Anda di halaman 1dari 8

Muhammad Pramadika

16/394090/PA/17181

Tugas 1
Pengolahan Citra Digital

1. Image Negative

A. Penjelasan
Citra negatif merupakan citra yang berkebalikan dengan citra asli, sama seperti film negatif hasil
pengambilan citra dengan menggunakan kamera konvensional. Jika terdapat sebuah citra yang
mempunyai jumlah gray level L dengan range [0 hingga L-1], maka citra negatif diperoleh dari
transformasi negatif dengan persamaan :

S=(L-1)-r
Keterangan :
s = citra hasil transformasi negatif.
L = jumlah gray level sebuah citra.
r = citra asli.

B. Hasil Eksperimen
Citra di implementasikan pada sebuah program yang kita buat untuk melihat hasil perbedaan
antara citra yang sudah dilakukan pemrosesan dan sebelum dilakukan pemrosesan, pada
eksperimen berikut ini menggunakan 3 buah citra yang berbeda.

Image 1:
Image Negative:

Citra 2:

Image Negative:
Citra 3:

Image Negative:

Hasil dari proses menjadi gambar grayscale, citra yang sudah di proses menghasilkan intensitas
cahaya yang berkebalikan dari gambar sebelumnya . Gambar yang sebelum di proses yang
memiliki area gelap menjadi terang setelah diproses, begitu juga sebaliknya
C. Source Code

Di sini menggunakan library cv2. Di setiap citra kita cari ukuran dari matrix tersebut, kemudian setiap
nilai piksel dikurangi dengan 255.Nilai hasil pengurangan diassign ke 2 Dimensi array dengan ukuran
yang sama dengan dimensi citra.

2. Gray Power Transform

A. Penjelasan
Transformasi ini untuk meningkatkan kontras dari area citra yang terang.Rumusnya ialah sebagai
berikut:

s=c.r^γ

s=output image
Dimana c dan gamma adalah biilangan positif konstan. Gamma nilainya bisa lebih dari satu dan kecil
dari 1. Jika nilai gamma lebih dari satu, maka kontras gambarnya akan terang, jika kecil dari satu,
maka kontrasnya akan menjadi gelap.

B. Hasil Eksperimen
Citra diimplementasikan kedalam program yang telah dibuat, berikut perbedaan dari 3 citra sebelum
dan sesudah diimplementasikan Gray Power Transform.
Citra 1:

Gray Power Transform (Gamma=2)

Gray Power Transform (Gamma=0.5)


Citra 2:

Gray Power Transform (Gamma=2)

Gray Power Transform (Gamma=0.5)


Citra 3:

Gray Power Transform (Gamma=2)

Gray Power Transform (Gamma=0.5)


Setelah citra diimplementasikan pada program maka citra ketika gammanya besar dari 1, kontras
gambarnya akan terang, namun hal ini membuat gambar menjadi terlalu banyak noise dan dan
menghasilkan gambar yang tidak jelas. Jika nilai gammanya kecil dari 1, maka citra yang gelap akan
menjadi terang sehingga gambar tidak dapat dilihat dengan jelas.

C. Source Code

Pada program ini menggunakan dua library yaitu cv2 dan numpy. Di sini tiap variabel image baru
diassign dengan rumus gray power transform yakni, tiap nilai array dari matriks piksel image
dipangkatkan dengan nilai gammanya. Nilai gamma yang diambil adalah 2 untuk nilai gamma yang
besar dari 1 (>1), sedagkan untuk nilai gamma kecil dari 1 (<1) nilai yang diambil dalah 0.5 .

Anda mungkin juga menyukai