Anda di halaman 1dari 9

ANALISIS KEBUTUHAN RUANG PARKIR MOTOR PADA DEPARTEMEN

TEKNIK KIMIA UNIVERSITAS DIPONEGORO


(Studi Kasus: Parkiran motor Departemen TEKNIK KIMIA Universitas Diponegoro)
Nama : Muhammad Akhyarur Rijal
NIM : 21020116170002

BAB IPENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah


Parkir adalah keadaan tidak bergerak suatu kendaraan yang tidak bersifat
sementara. Termasuk dalam pengertian parkir adalah setiap kendaraan berhenti pada
setiap kendaraan yang berhenti pada tempat tempat tertentu baik yang dinyatakan dengan
rambu ataupun tidak. Serta tidak semata-mata untuk menaikan dan atau menurunkan
barang atau orang (Abu Bakar, 2011). Area parkir merupakan tempat pemberhentian
kendaraan untuk waktu sementara atau digunakan untuk menaruh kendaraan pribadi pada
suatu kegiatan(Muhammad Rijal,Naniek Kohdrata,Cokordo Gede Alit Semarjaya, 2016).
Area parkir merupakan suatu kebutuhan bagi pemilik kendaraan yang menginginkan
kendaraannya terparkir ditempat yang mudah tercapai(Kusumaningtyas, 2016).
Area parkir merupakan salah satu fasilitas penting yang dibutuhkan pada suatu
kawasan. Perencanaan suatu fasilitas parkir harus didasarkan pada KRP yang sesuai
dengan kondisi kawasan masing-masing sehingga akan memberikanhasil perencanaan
yang baik. KRP atau kebutuhan ruang parkir adalah jumlah ruang parkir yang dibutuhkan,
yang besarnya dipengaruhi oleh berbagai faktor serta tingkat pemilikan kendraan pribadi,
tingkat kesulitan menuju daerah yang bersangkutan (Machsus dan Mukafi, 2011).
Perancangan area parkir yang baik merupakan hal yang penting karena perencaan area
parkir terkait dengan tata guna lahan dan perencanaan suatu kawasan sehingga
perencanaan, pengaturan maupun manajemen yang diterapkan harus dapat mengantisipasi
permintaan parkir untuk saat ini maupun di masa yang akan datang. Untuk melakukan
rancangan area parkir yang baik diperlukan perhitungan dan analisis karakterisik parkir.
Perhitungan dan analisis karakteristik parkir yang dilakukan mencakup: durasi parkir,
akumulasi parkir, indeks parkir, pergantian parkir dan kapasitas parkir (Machsus,dkk
2018).
Universitas Diponegoro merupakan salah satu perguruan tinggi negri yang ada di
Semarang. Universitas Diponegoro memiliki beberapa tempat parkir yang membutuhkan
ruang parkir sebagai sarana bagi mahasiswa Universitas Diponegoro yang membawa
kendaraan terutama kendaraan motor. Salah satu tempat yang memiliki tempat parkir di
Universitas Diponegoro adalah Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro. Di
Departemen Teknik Kimia sendiri memiliki 2 parkiran yaitu : parkiran motor dan parkiran
mobil yang digunakan untuk menunjang aktifitas perkuliahan di Departemen Teknik Kimia
Universitas Diponegoro.

1.2. Rumusan Masalah


Bedasarkan hasil pengamatan, kondisi parkiran motor yang ada di Dipartemen
Teknik Kimia Universitas Diponegoro kurang baik. Parkiran motor tersebut merupakan satu
satunya parkiran motor yang terdapat di Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro.
Namun, terdapat kekurangan pada luas lahan parkir yang terdapat di Departemen Teknik
Kimia Universitas Diponegoro. Kekurangan dari luas lahan parkir motor tesebut
mengakibatkan motor motor mahasiswa Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro
suah mendapatkan parkiran dan harus parkir diluar parkiran motor.
Penelitian ini berupaya untuk mengukapkan luas parkiran yang dibutuhkan pada
ruang parkir yang terdapat di Departemen Teknik Kimiaagar parkirannya mencukupi. Hasil
dari penelitian ini diharapkan dapat mengatasi permasalahan parkiran motor yang tidak
mencukupi di Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro.

1.3. Tujuan Penelitian


Diadakannya penelitian ini bertujuan untuk mencari faktor faktor yang menyebabkan
parkiran motor yang terdapat di Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro kurang
memadai.

1.4. Manfaat Penelitian


Dengan adanya penelitian ini dapat ditemukannya luasan parkir yang seharusnya
untuk mengatasi masalah parkiran yang terdapat di Departemen Teknik Kimia Universitas
Diponegoro.

1.5. Lingkup dan Batasan Penelitian

Penelitian ini mempunyai lingkup dan batasan secara spasial dan substansial.
Lingkup spasial dibatasi oleh parkiran motor Departemen Teknik Kimia Universitas
Diponegoro dan lingkup substansial dibatasi pada pembahasan yang berkaitan dengan
permasalahan luas lahan parkiran di Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro.
.
DAFTAR PUSTAKA

Abubakar,Iskandar. 2011. Parkir : Pengantar Perencanaan dan Penyelenggaaraan Fasilitas


Parkir, Trasindo Gastama Media.
Kusumaningtyas, Rinda Hesti. 2016. Evaluasi dan Perancangan Sistem Informasi Lahan
Parkir. Studi Informatika : Jurnal Sistem Informasi, 9(1),2016,15-27.
Machsus, Mukafi. 2013. Kajian Kebutuhan Ruang Parkir pada Mall Galaxy di Kota
Surabaya. Prosiding Seminar Nasional ATPW ITS.
Machsus,dkk. 2018. Evaluasi Kebutuhan Ruang Parkir di Rumah Sakit Umum Daerah
Soewandhie Surabaya. ISSBN : 978-602-51407-0-9.
Muhammad Rijal,dkk.2016.Redesain dan Optimalisasi Ruang Parkir Fakultas
Pertanian Kampus Bukit Jimbaran. E-Jurnal Arsitektur Lansekap.
Judul Penelitian
ANALISIS KEBUTUHAN RUANG PARKIR MOTOR PADA DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
UNIVERSITAS DIPONEGORO

PROBLEM AREA
Luas parkiran motor Departemen TEKNIK KIMIA Universitas Diponegoro yang tidak
mencukupi kapasitas motor mahasiswa Departemen TEKNIK KIMIA Universitas
Diponegoro.

PROBLEM FINDING
Terjadi kesenjangan antara harapan ( rancangan/ design awal ) dengan realitas dalam
penggunaan lahan parkir Departemen TEKNIK KIMIA Universitas Diponegoro, yaitu
permasalahan luas lahan parkir yang menyebabkan tidak mencukupinya lahan parkir
motor yang ada di Departemen TEKNIK KIMIA Universitas Diponegoro.

PROBLEM STATEMENT
Diperlukan evaluasi terhadap luas lahan parkir yang ada di Departemen TEKNIK
KIMIA Universitas Diponegoro. Menggunakan analisa observasi dan statistik skala
pengukuran luas lahan parkir Departemen TEKNIK KIMIA Universitas Diponegoro.

TUJUAN PENELITIAN
Membuktikan pengaruh kurangnya luas lahan parkir Departemen TEKNIK KIMIA
Universitas Diponegoro sebagai faktor penyebab tidak memadainya lahan parkir yang
ada di Departemen TEKNIK KIMIA Universitas Diponegoro dan hubungan pengaruh
tersebut dinyatakan dengan angka koefisien .
Abubakar,Iskandar. 2011. Parkir : Pengantar Perencanaan dan Penyelenggaaraan Fasilitas
Parkir, Trasindo Gastama Media.
Kusumaningtyas, Rinda Hesti. 2016. Evaluasi dan Perancangan Sistem Informasi Lahan
Parkir. Studi Informatika : Jurnal Sistem Informasi, 9(1),2016,15-27.
Machsus, Mukafi. 2013. Kajian Kebutuhan Ruang Parkir pada Mall Galaxy di Kota
Surabaya. Prosiding Seminar Nasional ATPW ITS.
Machsus,dkk. 2018. Evaluasi Kebutuhan Ruang Parkir di Rumah Sakit Umum Daerah
Soewandhie Surabaya. ISSBN : 978-602-51407-0-9.
Muhammad Rijal,dkk.2016.Redesain dan Optimalisasi Ruang Parkir Fakultas
Pertanian Kampus Bukit Jimbaran. E-Jurnal Arsitektur Lansekap.

Anda mungkin juga menyukai