Anda di halaman 1dari 2

Dampak positif dari perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi itu antara lain:

Penyelenggaraan e-government

Dengan terlaksananya e-government, masyarakat bisa langsung berperan dalam pengembangan


pemerintahan. masyarakat dapat menerima laporan kinerja pemerintah secara aktual dan transparan,
rakyat juga bisa dengan leluasa mengakses informasi seputar kinerja pemerintah.

Proses politik bisa lebih cepat, mudah

Kegiatan komunikasi untuk keperluan politik dengan menggunakan teknologi informasi menyebabkan
sampainya berita lebih cepat, dilakukan secara efisien, dan nyaman. Misalnya jika ada masyarakat yang
ingin mengajukan pendapatnya ke wakil rakyat maka cukup dengan menggunakan e-mail surat dapat
sampai dengan segera. Juga jika ada dokumen-dokumen negara yang penting jika tersimpan pada
internet maka tidak akan terjadi hilangnya dokumen.

Hubungan Internasional juga semakin mudah

Dengan berkembangnya IPTEK, hubungan dengan negara-negara lain bisa dijalin lebih mudah dan kirim
mengirim antar negara hanya perlu hitungan detik tidak harus lama-lama.

Sedangkan dampak negatif dari perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yaitu:

Biaya

Walaupun politik yang menggunakan informasi dan teknologi dapat melakukan pengeluaran yang lebih
sedikit daripada konvensional, namun sebelumnya untuk membuat infrastruktur dan teknisinya akan
memiliki biaya yang sangat mahal.

Jangkauan akses

Harus diakui tidak semua orang melek terhadap teknologi. Bagi warga yang berada jauh di pedalaman
akan susah untuk mengakses website, blog, atau video streaming tentang politik di Indonesia.
Transparansi

Pada beberapa negara maju, banyak yang meragukan berita-berita negara yang diterbitkan oleh negara
sendiri. Alasannya karena yang menulis berita itu adalah negara dan penerbitnya adalah negara.
Kecurigaan akan modifikasi berita dapat terjadi

Privasi

Sebuah badan politik seperti negara memerlukan tanggapan dari warganya. Jika negara terus meminta
informasi maka privasi dari seseorang semakin sulit untuk dijaga. Ini akhirnya menjadi dilema, di sisi yang
satu data dari masyarakat dihimpun untuk mengembangkan kegiatan negara namun di sisi yang lain
negara pun harus menjunjung tinggi hak privasi warganya.

Anda mungkin juga menyukai