Anda di halaman 1dari 2

Latar Belakang

Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat/bahan berbahaya. Selain "narkoba",
istilah lain yang diperkenalkan khususnya oleh Kementerian Kesehatan Republik
Indonesia adalah Napza yang merupakan singkatan dari narkotika, psikotropika,
dan zat adiktif.

Semua istilah ini, baik "narkoba" ataupun "napza", mengacu pada kelompok senyawa
yang umumnya memiliki risiko kecanduan bagi penggunanya. Menurut pakar
kesehatan, narkoba sebenarnya adalah senyawa-senyawa psikotropika yang biasa
dipakai untuk membius pasien saat hendak dioperasi atau obat-obatan untuk penyakit
tertentu.Namun kini persepsi itu disalahartikan akibat pemakaian di luar peruntukan
dan dosis yang semestinya.

Hingga kini penyebaran penyalahgunaan narkoba sudah hampir tak bisa dicegah.
Mengingat hampir seluruh penduduk dunia dapat dengan mudah mendapat narkoba
dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.Tentu saja hal ini bisa membuat
orang tua, organisasi masyarakat, dan pemerintah khawatir.

IPTEK adalah singkatan dari ‘ilmu pengetahuan dan teknologi, yaitu suatu sumber
informasi yang dapat meningkatkan pengetahuan ataupun wawasan seseorang dibidang
teknologi. IPTEK juga merupakan segala sesuatu yang berhubungan dengan teknologi,
baik itu penemuan yang terbaru yang bersangkutan dengan teknologi ataupun
perkembangan dibidang teknologi itu sendiri.

Berkaitan dengan NARKOBA, upaya pemberantas narkoba pun sudah sering


dilakukan, namun masih sedikit kemungkinan untuk menghindarkan narkoba dari
kalangan remaja maupun dewasa, bahkan anak-anak usia SD dan SMP pun banyak
yang terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba. Dengan kemajuan IPTEK di era
milenial, kita sebagai generasi muda, harus mampu memanfaatkan dengan baik. Salah
satunya memanfaatkan IPTEK dengan mengembangkan inovasi sederhana mengingat
banyak sekali kasus-kasus penyalahgunaan NARKOBA di Indonesia.

Oleh karena latar belakang di atas, penulis tertarik untuk melakukan eksperimen untuk
menciptakan inovasi sederhana dengan pemanfaatan IPTEK guna mengoptimalkan
generasi muda anti penyalahgunaan NARKOBA.

Anda mungkin juga menyukai