Anda di halaman 1dari 2

PANDUAN DASAR PALADINS UNTUK PEMAIN BARU

Salam gamers! Kalian ada yang sudah download atau cobain Paladins? Atau masih mikir-mikir buat
download? Buat kalian yang sudah download dan masih merasa sedikit kebingungan tentang cara
bermain, bingung milih champion karena championnya banyak banget dengan kemampuan
berbeda-beda juga dengan role yang berbeda pula, atau bingung tentang item. Tenang aja, disini
bakal dibahas tentang dasar-dasar bermain game Paladins. Yuk langsung baca panduan game keren
yang satu ini.

1. Mode permainan
Dalam Paladins, terdapat 2 mode permainan yaitu Mode Siege dan Mode Payload.
Mode Siege : Dalam mode siege, kedua tim akan merebutkan Capture Point dan mendorong
Payload. Payload akan keluar begitu salah satu tim mendapatkan capture point dengan cara
mendudukinya. Apabila salah satu tim mendapatkan capture point, maka tim tersebut akan
mendapatkan 1 poin. Ketika payload keluar, tim yang berhasil mendapatkan capture point
harus mendorong Payload tersebut ke markas musuh, caranya, payload tersebut harus
didekati oleh minimal 1 anggota tim agar bisa terdorong, apabila tidak ada anggota tim yang
berada di dekat Payload, maka Payload tersebut akan maju. Nah, lalu tim yang tidak
mendapatkan Capture Point, tugasnya adalah mempertahankan markas agar Payload tim
musuh tidak sampai ke markasnya. Apabila tim yang mendorong Payload dapat mendorong
Payload sampai ke markas musuh, maka mereka akan mendapatkan 1 poin tambahan yang
berarti totalnya 2 poin, akan tetapi apabila tim yang bertahan mampu menjaga agar payload
tidak sampai ke markasnya dalam waktu yang ditentukan, maka tim tersebut akan
mendapatkan 1 poin, totalnya 1 (satu) sama. Akan tetapi, tambahan skor untuk defend tidak
akan berlaku apabila skor tim bertahan tersebut sudah mencapai 3 (tiga). Permainan ini akan
berakhir apabila skor salah satu tim sudah mencapai 4 (empat).
Mode Payload : Mode permainan ini mirip dengan Siege, akan tetapi tidak memperebutkan
Capture Point. Terdapat 2 tim, yaitu tim pendorong siege dan juga tim yang bertahan. Tim
pendorong ini tugasnya untuk membawa Payload ke markas musuh dengan waktu yang
telah ditentukan, apabila waktu sudah habis lalu Payload tidak sampai ke markas musuh,
maka jarak Payload terjauhlah yang diambil lalu kedua tim ini kan tukar posisi. Tim yang
dianggap menang adalah tim yang berhasil mendorong Payload terjauh tentunya.
https://www.youtube.com/watch?v=aGeFk7O62uU
https://www.youtube.com/watch?v=Qpe-KqQ_Dp4

2. Pemilihan Champion
Champion merupakan karakter yang dapat dimainkan dalam game ini. Saat ini, terdapat 18
Champion dalam Paladins. Champion tersebut terbagi menjadi beberapa role, yaitu:
Front Line : Front Line merupakan champion yang berada di garis depan dan melindungi
teman-temannya. Champion ini biasanya dilengkapi dengan skill shield atau skill untuk
mengurangi damage yang diterima. Front line akan mendapatkan Credit (uang dalam game
untuk membeli item) 100% lebih banyak saat berdiri di dekat Objective.
Damage : Merupakan Champion yang memiliki skill untuk memberikan damage besar ke
lawan. Sebisa mungkin role damage harus memberikan damage sebesar-besarnya ke lawan
untuk dapat membantu front line agar tidak terbunuh ketika menjadi samsak. Role damage
akan mendapatkan 100% Credit lebih banyak apabila memberikan damage yang cukup tinggi
pada musuh.
Support : Support merupakan salah satu yang terpenting dalam game, terutama untuk
durabilitas tanker. Support biasanya memiliki skill heal atau stun untuk membantu tanker
dan killer. Support akan mendapatkan Credit 100% lebih banyak apabila melakukan healing
pada teman.
Flank : Flank merupakan champion yang mengacak-acak barisan lawan. Memiliki
kemampuan untuk masuk ke barisan belakang lawan dan melakukan solo kill. Flank akan
mendapatkan 100% credit lebih banyak apabila berada di garis belakang lawan.
Pemilihan champion merupakan hal yang vital dalam game ini. Ketika memilih champion,
disarankan untuk menghilangkan ego untuk mendapatkan komposisi champion yang tepat.
Dalam kasus tertentu, champion damage dan flank lah yang paling “laris”, padahal mereka
memiliki hp yang cukup rendah dan tidak akan kuat untuk mendapatkan objective.
Kemampuan player dalam menggunakan championnya pun berpengaruh disini. Player harus
tau cara menjadi role tersebut. Kasus terburuk adalah, front line berada di belakang, damage
tidak memberikan damage yang tinggi ke lawan, support malah mencari kill, flank mati
terus-terusan, tamatlah sudah.
https://www.youtube.com/watch?v=V7L4N5nV3O0
https://www.youtube.com/watch?v=-7l4jYEClC4
https://www.youtube.com/watch?v=3-i78z0Umgs
https://www.youtube.com/watch?v=zh5Yo-EgnCs

3. Item dalam game


Ada 4 tipe item yang terdapat dalam game, yaitu Defense, Utility, Healing dan Attack. Item-
item tersebut berguna untuk menunjang karakter kalian. Dalam Paladins, terdapat pula
sistem card (kartu) yang fungsinya untuk meningkatkan kemampuan skill dari champion
yang digunakan. Untuk memperoleh hasil status character yang maksimal, maka diperlukan
korelasi antara champion, kartu yang digunakan, serta item yang dibeli dalam game.
https://www.youtube.com/watch?v=PJK8EfE4mm8

Demikian yang dapat penulis sampaikan mengenai beberapa tutorial dalam paladins.
Selamat bermain :D

Anda mungkin juga menyukai