 22
𝑥 +6 𝑦 +6
( ) = ( 8 5𝑥 )
2 − 𝑦 −4 −𝑥 −4
3. 𝑘 𝑙 2 8 2𝑘 8 𝑘 𝑙 1 6 𝑘+ 𝑙 6
𝑊𝐴 = 𝐵 → ( )( ) = ( ) → ( ) = ( ) 𝑊𝐶 = 𝐷 → ( )( ) = ( ) → ( )=( )
𝑚 𝑛 0 −2 2𝑚 −2 𝑚 𝑛 1 2 𝑚+𝑛 2
Diperoleh: 2𝑘 = 8 → 𝑘 = 4 Diperoleh: 𝑘 + 𝑙 = 6 → 4 + 𝑙 = 6 → 𝑙 = 2
2𝑚 = −2 → 𝑚 = −1 𝑚 + 𝑛 = 2 → −1 + 𝑛 = 2 → 𝑛 = 3
Jadi:
−2 4 2 −2 −6
𝑊( ) = ( ) ( ) = ( ).
1 −1 3 1 5

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :111/117
4. Misalkan: 𝑥 adalah banyaknya jeruk yang di beli Determinan Matriks A
𝑦 banyaknya apel yang di beli |𝐴 | = |2 3| = 10 − 3 = 7
1 5
Diketahui:
Determinan Matriks 𝐴 𝑥
Tiffal: 2𝑥 + 3𝑦 = 86.000
|𝐴 𝑥 | = | 86.000 3|
Tiffani: 𝑥 + 5𝑦 = 120.000 120.000 5
Ditanyakan: |𝐴 𝑥 | = 430.00 − 360.000 = 70.000
Tsunny: 3𝑥 + 𝑦 =? Determinan Matriks 𝐴 𝑦
Berdasarkan data yang diketahui diperoleh |𝐴 𝑦 | = |2 86.000 |
1 120.000
matriks koefisien:
|𝐴 𝑥 | = 240.000 − 86.000 = 154.000
2 3 𝑥 86.000
( )( ) = ( ) |𝐴 𝑥 | 70.000
1 5 𝑦 120.000
𝑥= = = 10.000
Misalkan: A X B |𝐴 | 7
|𝐴𝑦 | 154.000
𝑦= = = 22.000
|𝐴 | 7
3𝑥 + 𝑦 = 3 (10.000) + 22.000 = 52.000. ∴ Jadi, Tsunny harus membayar Rp52.000.
2 0 0 𝑡
5. 4 0 0 4 0 0
𝐴 = (0 2 0) Adjoin 𝐴 𝑡 = (0 4 0) = (0 4 0 )
0 0 2 0 0 4 0 0 4
2 0 0 Sehingga inversnya adalah:
det 𝐴 = |0 2 0| = 8
0 0 2 1
0 0
4 0 0 2
1 4 0 0 1
Kofaktor 𝐴 = (0 4 0) 𝐴 −1 = (0 4 0) = 0 0
0 0 4 8 2
0 0 4
1
(0 0 2)

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :112/117
RUBRIK PENILAIAN
ULANGAN HARIAN KD 3.3 DAN KD 3.4

No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal


1 Ketelitian dalam Definisi Matriks
konsep Jawaban benar. 6
Jawaban benar, tetapi alasan yang dituliskan
5
kurang rinci.
Jawaban benar hanya pada 2 sub. bagian. 4
Jawaban benar pada 2 sub. bagian, tetapi alasan
3
yang dituliskan kurang rinci.
Jawaban benar hanya pada 1 sub. bagian. 2
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban 0
Ordo Matriks
Jawaban benar. 3
Terdapat kekeliruan pada cara penulisan ordo. 2
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
Jenis Matriks
Jawaban benar. 2
Jawaban salah. 1
20
Tidak ada jawaban. 0
Letak Entri Tertentu Suatu Matriks
Jawaban benar. 4
Jawaban benar hanya pada 4 sampai 5 sub.
3
bagian.
Jawaban benar hanya pada 1 sampai 3 sub.
2
bagian.
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
Transpos Matriks
Jawaban benar. 5
Jawaban benar, tetapi tidak memberikan
4
penamaan matriks.
Terdapat satu sampai tiga entri yang salah. 3
Lebih dari tiga entri yang salah atau hanya satu
2
entri yang tepat.
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
2 Keterampilan dan Jawaban benar 18
Ketelitian dalam Terdapat kekeliruan pada langkah terakhir yakni
15
Menghitung. menghitung 𝑥 + 2𝑥𝑦 + 𝑦.
Hanya sampai di tahap memperoleh nilai 𝑥 dan 𝑦. 13
18
Hanya memperoleh nilai 𝑥 atau 𝑦 (salah satunya)
10
dengan tepat.
Hanya sampai pada tahap penjumlahan dan atau
7
pengurangan matriks dengan tepat.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :113/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
3 Keterampilan dan Jawaban benar. 18
Ketelitian dalam Terdapat kekeliruan pada langkah terakhir yakni
Menghitung. −2 16
menghitung hasil kali matriks: 𝑊 ( )
1
Hanya sampai pada tahap memperoleh nilai 𝑛 dan
14
𝑙 dengan tepat.
Hanya sampai pada tahap memperoleh nilai 𝑛
12
atau 𝑙 (salah satunya) dengan tepat.
Hanya sampai pada tahap memperoleh nilai 𝑚
10 18
dan 𝑘 dengan tepat.
Hanya sampai pada tahap memperoleh nilai 𝑚
8
atau 𝑘 (salah satunya) dengan tepat.
Hanya sampai pada tahap perkalian matriks 𝑊𝐶 =
6
𝐷
Hanya sampai pada tahap perkalian matriks 𝑊𝐴 =
4
𝐵
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
4 Keterampilan Pemodelan Masalah Nyata ke Bahasa Matematika
Membentuk Model Jawaban benar 5
dan Terdapat kekeliruan dalam menuliskan matriks.
4
Menyelesaiakan koefisiennya.
Masalah Hanya sampai pada tahap memisalkan masalah
nyata tersebut ke bahasa matematika, menuliskan
3
hal diketahui dan hal yang ditanyakan dengan
tepat.
Hanya sampai pada tahap memisalkan masalah
2
nyata tersebut ke bahasa matematika,
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
Algoritma
Jawaban benar. 12
22
Hanya memperoleh salah satu dari nilai 𝑥 atau 𝑦
9
dengan tepat.
Terdapat beberapa bagian yang keliru dalam
6
menghitung determinan ketiga matriks.
Hanya sampai pada tahap menghitung nilai
3
determinan matriks A dengan tepat.
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban. 0
Kesimpulan
Jawaban benar. 5
Menuliskan kesimpulan, namun kurang rinci atau
3
bahasa yang digunakan sulit dipahami.
Jawaban salah. 1
Tidak ada jawaban 0

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :114/117
No. Aspek Penilaian Rubrik Penilaian Skor Skor Maksimal
5 Keterampilan dan Dijawab benar . 22
Ketelitian dalam Menuliskan determinan, matriks kofaktor dan
Menghitung. matriks adjoin-nya dengan tepat, tetapi terdapat 18
kekeliruan pada entri matriks invers-nya.
Menuliskan determinan dan matriks kofaktor
dengan tepat, tetapi terdapat kekeliruan dalam 15
menentukan matriks Adjoin-nya.
Menuliskan determinan dan matriks kofaktor 22
12
dengan tepat.
Menuliskan determinannnya dengan tepat, tetapi
terdapat kekeliruan pada beberapa entri matriks 8
kofaktornya.
Hanya menuliskan determinannya dengan tepat. 5
Dijawab salah 1
Tidak ada jawaban 0
Skor Maksimal 100
Skor Minimal 0

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :115/117
PEMBELAJARAN REMEDIAL & PENGAYAAN
KD 3.3. & KD 3.4.

Nama Madrasah : MA AL-IKHLAS UJUNG


Mata Pelajaran : Matematika
Alokasi Waktu : 2 × 45 menit
Kelas/Program : XI/MIPA
Tahun Pelajaran : ........................................
Jumlah Soal :5
Bentuk Soal : Uraian
Kompetensi Inti : Memahami, menerapkan, & menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, pro-
sedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengeta-
huan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
Kompetensi Dasar :  Menjelaskan matriks dan kesamaan matriks dengan menggunakan
masalah kontekstual dan melakukan operasi pada matriks yang meliputi
penjumlahan, pengurangan, perkalian skalar, dan perkalian, serta transpos.
 Menganalisis sifat-sifat determinan dan invers matriks berordo 2 × 2 dan
3 × 3.

A. Remedial
Bagi peserta didik yang belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM), maka guru bisa
memberikan soal tambahan berupa ujian kembali atau berupa penugasan misalnya sebagai berikut :
 3 2 7 9  5 
  4  3  
1. A =  1 0 11 6 ; M=  P=  7 
 1
;
 5 2 4 10  2  12 
  
 Unsur baris ke 3 dari matrik A adalah …………………………………………………
 Elemen baris ke 2 dari matrik M adalah ………………………………………………
 Elemen baris ke 4 dari matrik P adalah ………………………………………………
 Ordo matriks M adalah ……. ,banyaknya unsur matriks M adalah ………………..
 Ordo matriks P adalah ……. ,banyaknya unsur matriks P adalah …………………
 Tentukan transpos dari matriks di atas!
 Tentukan jenis dari matriks di atas!
 2 x  y  2 11
2. Diketahui matriks : 𝐴 =   dan 𝐵 =   Jika 𝐴 + 𝐼 = 𝐵𝑡 tentukan nilai
 2x  y 3   1 3 
𝑥 dan 𝑦!

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :116/117
5 2  3  2
3. Hitunglah   !
7 3   7 5 
4. Tentukan penyelesaian sistem persamaan linear berikut ini :
2 x  3 y  11
 menggunakan aturan cramer!
5 x  y  19

 1 2 3
 
5. Hitunglah invers dari B   0  2 4  !
 3 1  5

Catatan: KKM KD 3.3 adalah .... dan KKM KD 3.4 adalah ..... Peserta didik yang tidak mencapai nilai
KKM diberikan remedial dengan cara memperhatikan butir soal yang tidak mencapai skor separuh
dari skor maksimal akibatnya harus diremedialkan butir tersebut.

B. Pengayaan
Guru memberikan nasihat agar tetap rendah hati, karena telah mencapai KKM (Kriteria
Ketuntasan Minimal). Guru memberikan soal pengayaan berupa soal-soal yang terdapat pada
dokumen UN/SBMPTN yang berkaitan dengan materi yang dipelajari (perbandingan trifonometri
pada segitiga dan relasi sudut).

Ujung, .............................................
Guru Mata Pelajaran,

MUH. ALFIANSYAH, S.Pd., M.Pd.

No. Dokumen : MA-FR-03-03-05 Tgl. Terbit : 01-01-2019 No. Revisi : 00 Hal :117/117

Anda mungkin juga menyukai