Anda di halaman 1dari 4

GEOGRAFI

STRUKTUR BUMI
Daratan merupakan lapisan bumi yang paling padat, terdiri dari tanah dan batuan.
Lapisan ini disebut kerak bumi atau litosfer.
Lapisan litosfer terdiri dari batu-batuan yang keras dan dapat berupa tanah, pasir,
kerikil, dan abu vulkanis. Batu-batuan pembentuk litosfer itu banyak mengandung mineral
yang berbentuk kristal atau hablur.
A. Tanah.
Tanah merupakan lapisan paling atas pada permukaan bumi. Lapisan tanah
menyediakan bahan-bahan makanan dan mineral guna pertumbuhan tanaman.
1. Pembentukan Tanah Akibat Pelapukan.
Tanah terdiri atas batu-batuan dan sisa makhluk hidup yang telah lama mati. Batuan
ini lama kelamaan mengalami pelapukan kemudian akan terurai menjadi tanah oleh bakteri
pengurai. Pelapukan batuan dapat pula disebabkan oleh cuaca yang berubah-ubah lumut pun
dapat merusak batuan.
2. Bagian-Bagian Tanah.
a. Lapisan Atas.
Lapisan yang terbentuk dari hasil pelapukan. Lapisan ini merupakan tanah
yang paling subur.

b. Lapisan Tengah.
Lapisan yang terbentuk dari campuran antara hasil pelapukan batuan dan air.
Lapisan tersebut terbentuk karena sebagian bahan lapisan atas terbawa oleh air dan
mengendap. Lapisan ini disebut tanah liat.

c. Lapisan Bawah.
Merupakan lapisan yang terdiri dari bongkahan-bongkahan batu. Disela-sela
bongkahan terdapat hasil pelapukan batuan.

d. Lapisan Batuan Induk.


Berupa batuan yang padat.
3. jenis-jenis tanah.
a. Tanah humus.
1. Berasal dari pelapukan sisa hewan dan tumbuhan.
2. Berwarna kehitaman.
3. Sangat baik untuk lahan pertanian.
4. Kemampuan menyerap air sangat tinggi.
5. Dapat menggemburkan tanah.
b. Tanah liat atau tanah lempung.
1. Butiran-butiran tanahnya halus.
2. Setiap butiran saling melekat satu sama lain, sehingga jika basah lengket.
3. Sukar menyerap air.
4. Sering dimanfaatkan untuk membuat kerajinan tangan.
5. Tumbuhan sulit tumbuh.
c. Tanah berpasir.
1. Butir pasirnya sangat banyak.
2. Mudah menyerap air.
3. Tumbuhan sulit tumbuh.
4. Biasanya digunakan untuk membuat rumah.
d. Tanah vulkanik.
Adalah tanah yang biasanya terdapat disekitar gunung berapi. Ciri-cirinya :
1. Banyak mengandung unsur hara.
2. Warnanya gelap.
3. Berasal dari gunung berapi yang meletus.
4. Sangat mudah menyerap air.
5. Sangat subur untuk pertanian.
4. pengikisan tanah (erosi).
Erosi atau pengikisan tanah dapat menyebabkan tanah longsor. Erosi dapat
disebabkan oleh tanah yang gundul akibat banyak pohon yang ditebang secara liar.
Penebangan pohon secara liar disebut ilegal logging.
B. Struktur Bumi Dan Matahari.
1. Lapisan-Lapisan Bumi.
Terdiri dari lapisan inti bumi, lapisan luar dan kerak bumi. Lapisan bumi tempat kita
hidup, tumbuh dan berkembang adalah kerak bumi. Dibawah lapisan kerak bumi terdapat
lapisan luar, dan yang paling dalam adalah lapisan inti bumi yang berupa cairan panas.
2. Lapisan-Lapisan Matahari.
Matahari merupakan bola api raksasa yang tersusun dari gas hidrogen helium, oksigen
dan beberapa zat lain dengan suhu permukaan -6000˚c suhu didalam ini matahari kira-kira 15
juta˚c.
Jarak antara matahri dan bumi kira-kira 150.000.000 km. Cahaya matahari tidak boleh
kita tatap secara langsung karena sangat berbahaya dan dapat menimbulkan kebutaan.
Benruk matahari menyerupai bola besar yang terdiri dari gas pijar dan aktif.
Diameternya sekitar 1.400.00 km. Pada permukaan matahri terjadi loncatan-loncatan api
setiap saat.
Matahri terdiri dari beberapa lapisan.
a. Fotosfer.
Adalah lapisan permukaan matahari yang dapat mengeluarkan sinar. Lapisan
ini menyerupai piringan yang berwarna emas. Suhu rata-rata lapisan fotosfer adalah
5.700˚ kelvin.

b. Kromosfer.
Adalah lapisan terbawah dari atmosfer matahari dan mengeluarkan cahaya
merah lemah. Dalam lapisan kromosfer, ada kalanya terjadi loncatan gas panas kearah
luar. Kemudian jatuh kembali ke matahari. Loncatan gas itu disebut prominences.
c. Korona.
Adalah lapisan terluar matahari yang melingkari lapisan fotosfer dan
kromosfer. Bagian dalam karena berwarna kuning, sedangkan bagian luar berwarna
putih.

DAUR ULANG DAN GEJALA-GEJALA ALAM


A. Daur Air Dan Pengaruhnya Bagi Manusia.
Secara langsung ataupun tidak langsung, daur air mempengaruhi aktivitas manusia.
Kemarau panjang terjadi jika daur air terganggu, petani tidak dapat mengolah tanahnya jika
kemarau panjang. Peternak pun kesulitan mencari rerumputan untuk pakan peternaknya.
1. Proses Daur Air
Air mengalami perubahan menjadi uap air, membentuk awan, kemudian turun
menjadi air hujan. Perubahan yang terjadi berulang-ulang itu disebut daur air.
Air laut, sungai, kolam, sawah, danau dsb menguap karena panas matahari. Uap air ini
akan naik ke angkasa, kemudian uap air terkumpul menjadi gumpalan awan diangkasa. Pada
ketinggian tertentu, terdapat lapisan udara dengan suhu yang rendah atau dingin. Hal ini
menyebabkan pengembunan uap air menjadi titik-titik air. Kumpulan titik-titik air akan
tampak sebagai awan hitam. Lama kelamaan titik-titik air menjadi banyak dan akhirnya berat
dan turun kebumi menjadi hujan.
2. Kegiatan Manusia Yang Dapat Mempengaruhi Daur Air.
Siklus atau daur air dapat terganggu karena kegiatan manusia yang tidak
memperhatikan keseimbangan alam, misalnya penggundulan hutan-hutan.
Hutan yang gundul tidak dapat menyimpan cadangan air. Akibatnya, mata air menjadi
kering. Sungai dan danau juga menjadi lebih cepat kering, karena tidak ada sumber air yang
berasal dari mata air. Keadaan ini mengganggu daur air, keran apenguapan air permukaan
tanah menjadi berkurang.
Kegiatan manusia yang dapat mengganggu siklus air diantaranya sbb :
1. Menutup permukaan tanah dengan semen atau aspal sehingga mengurangi penyerapan
air hujan.
2. Membiarkan lahan tanah terbuka tidak ditanami tumbuhan.
3. Mengambil air tanah berlebihan.
4. Mengubah rawa menjadi tempat permukiman.
3. Manfaat Air Dan Cara Menghematnya.
Air sangat penting bagi manusia. 90% tubuh manusia terdiri dari air. Air digunakan
untuk minum, tanpa air manusia tidak akan hidup.
Manfaat air diantaranya :
1. Minum, mandi, mencuci, memasak air dll.
2. Irigasi untuk mengairi sawah.
3. Sebagai pembangkit listrik tenaga air (PLTA).
Usaha-usaha untuk menghemat air :
1. Gunakan air secukupnya ketika mandi, mencuci piring, dan mencuci pakaian.
2. Ketika menyiram tanaman, air jangan sampai mengenai tanah.
3. Sebaiknya mandi menggunakan pancuran.

Peristiwa Alam Yang Terjadi Di Indonesia.


Hutan merupakan tanah luas yag ditumbuhi pohon-pohon. Hutan merupakan daerah
yang mampu menyediakan oksigen dalam jumlah yang cukup dan hutan mampu menyerap
air, kebakaran hutan sangat merugikan manusia selain membakar tumbuh-tumbuhan dan
hewan kebakaran hutan juga mengakibatkan banjir. Selain itu, asap dari hutan yang terbakar
dapat mengganggu kesehatan makhluk hidup.
Cara menjegah banjir :
1. Membuang sampah pada tempatnya.
2. Membersihkan selokan dari sampah-sampah.
3. Tidak menebang pohon sembarangan.
4. Menanami tanah yang gundul.

SUMBER DAYA ALAM DAN PENGGUNAANNYA.


1. Sumber Daya Alam Di Indonesia.
Alam Indonesia subur dan kaya akan SDA, baik mineral, air, tumbuhan, dan hewan.
Contoh sumber daya alam adalah mineral, nikel, intan, batubara, dan minyak bumi.
Contohnya SDA hutan adalah tumbuhan khas Indonesia antara lain anggrek dan bunga
raflessia. Adapun hewan khas Indonesia diantaranya komodo, cendrawasih, dan anoa.
Sumber daya alam dibedakan menjadi 2 golongan yaitu :
a. SDA yang dapat di perbaharui.
SDA yang dapat diperbaharui apabila penggunaannya, tidka bijaksana akan
habis. Oleh sebab itu, penggunaan SDA yang dapat diperbaharui hendaknya
dilakukan secara bijaksana. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesejahteraan
manusia.

b. SDA yang tidak dapat di perbaharui.


Minyak bumi dan batubara terbentuk setelah jutaan tahun terpendam didalam
tanah dengan demikian, minyak bumi dan batubara merupakan SDA yang tidak dapat
diperbaharui.
Contohnya lainnya adalah gas alam, emas, tembaga, perak, besi, alumunium,
nikel dan berbagai jenis mineral lainnya.
Cara manusia menggunakan SDA.
SDA yang dapat di perbaharui maupun tidak dapat diperbaharui harus dikelola
dengan bijaksana agar dapat mensejahterakan manusia.
1. usaha pelestarian tumbuhan.

Anda mungkin juga menyukai