Anda di halaman 1dari 3

Assalamualaikum Wr. Wb.

Tesis sebagai riset ilmiah. Saya mencari terlebih dahulu literatur mengenai pengertian tesis, riset, dan
ilmiah.

1. Tesis

a. KBBI

Pengerian tesis berdasarkan KBBI adalah :

1) pernyataan atau teori yang didukung oleh argumen yang dikemukakan dalam karangan; untuk
mendapatkan gelar

kesarjanaan pada perguruan tinggi

2) karangan ilmiah yang ditulis untuk mendapatkan gelar kesarjanaan pada suatu universitas.

b. Katalog Program Pascasarjana UT 2019/2020

Tesis adalah tugas akhir program magister berupa karya tulis ilmiah berdasarkan hasil penelitian
mahasiswa yang

dilakukan secara mandiri. Tesis dapat bersifat empirik (kajian lapangan) atau kajian konseptual
(kajian kepustakaan)

yang disusun secara sistematik berdasarkan metode ilmiah dan bebas dari plagiat.

c. Wikipedia

Tesis adalah pernyataan atau teori yang didukung oleh argumen yang dikemukakan dalam karya
tulis ilmiah; untuk

mendapatkan gelar kesarjanaan pada perguruan tinggi. Tesis juga dapat berarti sebuah karya tulis
ilmiah resmi akhir

seorang mahasiswa.

Dari beberapa pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa tesis adalah sebuah karya tulis ilmiah
berdasarkan hasil penelitian seorang mahasiswa. Tesis dibuat dalam rangka untuk mendapatkan gelar
magister pada perguruan tinggi.

2. Riset

a. KBBI
Penyelidikan (penelitian) suatu masalah secara bersistem, kritis, dan ilmiah untuk meningkatkan
pengetahuan dan

pengertian, mendapatkan fakta yang baru, atau melakukan penafsiran yang lebih baik.

b. Basuki Wibawa dkk (2014)

Proses pencarian ilmu yang diharapkan bermanfaat dalam mengembangkan teori baru dan
menyelesaikan masalah.

c. Wikipedia

Penelitian sering dideskripsikan sebagai suatu proses investigasi yang dilakukan dengan aktif, tekun,
dan sistematis,

yang bertujuan untuk menemukan, menginterpretasikan, dan merevisi fakta-fakta.

Jadi dapat disimpulkan bahwa riset adalah penelitian yang dilakukan secara sistematis untuk
menyelesaikan masalah, menemukan teori, dan mengembangkan teori yang sudah ada.

3. Ilmiah

a. KBBI

bersifat imu; secara ilmu pengetahuan; memenuhi syarat (kaidah) ilmu pengetahuan

b. I Made Putrawan

Suatu prosedur atau cara mengetahui sesuatu dengan langkah-langkah yang sistematis untuk
mendapatkan

pengetahuan ilmiah. Langkah - langkah tersebut adalah :

1) Perumusan Masalah

2) Tinjauan pustaka dan khasanah pengetahuan ilmiah

3) Perumusan hipotesis

4) Pengujian hipotesis

5) Penarikan kesimpulan

c. Basuki Wibawa dkk (2014)

Ilmiah mempunyai kriteria sebagai berikut :


1) berdasarkan fakta

2) bebas dari prasangka

3) menggunakan prinsip analisis

4) menggunakan hipotesis

5) menggunakan ukuran objektif

6) menggunakan teknik kuantifikasi

Dari beberapa pendapat mengenai kata ilmiah di atas, dapat saya simpulkan bahwa ilmiah
adalah cara mendapatkan ilmu pengetahuan dengan langkah-langkah yang sistematis (perumusan
masalah, tinjauan pustaka dan khasanah pengetahuan ilmiah, perumusan hipotesis, pengujian
hipotesis, dan penarikan kesimpulan) dan memiliki kriteria : berdasarkan fakta, bebas dari
prasangka, menggunakan prinsip analisis, menggunakan hipotesis, menggunakan ukuran objektif,
dan menggunakan teknik kuantifikasi.

Jadi berdasarkan studi literatur yang telah saya lakukan, tesis sebagai riset ilmiah adalah sebuah karya
tulis ilmiah berdasarkan hasil penelitian seorang mahasiswa yang dilakukan secara
sistematis (perumusan masalah, tinjauan pustaka dan khasanah pengetahuan ilmiah, perumusan
hipotesis, pengujian hipotesis, dan penarikan kesimpulan) dan memiliki kriteria : berdasarkan
fakta, bebas dari prasangka, menggunakan prinsip analisis, menggunakan hipotesis, menggunakan
ukuran objektif, dan menggunakan teknik kuantifikasi. Tesis dibuat dalam rangka untuk untuk
menyelesaikan masalah, menemukan teori, dan mengembangkan teori yang sudah ada
juga mendapatkan gelar magister pada perguruan tinggi.

Tesis yang saya sudah bedah berjudul Penerapan Teknik SAVI (Somatis, Audiotory,Visual,Intelektual)
untuk Meningkatkan Kemampuan Wawancara Tentang Manfaat Air Pada Siswa Kelas V SDN
Penjaringan 01 Pagi Jakarta Utara karya Merry Madillia, M. Pd (Guru SDN Penjaringan 01). Tesis
tersebut merupakan hasil penelitian dan karya tulis Ibu Merry ketika menyelesaikan program magister
beliau. Isi tesis tersebut disusun berdasarkan riset ilmiah yaitu dilakukan secara sistematis (perumusan
masalah, tinjauan pustaka dan khasanah pengetahuan ilmiah, perumusan hipotesis, pengujian hipotesis,
dan penarikan kesimpulan) dan memiliki kriteria : berdasarkan fakta, bebas dari
prasangka, menggunakan prinsip analisis, menggunakan hipotesis, menggunakan ukuran objektif,
dan menggunakan teknik kuantifikasi. Tesis tersebut dibuat dalam rangka untuk untuk menyelesaikan
masalah yang Ibu Merry temukan di dalam kelas juga untuk mendapatkan gelar magister beliau.

Anda mungkin juga menyukai