Anda di halaman 1dari 16

RESEP MEMBUAT SAYURAN

1. Sayur bayem

Bahan-bahan
2 ikat bayam

1 buah Jagung
Bahan irisan

1/2 tomat

2 Bawang Putih

5 Bawang Merah
Geprekan:

Daun salam

Lengkuas
Bumbu:

Garam kasar

Saori tiram
Langkah
1. Siapkan air, lalu masukan bahan irisan dan geprekan
2. Masukan jagung, masukan garam, saori tiram
3. Tunggu hingga mendidih
4. Masukan bayam, tunggu 2 menit aja lalu koreksi rasa. Jika sudah pas,
matikan kompor dan siap disajikan

2. Sayur sop ceker

Bahan-bahan
1/4 kg Ceker

Air

secukupnya Bawang putih

secukupnya Bawang merah

Wortel

Buncis

Kol

Kentang

secukupnya Bawang daun

secukupnya Seledri

1 Tomat

1 Bumbu racik sayur sop

Garam, royco dan gula putih bila setelah di masukan bumbu racik masih ada rasa
yang kurang
Langkah
1. Cuci bersih ceker lalu rebus, sambil menunggu bersihkan lalu potong wortel, kol, kentang,
buncis, tomat, daun bawang dan seledri.
2. Tumis bawang putih dan bawang merah yang sudah di iris / dihaluskan sampai harum lalu
masukan ke dalam panci berisi ceker yang sudah di rebus.
3. Masukan wortel, buncis, kentang ke dalam panci sampai setengah matang lalu masukan kol,
bawang daun, seledri dan tomat.
4. Beri bumbu racik yang sudah di sediakan tes rasa bila kurang tambahkan garam, royco dan gula
putih sesuai selera hingga rasanya pas tunggu hingga benar-benar matang. Siap dan sajikan.

3. Sayur lodeh

Bahan-bahan
1. 1 buah terong
2. 1 ikat sawi
3. 8 helai blalo
4. 1 papan tahu putih
Bumbu halus

5. 6 siung bawang merah


6. 4 siung bawang putih
7. 10 buah cabe kecil (terserah kalau suka pedas bs ditambah)
8. 1 ruas lengkuas
9. 1 sdm gula
10. 1 kemiri
Pelengkap

11. 1 sdm garam


12. 1 sachet magic lezaat
13. 1,5 liter air putih
14. 3 sdm Minyak goreng
15. 1 bungkus Santan (sasa)
Langkah
1. Potong-potong bahan isian, cuci bersih
2. Goreng setengah matang tahu putih
3. Tumis bumbu halus
4. Tumis blalo sampai layu
5. Siapkan air putih hingga mendidih, masukkan sawi, terong tunggu sampai
hampir matang, masukkan blalo, tahu, bumbu halus, garam, gula dan santan.
6. Koreksi rasa tambahkan penyedap rasa. Sajikan dengan nasi hangat ☺️
4. Pare Kukus Isi Tahu Teri

Tahu Bahan Pare Kukus Isi Teri

 3 buah pare (potong 3 bagian dan buang bijinya)


 Garam secukupnya (untuk merendam pare)
 4 buah tahu putih sedang (haluskan dengan cara diremas)
 50 gram teri medan (goreng kering tiriskan)
 1 bungkus KOBE Bumbu Kalasan

Bahan Bumbu Halus

 1 cm kunyit
 4 butir kemiri

Cara membuat Pare Kukus Isi Tahu Teri


1. Potong pare menjadi 3 bagian dan buang bijinya. Rendam air garam, cuci bersih.

2. Haluskan tahu dengan cara diremas.

3. Campurkan semua bahan (tahu, teri, bumbu halus dan KOBE Bumbu Kalasan). Aduk rata.

4. Setelah rata masukkan kedalam pare, lakukan sampai adonan habis.


5. Panaskan kukusan, setelah panas kukus pare kurang lebih 30 menit atau sampai matang.

6. Pare Kukus Isi Tahu Teri siap disajikan.

5. Resep Sayur Nangka Muda

Bahan-bahan:

2 sisir nangka muda, potong sesuai selera

1 sachet santan instant ukuran kecil

1 ruas lengkuas

3 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

1 sdm gula

1,5 sdm garam

1500 ml air

Minyak goreng secukupnya

Bahan yang dihaluskan:

6 siung bawang merah

5 siung bawang putih

1 ruas kunyit

1 ruas kencur
3 buah cabai merah, buang bijinya

3 biji kemiri

1 sdt ketumbar

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan dan cuci bersih. Rebus potongan nangka hingga mendidih kemudian
rendam dengan air dingin, proses ini agar tidak pahit karena masih ada getah dan tidak
memerlukan waktu lama untuk masak.

2. Tumis bumbu halus, lengkuas, daun salam dan daun jeruk hingga harum. Kemudian
masukkan ke panci bersama tewel, garam dan gula. Tunggu hingga mendidih, kemudian
masukan santan, aduk dan tes rasanya. Tambahkan garam dan gula jika agak hambar.

3. Sajikan dengan lauk pilihan, lengkapi dengan sambal.


6. Resep Soto Daging Bening

Bahan-bahan:

500 gram daging sapi

2 liter air

5 lembar daun jeruk

5 lembar daun salam

1 sdt ketumbar, haluskan

2 lembar daun bawang

1 batang serai, geprek

1 cm kunyit, haluskan

Kaldu bubuk sapi dan garam secukupnya

Minyak goreng secukupnya


Bumbu halus:

6 siung bawang merah

4 siung bawang putih

Cara membuat:

1. Bumbu: Tumis bumbu halus dan rempah. Masukkan air, dan daging.

2. Tes rasa, tambahkan kaldu sapi bubuk dan garam. Saring air kaldu dan rempah untuk kuah
soto. Untuk dagingnya, iris tipis lalu di goreng.

3. Di mangkuk, tambahkan pelengkapnya. Kol, tomat, bihun, daunbawang, emping, jeruk nipis.
Lalu siram dengan air kuah soto panas.

4. Sajikan sama nasi panas dan perkedel kentang.

7. Resep Capcay Goreng


Bahan-bahan:

1 ikat kecil sawi hijau

2 buah wortel

1/4 kol

1 helai daun bawang

2 helai daun seledri

1 buah tomat

1 buah sosis

4 buah bakso

1 butir telur

2 siung bawang putih

Bawang goreng secukupnya

1/2 bungkus lada bubuk

Garam dan penyedap rasa secukupnya

250 ml minyak goreng

Saus dan kecap secukupnya

1 ons tepung terigu

Cara membuat:

1. Potong potong semua sayuran, cuci sampai bersih dan tiriskan.


2. Potong kecil kecil sosis dan bakso.

3. Buat adonan keikyan dari tepung terigu, air dan sedikit garam. kemudian goreng besar besar
dan iris kecil kecil

4. Siapkan 1 sdm minyak goreng dalam wajan, tunggu hingga panas. sambil nunggu minyak
panas, geprek bawang goreng.

5. Setelah panas masukkan bawang putih tumis hingga harum.

6. Kemudian masukkan sayuran, wortel, sawi hijau, kol, daun bawang tumis sampai agak layu.

7. Masukkan telur, tumis hingga telur menggumpal kemudian masukkan potongan tomat, sosis
dan bakso. beri sedikit air.

8. Masukkan lada, saus dan kecap sesuai selera serta tambahkan garam dan penyedap rasa.

9. Terakhir jangan lupa masukkan keikyannya. Aduk dan angkat, jangan lupa tambahkan
taburan bawang goreng dan seledri di atasnya.

8. Resep Tumis Kacang Panjang

Bahan-bahan:

1 ikat kecil kacang panjang

1 papan kecil tempe

3 sdm udang kering


Bumbu iris:

6 buah bawang merah

3 siung bawang putih

2 buah cabai merah

9 buah cabai rawit

1 buah tomat kecil

3 cm laos geprek

2 lembar daun salam

Cara membuat:

1. Potong-potong tempe murut slera kemudian goreng setengah matang dan tiriskan.

2. Tumis bumbu hingga harum kemudian masukkan udang kring dan tambahkan air sedikit.

3. Masukkan kacang panjang tumis sampai kacang matang. Terakhir tambahkan garam
secukupnya dan gula. Aduk rata dan tes rasa.
9. Resep Sayur Bening Soun Jamur Merang

Bahan-bahan:

250 gram jamur merang

1 bungkus kecil soun

2 siung bawang putih, iris tipis

3 siung bawang merah, iris tipis

1 buah tomat, potong-potong

1 batang daun bawang, iris-iris

Daun seledri secukupnya, iris-iris

Kaldu bubuk, garam dan gula secukupnya

1/4 sdt terasi

Cara membuat:

1. Bersihkan jamur, sedikit kupas jika ada kotoran yang menempel. Rendam di air panas 10
menitan. Lalu bersihkan kembali, tiriskan.

2. Tumis bawang merah, bawang putih, tomat, daun bawang, terasi. Setelah matang masukkan
air secukupnya. Tunggu sampai mendidih masukkan garam, gula, kaldu bubuk, tes rasa, lalu
masukkan jamur, didihkan kembali sampai jamur matang (jangan lama-lama) masukkan soun.
Masukkan seledri. Bila dirasa cukup matang matikan api. Sajikan.

10. Resep Gado-Gado Sayur

Bahan-bahan:

200 gram kacang tanah digoreng

4 siung bawang putih, potong dan goreng

3 lembar daun jeruk

1 bungkus santan kara lalu ditambah air 250 ml

200 gram gula merah

Kentang kukus

Tauge rebus

Kubis kukus

Tahu goreng

Tempe goreng

Cara membuat:

1. Cara membuat bumbu: Blender kacang, daun jeruk, bersama santan sampai halus.
2. Didihkan santan sampai terus diaduk agar tidak gosong, masukkan gula merah, garam, dan
cicipi.

3. Tata sayur di atas piring, dan siram dengan bumbu.

11. Resep Sup Krim Sayur

Bahan-bahan:

1 buah jagung
1 buah wortel

10 buah buncis

1 buah sosis

5 siung bawang putih

5 siung bawang merah

Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya

1 butir telur

1 sdm maizena

300 ml air

Cara membuat:
1. Bersihkan bawang, sayuran dan potong sesuai selera. Potong sosis dan kocok telur. Tumis
bawang sampai harum, lalu masukkan sayuran dan sosis, tumis sampai setengah matang.

2. Masukkan air, garam, penyedap rasa, maizena, dan telur. Tunggu hingga matang, angkat
dan sajikan.

Anda mungkin juga menyukai