Anda di halaman 1dari 2

KESESUAIAN HASIL PEMERIKSAAN HBSAG KUALITATIF PADA

ARCHITECT i1000SR DAN COBAS e411

Ellya Latifah Ilyas1, Amiroh Kurniati2


1
Program Pendidikan Dokter Spesialis I Patologi Klinik Fakultas Kedokteran
Universitas Sebelas Maret / RSUD dr. Moewardi Surakarta
2
Bagian Patologi Klinik Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret / RSUD
dr. Moewardi Surakarta

ABSTRAK

Latar Belakang : Pemeriksaan HBsAg RSUD Dr Moewardi (RSDM) dilakukan pada


Cobas e411 metode electrochemiluminescence immunoassays (ECLIA) dan Architect
i1000SR metode chemiluminescent microparticle immunoassay (CMIA). Kedua alat
mengeluarkan nilai sinyal chemiluminescence dibandingkan cut off kalibrasi, Cobas
e411 memakai istilah cut off index (COI), Architect i100SR memakai istilah sampel per
cut off (S/CO). Cut off ≥1 untuk hasil reaktif.
Tujuan : Mengetahui kesesuaian HBsAg kualitatif Architect i1000SR dan Cobas e411
pada pasien yang melakukan pemeriksaan HBsAg di RSDM Surakarta.
Metode : Penelitian dilakukan April 2019 - Mei 2019 dengan metode belah lintang
pada 40 pasien yang melakukan pemeriksaan HBsAg di RSDM. Data HBsAg kedua
alat dilakukan uji beda Wilcoxon dan uji korelasi Spearman untuk data numerik, uji
koefisien kontingensi untuk data kategorik.
Hasil : Uji beda hasil HBsAg kedua alat tidak menunjukkan perbedaan bermakna (p >
0,05) pada hasil COI ≥1, berbeda bermakna untuk COI <1. Uji korelasi dari hasil kedua
alat menunjukkan kesesuaian (p = 0,00) pada hasil COI ≥1 dan tidak menunjukkan
korelasi untuk hasil HBsAg dengan nilai COI <1. Hasil COI <1 kedua alat mempunyai
nilai berbeda sehingga tidak berkorelasi. Walaupun hasil kedua alat untuk COI <1
berbeda tetapi masih menunjukkan kadar di bawah 1 sehingga tidak bermakna klinis.
Kesimpulan : Kedua alat HBsAg terdapat kesesuaian untuk HBsAg ≥1 COI, tetapi
tidak pada HBsAg <1. Sedangkan untuk data kategorik kedua alat menunjukkan
kesesuaian.
Saran : Diperlukan penelitian lanjut dengan sampel besar untuk menentukan cut off
HBsAg pada kedua alat.

Kata kunci : HBsAg, Architect i1000SR, Cobas e411.

Anda mungkin juga menyukai