Anda di halaman 1dari 22

PROPOSAL PRAKTIK LAPANGAN

MEMPELAJARI MANAJEMEN DAN PROSES PENGEMBANGAN PRODUK


BARU DI PT SARI INDAH ENESIS CIAWI PLANT

Oleh :
INDIRA YASMINE RAMADHANI
F34130118

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN


INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2016
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur selalu tercurah kepada Allah SWT, yang Maha Pengasih lagi
Maha Penyayang, atas segala rahmat dan karunia-Nya lah penulis dapat
menyelesaikan proposal Praktik Lapangan ini.
Proposal Praktik Lapangan ini merupakan salah satu syarat untuk
melaksanakan Praktik Lapangan pada departemen Teknologi Industri Pertanian,
Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Penulis berharap, proposal ini
dapat memberikan manfaat bagi penulis dan bagi pihak-pihak terkait. Penulis
mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam
pembuatan proposal ini sehingga proposal ini dapat diselesaikan.Penulis juga
mengucapkan terima kasih kepada pihak penerima proposal ini dan memohon
kesediannya agar penulis dapat melakukan Praktik Lapangan di PT Sari Indah Enesis
Indonesia. Semoga proposal praktik lapangan ini dapat digunakan dengan baik dan
sebagaimana mestinya.

Bogor, 12 Mei 2016


Penyusun,

INDIRA YASMINE R.
NIM. F34130118
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pengembangan produk merupakan serangkaian aktivitas yang dimulai dari
analisis persepsi dan peluang pasar, kemudian diakhiri dengan tahap produksi,
penjualan, dan pengiriman produk (Ulrich dan Steven 2001). Pengembangan produk
merupakan aktivitas lintas disiplin yang membutuhkan kontribusi dari hampir semua
fungsi yang ada di perusahaan, namun tiga fungsi yang selalu paling penting bagi
proyek pengembangan produk, yaitu pemasaran , perancangan dan manufaktur.
Fungsi pemasaran menjembatani interaksi antara perusahaan dengan
pelanggan. Peranan lainnya adalah memfasilitasi proses identifikasi peluang produk,
pendefinisian segmen pasar, dan identifikasi kebutuhan pelanggan. Bagian pemasaran
juga secara khusus merancang komunikasi antara perusahaan dengan pelanggan,
menetapkan target harga dan merancang peluncuran serta promosi produk. Fungsi
perancangan memainkan peranan penting dalam mendefinisikan bentuk fisik produk
agar dapat memenuhi kebutuhan pelanggan. Dalam konteks tersebut tugas bagian
perancangan mencakup desain engineering. Fungsi manufaktur terutama bertanggung
jawab untuk merancang dan mengoperasikan sistem produksi pada proses produksi
produk. Secara luas, fungsi manufaktur seringkali mencakup pembelian, distribusi dan
instalasi (Rini 2013).
Pengembangan produk merupakan strategi pemasaran yang memerlukan
penciptaan produk baru yang dapat dipasarkan, proses merubah aplikasi untuk
teknologi baru ke dalam produk yang dapat dipasarkan. Pengertian produk baru yaitu
produk yang benar-benar inovatif dan unik , dapat menggantikan produk yang sudah
ada, produk imitative ataupun produk yang menggunakan bahan baku yang benar-
benar baru. Pengembangan produk yang dimaksut antara lain desain, rekayasa dan
riset dalam pemasaran produk baru (Kotler dan Kevin 2009).
Terdapat beberapa tujuan dari pengembangan produk baru. Menurut Buchari
(2000), tujuan dari pemngembangan produk baru adalah untuk memenuhi keinginan
konsumen dan mencegah kebosanan konsumen akan produk. Kemudian
meningkatkan omzet dan kuntungan dari bahan produksi yang sama. Tujuan
selanjutnya adalah untuk memenangkan persainagn pasar.
Pengembangan produk baru merupakan salah satu dari strategi pemasaran atau
marketing. Ilmu marketing dipelajari dalam ranah ekonomi dan bisnis akan tetapi
dipelajari juga di departemen Teknologi Industri Pertanian khususnya pada aliran
manajemen bisnis dalam hal ini marketing produk agroindustri. PT Sari Indah Enesis
merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pangan yakni minuman, produk
lanjutan dari pengolahan gula yang tidak lain adalah produk agroindustri.
Pembelajaran dengan metode pembagian stream dalam departemen Teknologi
Industri Pertanian, menjadi salah satu unggulan dalam departemen ini. Sehingga
mahasiswa lebih terfokus pada bidang stream yang diambil untuk menyelesaikan
tugas akhir (skripsi). Salah satu stream yang disediakan adalah bisnis dan manajemen.
Dalam mempelajari stream tersebut salah satunya dirintis dari praktik lapangan ini dan
akan dilanjutkan sampai dengan penelitian akhir. Hal ini merupakan masa dimana
sistem yang telah disusun akan terus diperbaiki, dipertajam dan diperhalus sesuai
dengan kapasitas optimal dari penelitian mahasiswa strata satu sehingga menjadi
simbiosa yang baik antara perusahaan serta mahasiswa.

B. Tujuan Praktik Lapangan

Dalam program Praktik Lapangan, secara umum terdapat dua tujuan yang
dapat dikelompokkan menjadi tujuan instruksional dan tujuan institusional. Perincian
dari kedua kategori tujuan tersebut adalah sebagai berikut.
1. Tujuan Instruksional
Tujuan instruksional dalam program Praktik Lapangan ini adalah untuk :
a. Meningkatkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan mahasiswa
melalui latihan kerja dan aplikasi ilmu yang telah diperoleh sesuai
bidang keahliannya.
b. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengidentifikasi,
merumuskan, dan memecahkan permasalahan sesuai dengan bidang
keahliannya di lapangan secara sistematis dan interdisiplin.
2. Tujuan Institusional
Tujuan institusional dalam Praktik Lapangan ini adalah untuk
memperkenalkan dan mendekatkan IPB dengan masyarakat, dan
mendapatkan masukan bagi penyusunan kurikulum dan peningkatan
kualitas pendidikan yang sesuai dengan kemajuan iptek dan kebutuhan
masyarakat pengguna.
Secara khusus dari pelaksanaan kegiatan Praktik Lapangan ini adalah
sebagai berikut.
a. Mengetahui proses-proses yang ada dalam pengembangan produk baru
serta manajemennya.
b. Mengetahui pengaruh dari analisis-analisis yang dilakukan pada proses
pengembangan produk baru.
c. Mengetahui hubungan pengembangan produk baru dengan pemasaran
produk.
d. Mengetahui proses riset pasar dan Riset and Development pada
pembuatan produk baru
e. Memperoleh pengalaman, keterampilan, kemampuan bekerja sama,
dan wawasan mengenai permasalahan nyata di luar kampus.
BAB II
METODOLOGI

Dalam pelaksanaan kegiatan Praktik Lapangan digunakan dua pendekatan


metode untuk memperoleh jawaban dari masing-masing tujuan instruksional dan
tujuan institusional. Pada pengumpulan data dan analisa metode tersebut ialah:
1. Metode instruksional
a. Pengenalan Umum
Pengenalan umum dilakukan terhadaap keadaan perusahaan dengan
cara observasi dan sosilisasi. Observasi dilakukan langsung terhadap
manajemen new product development di PT Sari Indah Enesis. Observasi ini
termasuk sosialisasi berupa wawancara, diskusi serta pengenalan karyawan
yang bekerja pada perusahaan ini.
b. Mempelajari Aspek Manajemen New Product Development
Mempelajari aspek manajemen new product development pada PT Sari
Indah Enesis. Hal ini dilakukan untuk merasakan secara langsung bekerja pada
aspek yang sedang dikaji, yaitu new product development dan pengaruh-
pengaruhnya terhadap aspek perusahaan lain.
c. Pengambilan Data
Pengambilan data dapat dilakukan dengan cara survey lapang,
pengamatan, penghitungan atau wawancara langsung dengan pihak
perusahaan/stakeholder terkait..
d. Analisis Permasalahan
Analisa dapat dilakukan seiring dengan pengambilan dan agregasi data.
e. Studi Pustaka
Melakukan studi pustaka terhadap permasalahan manajemen
pengembangan produk baru di PT Sari Indah Enesis.
f. Permodelan
Permodelan dalam new product development meliputi model
perancangan, pemasaran dan manufaktur.
g. Penyusunan Laporan
Penyusunan laporan dari Praktik Lapangan ini dilakukan dengan
menganalisis data dan informasi yang diperoleh dan dituangkan secara
sistematis serta jelas ke dalam bentuk Laporan Praktik Lapangan.
2. Metode Institusional
a. Observasi dan identifikasi
Observasi dan identifikasi dilakukan langsung untuk mengetahui
bagaimana strategi dalam mengembangkan produk baru dalam manajemen
pengembangan produk baru di PT Sari Indah Enesis.
b. Mengenali struktur
Mempelajari struktur new product development dalam pengembangan dan
pemasaran produk di PT Sari Indah Enesis. Hal ini dilakukan untuk
mengetahui pembagian kerja dalam manajemen new product development.
c. Studi Pustaka
Melakukan studi pustaka terhadap permasalahan manajemen
pengembangan produk baru di PT Sari Indah Enesis.

BAB III
PELAKSANAAN

A. Tempat dan Waktu Pelaksanaan


Praktik Lapangan ini akan dilaksanakan di PT Sari Indah Enesis ,
dengan waktu Praktik Lapangan selama 40 hari kerja efektif antara tanggal 27
Juni 2016 hingga 2 Agustus 2016. Rencana kegiatan Praktik Lapangan
disajikan pada Lampiran 1.

B. Peserta
Praktik Lapangan ini akan dilaksanakan oleh:

Nama : INDIRA YASMINE RAMADHANI


NIM : F34130118
Tingkat/ semester : III / 6
Departemen : Teknologi Industri Pertanian
Fakultas : Teknologi Pertanian
Perguruan Tinggi : Institut Pertanian Bogor
C. Pembimbing
Dalam menjalankan Praktik Lapangan ini, penyusun akan dibimbing oleh
beberapa pembimbing, yaitu:
1. Ir. Lien Herlina, M.Sc , staf pengajar bidang Bisnis dan Marketing pada
Departemen Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian,
Institut Pertanian Bogor serta berperan sebagai Dosen Pembimbing Akademik.
2. Dr. Ir. I Wayan Astika, M.Agr; staf pengajar pada Departemen Teknik
Mesin dan Biosistem, Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Bogor
serta berperan sebagai koordinator pelaksana Praktik Lapangan di Fakultas
Teknologi Pertanian.
3. Ir. Arif Darmawan, MT dan Dr. Endang Warsiki, S.TP, MSi; Staf pengajar
pada Departemen Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian,
Institut Pertanian Bogor serta berperan sebagai anggota pelaksana Praktik
Lapangan Departemen Teknologi Industri Pertanian.
4. Pembimbing Lapangan yang akan ditentukan kemudian oleh pihak PT Sari
Indah Enesis.

D. Aspek yang dikaji


Aspek yang akan dipelajari selama pelaksanaan kegiatan Praktik Lapangan
ini ialah sebagai berikut.
1. Aspek Umum
Aspek yang dikaji secara umum adalah keadaan umum perusahaan, mencakup
sejarah dan perkembangan perusahaan , struktur organisasi dan
ketenagakerjaan, produksi dan pemasaran serta lokasi dan tata letak
perusahaan.
2. Aspek Khusus
Aspek khusus yang akan dikaji dalam pelaksanaan program ini adalah aspek
manajemen dan proses pengembangan produk baru pada PT Sari Indah Enesis.
Aspek tersebut akan dikaitkan dengan tingkat pemasaran pada perusahaan.
BAB IV
PELAPORAN

Hasil dari pelaksanaan Praktik Lapangan ini akan disusun dalam


bentuk laporan sesuai dengan kerangka rencana yang diajukan (terlampir).
Pelaporan tidak hanya dilakukan sebatas pada pelaporan hasil pemgamatan,
namun akan dilanjutkan sebagai hasil penelitian ilmiah yang akan disampaikan
sebagai jurnal ilmiah juga sebagai produk untuk digunakan PT Sari Indah
Enesis.
Draft laporan yang akan diajukan kepada pihak institusi dalam hal ini
IPB, yang sebelumnya dimintakan izin kepada pihak PT Sari Indah Enesis ,
dalam hal ini pembimbing lapangan untuk ditelaah terlebih dahulu. Draft yang
telah disetujui oleh pembimbing lapangan akan diajukan kepada pihak institusi
melalui dosen pembimbing akademik. Draft dan laporan yang dibuat oleh
pihak mahasiswa digunakan untuk kepentingan ilmiah dan pemenuhan
kebutuhan industri. Rancangan kerangka laporan Praktik Lapangan disajikan
pada Lampiran 3.
BAB V
PENUTUP

Dengan dilaksanakannya Praktik Lapangan ini diharapkan dapat terjalin


kerjasama yang baik antara pihak industri yaitu PT Sari Indah Enesis sebagai tempat
Praktik Lapangan berlangsung dengan mahasiswa dan pihak perguruan tinggi,
khususnya pada Departemen Teknologi Industri Pertanian IPB. Oleh karena itu,
diperlukan adanya komunikasi diantara kedua belah pihak agar tercapai keselarasan
dalam menghasilkan sumber daya manusia yang berkompeten dan berdaya saing
tinggi.
Proposal Praktik Lapangan ini diajukan sebagai permohonan kepada
PT Sari Indah Enesis agar dapat berpartisipasi dalam kegiatan Praktik Lapangan ini,
sehingga dapat dijadikan pertimbangan dan mempermudah pelaksanaannya di
lapangan.
Segala bantuan dan dukungan dari semua pihak yang berkaitan dengan
pelaksanaan Praktik Lapangan ini sangat diharapkan, sehingga kegiatan ini dapat
berjalan dengan lancar sesuai dengan tujuan yang direncanakan. Penyusun Proposal
Praktik Lapangan ini mengucapkan terima kasih kepada perusahaan atas segala
perhatian serta dukungannya.
DAFTAR PUSTAKA

Buchari A. 2000. Manajeme Pemasaran dan Pemsaran Jasa . Bandung (ID) :


Alfabeta

Kotler P, Kevin L K . 2009 . Manajemen Pemasaran Edisi 13 . Jakarta (ID) :


Erlangga

Rini E S . 2013 . Peran Pengembangan Produk dalam Meningkatkan Penjualan :


Jurnal Ekonomi . Vol 16 (1) : 30-38

Ulrich K T , Steven D . 2001 . Perancangan dan Pengembangan Produk Edisi 1 .


Jakarta (ID) : Salemba Kartika
LAMPIRAN-LAMPIRAN
Lampiran 1. Jadwal Rencana Kegiatan Praktik Lapangan

Juni Juli Agustus September


No. Kegiatan Minggu ke- Indikator kesuksesan
IV I II III IV I II III IV I II
1 Pengenalan Mengenal dan mengetahui
umum keadaan umum perusahaan,
keadaan struktur organisasi
perusahaan, perusahaan dan lingkungan
observasi perusahaan
serta
sosialisasi
dengan
lingkungan
perusahaan
2 Mengetahui menejemen
new product development

Mempelajari pada PT Sari Indah Enesis

aspek berupa mengoptimalkan

manajemen faktor-faktor utama yang

New Product paling berpengaruh terhadap

Development pengembangan produk baru

pada PT Sari di PT Sari Indah Enesis.

Indah Enesis. Aspek ini yang kemudian


akan dikaji untuk
mengetahui permodelan
pada pengembangan produk
baru.

3 Mempelajari Mengetahui aspek-aspek


aspek proses proses produksi dan operasi
produki dan
operasi pabrik di PT Sari Indah
pabrik di PT Enesis
Sari Indah
Enesis
4 Mempelajari Mengetahui aspek-aspek
aspek Quality Quality Control di PT Sari
Control Indah Enesis
5 Studi pustaka Draft pelaporan tertulis
dan praktik lapang telah dibuat
penyusunan sesuai materi dilapangan dan
draft laporan di tinjauan pustaka.
6. Laporan disetujui
Pembuatan pembimbing praktik
Laporan lapangan dan dosen
pembimbing akademik
Lulus ujian praktik lapangan
7 Ujian Praktik yang diadakan oleh Fakultas
Teknologi Pertanian IPB

* adalah waktu pelaksanaan kegiatan

Catatan: waktu kegiatan dapat berubah sesuai dengan kondisi dan pelaksanaan
di lapangan
Lampiran 2. Form Jurnal Kegiatan Harian Praktik Lapangan

DAFTAR KEGIATAN PRAKTIK LAPANGAN (PL)

Nama : INDIRA YASMINE RAMADHANI


NIM/Departemen : F34130118/Teknologi Industri Pertanian
Periode PL : 27 Juni - 2 September 2016
Lokasi PL : Ciawi , Jawa Barat
Nama Perusahaan : PT Sari Indah Enesis Ciawi Plant
Alamat Perusahaan : Jl. Raya Sukabumi KM 44 Teluk Pinang
Ciawi 16720
No Telp : (021) 89902488
Nama Pembimbing Lapangan :

Tanda tangan dan catatan


No Tanggal Uraian Kegiatan pembimbing
Lampiran 3. Rancangan isi Laporan Praktik Lapangan

KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR LAMPIRAN
I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Tujuan
C. Waktu dan Lokasi Pelaksanaan
D. Metodologi
II. KEADAAN UMUM PERUSAHAAN MINAMAS PLANTATION
III. RINCIAN KEGIATAN PRAKTIK LAPANG
IV. PEMBAHASAN
A. Analisa Umum New Product Development
B. Analisa Umum Produksi dan Operasi Pabrik
C. Analisa Umum Quality Control
V. PENUTUP
A. Kesimpulan
B. Saran
Lampiran 4. Biodata Mahasiswa

Biodata Mahasiswa

Nama : Indira Yasmine Ramadhani


NIM : F34130118
Jenis Kelamin : Perempuan
Departemen/Program Studi : Teknologi Industri Pertanian
Tempat/Tanggal lahir : Bogor , 1 Februari 1995
Alamat/Telepon : Perum Taman Cimanggu jalan Amarilis II /9
RT 03 RW 09 Tanah Sareal Kedungwaringin
Bogor 16163 / (0251) 8346478
Semester :6
Dosen Pembimbing Akademik : Ir. Lien Herlina, M.Sc
Mata Kuliah yang Telah Didapatkan

Semester Nama mata kuliah


1 1. Pengantar Matematika
2. Sosiologi umum
3. Fisika
4. Olah Raga dan Seni
5. Bahasa Inggris
6. Pengantar Ilmu Pertanian
7. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

2 1. Kalkulus
2. Pendidikan Agama Islam
3. Biologi
4. Kimia
5. Ekonomi Umum
6. Kewirausahaan
7. Bahasa Indonesia
8. Pengantar Agroindustri
3 1. Metode Statistika
2. Pengetahuan Bahan Agroindustri
3. Perhitungan Dasar Rekayasa Proses
4. Penerapan Komputer
5. Kesehatan dan keselamatan kerja
6. Analisis bahan dan produk agroindustri
7. Teknologi pengemasan, distribusi dan transportasi
8. Dasar Teknik Pengendalian Sistem Industri
4 1. Manajemen Lingkungan Industri
2. Gambar Teknik
3. Dasar Teknologi Mikrobial
4. Dasar Rekayasa Bioproses
5. Praktikum Bioproses
6. Teknik Penyimpanan dan penggudangan
7. Pengembangan Sumberdaya Manusia
8. Peralatan Industri Pertanian
5 1. Tata Letak dan Penanganan Bahan
2. Penelitian Operasional
3. Satuan Operasi
4. Satuan Proses
5. Pengawasan Mutu
6. Teknologi Bahan Penyegar
7. Teknologi Pengendalian Pencemaran Industri
6 1. Analisis Sistem dan Pengambilan Keputusan
2. Teknik Optimasi
3. Teknologi Pati, Gula dan Sukrokimia
4. Teknologi Minyak Atsiri, rempah dan fitofarmaka
5. Teknologi Bioindustri
Lampiran 5. Curiculum vitae

Nama : Indira Yasmine Ramadhani


Tempat, tanggal lahir : Bogor, 1 Februari 1995
Alamat : Perum Taman Cimanggu jalan Amarilis II /9 RT 03 RW 09
Tanah Sareal Kedungwaringin Bogor 16163 / (0251) 8346478
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Telephone : 081316740414
Email : indiramadhani@gmail.com
Hobi : bermain piano dan kuliner

Latar Belakang Pendidikan

Formal
Tahun Instasi Pendidikan
1999-2001 TK Kartika III
2001-2007 SDIT Ummul Quro Bogor

2007-2010 SMPIT Ummul Quro Bogor

2010-2013 SMAN 2 Bogor


2013-Sekarang Mahasiswa Departemen Teknologi
Industri Pertanian Institut Pertanian
Bogor
Non Formal
Tahun Instansi Pendidikan
2007-2009 Kursus Bahasa Inggris LBPP LIA

2010 Kursus TOEFL ILP

Pengalaman Keorganisasian
Tahun Jabatan Keorganisasian
2008 – 2009 Staff Pengurus OSIS SMPIT Ummul
Quro Bogor
2010-2011 Kepala Bidang Sastra dan Budaya OSIS
SMAN 2 Bogor
2010-2011 Bendahara II Paduan Suara SMAN 2
Bogor
2011-2012 Sekretaris Umum OSIS SMAN 2 Bogor
2011-2012 Bendahara I Paduan Suara SMAN 2
Bogor
2014-2015 Manager of Outgoing Internship
Programme AIESEC IPB
2015-2016 Staff of Business and Development
AIESEC IPB
2015- sekarang Staff Divisi Aspirasi Badan Pengawas
Himpunan Mahasiswa Teknologi
Industri (HIMALOGIN) IPB
Prestasi
Tahun Prestasi
2007 Juara 1 Menara Pandang Putri
JAMBORE NASIONAL PANDU
SEKOLAH ISLAM TERPADU
2011 Delegasi Indonesia dalam Student
Exchange Indonesia – Malaysia
Leadership Training , Johor , Malaysia
2011 Juara 1 Paduan Suara PMI se- Kota
Bogor
2014 Juara 2 Vocal Grup Essential TPB 2014
2015 Juara 1 Vocal Grup Fateta Art Contest
Fakultas Teknologi Pertanian 2015
2015 Juara 1 Estafet Putri Reds Cup Fakultas
Teknologi Pertanian 2015

Anda mungkin juga menyukai