Anda di halaman 1dari 14

Manfaat Buah – buahan

Pepaya

Apel
1 Manfaat buah pepaya
a. Berkhasiat bagi Kesehatan Mata
Dalam buah pepaya terkandung betakaroten atau vitamin A yang berfungsi untuk menjaga kesehatan mata.
b. Memperlancar sistem pencernaan
Buah pepaya mengandung ‘papain’ yang dapat membantu dalam pencernaan dengan memecah protein. Buah
pepaya merupakan sumber serat yang baik, folat, vitamin A, karotenoid, lutein, lycopene dan asam amino
esensial yang memengaruhi fungsi sel

2. Manfaat apel

a. Menyehatkan rongga mulut dan gigi


mengkonsumsi apel dengan langsung mengunyahnya akan merangsang produksi air liur untuk membersihkan
rongga mulut. Selain itu zat tanin yang terkandung pada apel, membersihkan plak yang merusak gigi dan
gusi.
b. Memberikan perlindungan pada tulang
Kandunga flavonoid (phloridzin) merupakan manfaat apel yang mengurangi masalah osteoporosis pada
wanita pasca monopouse. Kandungan Boron pada apel juga berfungsi memperkuat tulang pada tubuh agar
tidak mudah keropos. Ini juga sangat baik bagi pencegahan timbulnya gejala penyakit rematik.
Pisang

Semangka

Anggur
2 Manfaat buah pisan
a. Meningkatkan kesehatan otat
Dengan mengkonsumsinya secara rutin dan sebanyak 3 kali sehari sebagai makanan pencuci mulut.
b. Mengobati sakit maag
Buah pisang ini dijadikan sebuah solusi pada saat tubuh terserang maag. Hal ini karena buah pisang
memiliki kandungan zat penangkal asam dalam tubuh dan sehingga dapat meredakan maag.
3 Manfaat buah semangka
a. Semangka mengandung likopen sebagai antioksidan yang menjaga kesehatan jantung anak, tulang, dan
mencegah kanker di usia dini.
b. Vitamin A pada semangka sangat baik untuk kesehatan kulit dan mata.
4 Manfaat buah anggur
a. Menyehatkan Mata
Para peneliti di University of Miami telah menyimpulkan bahwa buah anggur memiliki manfaat yang
mengesankan untuk meningkatkan penglihatan karena membantu dalam mendukung mata yang baik.
Buah anggur menawarkan perubahan signifikan pada tingkat sel untuk melawan stres oksidatif. Manfaat
anggur juga menurunkan kadar protein peradangan untuk menjaga mata tetap sehat dan bebas dari
kerusakan permanen.
b. Mengurangi Risiko Kanker
Ketika mengkonsumsi anggur, jumlah tinggi antioksidan tidak hanya meningkatkan kekebalan tetapi
juga melindungi terhadap berbagai bentuk kanker. Karena mengurangi stres oksidatif dan melindungi
DNA.
Nanas

Melon
5 Manfaat buah nanas
a. Membantu menyembuhkan pilek dan batuk
Nanas mengandung enzim bromelain yang bersifat antiradang dan mampu melawan infeksi mikroba. Jus
nanas segar bisa mengobati sakit tenggorokan dan membantu mengurangi produksi lendir. Konon, jus ini
lima kali lebih efektif daripada obat batuk, lho.
b. Meningkatkan kesehatan mulut
Jus nanas yang diminum rutin bisa membantu menjaga kesehatan mulut si kecil. Vitamin C dalam jus nanas
berfungsi menguatkan gusi dan menjaga gigi si kecil tetap sehat dan kuat. Buah tropis ini juga bisa mencegah
pengerasan plak dan penyakit gusi lainnya.
6 Manfaat buah melon
a. Memperkuat Otot dan Meningkatkan Kemampuan Belajar
Penelitian mengungkapkan bahwa melon mengandung Kolin, zat yang bermanfaat untuk membangun dan
memperkuat otot.
b. Melancarkan Pencernaan
Dengan kandungan seratnya yang tinggi, sepotong melon mampu mencukupi 10% kebutuhan serat harian
anak sehingga membantu menjaga kesehatan pencernaannya .
Mangga

Jeruk

.
7 Manfaat buah mangga
a. Mencegah Penyakit Jantung
Serat, kalium dan vitamin merupakan kandungan di dalam mangga yang keseluruhannya akan membantu
menangkal penyakit jantung. Peningkatan asupan kalium bersamaan dengan penurunan asupan natrium
adalah perubahan pola makan yang paling penting pada seseorang, yang akan mengurangi risiko penyakit
kardiovaskular.
b. Pencegahan Kanker
Penelitian telah menunjukkan senyawa antioksidan dalam buah mangga telah ditemukan untuk melindungi
terhadap usus besar, payudara, leukemia dan kanker prostat. Senyawa ini termasuk quercetin, isoquercitrin,
astragalin, fisetin, asam galat dan methylgallat, serta enzim yang melimpah.
8 Manfaat buah jeruk
a. Menyehatkan mata
Kandungan caritenoid salm jeruk ini akan diubah menjadi vitamin A yang berguna untuk kesehatan mata.
b. Mencegah diabetes
Jeruk mengandung gula alami atau fruktosa yang bagus bagi penderita diabetes atau orang dengan resiko
diabetes. Fruktosa dalam jeruk cukup untuk memenuhi kebutuhan gula dalam tubuh sehingga kadar gula
darah tetap stabil. Diabetes bisa dikontrol dengan baik, bagi yang menjaga agar tidak terkena diabetes,
maka jeruk adalah pilihan sempurna.
Manfaat Sayuran

Wortel

Bayam
1. Manfaat wortel
a. Meningkatkan Fungsi Penglihatan
Wortel mentah mengandung banyak sekali vitamin A yakni sekitar 16.706 IU atau setara dengan 557 persen
dari kebutuhan vitamin A tubuh manusia. Selain itu wortel juga mengandung banyak beta carotene yang
nantinya dapat diubah menjadi vitamin A di dalam hati kita. Vitamin A selanjutnya diubah ke dalam bentuk
rodopsin di dalam retina. Membantu Pencegahan Penyakit Kanker
b. Membantu Mencegah Terjadinya Infeksi
Wortel memiliki kemampuan untuk mengobati luka luar dan mencegah terjadinya infeksi. Caranya adalah
dengan menghaluskan wortel mentah, bisa juga dengan merebusnya terlebih dahulu selanjutnya tempelkan
wortel yang sudah dihaluskan tersebut pada luka anda.
1 Manfaat Bayam
a. Kesehatan Mata
Bayam merupakan sumber yang kaya akan beta karoten dan lutein, yang keduanya bermanfaat bagi
penglihatan. Dengan begitu bayam dapat mencegah orang dari kekurangan vitamin A, gatal pada mata,
bisul mata dan mata kering. Hal ini juga dikarenakan beberapa sifat anti inflamasi pada bayam, yang
dapat mengurangi bengkak, maupun iritasi di mata.
b. Menjaga Tekanan Darah
Folat yang hadir dalam bayam juga berkontribusi terhadap penurunan hipertensi dan melemaskan
pembuluh darah, sehingga tetap menjaga aliran darah secara tepat. Dengan mengurangi tekanan darah
dan mengurangi ketegangan pada pembuluh darah dan arteri, hal ini dapat mengurangi tekanan pada
sistem kardiovaskular dan meningkatkan oksigenasi pada sistem organ tubuh untuk memperoleh fungsi
yang optimal.
Kentang

Sawi
1 Manfaat kentang
a. Mengurangi resiko batu ginjal
Memang pada kentang kandungan kalsium dan zat besi dapat memicu pembentukan batu ginjal, namun
magnesium yang kaya pada kentang dapat menolak kalsium yang ada pada jaringan ginjal. Pada orang-
orang penderita batu ginjal, kentang bukan merupakan makanan yang ‘haram’ bahkan beberapa menu
diet juga melibatkan kentang.
b. Kesehatan Tulang
Kentang sangat baik untuk tulang, kandungan zat besi yang terdapat pada kentang memastikan ia sangat
membantu pertumbuhan dan kesehatan tulang secara keseluruhan. Zat Besi, kalsium, fosfor,
magnesium, dan seng yang ada dalam kentang merupakan kombinasi sempurna untuk membangun dan
membentuk struktur serta kekuatan tulang.
2 Manfaat sawi
a. Menjaga Kesehatan Tulang dan Mencegah Osteoporosis
Salah satu manfaat sawi hijau adalah untuk kesehatan tulang. Kombinasi mineral penting, seperti zat besi,
magnesium, dan kalsium yang terkandung dalam sawi hijau dapat membantu Anda dalam mencegah
osteoporosis dan menjaga kekuatan tulang.
b. Menjaga Kesehatan Jantung
Beberapa komponen yang dapat ditemukan dalam sawi hijau, terutama asam folat dan vitamin B6, terkait
langsung dengan peningkatan kesehatan jantung. Komponen tersebut juga dapat mengurangi kadar
homosistein dalam darah, yang merupakan indikator kuat penyebab penyakit jantung dan masalah
kardiovaskular lainnya.
Selada

Kacang Panjang
1. Manfaat selada
a. Dapat Menambah Darah
Daun selada pun ternyata memiliki manfaat bagi mereka yang mengalami permasalahan karena kekurangan
darah. Daun selada yang selama ini hanya dikenal sebagai lalapan untuk makanan pendamping saja,
terbukti memiliki kandungan zat besi yang tinggi seperti yang juga ditemui pada manfaat bayam. Hal ini
dapat dijadikan penambah darah, bagi orang yang memiliki masalah pada kekurangan darah yang
disebabkan karena rendahnya zat besi yang dikonsumsi.
b. Mencegah Sariawan
Daun selada yang cukup mudah untuk nda temukan, ternyata juga dapat mencegah sariawan yang kerap
kali melanda Anda yang kekurangan vitamin C. Daun selada mengandung manfaat vitamin C yang cukup
tinggi sehingga sangat mampu sebagai salah satu sumber vitamin C untuk dikonsumsi sehari-hari. Sumber
vitamin C lainnya juga terdapat pada buah-buahan seperti :
2. Manfaat kacang panjang
a. Membersihkan Radikal Bebas dalam Tubuh
Vitamin C yang terkandung dalam kacang panjang juga dapat berperan sebagai antioksidan yang dapat
mencegah kerusakan akibat radikal bebas, polutan, dan bahan kimia beracun lainnya. Dimana radikal bebas
dapat menyebabkan berbagai kondisi kesehatan seperti penyakit jantung, kanker, dan artritis.
b. Menjaga Kesehatan Jantung
Kacang panjang mengandung folat dapat membantu menurunkan homosistein, yaitu asam amino yang
mengandung sulfur, yang dapat menyebabkan kemungkinan terjadi serangan jantung dan stroke. Oleh
karena itu dengan mendapat asupan folat yang cukup dapat membantu Anda dalam mengurangi
kemungkinan terserang penyakit kardiovaskular
c. Meningkatkan Kualitas Tidur
Kekurangan magnesium merupakan salah satu penyebab gangguan tidur seperti cemas dan gelisah.
Magnesium yang juga terkandung dalam kacang panjang sangat penting untuk fungsi asam gamma
aminobutirat yang dapat membantu menenangkan otak dan meningkatkan relaksasi. Dengan begitu kacang
panjang dapat membantu mengatasi gangguan tidur yang Anda alami secara efektif.

Anda mungkin juga menyukai