Anda di halaman 1dari 4

LOMBA CERDAS CERMAT (LCC)

JUMLAH PESERTA 10 Tim, setiap tim terdiri atas 3 orang


MEKANISME  Babak penyisihan, peserta : 10
tim, Soal setiap tim : 50 (pilihan
ganda dan isian singkat)
 Babak Final 1, peserta : 3 tim,
soal setiap tim : 10,
Mekanisme: menjawab tanpa
rebutan, jika salah dapat dioper
ke tim selanjutnya. Soal
didalam amplop dan setiap
kelompok memilih, tetapi tetap
dibacakan oleh panitia.
 Babak final 2, peserta : 3 tim,
soal rebutan : 10 soal,
Mekanisme : Berebut soal
dengan dulu-duluan
mengangkat tangan.

WAKTU Waktu menjawab saat babak final


1 dan 2: 5 detik

MATERI  Akidah
 Asmaul husna
 Tajwid dasar
 Sejarah dakwah rasul
 Sholat, puasa, zakat, wakaf

SUBMATERI  Mukjizat dan kisah Nabi


 Haji (tata cara, sunnah,
tanggal,)
 Puasa (rukun, jenis,
tanggal)
 Sahabat rosul
 Asmaul Husna (Beserta
artinya)
 Tanda-tanda kiamat
 Sholat( jenis, rukun)
 Berqurban (tata cara,
sunnah, kriteria hewan)
 Surat-surat pilihan dalam
alquran (ex: QS. At-Taubah)
 Zakat (jenis, penerima)
 Sifat wajib dan mustahil
 Tajwid dasar (ikhfa, idzhar,
idghom, iqlab, mad)
 Makanan halal-haram (ciri
dan contoh)
 Tanggal penting Islam
 Nama Menteri Agama

NASYID
KETENTUAN LOMBA NASYID

 Peserta wajib terdiri dari lima orang dalam satu tim


 Peserta membawakan satu lagu yang bergenre religi Islam
 Waktu untuk setiap tim tampil maksimal 7 menit.
 Kriteria Penilaian terdiri dari Performance (Penampilan), Kekompakan setiap
vokal dan nada (Harmonisasi), dan penguasaan lirik lagu yang akan
ditampilkan.
 Jenis musik bebas baik menggunakan gitar, perkusi, keyboard
 Alat musik akan disediakan panitia (gitar, keyboard, cajon)
 Daftar kebutuhan peralatan dalam penampilan paling lambat Kamis, 29 Agustus
2019.
 Peserta diperbolehkan menambahkan penampilan (musikalisasi puisi, drama,
dll.). Waktu penampilan termasuk dalam 7 menit yang disediakan.

Kriteria penilaian
 Vokal meliputi: aransemen vokal, intonasi, harmonisasi, artikulasi, pernapasan,
dll
 Musik meliputi: aransemen musik, tempo, intonasi, harmonisasi, dll
 Performance meliputi: kostum, koreografi, ekspresi, dll
 Improvisasi meliputi: improvisasi koreo.

DUTA MUSLIM/MUSLIMAH
Penyisihan
 Pengumpulan nama (masing-masing kelas 1 putra dan 1 putri) : Jumat , 30
Agustus 2019
 Calon dumus membuat karangan essay dengan tema “Aturan Islam Berkenaan
Dengan Kemajuan Zaman” dan mengumpulkannya paling lambat pada Kamis,
29 Agustus 2019. (Naufal, Farel O, Eva, Yayuk)
 Juri (guru) :Pak Panji dan Bu Kiki/Bu Widya
 Kriteria penilaian :
 struktur dan ejaan (20%);
 konten (50%);
 runtutan penjelasan (30%).
 Tes baca Al-Qur'an dan dakwah singkat 1 ayat Al-qur'an : Jum'at, 30 Agustus
2019.
 Ketentuan :
 durasi seluruhnya 7 menit;
 pembacaan ayat Al-quran selain juz amma;
 menghafal 1 ayat Alquran dan menjelaskan makna serta kandungannya
(dakwah singkat);
 Juri : Pak Wae dan Pak Edi.

Final
 Sabtu, 31 Agustus 2019
 Diambil 2 terbaik (2 putra dan 2 putri)
Tahap:
 Orasi dan pertanyaan pendapat (durasi 5 menit yang terdiri dari 2 menit orasi
dan 3 menit untuk pertanyaan); ketentuan:
 Konten;
 Gestur tubuh;
 Kepandaian dalam berbicara dimuka umum.
 Debat (15 menit untuk 2 putra dan 15 menit untuk 2 putri); ketentuan:
 Kepandaian dalam berargumen (memberi pendapat dan menyanggah);
 Kuatnya sumber yang dimaksud.
 Setiap peserta akan diberi waktu 5-10 menit untuk mencari sumber sebelum debat
dimulai.
 Juri : Pak Panji, Bu Kiki, Pak Wae, Pak Edi

Anda mungkin juga menyukai