Anda di halaman 1dari 2

A.

PENDAHULUAN
a. Latar Belakang

Seiring dengan pesatnya laju perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi,


masalah – masalah yang timbul dalam dunia pendidikan semakin kompleks sehingga
menuntut guru sebagai tenaga kependidikan dan mahasiswa sebagai calon pendidik untuk
membekali dirinya dengan seperangkat ilmu pengetahuan dan pengalaman, baik yang
bersifat teori maupun praktek sehingga dapat memberikan pelayanan secara maksimal
kepada peserta didik yang mempunyai latar belakang dan kepribadian yang berbeda –
beda.

Kuliah Kerja Lapangan (KKL) adalah suatu mata kuliah non sks yang merupakan
mata kuliah wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa mahasiswa IAIN Salatiga. Kegiatan
KKL ini sebagian besar penyelenggarannya dilaksanakan di luar kampus yang bekerja
sama dengan lembaga pemerintah maupun non pemerintah yang memiliki komitmen dan
kompetemsi dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang pendidikan,
sehingga mahasiswa IAIN Salatiga yang dalam hal ini mengaplikasikan keahlian dalam
dunia pendidikan untuk bekal menjadi seorang guru yang professional. Pembelajaran ini
dilakukan di SEAMEO Qitep In Mathematics Yogyakarta.

SEAMEO Qitep In Mathematics merupakan lembaga regional dibawah SEAMEO


(South East Asian Ministers of Education Organization). SEAMEO Qitep In Mathematics
berada di Jalan Kaliurang, Joho, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman,
Daerah Istimewa Yogyakarta. Tugas pokok SEAMEO adalah meningkatkan mutu
pendidik dan tenaga kependidikan matematika di lingkup Negara anggota SEAMEO
(Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Kmboja, Los, Myanmar, Malaysia, Singapura,
Thailand, Timor Leste, serta Vietnam).
b. Tujuan Kuliah kerja Lapangan (KKL)

Berdasarkan latar belakang diatas berikut adalah tujuan diadakannya Kuliah Kerja
Lapangan (KKL):

1. Membekali mahasiswa gambaran pengalaman langsung proses pendidikan dan


pengelolaan lembaga pendidikan.
2. Meningkatkan profesionaisme mahasiswa di bidang manajemen pendidikan dan
media pembelajaran melalui pengujian teori yang diperoleh di bangku kuliah dan
penerapan di lapangan.

c. Manfaat Kuliah Kerja Lapangan (KKL)


Adapun manfaat Kuliah Kerja Lapangan adalah sebagai berikut:

1. Mahasiswa mengetahui metode pembelajaran yang benar untuk diterapkan ketika


mengajar.
2. Mahasiswa mengetahui media pembelajaran yang tepat dan variatif dipadukan
dengan ICT dan pembelajaran langsung untuk diterapkan ketika mengajar.
3. Mengembangakan teori yang diperoleh di bangku perkuliahan pada praktek langsung
di lapangan.

d. Lokasi Kunjungan Kuliah Kerja Lapangan (KKL)

Pada tahun kedua Kunjungan KKL Tadris Matematika IAIN Salatiga tahun ini
berlokasi di SEAMEO (South East Asian Ministers of Education Organization).
SEAMEO Qitep In Mathematics berada satu lokasi dengan PPPPTK Matematika di Jalan
Kaliurang, Joho, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa
Yogyakarta.

Anda mungkin juga menyukai