Anda di halaman 1dari 8

DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH MADIUN

POSKES 05.10.06 NGANJUK


Jl. PB Sudirman No. 16 Nganjuk Telp. (0358) 3512372
Email : poskesnganjuk@yahoo.com Kode Pos : 64412

KEPUTUSAN KEPALA POSKES 05.10.06 NGANJUK


NOMOR: SK/ / /2017

Tentang

PERSYARATAN KOMPETENSI TENAGA


POSKES 05.10.06 NGANJUK

KEPALA POS KESEHATAN

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka memperlancar pelaksanaan tugas dan


pelayanan kesehatan kepada masyarakat di pandang perlu
menetapkan persyaratan kompetensi tenaga Poskes 05.10.06
Nganjuk.
b. Bahwa untuk menjamin terselenggaranya akses pelayanan
kesehatan di Poskes 05.10.06 Nganjuk maka dipandang perlu
menetapkan persyaratan kompetensi tenaga Poskes 05.10.06
Nganjuk.
c. Bahwa untuk menetapkan penetapan jabatan pegawai perlu
ditetapkan dengan surat keputusan dari Kepala Poskes
05.10.06 Nganjuk.
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik
Kedokteran (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 116
tambahan lembaran negara Nomor 4431).
2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 29 tentang Pelayanan Publik
(Lembaran Negara Tahun 2009 Nomor 112).
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
(Lembaran Negara Tahun 2009 Nomor 140 tambahan
Lembaran Negara Nomor 5063).
4. Undang-Undang nomor 43 Tahun 1999 tentang pokok-pokok
Kepegawaian.
5. Undang-Undang Republik Indonesia No 38 Tahun 2014
tentang keperawatan
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
269/MENKES/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
7. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2013
tentang Jaminan Kesehatan Nasional.
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 42
Tahun 2015 tentang Izin dan Penyelenggaraan Praktik Ahli
Teknologi Laboratorium Medik
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1464/MENKES/PER/X/2010 tentang Izin dan Penyelenggaraan
Praktik Bidan
10. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 9 Tahun 2014 tentang
Klinik

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA POSKES 05.10.06 NGANJUK DI
LINGKUNGAN POSKES 05.10.06 NGANJUK.

KESATU : Agar Poskes 05.10.06 Nganjuk dapat memberikan pelayanan


yang optimal dan aman bagi pasien dan masyarakat yang
dilayani,maka perlu dilakukan analisis kebutuhan tenaga dan
diupayakan untuk memenuhi persyaratan kompetensi;

KEDUA : Persyaratan kompetensi tenaga Poskes 05.10.06 NGANJUK


sebagaimana dimaksud pada diktum kesatu dan tercantum dalam
lampiran merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan
ini;

KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkannya dengan


ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam
keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Nganjuk
Pada Tanggal : Januari 2017
Kepala Pos Kesehatan 05.10.06 Nganjuk,

Anom Wiryono
Pembantu Letnan Dua NRP 21960279200177
DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH MADIUN Lampiran A SK Kaposkes 05.10.06 Nganjuk
POS KESEHATAN 05.10.06 NGANJUK Nomor : SK/ / /
Tanggal :

KOMPETENSI TENAGA POSKES 05.10.06 NGANJUK

A. KEPALA KLINIK
1. Pangakat Bintara tinggi dan mendapat SK dari Dandenkesyah Madiun
2. Tingkat pendidikan minimal D-III keperawatan
3. Masa kerja di bidang kesehatan minimal 2 tahun

B. KEPALA BAGIAN ADMINISTRASI


1. Tingkat pendidikan minimal SMA
2. Masa kerja minimal 1 tahun di bidang yang sama
3. Memiliki kemampuan manajerial, ketata usahaan, tata kearsipan dan
kepegawaian

C. BENDAHARA KLINIK
1. Tingkat pendidikan minimal SMA
2. Masa kerja minimal 1 tahun di bidang yang sama
3. Memiliki kemampuan manajerial, ketata usahaan, tata kearsipan dan
kepegawaian

D. ADMINISTRASI
1. Tingkat pendidikan minimal SMA/ SMK
2. Masa kerja dengan posisi sesuai kriteria minimal 1 tahun.
3. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam :
a. Pengelolaan administrasi perkantoran.
b. Pelaksanaan perencanaan dan pengorganisasian.
c. Melaksanakan dan mengevaluasi kegiatan manajemen klinik.

E. DOKTER
1. Pendidikan profesi dokter umum
2. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam :
a. Komunikasi efektif baik dengan pasien, masyarakat, teman sejawat, maupun
profesi kesehatan lain yang terkait.
b. Ketrampilan klinis
c. Pengelolaan masalah kesehatan
d. Pengelolaan informasi kesehatan
e. Mawas diri dan pengembangan diri
f. Etika, moral,medikolegal dan profesionalisme serta keselamatan pasien
3. Mengikuti pelatihan- pelatihan
a. Pelatihan ACLS ( Advance Cardiac Life Support)
4. Mengikuti seminar kedokteran yang di selenggarakan organisasi profesi.

F. DOKTER GIGI
1. Melakukan praktik dibidang kedokteran gigi sesuai dengan keahlian,
tanggung jawab, kesejawatan, etika dan hukum yang berlaku.
2. Memahami ilmu kedokteran dasar, ilmu kedokteran klinik yang relevan ,
ilmu kedokteran gigi dasar, ilmu kedokteran gigi terapan dan ilmu
kedokteran gigi klinik sebagai dasar profesionalisme serta pengembangan
ilmu kedokteran gigi.
3. Melakukan pemeriksaan, mediagnosis, dan enyusun rencana perawatan
untuk mencapai kesehatan gigi dan mulut yang prima melalui tindakan
promotif, prifentiv, dan rehabilitatif.
4. Melkukan tindakan pemulihan fungsi sistem stokmatognatik melalui
penatalaksanaan klinik.
5. Menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat menuju kesehatan gigi ,
mulut yang prima
6. Menetapkan fungsi manajemen dalam menjalankan praktik kedokteran
gigi.Pendidikan profesi kedokteran gigi
G. PERAWAT GIGI
a. Tingkat pendidikan minimal SMK perawat gigi
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam asuhan keperawatan
gigi dan mulut
d. Mengikuti pelatihan- pelatihan di bidang keperawatan gigi dan mulut
H. PERAWAT
a. Tingkat pendidikan minimal D3 keperawatan
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam hal:
1) Praktik profesional, etis, legal dan peka budaya
2) Pemberian asuahan dan manajemen asuhan keperawatan
3) Menggunakan hubungan interprofesional dalam pelayanan
keperawatan/ peayanan kesehatan
4) Menggunakan delegasi dan supervisi dalam pelayanan asuhan
keperawatan.
5) Melaksanakan peningkatan mutu pelayanan keperawatan dan
asuhan keperawatan.
d. Mengikuti pelatihan- pelatihan di bidang keperawatan seperti:
1) PPGD untuk perawat/BLS/BCLS/BTCLS
2) Manajemen keperawatan
3) Manajemen kinerja klinik keperawatan
I. BIDAN
a. Tingkat pendidikan minimal D3 kebidanan
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam hal:
1) Etik legal dan keselamatan pasien
2) Komunikasi efektif baik dengan pasien, masyarakat, teman
sejawat, maupun profesi kesehatan lain yang terkait
3) Landasan ilimiah praktik kebidanan
4) Ketrampilan klinis dalam praktek kebidanan
d. Mengikuti pelatihan- pelatihan di bidang keperawatan seperti:
1) APN (Asuhan Persalinan Normal)
2) CTU (Contraseptive Technical Update)
3) MTBS/ MTBM (Manajemen terpadu balita sakit/ Manajemen
terpadu balita sehat)
J. TENAGA LABORATORIUM
a. Tingkat pendidikan minimal D3 Analisis Kesehatan
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam hal:
1) Membuat perencanaan/ merancang proses kegiatan laboratorium
2) Pengambilan keputusan dalam proses pemantapan mutu internal
dan eksternal
3) Memberikan penilaian terhadap alat, reagen dan specimen
laboratorium
4) Melaksanakan proses teknis operasional laboratorium
K. ASISTEN APOTEKER
a. Tingkat pendidikan minimal DIII Farmasi
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memiliki kemampuan dan pengetahuan dalam hal:
1) Pelayanan resep
2) Pengelolaan sediaan farmasi
3) Pengelolaan dokumen kefarmasian
d. Mengikuti pelatihan- pelatihan di bidang kefarmasian

L. PETUGAS PENDAFTARAN
1. Pendidikan minimal SMA
2. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
3. Mampu mengoperasikan komputer

M. PETUGAS REKAM MEDIS


1. Pendidikan DIII Rekam Medik
2. Mampu mengoperasikan komputer
3. Menguasai tata laksana Rekam Medik

N. PEKARYA KESEHATAN
a. Pendidikan minimal SMA
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam:
1) Membantu pelaksanaan penyuluhan kesehatan masyarakat
2) Membantu pelayanan di ruang farmasi
3) Membantu pelayanan di rawat jalan
4) Membantu pelayanan di loket pendaftaran
O. TENAGA KEBERSIHAN
a. Pendidikan minimal SMP/ sederajat
b. Pengalaman kerja di bidang yang sama minimal 1 tahun
c. Memeiliki kemampuan dalam menjaga kebersihan lingkungan klinik

Ditetapkan di : Nganjuk
Pada Tanggal : Januari 2017
Kepala Pos Kesehatan 05.10.06 Nganjuk,

Anom Wiryono
Pembantu Letnan Dua NRP 21960279200177

Anda mungkin juga menyukai