Anda di halaman 1dari 9

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Sumber informasi yang diminati dewasa ini adalah internet. Jaringan komputer dibelahan dunia
ini mampu menyajikan informasi secara lengkap dan aktual, yang mencakup hampir seluruh aspek
kehidupan.
Penggunaan jasa layanan internet di Indonesia terus mengalami peningkatan. Manfaat internet
sebagai salah satu solusi untuk mengefisienkan berbagai kepentingan telah dirasakan oleh banyak
kalangan.
Dilihat dari kondisi tersebut berkembang pula teknologi internet. Salah satunya adalah blog
dimana dengan blog kita dapat memperluas hubungan teman/ kenalan hingga dapat membentuk suatu
komunitas yang besar. Dan dapat digunakan ajang untuk berbisnis.

B. RUMUSAN MASALAH

Dalam makalah ini ada beberapa permasalahan yang akan dibahas antara lain

1. Apa pengertian dan sejarah Blog?


2. Apa fungsi dan manfaat dari Blog?
3. Bagaimana cara Pembuatan Blog bagi pemula

C. TUJUAN

Adapun tujuan pembuatan makalah ini adalah:

1. Untuk memenuhi tugas mata kuliah Teknologi Informasi dan Komunikasi

2. Untuk mendapatkan nilai UAS mata kuliah Pengantar Teknologi Informasi dan Komunikasi
(PTIK)

3. Menambah wawasan penulis tentang Teknologi Informasi dan Komunikasi

1
BAB I

PEMBAHASAN

1. PENGERTIAN DAN SEJARAH BLOG

A. Sejarah blog

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya
diakuisisi oleh Google pada akhir tahun 2002. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang
bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.

Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam, mulai dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam
sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian
blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis. Banyak
juga blog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu
dan kolom komentar yang dapat memperkenankan pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi
dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga blog yang bersifat sebaliknya (non-interaktif).

Situs-situs web yang saling berkaitan berkat blog, atau secara total merupakan kumpulan blog sering
disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang
sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subjek atau sangat kontroversial terjadi dalam
blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm atau badai blog.

B. Pengertian blog

Bagi yang baru mengenal blog dan hanya tau namanya saja dan tidak tau pegertian dan fungsi blog,
sekarang kamu bisa tau apa itu blog setelah membaca artikel di bawah. Blog berasal dari dua suku kata,
yakni Web dan Log (Weblog) yang dapat diartikan sebagai catatan harian. Yang dimaksud catatan harian
disini merupakan catatan atau tulisan yang disimpan secara online dan terdapat dalam sebuah halaman
web. Dapat disimpulkan bahwa Blog adalah halaman web online yang berisikan catatan, tulisan, ataupun
rangkaian artikel yang dapat diperbaharui dan dapat diakses untuk pribadi maupun untuk umum.

2
2. FUNGSI DAN MANFAAT BLOG

A. Fungsi Blog

- Sebagai media pribadi


Fungsi blog yang satu ini lebih ditekankan kepada keseharian pemilik blog itu sendiri, seperti
pengalaman hidup, curahan hati, dan semata-mata hanya untuk kepentingan diri saja dan bersifat
pribadi. Biasanya blog yang seperti ini hanya diperlihatkan kepada sebagian orang saja, seperti
teman-teman, keluarga, rekan kerja, ataupun kerabat.
- Sebagai media untuk berbisnis
Blog bisnis merupakan blog yang dipergunakan untuk melakukan berbagai aktivitas atau kegiatan
usaha seseorang, seperti usaha berdagang dengan menawarkan produk-produknya melalui blog.
Dan ada juga yang menawarkan jasa, toko online, jual beli, dan masih banyak lagi blog usaha
yang lainnya.
- Sebagi media untuk berbagi informasi
Ada juga blog yang berguna sebagai sarana berbagi ilmu dan informasi kepada umum. Jenis blog
seperti ini sangat bagus karena lebih mengutamakan kepentingan para pembacanya. Misalnya,
sobat memiliki pengetahuan lebih tentang Android, maka tidak ada salahnya sobat berbagi ilmu,
tips, maupun trik yang dapat dipublikasikan melalui sebuah blog.
- Sebagai media untuk promosi atau iklan
Jenis blog ini lebih diperuntukkan kepada pemilik blog yang ingin mengedarkan barang, jasa,
maupun produk orang lain dalam blog kita dengan maksud dan tujuan untuk mendapat upah dari
orang yang sudah kita promosikan.

B. Manfaat Blog

Berikut 10 manfaat blog tersebut :

- Berbagi tulisan, baik dalam bentuk cerita, pengalaman dan pengetahuan lainnya. Sehingga orang
lain yang membutuhkan, lalu menemukan tulisan Anda, merasakan kebermanfaatan blog Anda.
Hitung-hitung cari pahala.
- Sarana untuk mempromosikan produk barang atau jasa. Dengan kata lain, blog bisa Anda
manfaatkan sebagai toko online.
- Dapat menghasilkan uang. Penghasilan tersebut bisa anda jadikan sebagai penghasilan sampingan
ataupun penghasilan tetap, asalkan Anda benar-benar serius dalam mengembangkannya.
Misalnya mengikuti PPC, bisnis Afiliate, dan lain sebagainya.
- Mengikuti kontes. Dewasa ini, berbagai kontes dan lomba, sudah menjamur, baik itu berupa
kontes SEO, ataupun kontes review, sehingga memungkinkan para blogger berkesempatan untuk
menjadi pemenang dan mendapatkan hadiah.
- Sarana untuk berkreasi, misalnya Anda suka menulis, edit foto, Fotografer, dll. Anda bisa share
dan tunjukkan kepada dunia hasil karya Anda.
- Menjadi media curhat. Di blog Anda bisa bercerita apa saja yang ingin Anda ceritakan. Tentunya
sangat lebih bijak jika itu dapat memberikan dampak positif terhadap pembaca Anda. Sehingga
pemikiran-pemikiran Anda dapat anda curahkan dengan plong.

3
- Menjadi media untuk mempopulerkan sesuatu atau diri sendiri. Banyak orang sukses, berawal
dari iseng-iseng nge-blog.
- Mencari teman. Dalam dunia blogger, kita tidak bisa hidup sendiri, tanpa blogger lainnya, sebagai
blogger tentunya membutuhkan blogger lain untuk saling sharing, bertukar link, dll.
- Belajar untuk lebih baik. Biasanya sesama blogger akan saling berkomentar satu sama lain,
sehingga kita bisa mengetahui kekurangan-kekurangan dalam konten yang kita share.
- Yang terakhir adalah memotivasi kita, untuk selalu memberikan yang terbaik kepada pembaca.
Karena sebagai manusia, tentunya kita ingin dipuji dari yang terbaik yang bisa kita berikan
kepada pembaca/orang lain. Selain itu Anda juga akan berusaha belajar banyak hal.

3. CARA MEMBUAT BLOG

Untuk cara membuat blog di Blogspot gratis, silahkan menuju blogger.com dan login menggunakan akun
Google. Jika belum memiliki akun Google (akun Gmail), silahkan menuju tutorial ” Cara Membuat
Email Baru Lengkap Gambar “. Setelah anda mempunyai akun gmail atau akun google, silahkan kunjungi
” www.blogger.com ” dan kita akan melihat halaman login seperti gambar berikut.

Setelah login kita akan menghadapi pilihan untuk menggunakan identitas, kita dapat memilih profil
Google plus atau menggunakan profil Blogspot. Lebih di sarankan memilih profil Google plus.

4
Memilih Profil

Langsung tekan tombol ” Lanjutkan ke Blogger “.

Setelah itu kita akan melihat halaman membuat blog di blogspot seperti gambar berikut. Pada halaman ini
kita akan melihat daftar blog yang telah dibuat, karena kita baru akan memulai dalam membuat blog
maka kita belum melihat daftar blog tersebut, untuk memulai membuat blog silahkan klik tombol ” Blog
Baru “.

5
Memberi Nama dan Alamat Blog di Blogspot/blogger

Setelah kita klik tombol ” Blog Baru ” kita akan melihat sebuah halaman baru untuk memulai dengan
menambahkan nama dan memilih nama domain. Untuk tips trik dalam memilih nama domain silahkan
anda kunjungi tutorial ” Tips Cara Memilih Nama Domain Blog atau Website “.

Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan gambar membuat blog di blogspot berikut:

Halaman Membuat Blog

Keterangan nomor pada gambar

Nomor 1 adalah tempat kita untuk memberi judul atau nama blog

Nomor 2 adalah tempat kita untuk memberi alamat blog kita

Nomor 3 adalah tempat kita untuk memilih template blog kita, kita bisa merubah-nya nanti pada halaman
template, jadi untuk sementara pilih saja yang standar

Nomor 4 merupakan keterangan alamat blog yang kita ketik tersedia atau tidak, pastikan alamat blog
tersedia.

Nomor 5 adalah tombol untuk mengakhiri , tekan tombol ini jika anda sudah merasa puas dengan nama
dan alamat yang anda pilih.

6
Lalu klik menu yang disimbolkan dengan pensil untuk memulai mengisi konten, setelah itu akan muncul
halaman seperti gambar dibawah ini Mulailah menulis atau mengisi halaman blog anda dengan konten
yang anda inginkan dan klik publikasikan untuk mempublis konten yang telah anda isi.

Lalu blogpun selesai dibuat.

7
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan.

Dari uraian bab-bab sebelumnya dapat disimpulkan bahwa Blog merupakan kumpulan website pribadi
yang memungkinkan para pembuatnya menampilkan berbagai jenis isi pada web dengan mudah, seperti
karya tulis, kumpulan link internet, dokumen-dokumen (file-file Word,PDF,dll), gambar ataupun
multimedia. Blog juga bisa disebut sebagai situs yang sifatnya pribadi, yang lebih menitik beratkan
kepada penggambaran dari orang yang membuat blog itu sendiri. Untuk pembuatanya pun tidak terlalu
sulit, hal itu bisa kita lihat dari uraian bab 2 yang menjelaskan bagaiamana cara membuat dan
memodifikasi blog.

B. Saran

Untuk menciptakan sebuah blog maka kita harus mempunyai sebuah account atau alamat email. Oleh
karena itu sebelum membuat blog disarankan untuk membuat sebuah account email terlebih dahulu.
Selain itu kita harus menentukan fungsi dan tujuan dari blog yang akan kita buat sehingga blog yang
dibuat benar-benar bermanfaat.

8
Daftar Pustaka

https://www.google.co.id/amp/s/idcloudhost.com/pengertian-dan-fungsi-blog/amp/

https://www.google.co.id/amp/s/johdablog.wordpress.com/2015/01/21/10-situs-penyedia-blog-gratis-
terbaik/amp/

http://tips-okey.blogspot.co.id/2013/12/keuntungan-membuat-blog.html?m=1

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Blog

http://www.kompasiana.com/harisusanto/pengertian-dan-sejarah-blog_55006e3ba33311fb6f510fd6

http://www.nesabamedia.com/cara-membuat-blog/

Anda mungkin juga menyukai