Anda di halaman 1dari 3

Pulang Pisau, 01 Juli 2019

Perihal: Gugat Cerai Kepada


Yth. Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau
di -
Pulang Pisau

Assalamu'alaikum wr. Wb.


Dengan segala hormat, perkenankanlah saya yang bertanda tangan di
bawah ini:
Nama : Karmini alias Katmini binti Sarman
Tempat Tanggal Lahir : Tahai, 12 Desember 1990
Agama : Islam
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
Pendidikan Terakhir : Sekolah Dasar
Tempat Tinggal di : Jalan Tanggul Malang, RT.012, Desa Buntoi, Kecamatan
Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau, Selanjutnya
disebut sebagai Penggugat;

Dengan ini, Penggugat mengajukan Cerai Gugat terhadap suami saya:

Nama : Mohamad Taufik alias Muhamat Taupik bin Marhamin alias


Marhamit
Tempat Tanggal Lahir : Maliku Baru, 16 Mei 1985
Agama : Islam
Pekerjaan : Swasta
Pendidikan Terakhir : Sekolah Lanjutan Tingkat Atas
Tempat Tinggal di : Desa Maliku Baru, Komplek Pasar Minggu, RT.01,
Kecamatan Maliku, Kabupten Pulang Pisau, Selanjutnya
disebut sebagai Tergugat;

Adapun alasan/dalil - dalil gugatan Penggugat sebagai berikut:


1. Bahwa Penggugat dan Tergugat adalah suami istri yang sah menikah di
Kecamatan Kahayan Hilir, pada hari Senin 24 Juli 2006 yang bertepatan

1
dengan 27 Jumadil Akhir 1427 H. dengan Akta Nikah Nomor: 133/07/VII/2006
tanggal 1 Agustus 2006;
2. Pada saat Penggugat dan Tergugat menikah, Penggugat berstatus perawan
dan Tergugat berstatus Jejaka dan hingga saat ini antara Penggugat dengan
Tergugat belum pernah bercerai;
3. Bahwa setelah menikah Penggugat dan Tergugat mengambil tempat kediaman
di rumah orang tua Penggugat di Jalan Tanggul Malang, RT.012, Desa Buntoi,
Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau;
4. Bahwa selama pernikahan tersebut Penggugat dengan Tergugat telah hidup
rukun sebagaimana layaknya suami isteri dan memiliki 2 (dua) orang anak
bernama:
1. Alfino Tirta Prayogi bin Mohamad Taufik alias
Muhamat Taupik lahir di Buntoi tanggal 16 November 2006;
2. Flowrina Bella Kusuma binti Mohamad Taufik alias
Muhamat Taupik lahir di Mantaren II tanggal 02 Januari 2014;
Sekarang tinggal bersama Penggugat;
5. Bahwa sejak bulan November 2017 ketentraman rumah tangga Penggugat
dengan Tergugat mulai tidak harmonis dengan adanya perselisihan dan
pertengkaran yang terjadi terus-menerus yang disebabkan antara lain:
a. Apabila terjadi pertengkaran, Tergugat sering marah dan berkata-
kata kasar kepada Penggugat yang membuat Penggugat sakit hati;
b. Tergugat telah melakukan tindak kekerasan dalam rumah tangga
yaitu memukul wajah Penggugat sebanyak 3 (tiga) kali dengan
menggunakan tangan sampai Penggugat tidak sadarkan diri pada bulan
November 2017;
c. Sejak 14 Juni 2018 Tergugat pamit kepada Penggugat untuk pulang
ke rumah orang tua Tergugat dan hingga sekarang tidak pernah kembali;
6. Bahwa puncaknya keretakan hubungan rumah tangga Penggugat dan Tergugat
tersebut terjadi pada bulan Juni 2018 yang mengakibatkan Penggugat dan
Tergugat pisah rumah, yang meninggalkan rumah adalah Tergugat;
7. Bahwa pihak keluarga sudah berusaha untuk mendamaikan Penggugat dan
Tergugat namun tidak berhasil;
8. Bahwa dengan kejadian tersebut rumah tangga antara Penggugat dengan
Tergugat sudah tidak lagi dapat dibina dengan baik sehingga tujuan perkawinan

2
untuk membentuk rumah tangga yang sakinah, mawaddah dan rahmah sudah
sulit dipertahankan lagi karenanya agar masing-masing pihak tidak lebih jauh
melanggar norma hukum dan norma agama maka perceraian merupakan
alternatif terakhir bagi Penggugat untuk menyelesaikan permasalahannya;
9. Penggugat bersedia membayar biaya perkara sesuai dengan ketentuan yang
berlaku;

Berdasarkan alasan/dalil-dalil diatas, Penggugat mohon agar Ketua


Pengadilan Agama Pulang Pisau segera memeriksa dan mengadili perkara ini,
selanjutnya menjatuhkan putusan yang amarnya berbunyi sebagai berikut:

PRIMER:
1. Mengabulkan gugatan Penggugat;
2. Menjatuhkan talak satu ba'in sughra Tergugat (Mohamad Taufik alias Muhamat
Taupik bin Marhamin alias Marhamit) terhadap Penggugat (Karmini alias
Katmini binti Sarman)
3. Membebankan biaya perkara sesuai dengan peraturan perundang-undangan
yang berlaku;

SUBSIDER:

Mohon Putusan yang seadil-adilnya;


Demikian atas terkabulnya gugatan ini, Penggugat menyampaikan terima
kasih.

Wassalamu'alaikum wr. wb.

Hormat Penggugat,

Karmini alias Katmini binti Sarman

Anda mungkin juga menyukai