Anda di halaman 1dari 11

CONTOH PROPOSAL

KOPERASI ABADI JAYA


UNIVERSITAS GUNADARMA

DISUSUN :
SELURUH MAHASISWA KELAS 2EB15

UNIVERSITAS GUNADARMA
TAHUN 2017/2018
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami persembahkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan limpahan
rahmat dan karunia-Nya kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan proposal ini. Pada
kesempatan yang berbahagia ini kami menyampaikan do’a dan terima kas ih kepada se lur uh
orang- ora ng ya ng ka mi c inta i da n s aya ngi se rta se lur uh ora ng- orang yang dekat dengan
kami selaku anggota koperasi.
Kami me nyadar i ba hwa tulisa n ini ja uh dar i kese mp ur naa n ya ng d ikare naka n
ole h keterba tasa n waktu, pe nga la ma n da n ke ma mp ua n ya ng ada pada kami. Untuk
itu k r it ik d a n s a r a n ya n g s ifa t n ya me mb a ng u n s a nga t k a mi ha r a p k a n d a r i
p e mb a c a , demi tercapainya tingkat kesempurnaan yang lebih baik dari penulisan proposal ini.

Depok, 2 Oktober 2017

Penyusun
DAFTAR ISI

Kata Pengantar .................................................................................................................................. i

Daftar Isi .......................................................................................................................................... ii

Latar Belakang .................................................................................................................................1

Koperasi Simpan ..............................................................................................................................2

Prinsip .............................................................................................................................................3

Maksud dan Tujuan .........................................................................................................................3

Visi dan Misi ...................................................................................................................................4

Jenis Kegiatan ..................................................................................................................................4

Sasaran ............................................................................................................................................4

Waktu dan Tempat ...........................................................................................................................5

Susunan Pengurus Koperasi ............................................................................................................5

Tata Tertib Koperasi ........................................................................................................................6

Penutup.............................................................................................................................................6

Akta Pendirian..................................................................................................................................7

Surat Perizinan Pendirian Koperasi ................................................................................................8


I. LATAR BELAKANG

Koperasi merupakan gerakan ekonomi rakyat yang dijalankan berdasarkan asas


kekeluargaan. inti dari koperasi adalah kerja sama, yaitu kerja sama diantara anggota dan para
pengurus dalam rangka mewujudkan kesejahteraan anggota dan masyarakat serta membangun
tatanan perekonomian nasional. Sebagai gerakan ekonomi rakyat, koperasi bukan hanya milik
orang kaya melainkan juga milik seluruh rakyat Indonesia tanpa terkecuali.

Berdasarkan UU No 12 tahun 1967, koperasi Indonesia adalah organisasi ekonomi


rakyat yang berwatak sosial dan beranggotakan orang-orang, badan-badan hukum koperasi
yang merupakan tata susunan ekonomi sebagai usaha bersama berdasar atas asas
kekeluargaan. Koperasi Abadi Jaya bertujuan untuk menyejahterakan anggotanya. Pada
hakekatnya koperasi merupakan suatu lembaga ekonomi yang sangat diperlukan dan penting
untuk diperhatikan sebab koperasi merupakan suatu alat bagi orang-orang yang ingin
meningkatkan taraf hidupnya. Dasar kegiatan koperasi adalah kerjasama yang dianggap
sebagai cara untuk memecahkan berbagai persoalan yang mereka hadapi masing- masing, oleh
sebab itu sudah selayaknya apabila koperasi menduduki yang penting dalam sistem
perekonomian suatu Negara, begitupun koperasi mahasiswa yang kami dirikan merupakan
unit yang dibentuk oleh mahasiswa dalam rangka menunjang pelaksanaan dan keberhasilan
studi serta kesejahteraan mahasiswa.

Pada Pernyataan Standard Akuntansi Keuangan (PSAK) No. 27 (Revisi 1998),


disebutkan bahwa karateristik utama koperasi yang membedakan dengan badan usaha lain,
yaitu anggota koperasi memiliki identitas ganda. Identitas ganda maksudnya a nggota koperasi
merupakan pemilik sekaligus pengguna jasa koperasi. Umumnya koperasi dikendalikan
secara bersama oleh seluruh anggotanya, di mana setiap anggota memiliki hak suara yang
sama dalam setiap keputusan yang diambil koperasi. Pembagian keuntungan koperasi (biasa
disebut Sisa Hasil Usaha atau SHU) biasanya dihitung berdasarkan andil anggota tersebut
dalam koperasi, misalnya dengan melakukan pembagian dividen berdasarkan besar pembelian
atau penjualan yang dilakukan oleh si anggota.
 Dasar Hukum :

1. UU No. 25 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian


2. PP No. 4 Tahun 1994 Tentang Akta Kop
3. PP No. 17 Tahun 1994 Tentang Pembubaran Koperasi
4. PP No. 9 Tahun 1995 Tentang Usaha Simpan Pinjam
5. PP No. 33 Tahun 1998 Tentang Modal Penyertaan Koperasi
6. Inpres No. 18 Tahun 1998 Tentang Pengembangan Koperasi
7. Kepmen No. 36 Tahun 1998 Tentang Penggabungan Koperasi
8. Kepmen No. 35 Tahun 1998 Tentang Juklak USP
9. Panduan Simpan Pinjam Koperasi

II. KOPERASI SIMPAN PINJAM


Koperasi sejenis ini didirikan untuk memberi kesempatan kepada Anggotanya
memperoleh pinjaman dengan mudah dan bunga ringan, tujuan kami mendirikan
koperasi simpan pinjam Abadi Jaya adalah sebagai antisipasi berkembangnya lintah
darat (rentenir) yang hingga kini semakin dekat dengan kehidupan social ekonomi
masyarakat dan mencegah masyarakat terlibat dalam jeratan kaum lintah darat (rentenir)
pada waktu mereka memerlukan sejumlah uang, dengan jalan menggiatkan tabungan dan
mengatur pemberian pinjaman uang, dengan bunga serendah – rendahnya. Koperasi
simpan pinjam menghimpun dana dari para anggotanya yang kemudian menyalurkan
kembali dana tersebut kepada para anggotanya. Koperasi simpan pinjam memiliki tujuan
untuk mendidik anggotanya hidup berhemat dan juga menambah pengetahuan
anggotanya terhadap perkoperasian.
Untuk mencapai tujuannya, berarti koperasi simpan pinjam harus melaksanakan
aturan mengenai peran pengurus, pengawas, manajer dan yang paling penting, rapat
anggota. Pengurus berfungsi sebagai pusat pengambil keputusan tinggi, pemberi nasehat
dan penjaga berkesinambungannya organisasi dan sebagai orang yang dapat dipercaya.
Menurut UU no.25 tahun 1992, pasal 39, pengawas bertugas melakukan pengawasan
terhadap pelaksanaan kebijaksanaan dan pengelolaan koperasi dan menulis laporan
koperasi, dan berwewenang meneliti catatan yang ada pada koperasi, mendapatkan
segala keterangan yang diperlukan dan seterusnya. Yang ketiga, menajernya koperasi
simpan pinjam, seperti manajer di organisasi apapun, harus memiliki ketrampilan
eksekutif, kepimpinan, jangkauan pandangan jauh ke depan dan menemukan kompromi
dan pandangan berbeda. Akan tetapi, untuk mencapai tujuan, rapat anggota harus
mempunyai kekuasaan tertinggi dalam organisasi koperasi. Hal ini ditetapkan dalam
pasal 22 sampai pasal 27 UU no.25 tahun 1992.

III. PRINSIP
Prinsip-prinsip yang dipegang Koperasi “Mahasiswa Abadi Jaya” adalah :
1. Keanggotaan bersifat sukarela dan terbuka.
2. Pengelolaan berdasarkan secara demoktaris.
3. Partisipasi aktif dari anggota.
4. Pendidikan perkoperasian.
5. Kerjasama antar koperasi.

IV. MAKSUD DAN TUJUAN


1. Membantu menyediakan kebutuhan anggota.
2. Melatih anggota dalam mengelola keuangan koperasi.
3. Menciptakan anggota koperasi yang memiliki komitmen dan loyalitas yang
tinggi.
4. Melatih anggota untuk berwirausaha.
5. Mengembangkan kreatifitas anggota dengan menyalurkan ide- ide untuk
memajukan koperasi.
6. Mempererat tali persudaraan sesama anggota koperasi.
7. Melatih Tanggung jawab anggota dalam melaksanakan tugas di koperasi.
8. Melatih anggota untuk berorganisasi dan kerjasama antar anggota dalam koperasi.
V. VISI dan MISI

VISI
Terwujudnya Koperasi Simpan Pinjam yang mandiri dan tangguh dengan
berlandaskan amanah dalam membangun ekonomi bersama dan berkeadilan di
Indonesia.

MISI
1. Menyediakan kebutuhan anggota.
2. Mewujudkan sumber daya manusia yang professional dan kompeten dalam
pengelolaan koperasi.
3. Menjadikan koperasi sebagai tulang punggung perekonomian masyarakat.
4. Menciptakan situasi yang kondusif untuk mendukung kinerja anggota koperasi.

VI. JENIS KEGIATAN


Koperasi Mahasiswa Abadi Jaya adalah koperasi dengan jenis kegiatan simpan-
pinjam.

VII. SASARAN
Seluruh mahasiswa Universitas Gunadarma kelas 2EB15.

VIII. WAKTU DAN TEMPAT


Acara Pembukaan koperasi akan di laksanakan pada :
Hari : Senin
Tanggal : 02 Oktober 2017
Waktu : 09.00-selesai
Tempat : Kampus E Gunadarma
IX. SUSUNAN PENGURUS KOPERASI “MAHASISWA ”

1) Pembimbing : Ririn Yuliyanti,SE.,MM


2) Ketua : Dwiayu Purwindari
3) Bendahara : Primajatti Pratiwi
4) Bendahara Kelompok I : Andhika Rabbani Adam
Anggota : Anisa Mahastuti
Dwi Krisdiyanti Aprilia
Nurullia Alfiani Salamah
5) Bendahara Kelompok II : Devin Karsten Parera
Anggota : Dwi Tri Ambarwati
Dwiayu Purwindari
Isnina Wima Arifiani
6) Bendahara Kelompok III : Muhammad Farras Erdanar
Anggota : Adinda Laras Asih
Irma Laura Siregar
7) Bendahara Kelompok IV : Fakhry Noer
Anggota : Endah Sri Rahayu
Raudhatussyifa Asrianti
8) Bendahara Kelompok V : Sabar Wahyudi
Anggota : Alvita Fabiola Aprilia
Monica Dwi Andini
Primajatti Pratiwi
X. TATA TERTIB KOPERASI

1. Iuran sebesar Rp 10.000,- per-Minggu.


2. Jika anggota telat membayar iuran maka akan dikenakan denda sebesar Rp
2.000,- per hari.
3. Cicilan diangsur sebanyak 4 kali.
4. Jika anggota telat membayar cicilan maka akan dikenakan denda sebesar Rp
3.000,- per hari.
5. Biaya jasa sebesar 5% yang dibebankan kepada peminjam dibayarkan pada saat
cicilan pertama.
6. Maksimal peminjaman pada bulan pertama sebesar Rp 50.000,- , pada bulan ke-2
sebesar Rp 80.000,- dan pada bulan ke-3 sebesar Rp 100.000,-

XI. PENUTUP
Dengan berdirinya koperasi ini diharapkan dapat membantu meningkatkan
perekonomian masyarakat sekitar karena pada prinsipnya koperasi adalah lembaga yang
mensejahterakan anggotanya. Dengan adanya koperasi ini dapat memberikan lebih
banyak kesempatan serta peluang untuk usaha kecil atau mikro. Sehingga dapat
membantu perekonomian masyarakat yang akan berdampak pada pemasukan masyarakat
dan akan memberikan kontribusi pendapatan daerah yang akan meningkatkan
pertumbuhan ekonomi didaerah Desa Bekasi Timur.
CONTOH AKTA PENDIRIAN

KOPERASI SIMPAN PINJAM “MAHASISWA ABADI JAYA”

Kami yang bertanda tangan di bawah ini :

1. Nama : Ririn Yuliyanti, SE.,MM


Alamat : Jl. Bambu No.3 , Utan Kayu Utara, Jakarta Timur
Pekerjaan : Dosen dan Staff Universitas Gunadarma

2. Nama : Dwiayu Purwindari


Alamat : Kampung Lanji No.478 , Papanggo, Jakarta Utara
Pekerjaan : Mahasiswa Universitas Gunadarma

3. Nama : Primajatti Pratiwi


Alamat : Jl. Nanas 1, No.38, Utan Kayu Selatan, Jakarta Timur
Pekerjaan : Mahasiswa Universitas Gunadarma

Atas kuasa pembentukan Koperasi “Mahasiswa Abadi Jaya “ yang diselenggarakan


tanggal 2 Oktober 2017 ditunjuk oleh pendiri selaku kuasa pendiri dan sekaligus untuk pertama
kalinya sebagai pengurus Koperasi Mahasiswa Jaya Abadi :

Dengan susunan sebagai berikut :


Ketua : Dwiayu Purwindari
Bendahara : Primajatti Pratiwi
CONTOH SURAT PERIZINAN PENDIRIAN KOPERASI

Nama : Dwiayu Purwindari


Alamat : Kampung Lanji No.478, Papanggo, Jakarta Utara
Pekerjaan : Mahasiswa Universitas Gunadarma

Dengan ini kami memohon perizinan untuk mendirikan sebuah Koperasi Simpan Pinjam
untuk mengembangkan kesejahteraan anggota. Koperasi ini bergerak dalam bidang ekonomi
yang berupa sebagai berikut :
.
1. Nama Koperasi : Mahasiswa Abadi Jaya
2. Kegiatan usaha : Simpan-Pinjam

Demikian surat perizinan kami untuk mendirikan koperasi. Agar terselenggaranya koperasi
kami mohon perizinan dari bapak/ibu.

Pemohon Menyetujui

( Dwiayu Purwindari ) ( Ririn Yuliyanti,SE.,MM )

Anda mungkin juga menyukai