Anda di halaman 1dari 2

LIHAT KE HALAMAN ASLI

Asma Wat

FOLLOW

Pandangan terhadap Salah Satu Metode Pembelajaran

27 Oktober 2017 12:22 | Diperbarui: 27 Oktober 2017 12:39

METODE PEMBELAJARAN

Metode pembelajaran merupakan suatu cara yang digunakan guru untuk mencapai tujuan
pembelajaran. Terdapat berbagai metode yang dapat digunakan oleh guru dalam proses pembelajaran.
Guru harus memahami berbagai metode pembelajaran agar guru dapat memilih dan menggunakan
metode yang tepat sesuai dengan materi dan tujuan pembelajarannya. Metode pembelajaran yang
digunakan diharapkan mampu meningkatkan kemampuan peserta didik dalam proses berpikir dan
mengungkapkan pendapat. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan
peserta didik yaitu metode diskusi. Diskusi merupakan komunikasi seseorang berbicara satu dengan yang
lain ,saling berbagi gagasan dan pendapat. Menurut Suryosubroto (1997: 179), adalah suatu percakapan
ilmiah oleh beberapa orang yang bergabung dalam suatu kelompok, untuk saling bertukar pendapat
tentang suatu masalah atau bersama-sama mencari pemacahan mendapatkan jawaban dan kebenaran
atas suatu masalah. Metode diskusi mendorong siswa untuk berdialog dan bertukar pendapat, dengan
tujuan agar siswa dapat terdorong untuk berpartsipasi secara optmal, tanpa ada aturan-aturan yang
terlalu keras, namun tetap harus mengikut etka yang disepakat bersama. Diskusi digunakan oleh guru
apabila hendak:

memanfaatkan berbagai kemampuan yang dimiliki oleh siswa

memberikan kesempatan kepada siswa untuk menyalurkan kemampuannya masing-masing

memperoleh umpan balik dari para siswa tentang apakah tujuan yang telah dirumuskan telah tercapai

membantu para siswa balajar berpikir teorets dan prakts lewat berbagai mata pelajaran dan kegiatan
sekolah
membantu para siswa belajar menilai kemampuan dan peranan diri sendiri maupun teman-temannya
(orang lain)

mengembangkan motvasi untuk belajar lebih lanjut

Pemanfaatan diskusi oleh guru mempunyai art untuk memahami apa yang ada didalam pemikiran siswa
dan bagaimana memproses gagasan dan informasi yang diajarkan melalui komunikasi yang terjadi
selama pembelajaran yang berlangsung baik antar siswa. Sehingga diskusi menyediakan tatanan sosial
dimana guru dapat membantu siswa menganalisis proses berpikir mereka.

Adapun kegiatan guru dalam pelaksanaan metode diskusi sebagai berikut:

Guru menetapkan suatu pokok atau problem yang akan didiskusikan atau guru meminta kepada siswa
untuk mengemukakan suatu pokok atau problem yang akan didiskusikan.

Guru menjelaskan tujuan diskusi.

Guru memberikan ceramah dengan diselingi tanya jawab mengenai materi pelajaran yang didiskusikan.

Guru mengatur giliran pembicara agar tdak semua siswa serentak berbicara mengeluarkan pendapat.

Menjaga suasana kelas dan mengatur setap pembicara agar seluruh kelas dapat mendengarkan apa
yang sedang dikemukakan.

Mengatur giliran berbicara agar jangan siswa yang berani dan berambisi menonjolkan diri saja yang
menggunakan kesempatan untuk mengeluarkan pendapatnya.

Anda mungkin juga menyukai