Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

Mahasiswa sebagai unsur akademik dituntut untuk dapat aktif dan kreatif. Sehingga
mampu memberikan kerja nyata yang bermanfaat bagi lingkungan di sekitarnya baik secara
langsung maupun tidak langsung. Jurusan S-1 Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas
Jambi merupakan salah satu media penampung aspirasi mahasiswa dalam lingkup fakultas
yang memiliki dedikasi yang tinggi untuk memajukan serta mengembangkan seluruh aktivitas
dan kreatifitas mahasiswa dengan sasaran pengembangan dan penggunaan proses industri, unit
operasi, dan perancangan dalam skala besar. Mahasiswa Teknik Kimia FT-UNJA sebagai
bagian dari SDM Indonesia secara khusus dipersiapkan untuk menjadi design engineer,
project engineer, process engineer, peneliti dan pendidik.
Sudah seharusnya pembinaan dan pengembangan mahasiswa dilakukan serasi dan
selaras dengan pembangunan bangsa dan pembangunan nasional. Indonesia adalah Negara
yang sangat kaya akan sumber daya alam. Pengeksplorasian sumber daya alam di Indonesia
sudah banyak dilakukan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Batu bara, minyak
bumi, gas alam, nikel, tembaga, emas menjadi barang-barang tambang yang sangat
menguntungkan. Seharusnya sebagai Negara yang kaya akan sumber daya alam, Indonesia
menjadi Negara yang maju dan kaya. Tapi pada kenyataanya, banyak masyarakat Indonesia
yang masih berada dalam kekurangan dan banyak pembangunan yang kurang merata,
sehingga menjadi hal yang kontradiktif bagi kita semua.
Kerja Praktek merupakan salah satu kurikulum dari program S-1 Teknik Kimia Fakultas
Teknik, Universitas Jambi, dan merupakan suatu persyaratan untuk mendapatkan gelar Sarjana
dari Program S-1 Teknik Kimia, Kerja Praktek (KP) selama kurang lebih Dua (2) bulan. Kami
memilih PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang (Pusri) karena perusahaan ini bergerak di bidang
industri yang terdapat berbagai proses yang berhubungan dengan ilmu Teknik Kimia.
PT. Pupuk Sriwidjadja (PUSRI) memproses gas alam, uap air dan udara menjadi produk
berupa Amonia dengan Metode Catalytic Reformer bertekanan tinggi. Proses produksi
Amonia melalui beberapa tahapan yaitu Feed Treating, Reforming, Purifikasi, Methanator,
Sintesa Amonia Dan Pemurnian Produk. Produk berupa Amonia sebagian besar digunakan
sebagai bahan baku pembuatan pupuk. Pada unit produksi Urea menggunakan bahan baku
berupa gas karbon dioksida (CO2) dan liquid NH3 yang disalurkan dari Pabrik Amonia. Proses

1
2

pembuatan Urea tersebut terbagi menjadi 6 unit yaitu: Sintesa, Purifikasi, Kristaliser, Prilling
(pembutiran), Recovery dan Proses Kondensat Treatment. PT. Pupuk Sriwidjadja (PUSRI) saat
ini menggunakan lisensi proses Kellog Advance Process for Cost and Energy Saving. ACES of
Toyo Eng. Corp dengan kapasitas produksi Amonia 446.000 ton/tahun dan Urea 570.000
ton/tahun.
Adanya dorongan rasa ingin tahu dan pengembangan ilmu pengetahuan yang dimiliki,
kami mengajukan permohonan kerja praktek di PT. Pupuk Sriwidjadja (PUSRI). Dengan
melakukan pembelajaran atau Kerja Praktek di PT. Pupuk Sriwidjadja (PUSRI), dapat
menambah wawasan, aplikasi ilmu di dunia industri tentang pengolahan amonia hingga
menjadi urea , dan menambah pengalaman sebelum bekerja .

Anda mungkin juga menyukai