Anda di halaman 1dari 4

SOAL PKWU

“PENGOLAHAN MAKANAN AWETAN


DARI BAHAN NABATI”

1. Apa yang dimkasud dengan makanan awetan dari bahan nabati ?

Jawab : Makanan awetan dari bahan nabati adalah makanan yang dibuat dari SDA
nabati, yang sudah melalui proses pengolahan yang tepat sesuai dan
dikemas dengan baik, baik menggunakan pengawet (sesuai kriteria BPOM)
maupun tidak sehingga mempunyai umur simpan yang lebih panjang.

2. Manfaaat kreatifitas dalam wirausaha makanan awetan dari bahan nabati ialah ?

Jawab : Kreativitas dibutuhkan dalam pengembangan wirausaha makanan awetandari bahan


nabati agar cita rasa lebih bervariasi, penampilan produk lebihmenarik, produk lebih awet serta
upaya promosi dan sosialisasi yang lebih ditingkatkan.

3. Apa yang dimaksud dengan produk makanan awetan ?


Jawab : Produk makanan awetan adalah produk makanan dan minuman yang sudah
mengalami proses pengolahan sehingga mempunyai keawetan yang lebih tinggi.

4. Sebutkan bahan makanan awetan yg bersasal dari nabati ?


Jawab :
 Bahan baku tumbuh-tumbuhan
 Misalnya sayuran dan buah-buahan

5. Prinsip kerja utama pengolahan awetan nabati adalah ?


Jawab : Mengubah benda mentah produk matang (bahan nabati) dengan mencampur,
memodifikasi bahan tersebut.
6. Sebutkan ciri ciri produk bahan nabati ?
Jawab :
 Umumnya daya awet tinggi
 Meskipun sifat setiap bahan spesifik, tetapi masih bisa dicari secara umummnya
 Sebagai sumber protein dan lemak juga sumber karbohidrat, mineral dan vitamin.

7. Berbagai jenis teknologi pengolahan bisa digunakan untuk setiap komoditas, contoh nya
mannga. Mangga dapat dijadikan pengolahan apa saja? Sebutkan.

Jawab : mangga, bisa dijadikan selai, sirup, sari buah, fruit leather, manisan, dan lainnya.

8. Mengapa wirausaha makanan awetan banyak dari bahan nabati ?

Jawab.
Karena :
1. Produknya sangat bervariasi
2. Bahan baku mudah didapat
3. Teknologi pengolahan cukup sederhana dan dapat dipelajari
4. Investasi alat dan mesin dapat disesuaikan dengandana yang tersedia
5. Pilihan kemasan sangatberagam dan mudah didapat

9. Apa yang menyababkak makanan awetan dari bahan nabati menjadi oilihan potensial bidang
yang ditekuni untuk wirausaha ?

Jawab : Potensi daerah dari bahan nabati yang kaya dan dukungan serta peluang
pasar membuat makanan awetan dari bahan nabati.

10. Apa yang dimaksud dengan makanan jadi dan makanan setengah jadi?

Jawab : Makanan jadi adalah makanan yang dapat langsung disajikan dan dimakan. Makanan
setengah jadi membutuhkan proses untuk mematangkannya sebelum siap untuk disajikan dan
dimakan.
11. Sebutkan contoh contoh makanan dari bahan nabati

Jawab :
1. Asinan
2. Acar
3. Coleslaw
4. Kimchi
5. Sauerkraut
6. Buah kaleng

12. Apa pengertian dari Asinan ? dan berikan contoh nya

Jawab : asinan adalah makanan yang diawetkan dengan direndam dalam larutan garam pekat.
Asinan dari bahan nabati dapat berupa asinan sayur seperti kubis, taoge, tahu, atau buah-
buahan, seperti mangga mentah, apel, pepaya, pala dan nanas.

13. Bahan apa saja yang dapat di gunakakan dalam membuat acar ?

Jawab : mentimun, wortel, kubis, bawang merah, cabai dan kacang panjang.

14. salad yang terdiri dari kolak mentah yang diparut halus, diasinkan dan disajikan dengan saus
salad, disebut dengan ?

Jawab : Coleslaw

15. Buah apa saja yang dapat diawetkan di dalam kaleng?

Jawab : Buah seperti mangga, leci, apel dan nanas dapat diawetkan dengan dikalengkan dalam
wadah kedap udara.

Anda mungkin juga menyukai