Anda di halaman 1dari 1

KELAS 7

Soal I
1. Bilangan 0, 444 …. Dalam bentuk pecahan adalah … . (4/9)
2. Selisih bilangan prima 3 digit terkecil dengan bilangan prima 2 digit terbesar adalah . . . (4)
3. 30 orang pekerja dapat menyelesaikan sebuah pekerjaan dalam waktu 12 hari jika mereka
bekerja selama 8 jam setiap harinya. Jika pekerjaan tersebut ingin diselesaikan selama 10
hari dengan 24 orang pekerja, lamanya jam kerja setiap harinya adalah . . .jam (12)

Soal II.
1. Bilangan 0, 6565 …. Dalam bentuk pecahan adalah … . (65/99)
2. Pak Felix senang membuat teka – teki. Jika kamu bagi umurku dengan 2 maka akan
diperoleh sisa 1. Kemudian jika kamu bagi umurku dengan 3, 4, dan 5, akan diperoleh sisa 1
juga. Umur Pak Felix adalah … . (61 thn)
3. Rata – rata umur Ayah dan Ibu Yoyo 4 tahun yang lalu adalah 28 tahun. Jika rata – rata
umur Ayah, Ibu dan Yoyo adalah 22 tahun, berapakah umur Yoyo sekarang? (2)

Soal III
1. Bilangan -19,54 …. Dalam bentuk pecahan adalah … . (-977/50)
2. Jika a adalah hasil penjumlahan 5 bilangan prima pertama dan b adalah bilangan
penjumlahan faktor – faktor prima dari 12, maka selisih a dan b adalah … . (23)
3. Harry ingin membeli sebuah sepeda gunung dengan harga Rp 5.000.000,00. Pada hari
ulangtahunnya, Ia mendapatkan uang sebesar Rp 500.000,00 dari kakeknya, Rp 350.000,00
dari Paman Jim dan Rp 150.000,00 dari kakaknya. Harry bekerja di sebuah restoran dengan
gaji Rp 250.000,00 per minggu. Harry akan menggunakan semua uang yang ia dapat untuk
untuk membeli sepeda gunung. Berapa minggu Harry berhasil membeli sepeda?

Soal Rebutan
1. Sebuah bak air di bawahnya terdapat 2 kran berukuran sama, yaitu kran 1 dan kran 2. Jika
kedua kran dibuka, air habis dalam waktu 2 jam. Waktu yang dibutuhkan untuk air habis saat
kran 2 saja yang dibuka adalah … (6 jam)
2 3
2. Himpunan penyelesaian dari 2𝑥 − 4 < 6 − 𝑥 < 𝑥 + 6 adalah … .
3 4
𝟑
({x│0<x<𝟑 })
𝟒
3. Sebotol sirup digunakan untuk membuat 60 gelas minuman jika dilarutkan dalam air dengan
perbandingan 1 bagian sirup untuk 4 bagian air. Jika perbandingan larutan menjadi 1 bagian
sirup untuk 5 bagian air, maka jumlah gelas yang diperoleh adalah …. . (72 gelas)
4. Tujuh ekor kambing menghabiskan rumput seluas 7x ukuran lapangan sepakbola dalam
waktu 7 hari. Waktu yang diperlukan oleh 3 ekor kambing untuk menghabiskan rumput
seluas 3x ukuran lapangan sepakbola adalah … (7 hari)
5. Ada 2 bilangan yaitu 2003 dan 3002. Ralph memilih satu dari kedua bilangan dan dikalikan
dengan 4321. Vanellope memilih bilangan yang lain dan mengalikan dengan 1234. Jumlah
kedua hasil kali itu adalah genap. Bilangan yang dipilih oleh Ralph adalah … . (3002)

Anda mungkin juga menyukai