Anda di halaman 1dari 6

Manajemen Operasional

1. Pengertian manajemen operasional?


Kegiatan untuk mengolah input melalui proses transformasi atau pengubahan atau
konversi sedemikian rupa sehingga menjadi output yang dapat berupa barang atau jasa

2. Aspek dalam Manajemen Operasi?


 Aspek Struktural
 Aspek fungsional
 Aspek Lingkungan

3. Tugas manajer operasional


 Menentukan dan mengatur letak gudang persediaan dan mesin yang efisien agar tidak
menyita waktu dalam gerakan
 Melakukan pemeliharaan
 Mengurangi bagian produk yang rusak atau memperbaiki proses produksi
 Menentukan komponen yang akan dibuat atau dibeli darimpara supplier
 Menentukan atau memperbaiki skedul kerja

4. Pengertian pola produksi dan macamnya ?


Pola produksi adalah distribusi dari produksi tahunan ke dalam periode yang lebih kecil,
seperti bulanan atau triwulan untuk mengantisipasi rencana penjualan.
Macam pola produksi adalah sebagai berikut,
 Pola produksi konstan, jumlah produksi yang dihasilkan selalu sama dalam setiap
satuan waktu.
 Pola produksi bergelombang, jumlah produksi setiap satuan waktu mengikuti
fluktuasi permintaan
 Pola produksi moderat, jumlah produksi dalam beberapa periode tertentu konstan dan
dalam periode tertentu mengalami kenaikan untuk kemudian konstan kembali
5. Pengertian proses produksi dan macamnya
Proses produksi adalah suatu kegiatan dengan melibatkan tenaga manusia, bahan serta
peralatan untuk menghasilkan produk yang berguna.
Macam tipe proses produksi adalah sebagai berikut,
 Proses produksi terus menerus, proses produksi barang atas dasar aliran produk dari
satu operasi ke operasi berikutnya tanpa penumpukan disuatu titik dalam proses.
Contoh : TV
 Proses produksi terputus-putus, produk diproses dalam kumpulan produk bukan atas
dasar aliran terus menerus dalam proses produk. Contoh :
 Proses produksi campuran. Contoh :

6. Pengertian luas produksi ?


Merupakan jumlah volume hasil produksi yang seharusnya diproduksi oleh suatu
perusahaan dalam satu metode

7. Pengertian Layout, Kegunaan dan macamnya?


Layout adalah rencana pengaturan semua fasilitas produksi guna memperlancar proses
produksi yang efektif dan efisien.

Kegunaan layout adalah sbb,


 untuk meningkatkan jumlah produksi
 mengurangi waktu tunggu
 mengurangi proses pemindahan bahan
 penghematan penggunaan ruangan
 efisiensi penggunaan fasilitas
 mempersingkat waktu proses
 meningkatkan kepuasan dan keselamatan kerja
 mengurangi kesimpang-siuran
Macam layout adalah sebagai berikut,
 Layout proses/fungsional/departemental, pengaturan dan penempatan semua fasilitas
pabrik berdasarkan mesin yang memiliki karakteristik kerja sama atau fungsi sama
ditempatkan pada satu departemen. Contoh : Rumah sakit
 Layout produk/garis, berdasarkan aliran dari produk tersebut. Contoh : TV
 Layout kelompok, pengaturan tata letak fasilitas pabrik kedalam daerah atau
kelompok mesin bagi pembuatan produk yang memerlukan pemrosesan yang sama.
Contoh : Konveksi
 Layout posisi tetap, pengaturan material produk yang dibuat akan tetap tinggal pada
posisinya, sedangkan fasilitas produksi akan bergerak atau berpindah menuju lokasi
material atau komponen produk utama tersebut. Contoh : Pesawat
 Layout bentuk U. Contoh : Laundry
 Layout gabungan garis dan proses
 Layout gabungan garis dan bentuk U

8. Apa yang dimaksud dengan manajemen persediaan ?


 Manajemen persediaan adalah proses yang dilakukan oleh perusahaan untuk
memenuhi kebutuhan konsumen.

*Tujuan Manajemen persediaan: penting dilakukan karena alasan berikut ini, unsur
ketidakpastian permintaan, adanya unsur ketidakpastian pasokan dari para supplier,
adanya unsur ketidakpastian tenggang waktu pemesanan.

9. Teknik-teknik yang digunakan dalam persediaan?


 Material requirement planning (MRP), sistem yang dirancang khusus untuk situasi
permintaan bergelombang, secara tipikal karena permintaan tersebut dependen.
 Just In Time, penyediaan barang ketika ada pesanan atau material harus ada tepat
pada saat diperlukan agar tidak terjadi penumpukan
 Safety Stock, penyediaan persediaan cadangan untuk mengantisipasi kenaikan harga
dan kelangkaan bahan baku
10. Teknik-teknik dalam menyusun schedule kerja
 Metode jalur kritis, cocok untuk penjadwalan pekerjaan proyek atau pekerjaan yang
sekali jalan
 Pendekatan cabang dan batas, banyak digunakan untuk jadwal produksi kelompok
 Lini keseimbangan, hampir mirip metode jalur kritis
 Material requirement planning (MRP)
 Just in time
 Metode teknologi yang dioptimalkan (OPT), mirip JIT

11. Pengembangan produk dan faktor-faktornya


a. Pengembangan produk : upaya perusahaan untuk senantiasa menciptakan produk
baru, memperbaiki produk lama agar dapat memenuhi tuntutan pasar dan selera
pelanggan.
b. Faktor yang mendorong perusahaan perlu melakukan strategi pengembangan produk
dalam menghadapi era globalisasi :
o Perubahan selera konsumen
o Keinginan untuk menekan biaya
o Keinginan untuk meningkatkan kualitas produk
o Kemerosotan kinerja perusahaan (menurutnya omzet penjualan dan pasaran
produk kurang berkembang)
o Melemahnya bargaining position dalam menghadapi para supplier bahan
baku, suku cadang dan komponen
o Pesaing semakin kuat
o Perubahan teknologi
o Usia produk semakin pendek

12. Faktor-faktor dalam mendirikan lokasi pabrik


 Lokasi pasar
 Sumber bahan baku
 Transportasi
 Sumber energi atau tenaga listrik
 Iklim
 Buruh dan tingkat upah
 Undang-undang dan sistem perpajakan
 Sikap masyarakat
 Air dan limbah industri

13. Apakah pengembangan produk berbeda dengan desain produk? Jelaskan


Berbeda, pengembangan produk merupakan sub dari desain produk

14. Faktor-faktor dalam desain produk


 Globalisasi selera konsumen
 Segmentasi pasar
 Kondisi lokal
 Teknologi

15. Pengertian produktivitas dan metode penilaiannya?


Perbandingan antara hasil yang dicapai (output) dengan keseluruhan sumber daya yang
digunakan (input). Metode penilaian atau pengukuran produktivitas adalah sbb,
 Model marvin E mandel
 Model nilai tambah ( produktivitas tenaga kerja, produktivitas capital)

16. Macam-macam produktivitas


 Produktivitas total
 Produktivitas multifaktor
 Produktivitas parsial

17. Pengertian kapasitas produksi ?


Jumlah maksimum output yang dapat diproduksi dalam satuan waktu tertentu
18. Pengertian kualitas
Kualitas adalah keseluruhan ciri dan karakteristik produk dan jasa yang kemampuannya
dapat memuaskan kebutuhan baik yang dinyatakan tegas maupun tersamar.

19. TQM ?

20. Apakah yang dimaksud dengan BEP ?


 Titik pulang pokok/ titik dimana perusahaan tidak mengalami rugi dan laba.

Anda mungkin juga menyukai