Anda di halaman 1dari 2

Disfagia adalah kesulitan dalam menelan.

Post-Nasal Drip (PND) yaitu suatu penyakit dimana terjadi produksi lendir berlebihan oleh lapisan hidung kita.
Penyebabnya bisa banyak sekali bisa disebabkan oleh rhinitis (yaitu pilek yang berulang kali) dimana rhinitis bisa
disebabkan oleh alergi ataupun non-alergi, sinusitis, ataupun GERD atau reflux asam lambung yang naik keatas.

Odinofagia adalah suatu kondisi medis yang ditandai dengan peradangan pada mulut atau
esofagus. Kondisi ini menyebabkan seseorang mengalami rasa nyeri sewaktu menelan. Penyebab
odinofagia biasanya berhubungan dengan destruksi atau iritasi dari mukosa. Mukosa adalah
jaringan lembab yang melapisi bagian-bagian tertentu di dalam tubuh dan mengeluarkan lendir.
Kerusakan pada mukosa dapat disebabkan oleh kebiasaan mengkonsumsi makanan dan minuman
yang sangat panas atau sangat dingin. Penyakit otot yang berdampak negatif pada fungsi dari otot-
otot tenggorokan dapat juga menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya keadaan ini.

Dispnea sering disebut sebagai sesak napas, napas pendek, breathlessness, atau shortness of
breath. Dispnea adalah gejala subjektif berupa keinginan penderita untuk meningkatkan upaya
mendapatkan udara pernapasan.

LARINGOSKOPI INDIREK
Cara Pemeriksaan :

Pasien harus duduk tegak dan agak membungkuk ke depan. Leher sedikit fleksi padadada dan kepala ekstensi.

Pada pasien yang sensitif reflek muntahnya, sebaiknya semprot faring dengan anestesitopikal seperti pontokain
sebelum pemeriksaan dimulai.

Pasien kemudian diminta untuk membuka mulutnya dan menjulurkan lidah

Lidah dipegang tangan kiri dan dijulurkan keluar, kemudian pasien disuruh bernafasmelalui hidung.

Hangatkan permukaan kaca laring no 5 (paparella) atau no 4 (boies) di atas lampualkohol. Kemudian suhunya
diperiksa di atas punggung tangan pemeriksa sebelumdigunakan.

Dengan sangat hati-hati kaca dimasukan hingga berada pada posisi dekat dindingbelakang orofaring. Ingat, jangan
sampai menyentuh bagian belakang lidah, atau tonsilatau dinding laring, karena akan menyebabkan muntah.
Edema adalah koleksi cairan, biasanya di rongga paru-paru atau ekstremitas bawah (yaitu, sekitar
pergelangan kaki), karena volume air yang berlebihan.

Eritema adalah kulit berwarna kemerahan.

Anda mungkin juga menyukai