Anda di halaman 1dari 4

PENATALAKSANAAN BAYI BARU LAHIR

SOP
No. Dokumen
:
ADM/ I/ SOP/ III/ 2016/ 002

No. Revisi
:
-

Tanggal Terbit
:
07 Maret 2016

Halaman
:
1/2

UPTD PUSKESMAS MEMBALONG

CANDRALELA
NIP. 196608241988122001
1.
Pengertian

1
Penatalaksanaan bayi baru lahir ialah asuhan pada bayi baru lahir yang harus segera dilakukan
oleh petugas kesehatan dengan memperhatikan keamanan dan kebersihan untuk bayi baru
lahir
2.
Tujuan
Sebagai acuan kerja petugas KIA dalam pelaksanakan pelayanan pada bayi baru lahir dalam
kondisi normal
3.
Kebijakan
Surat keputusan Kepala Puskesams Membalong Nomor
tentang kebijakan Penyelenggara Pelayanan klinis Puskesmas Membalong
4.
Referensi
1. Surat Keputusan Kepala Puskesmas Membalong Nomor Tahun 2016 tentang
2. Surat Keputusan Kepala Puskesmas Membalong Nomor Tahun 2016 tentang
Surat Keputusan Kepala Puskesmas Membalong Nomor Tahun 2016 tentang
5.
Prosedur
Alat dan Bahan
1. Klem tali pusat
2. Gunting tali pusat
3. Penjepit tali pusat
4. Alat resusitasi
5. Stetoskop bayi
6. Termometer
7. Pengukur tinggi badan
8. Timbangan bayi
9. Lampu periksa
10. Kain dan pakaian bayi
11. Salep mata tetrasiklin 1%
12. Vitamin K1 1mg
13. Imunisasi Hepatitis B
14. Spuit 1cc
15. Kapas DTT
16. Betadine
Kasa steril

6.
Langkah-langkah
1. Petugas telah melakukan langkah-langkah pada SOP APN nomor 24-31
2. Petugas melakukan penilaian awal dengan menjawab empat pertanyaan:
2
 Apakah kehamilan cukup bulan?
 Apakah air ketuban jernih,tidak bercampur mekonium?
 Apakah bayi menangis atau bernapas/tidak megap-megap?
 Apakah tonus otot byi baik/bayi bergerak aktif?
3. Petugas membersihkan jalan napas bayi segera setelah bayi lahir (jika diperlukan)
4. Petugas mengeringkan bayi dengan menggunakan kain bersih sambil melakukan
pemantauan tanda bahaya
5. Petugas melakukan pengkleman tali pusat 2 menit pasca bayi lahir dengan penjepitan
pertama 3 centimeter dari dinding perut bayi dan melakukan penjepitan kedua dengan
jarak 2 centimeter dari klem pertama
6. Petugas melakukan pemotongan tali pusat diantara kedua klem dengan tangan yang lain
melindungi tali pusat
7. Petugas melakukan penjepitan tali pusat dengan penjepit steril dan melepaskan klem tali
pusat
8. Petugas meletakkan bayi secara tengkurap di atas dada ibu untuk mulai melakukan
Inisiasi Menyusu Dini kurang lebih selama satu jam
9. Petugas menyelimuti bayi dengan kain bersih dan kering serta memberi topi pada bayi
10. Petugas membersihkan daerah paha kiri anterolateral yang akan di suntik dengan kasa
steril, kemudian petugas melakukan penyuntikan vitamin K1 1mg intramuskular pada
paha kiri anterolateral setelah satu jam bayi selesai melakukan Inisiasi Menyusu Dini
11. Petugas memberikan salep mata antibiotika tetrasiklin 1% pada kedua mata bayi
12. Petugas melakukan pemeriksaan tanda-tanda vital bayi,mengukur panjang badan
bayi,melakukan pemeriksaan fisik pada bayi, menimbang berat badan bayi dan menilai
tanda bahaya pada bayi
13. Petugas melakukan penyuntikan imunisasi hepatitis B setelah satu jam dari penyuntikan
vitamin K1 pada paha kanan anterolateral
14. Petugas membungkus bayi dengan kain bersih dan kering untuk menjaga kehangatan
bayi dan mendekatkan bayi pada ibunya

7.
Bagan Alir

8.
Hal-hal yang perlu diperhatikan

9.
Unit terkait
1. Unit farmasi
2. Ruang nifas
3
10.
Dokumen terkait
1. Buku Register pasien bersalin
2. Buku KIA
3. Kohort bayi
4. Partograf
5. Kartu bayi
6. Form MTBM
7. SOP APN

11.
Rekaman historis perubahan

Tanggal mulai
No. Yang diubah Isi perubahan
diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai