Anda di halaman 1dari 1

Soal!

Cermati isi materi Modul 3 KB 1 tentang Konsep Dasar Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan untuk MI/SD serta referensi penunjang lainnya, selanjutnya uraikan model
pembelajaran PPKn yang tepat sesuai dengan kondisi dan karakteristik lingkungan madrasah anda
masing-masing
Pembahasan
Menurut saya model pembelajaran yang sesuai dengan pelajaran PPKn adalah PAKEM
(Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan). Maksudnya aktif disini bahwa dalam
proses pembelajaran guru harus menciptakan suasana sedemikian rupa sehingga peserta didik aktif
bertanyadan mengemukakan gagasan. Belajar memang merupakan suatu proses aktif dari peserta
didik dalam memebangun pengetahuannya, bukan proses pasif yang hanya merima kucuran
ceramah guru tentang pengtahuan.peran aktif dari peserta didik sangat penting dalam rangka
pembentukan generasi yang kreatif, yanag mampu menghasilkan sesuatu untuk kepentingan
dirinya dan orang lain. Kreatif juga dimaksudkan agar guru menciptakan kegiatan belajar yang
beragam sehingga memenuhi berbagai tingkat kemampuan peserta didik. Meneyenangkan adalah
suasana belajar-mengajar yang menyenangkan sehingga peserta didik memusatkan perhatiannya
secarah penuh pada belajar sehingga waktu curah perhatian tinggi.
Untuk mewujudkan penerapan PAKEM ada bebrapa hal yang perlu diperhatiakn oleh guru agar
tercipta pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif, dan menyenagkan.
a. Menciptakan pembelajaran aktif
1) Guru bersahabat dan bersikap terbuka
2) Guru mengajukan pertanyaan yang mengundang banyak jawaban peserta didik
3) Guru merespon dan menghargai semua jawaban peserta didik
b. Menciptakan pembelajaran kreatif
1) Guru membangun lingkungan belajar yang kretif
2) Guru memberi kesempatan peserta didik menghasilkan karya atau menuangkan kreativitas
3) Guru menghargai dan memajangkan hasil karya peserta didik
c. Menciptakan pembelajaran efektif
1) Guru memberikan tugas dengan jelas
2) Guru memperhatikan waktu
3) Guru memanfaatkan sumber belajar dan media belajar yang tepat
d. Menciptakan pembelajaran menyenangkan
1) Guru tampil semangat, antusias, dan gembira
2) Guru menciptakan suasana pembelajaran yang kondusif
3) Guru memanfaatkan energizer dan humor

Anda mungkin juga menyukai