Anda di halaman 1dari 3

Aku Generasi Unggul Kebanggaan Bangsa Indonesia

Berbicara tentang indonesia, yang terbayang dibenak kita adalah keanekaragaman suku,
bahasa, budaya, serta kekayaan alamnya. Namun , dari jutaan keindahan negeri ini, ternyata
Nusantara kita ini memiliki PR yang sangat banyak untuk membangun Indonesia agar lebih
baik dari berbagai lini. Tidak hanya memperbaiki infrastruktur negeri, concern pemerintah juga
harus terbagi untuk regenerasi para kaum muda yang kelak akan meneruskan perjuangan
bangsa. Sebagai salah satu anak bangsa saya sadar betul adanya berbagai problematika negeri
ini yang tidak dapat diselesaikan dengan hanya satu atau dua orang saja. Indonesia kedepannya
adalah tugas bersama seluruh generasi muda yang tentu saja dengan tuntunan para penggerak
negara saat ini.

Generasi unggul yang diharapkan untuk melanjutkan tonggak pemerintahan dimasa mendatang
adalah generasi yang cerdas dan kompetitif. Dua karakter ini saya peroleh dari visi adanya
program beasiswa unggulan ini. Saya memahami adanya beasiswa ini tak serta merta untuk
meningkatkan gairah belajar pada kaum muda, namun seperti yang saya katakan sebelumnya
bahwa beasiswa ini juga menjadi bagian besar untuk mempersiapkan generasi unggul yang
akan memegang kendali negeri dimasa mendatang.

Menurut pandangan saya dua karakter tadi, cerdas dan kompetitif cukup mewakili generasi
unggul yang dibutuhkan. Karena sosok yang cerdas tentu dapat memilah hal yang baik dan
yang buruk. Mungkin satu hal lagi yang dibutuhkan untuk menjadi generasi unggul yaitu iman
dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Mengingat saat ini kondisi dunia sangat pesat
dibidang teknologi, belum lagi banyak nya orang-orang yang memiliki paham westernisasi,
hedonisme bahkan banyak sekali yang mempunyai paham ateisme ( tidak percaya adanya tuhan
). Kecerdasan yang diharapkan saat ini adalah yang dapat memaksimalkan kesempatan dan
dapat menggali potensi lebih banyak lagi. Saya percaya bahwa di Indonesia sebagian besar
penduduknya adalah orang-orang yang hebat dan cerdas. Namun, rasa puaslah yang
menghambat mereka untuk mengembangkan potensi dan skill mereka. Berikutnya dibutuhkan
kecerdasan untuk masyarakat Indonesia secara merata. Meningkatkan euphoria masyarakat
akan sifat kompetitif juga dibutuhkan agar selalu terpacu dan tidak puas dengan pencapaian
yang di dapat. Dengan memiliki sifat tersebut, para generasi penerus diharapkan dapat
membawa Indonesia ke masa jayanya. Yaitu dengan terus menggali potensi dan skill yang ada
pada generasi penerus bangsa. Apabila kita tidak memiliki sifat tersebut, kepuasan kita
terhadap diri sendiri akan terus tumbuh dan sifat inilah yang menghambat rasa ingin kerja
keras. Maka, karakter-karakter tersebut diharapkan dimiliki para generasi penerus bangsa dan
dengan karakter tersebut dapat terbentuk sosok-sosok yang berkepribadian unggul menjadi
world class people yang mendorong kemajuan bangsa.

Menjadi bagian dari program generasi unggulan adalah kebanggan bagi saya. Saya Akmal
Fadilanda saat ini sedang mengenyam pendidikan Strata 1 ( S1 ) di Fakultas Peternakan
(FAPET) Universitas Brawijaya dengan program studi Peternakan. Sungguh besar cita-cita
saya untuki menjadi orang yang dapat berjuang dan berkontribusi untuk bangsa. Dan saya
yakin bahwa saya adalah salah satu dari generasi unggul tersebut. Karena saya adalah pribadi
yang pekerja keras. Prestasi saya yaitu pernah menjadi salah satu peserta olimpiade sains dan
perlombaan futsal meskipun tidak mendapat juara kala itu. Saya selalu aktif di organisasi OSIS
dan mengikuti salah satu cabang beladiri taekwondo dan muaythai.

Saya sebagai generasi muda harus mempunyai peran positif untuk bangsa dan memiliki sifat
kebangsaan yang mendalam dan terus melakukan sumbangsih terhadap bangsa nya sendiri
yang dapat dituangkan dalam pengabdian terhadap masyarakat. Sebenarnya cukup banyak
organisasi yang dapat menampung aspirasi kita sebagai pemuda Indonesia. Saya juga ikut serta
dalam kegiatan sosial seperti membantu orang yang tidak mampu dengan memberikan
sembako. Dan kedepan nya saya ingin melanjutkan keorganisasian di jenjang kampus melalui
himpunan mahasiswa agar saya dapat belajar lebih banyak lagi tentang keorganisasian dan
membuka wawasan saya lebih luas lagi, tentunya dengan ikut berperan aktif dalam suatu
organisasi merupakan pembelajaran yang sangat bernilai bagi kehidupan saya di masa depan,
terutama demi meningkatkan kemampuan saya dan menjadi generasi muda yang mandiri dan
dapat membangun sikap leadership dalam diri saya.

Generasi yang unggul merupakan seseorang yang memiliki wawasan yang sangat luas oleh
karena itu saya sering mencari referensi pengetahuan dan berita melalui media sosial, karena
disitu kita dapat mengetahui jenis berita update yang akan membuka wawasan saya lebih dalam
lagi karena pengetahuan bukan hanya dilihat dari sisi formalnya saja tapi dapat dilihat dari
berbagai sisi kehidupan. Saya sebagai generasi muda minimal harus mengetahui dan turut serta
dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, dan kita juga harus mengetahui keadaan negara
kita ini, karena masa depan negara kita ini ditentukan oleh generasi muda seperti saya ini.
Ungkapan ini memilliki semangat bagi pembangun negara ini.

Mengapa saya kebanggaan bangsa ? karena saya berupaya memberikan contoh kepada sekitar
tentang betapa pentingnya pedidikan untuk kehidupan sehari-hari. Karena apabila banyak
masyarakat Indonesia yang mengetahui betapa pentingnya pendidikan itu, maka akan banyak
pula problematika negeri ini yang terselesaikan pula.

Generasi unggul kebanggaan Indonesia ialah dia yang berusaha memberikan hal posistif bagi
sekitar, yang tak kenal lelah untuk belajar, yang memilih hidup yang lebih bermakna, yang
berusaha untuk menjadi lebih baik setiap harinya, yang mencintai tanah air Indonesia. Saya
adalah satu dari jutaan generasi unggul kebanggan bangsa yang bercita-cita membangun
Indonesia jaya. Demikian essay ini saya buat, kurang dan lebihnya saya mohon maaf dan saya
akan terus berusaha untuk meningkatkan prestasi saya untuk kedepannya. Atas perhatian
Bapak/Ibu saya ucapkan terimakasih.

Jakarta,22 Juli 2018

Akmal Fadilanda

Anda mungkin juga menyukai