Anda di halaman 1dari 2

PERJANJIAN KERJASAMA MOU

UPT PUSKESMAS SOASIO


KECAMATAN TIDORE
DENGAN
UPT PUSKESMAS TOSA DAN UPT PUSKESMAS TOMALOU

Bahwa yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : FADINAH RAISITA


Jabatan : PJ MALARIA
Unit Kerja : UPT PUSKESMAS SOASIO

Dalam hal ini bertindak untuk melaksanakan dan mengatasnamakan UPT


PUSKESMAS SOASIO yang selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA

1. Nama : EKA RIDHA PUSPITA, AMAK


Jabatan : PJ MALARIA
Unit Kerja : UPT PUSKESMAS TOSA

2. Nama : NURYANI KASTURIAN, AMAK


Jabatan : PJ MALARIA
Unit Kerja : UPT PUSKESMAS TOMALOU

Dalam hal ini bertindak untuk melaksanakan dan mengatasnamakan UPT


PUSKESMAS TOSA dan UPT PUSKESMAS TOMALOU yang selanjutnya disebut
sebagai PIHAK KEDUA.

Dengan tanpa mengurangi ketentuan hukum yang telah disepakati dan diberlakukan,
kedua belah pihak sepakat untuk membuat sebuah perjanjian kerjasama dengan
ketentuan yang sudah disepakati dan diatur dalam pasal – pasal sebagai berikut :

Maksud dan Tujuan Dilakukan Perjanjian


1. Kami PIHAK PERTAMA sepakat dan bekerja sama dengan PIHAK KEDUA
2. Kami PIHAK KEDUA sepakat dan bekerja sama dengan PIHAK PERTAMA

Prosedur Pelaksanaan dan Pelayanan :


1. Umum : Kerja sama yang dimaksud PIHAK KEDUA adalah untuk selalu
melaporkan apabila ada terjadinya kasus malaria diwilayahnya yang berasal dari
wilayah kerja PIHAK PERTAMA maka PIHAK KEDUA harus memberitahukan
kepada PIHAK PERTAMA.

2. Kewajiban PIHAK PERTAMA diantaranya sebagai berikut :


 Menemukan alamat penderita
 Melakukan PE pada penderita kalau sempat tinggal diwilayahnya
 Melaporkan apabila tidak ditemukan adanya penyebab di wilayahnya
 Maka PIHAK KEDUA harus melakukan PE di wilayahnya

Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan kegiatan disesuaikan dengan kesepakatan dari kedua belah pihak
Penyelesaian dan Perselisihan
Jika terjadi sebuah kesalahpahaman selama kerja sama ini berlangsung, maka kedua
belah pihak harus setuju untuk menyelesaikannya dengan cara musyawarah untuk
mencapai kata mufakat.

Aturan peralihan
Peraturan ini akan di tinjau kembali sebelum batas waktu yang telah disebutkan di
dalam pasal ke – 6, bias dilakukan oleh kedua belah pihak jika ada sebuah perubahan
atau revisi kebijakan pemerintah yang menyangkut kedua belah pihak.

Aturan penutup
1. Perubahan ketentuan yang sudah ditetapkan di dalam perjanjian kerjasama ini
dapat dilakukan atas persetujuan kedua belah pihak yang terkait.
2. Hal – hal yang timbul ketika pelaksanaan akan dimulai, akan diatur nanti dengan
persetujuan kedua belah pihak.

Demikian perjanjian kerjasama ini dibuat serta diketahui oleh PIHAK PERTAMA dan
PIHAK KEDUA.

Dibuat dan ditandatangani


Di Kota Tidore Kepulauan

PIHAK PERTAMA

UPT PUSKESMAS SOASIO

FADINAH RAISITA, S.Tr.AK

PIHAK KEDUA

UPT PUSKESMAS TOSA UPT PUSKESMAS TOMALOU

EKA RIDHA PUSPITA, AMAK NURYANI KASTURIAN, AMAK

Anda mungkin juga menyukai