Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

Pekerjaan

Pemutakhiran dan Optimalisasi


Aplikasi Perizinan Berbasis Sistem Informasi
di Kabupaten Badung
X

TAHUN ANGGARAN 2015


Badan Pelayanan Perizinan Terpadu
Pemerintah Daerah Kabupaten Badung
KERANGKA ACUAN KERJA

Pemutakhiran dan Optimalisasi Aplikasi Perizinan


Berbasis Sistem Informasi di Kabupaten Badung

I. LATAR BELAKANG

Prosedur perizinan yang kompleks di Indonesia menjadi beban tersendiri bagi para
pengusaha yang ingin memulai usaha baru.pengurusan izin usaha secara “One Stop Service“
atau yang lebih dikenal dengan istilah pelayanan terpadu menawarkan jasa pengurusan
perizinan kedalam sebuah layanan terpadu. Pelayanan perizinan terpadu membantu
meningkatkan jumlah formalitas usaha baru yang dalam jangka panjang bisa menyediakan
lapangan pekerjaan, bertambahnya pendapatan pemerintah dan mencapainya pertumbuhan
ekonomi yang kuat.
Provinsi Bali khususnya Kabupaten Badung merupakan salah satu Kabupaten yang
memiliki pendapatan terbesar dari sektor pariwisata, sehingga geliat perekonomian ini banyak
dimanfaatkan untuk membuat usaha baru. Guna mendukung peningkatan pelayanan perizinan
di Kabupaten Badung maka Badan Pelayanan Perizinan Terpadu Kabupaten Badung
menerapkan Sistem Informasi Manajemen ( SIM ) Pelayanan Perizinan Terpadu. Tujuan dari
penerapan Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Perizinan Terpadu ini adalah memberikan
pelayanan yang cepat, tepat dan akurat kepada setiap masyarakat yang akan memulai
membuat izin usaha.
Berkaitan dengan hal diatas, maka latar belakang pada pekerjaan ini dapat diuraikan
sebagai berikut :
1. Badan Pelayanan Perizinan Terpadu telah membangun dan mengimplementasikan
aplikasi perizinan untuk mendukung pelayanan perizinan kepada public.
2. Aplikasi perizinan adalah suatu sistem teknologi informasi yang terus berkembang
setiap saat mengikuti kebutuhan pengguna baik kebutuhan feature maupun databasenya.
Untuk itu diperlukan kajian terhadap kebutuhan yang terus berkembang tersebut dan
mewujudkan pengembangan berkala pada aplikasi dan databasenya untuk dapat
mengikuti kebutuhan yang terus berkembang tersebut yang tentunya dalam upaya
meningkatkan kualitas pelayanan perizinan kepada masyarakat
3. Dalam implementasi pengelolaan perizinan melalui teknologi informasi, maka sangat
diperlukan dukungan (baik secara kualitas maupun kuantitas) dari perangkat keras
(client/server) serta sistem jaringan sehingga aplikasi dapat berjalan dengan baik. Untuk
itu perlu ada kajian eksisting perangkat keras serta jaringan serta pengembangan yang
dapat dilakukan untuk dapat mendukung penerapan operasional pelayanan perizinan
melalui aplikasi dan sistem informasi secara optimal

Berdasarkan hal diatas, maka pekerjaan ini menjadi sesuatu yang sangat dibutuhkan
mengingat begitu pentingnya upaya meningkatkan pembangunan daerah melalui peningkatan
pelayanan perizinan dari Badan Pelayanan Perizinan Terpadu kepada masyarakat dengan
pemanfaatan dan pengembangan teknologi dan sistem informasi.

II. MAKSUD
Pekerjaan ini dimaksudkan untuk melakukan pemutakhiran dan optimalisasi aplikasi
perijinan serta penyusunan perencanaan perangkat keras dan jaringan untuk meningkatkan
performansi pengelolaan pelayanan perizinan.

III. TUJUAN
Tujuan pekerjaan ini adalah mengembangkan aplikasi dengan mengembangkan
feature/kemampuan pada aplikasi perizinan serta mengkaji rencana pengembangan
hardware, network, dan kegiatan operasioanal yang dapat mendukung peningkatan kualitas
pelayanan perizinan berbasis teknologi dan sistem informasi.

IV. SASARAN
Adapun sasaran yang hendak dicapai dalam pelaksanaan pekerjaan ini adalah meningkatnya
kualitas pelayanan perizinan.
V. RUANG LINGKUP
Lingkup pekerjaan ini adalah :
1. Melakukan kajian eksisting penerapan teknologi informasi dalam pengelolaan
perizinan mencakup aplikasi perizinan, database aplikasi, sistem jaringan dan perangkat
hardware.
2. Melakukan pemrograman dan pengembangan aplikasi perizinan
3. Menyusun kerangka lay out database yang terbaru yang telah mengintegrasikan
database eksisting dengan database yang terbaru
4. Menyusun rencana pengembangan jaringan dan perangkat keras untuk
meningkatkan kualitas server dan client dalam mendukung keandalan sistem dalam
pengoperasian teknologi informasi dan aplikasi perizinan.
5. Penyusunan laporan pekerjaan.

VI. METODOLOGI
Pekerjaan ini merupakan pekerjaan yang dilaksanakan secara kontraktual oleh jasa pihak ke
tiga yang mencakup :
1. Analisa awal sistem eksisting mencakup aplikasi dan database perizinan, hardware
serta jaringan pendukungnya
2. Analisa kebutuhan feature atau kemampuan yang dibutuhkan dalam melaksanakan
operasional pelayanan perizinan
3. Pengembangan aplikasi dan database perizinan melalui pemrograman aplikasi yang
nantinya dapat terintegrasi penuh dengan aplikasi perizinan yang telah diimplementasikan
4. Penyusunan kerangka lay out database dengan menggunakan DFD dan ERD
5. Penyusunan perencanaan hardware dan jaringan dalam mendukung optimalisasi
implementasi aplikasi perizinan
6. Pembuatan laporan pekerjaan
VII. TENAGA AHLI
Untuk mendukung kelancaran penyelesaian pekerjaan ini, diperlukan tenaga ahli yang
meliputi keahlian:

NO URAI JUMLAH ORANG


AN TA BULAN
1 Team leader ( Ahli Sistem Informasi ) 1 Org 2 Bln

2 Ahli Sistem Analis 1 Org 2 Bln

3 Ahli Database 1 Org 2 Bln

4 Programmer 1 Org 2 Bln

5 Surveyor 1 Org 2 Bln

6 Administrasi 1 Org 2 Bln

TOTAL 6 Org 12 Bln

1. Team Leader ( Ahli Sistem Informasi )


Tenaga Ahli Sistem Informasi minimal menyelesaikan pendidikan S1 (Strata-1) Ilmu
Komputer/Teknik Informatika/Teknik Elektro yang berpengalaman di bidang Sistem
Informasi selama 5 tahun.
2. Ahli Sistem Analis
Tenaga Ahli Sistem Analis minimal menyelesaikan pendidikan S1 (Strata-1) Ilmu
Komputer/Teknik Informatika/Teknik Elektro/Teknik Industri yang berpengalaman di bidang
Sistem Analis selama 4 tahun.

3. Ahli Database
Tenaga Ahli Database minimal menyelesaikan pendidikan S1 (Strata-1) Ilmu
Komputer/Teknik Informatika/Teknik Elektro yang berpengalaman dibidang pembuatan
database selama 4 tahun.
4. Programmer
Programmer minimal menyelesaikan pendidikan S1 (Strata-1) Ilmu Komputer/Teknik
Informatika/Teknik Elektro yang berpengalaman dibidang pembuatan program Sistem
Informasi selama 4 tahun.
5. Surveyor
Surveyor minimal menyelesaikan pendidikan SMA/SMK atau sederajat yang
berpengalaman dalam melaksanakan survey selama 3 tahun.
7. Operator Komputer
Operator Komputer minimal menyelesaikan pendidikan SMA/SMK atau sederajat yang
berpengalaman dalam melaksanakan input data selama 2 tahun
8. Administrasi Proyek
Administrasi Proyek minimal menyelesaikan pendidikan SMA/SMK atau sederajat yang
berpengalaman dalam melaksanakan tugas administrasi proyek selama 2 tahun.

VIII. KELUARAN
Keluaran yang dihasilkan dari pekerjaan ini adalah upgrade aplikasi perizinan serta
tersusunnya rencana pengembangan jaringan dan perangkat keras yang dapat mendukung
peningkatan pelayanan perizinan melalui pemanfaatan teknologi informasi dan database.

IX. MANFAAT
Manfaat yang diharapkan dari pekerjaan ini adalah dapat meningkatkan pelayanan perizinan
dan pengelolaan database perizinan dan dapat dilakukan persiapan rencana pengembangan
kebutuhan perangkat keras dan jaringan yang nantinya dapat mendukung kehandalan
proses pelayanan dan pengelolaan database.

X. WAKTU PEKERJAAN/ PELAKSANAAN


Pekerjaan Pemutakhiran dan Optimalisasi Perizinan Berbasis Sistem Informasi di Kabupaten
Badung ini akan dikerjakan selama 2 (dua) bulan kalender setelah penandatanganan SPMK.

XI. NAMA DAN ORGANISASI PENGGUNA JASA


Pengguna jasa untuk kegiatan ini adalah Pejabat Pembuat Komitmen kegiatan pada Badan
Pelayanan Perizinan Terpadu Kabupaten Badung.

Anda mungkin juga menyukai