Anda di halaman 1dari 3

Soal uas kelas VII semester genap

1. Bentuk dasar hiasan yang biasanya akan menjadi pola yang berulang-ulang dalam suatu
kerajinan atau seni adalah...
a. Seni rupa c. Ragam hias
b. Seni kriya d. Bahan tekstil
2. Salah satu penerapan ragam hias pada bahan tekstil adalah...
a. Mengukir c. Menggambar
b. Menyulam d. Mencetak
3. Memiliki sifat sangat lentur, tidak mudah kusut, dapat menahan panas dan apabila
dipanaskan menjadi lebih lunak, merupakan jenis dan sifat bahan tekstil...
a. Katun c. Sutera
b. Wol d. Tekstil
4. Terdiri dari bahan polyster dan nilon memiliki sifat tidak tahan panas, tidak mudah kusut,
tidak perlu disetrika, kuat, dan jika dicuci cepat kering, merupakan jenis dan sifat bahan
tekstil...
a. Tekstil c. Wol
b. Sutera d. Katun
5. Teknik penerapan ragan hias pada bahan kayu adalah...
a. Menyulam c. Menenun
b. Membordir d. Mengukir
6. Alat utama untuk mengukir adalah...
a. Pahat dan pemukul c. Pisau
b. Parang d. Kayu
7. Bernyanyi lebih dari 1 suara dan biasanya terdiri dari 3 sampai 12 orang disebut...
a. Ansambel c. Vokal group
b. Unisono d. Akapela
8. Apa yang dimaksud dengan bernyanyi secara unisono...
a. Bernyanyi 1 suara c. Bernyanyi 4 suara
b. Bernyanyi 2 suara d. Bernyanyi banyak suara
9. Lagu Suwe Ora Jamu berasal dari daerah...
a. Jawa Barat c. Sumatera Utara
b. Kalimantan d. Jawa Tengah
10. Salah satu lagu daerah dari Sumatera Utara adalah...
a. Sigulempong c. Angin Mamiri
b. Sipatokaan d. Yamko Rambe Yamko
11. Salah satu jenis penampilan dan permainan musik dalam suatu komunitas kecil yang
dimainkan secara bersama-sama disebut...
a. Orkestra c. Group musik
b. Ansambel d. Paduan suara
12. Bedug merupakan salah satu alat musik...
a. Ritmis c. Harmonis
b. Melodis d. Enharmonis
13. Alat musik yang berfungsi membawakan melodi suatu lagu adalah...
a. Alat musik ritmis c. Alat musik harmonis
b. Alat musik melodis d. Alat musik klasik
14. Garis-garis yang dibuat oleh penari melalui perpindahan gerak diatas lantai, merupakan
pengertian...
a. Ragam hias c. Pola lantai
b. Seni tari d. Ragam tari
15. Pola lantai yang menunjukkan hubungan dengan Tuhan sebagai pencipta adalah pola
lantai...
a. Horizontal c. Diagonal
b. Vertikal d. Garis lengkung
16. Salah satu tari daerah yang menggunakan pola lantai garis lengkung adalah tari...
a. Tari Saman c. Tari Baris Gede
b. Tari Bedaya d. Tari Kecak
17. Tari yang diperagakan dipanggung terbuka seperti di candi Prambanan dan Borobudur yang
melibatkan ratusan penari disebut...
a. Tari tunggal c. Tari klasik
b. Tari berkelompok d. Tari kolosal
18. Pertentangan yang terjadi antara satu tokoh dan tokoh lainnya yang bersifat pertentangan
batin maupun fisik adalah pengertian...
a. Drama c. Konflik
b. Naskah d. Lakon
19. Kisah hidup dan kehidupan manusia yang di ceritakan diatas pentas dengan media
percakapan,gerak dan laku didasarkan pada naskah, merupakan pengertian...
a. Bernyanyi c. Film
b. Drama/Teater d. Sinetron
20. Dibawah ini merupakan langkah-langkah dalam menulis naskah drama, kecuali...
a. Menyiapkan bahan c. Menyusun adegan
b. Menentukan tema d. Membuat dialog tokoh cerita

Essay

1. Sebutkan 3 jenis dan sifat bahan tekstil...


2. Apa pengertian:
a. Alat musik ritmis
b. Alat musik melodis
c. Alat musik harmonis
3. Apa yang dimaksud dengan vokal group?
4. Jelaskan pengertian pola lantai garis lurus secara horizontal dan vertikal!
5. Sebutkan 5 hal penting yang perlu dilakukan berkaitan dengan pementasan teater!

Anda mungkin juga menyukai