Anda di halaman 1dari 1

Apakah ada larutan lain yang dapat digunakan selain CuSO4 ?

Larutan yang digunakan dalam metode self-potensial tidak harus selalu


larutan CuSo4 melainkan dapat menggunakan larutan lain dengan syarat larutan
yang digunakan bersifat non polarisasi, sehingga nilai potensial dari elektroda
yang digunakan tidak dipengaruhi oleh arus yang melewatinya. Elektroda
semacam ini dapat didesain dari logam penghantar yang dicelupkan ke dalam
larutan jenuhnya. Apabila sebuah elektroda ditancapkan ke tanah, maka resultan
gaya elektrokimia pada bidang kontak antara elektroda dengan ion dalam akan
membentuk potensial palsu (spurious) meski tidak ada arus yang melaluinya.
Potensial palsu ini mempunyai nilai berbeda-beda bergantung dari waktu
pengambilan data, dan tempat pengambilan data, sehingga faktor koreksinya akan
sangat sulit untuk di cari. Potensial kontak elektrolit dan potensial elektrokimia
sering muncul pada daerah yang mengandung banyak mineral dapat diukur di
permukaan dimana mineral itu berada. Potensial kontak elektrolit dapat dihasilkan
apabila ada dua macam logam dimasukkan ke dalam suatu larutan homogennya.
Misal larutan lain yang dapat digunakan dalam metode self-potensial yaitu FeSO4
dan ZnSO4.

Anda mungkin juga menyukai