Anda di halaman 1dari 1

Katup Ekspansi Pada Ac Mobil

Katup ekspansi dipergunakan untuk mengekspansi secara adiabatic cairan refrigeran yang
bertekanan dan bertemperatur tinggi sampai mencapai tingkat keadaan tekanan dan temperatur
rendah. Jadi melaksanakan proses trotel atau proses ekspansi pada enthalpy konstan. Selain itu
katup ekspansi mengatur pemasukan refrigeran sesuai dengan beban pendinginan yang harus
dilayani oleh evaporator.

Pada mesin refrigerasi yang mempunyai kapasitas rendah, katup ekspansi tidak digunakan tetapi
diganti dengan pipa kapiler. Pipa kapiler adalah pipa kecil yang berdiameter (0,024 sampai
0,09)inch dengan panjang ( 2 – 20) feet. Tahanan dari pipa kapiler inilah yang digunakan untuk
mentrotel dan menurunkan tekanan refrigeran. Ada beberapa jenis katup ekspansi yang sering
digunakan antara lain: katup ekspansi otomatik dan katup ekspansi thermostatic.

Pada katup ekspansi otomatik ini bekerjanya berdasarkan tekanan yang seimbang pada below
atau diafragma dari dua tekanan yang berlawanan dan saling mengimbangi. Tekanan yang
berlawanan tersebut terdiri dari tekanan evaporator (P2) dan tekanan pegas (P1) Takanan
evaporator (P2) menekan diafragma keatas, membuat lubang saluran menutup. Tekanan pegas
(P1) yang dapat diatur menekan diafragma pada arah yang berlawanan, membuat lubang saluran
membuka. Katup ini akan bekerja secara otomatis yaitu mengatur jumlah refrigeran yang
mengalir ke evaporator untuk menbuat tekanan evaporator dan tekanan pegas dalam keadaan
seimbang atau konstan.

 Katup ekspansi dengan kontrol temperatur udara


 Katup ekspansi dengan kontrol tekanan
 Katup ekspansi dengan tipe blok

Fungsi katup ekspansi pada mobil

Perlu diketahui bahwa katup ekspansi adalah salah satu komponen penting yang ada pada
AC yang gunanya untuk menurunkan suhu dan tekanan yang ada pada refrigerant/freon yang ada
pada AC mobil pada saat sirkulasi, setelah freon tersebut dipompa oleh kompresor maka
selanjutnya akan dirubah bentuknya menjadi cair oleh kondensor AC. Selain itu fungsi lainya
adalah merubah bentuk dari freon yang berbentuk cair yang memiliki tekanan tinggi ke gas yang
memiliki tekanan yang lebih rendah dengan cara melewati pengkabutan seltelah melewati
saluran yang sempit yang berada pada katup ekspansi dan pengkabutan freon yang berbentuk
cair dengan tekanan tinggi yang terjadi didalam evaporator.
Untuk letaknya, biasanya katup ekspansi ini berada pada saluran masuk sebelum
evaporator. Sedangkan untuk jenis katup ekspansi yang ada pada AC mobil memiliki dua macam
tipe yang banyak dijumpai yaitu dengan sensor panas dan tipe orifice tube.
Katup ekspansi pada AC ini tergolong komponen yang jarang mengalami kerusakan,
adapun jika sampai terjadi kerusakan itu disebabkan karena kurangnya perawatan sehingga kotor
dan keausan pada bagian kompresor AC. Gejala jika ketup ekspansi ini rusak biasanya udara
yang keluar pada AC rasanya tidak terlalu dingin walaupun ada udaranya yang keluar. Jika sudah
terjadi seperti ini lebih baik segera membawa mobil anda ke tukang AC yang sudah
berpengalaman.

Anda mungkin juga menyukai