Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BENGKAYANG

DINAS KESEHATAN DAN KELUARGA BERENCANA


UPTD-RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
KABUPATEN BENGKAYANG
Jl. Sanggau Ledo No. 20 Telp. (0562) 441618 Email: bkyrsud@gmail.com
BENGKAYANG 79211

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM


DAERAH KABUPATEN BENGKAYANG NOMOR
152 TAHUN 2018

TENTANG

KEBIJAKAN PELAYANAN PASIEN DENGAN PENYAKIT MENULAR


DAN IMMUNOSUPRESSED DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
KABUPATEN BENGKAYANG

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


KABUPATEN BENGKAYANG

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu


pelayanan di RSUD Kabupaten Bengkayang,
maka diperlukan penyelenggaraan pelayanan
pasien dengan penyakit menular dan
immunosupressed
b. bahwa agar pelayanan pasien dengan
penyakit menular dan immunosupressed di
RSUD Kabupaten Bengkayang dapat
terlaksana dengan baik, perlu adanya
kebijakan Direktur RSUD Kabupaten
Bengkayang sebagai landasan bagi
penyelenggara-an pelayanan di RSUD
Kabupaten Bengkayang
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan
sebagaimana dimaksud dalam poin a dan b
perlu ditetapkan dengan Keputusan Direktur
RSUD Kabupaten Bengkayang

Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 44


tahun 2009 tentang Rumah Sakit
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36
tahun 2009 tentang Kesehatan
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 1438/MENKES/PER/IX
/2010 tentang Standar Pelayanan Kedokteran
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 290/MENKES/PER/III
/2008 tentang Persetujuan Tindakan
Kedokteran
5. Peraturan pemerintah No. 40 tahun 1991
tentang penanggulangan penyakit menular
6. Peraturan Menteri Kesehatan No. 560 tahun
1989

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR RSUD KABUPATEN


BENGKAYANG TENTANG KEBIJAKAN PELAYAN-
AN PASIEN DENGAN PENYAKIT MENULAR DAN
KEKEBALAN TUBUH YANG DIRENDAHKAN DI
RSUD KABUPATEN BENGKAYANG

Pertama : Kebijakan pelayanan pasien dengan penyakit


menular dan kekebalan tubuh yang direndahkan
di RSUD Kabupaten Bengkayang sebagaimana
tercantum dalam lampiran keputusan ini
Kedua : Pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan
pelayanan pasien dengan penyakit menular
dan kekebalan yang direndahkan di RSUD
Kabupaten Bengkayang dilaksanakan oleh
Bidang Pelayanan Medik RSUD Kabupaten
Bengkayang
Ketiga : Keputusan ini berlaku sejak tanggal
ditetapkannya, dan apabila di kemudian hari
ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan
ini akan diadakan perbaikan sebagaimana
mestinya
Ditetapkan di Bengkayang
Pada tanggal 1 Agustus 2017
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah
Bengkayang

dr. Semuel Gerits Rahanra, MPH


Pembina
NIP. 19650225 200212 1 002
LAMPIRAN
SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
KABUPATEN BENGKAYANG
NOMOR 152 TAHUN 2018

KEBIJAKAN PELAYANAN PASIEN DENGAN PENYAKIT MENULAR


DAN IMMUNOSUPRESSED RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
KABUPATEN BENGKAYANG

Kebijakan Umum :
1. Rumah Sakit mengurangi resiko infeksi dengan menerapkan
kewaspadaan standar.
2. Semua pasien resiko tinggi penularan infeksi harus di asesment
terlebih dahulu.
3. Penempatan pasien infeksius terpisah dari pasien non infeksius
4. Setiap petugas yang menganggani pasien menular harus
menggunakan APD sesuai indikasi.
5. Penempatan pasien disesuaikan dengan pola transmisi infeksi
penyakit pasien ( kontak, droplet, airbone ).
6. Jika pasien infeksi yang membutuhkan ruang isolasi melebihi
kapasitas rumah sakit, maka pasien harus dirujuk ke rumah
sakit lain sesuai dengan fasilitas yg dibutuhkan.

Kebijakan Khusus :
1. Bila tidak tersedia ruang sendiri rumah sakit menerapkan sistem
kohorting pasien yang jenis infeksinya sama.
2. Semua ruangan yang terkait kohorting diberi tanda kewaspadaan
berdasasrkan jenis transsmisinya.
3. Pasien dengan penyakit menular yang harus di rawat di ruang
isolasi kohorting antara lain: TB paru
4. Mobilisasi pasien infeksius yang jenis transmisinya melalui udara
(airbone) agar dibatasi dilingkungan rumah sakit.
5. Pasien dengan immunopresi, bila tidak tersedia ruangan dengan
tekanan positif ditempatkan terpisah dengan pasien yang lain
atau dilakukan secara kohorting
6. Pasien yang mendapatkan terapi yang merendahkan kekebalan
tubuh atau mengalami penurunan kekebalan tubuh di RSUD
Kabupaten Bengkayang antara lain : pasien dengan keganasan
hematologi, pasien dengan HIV.
7. Pasien yang memerlukan atau dengan kondisi khusus antara lain
: Tetanus, Luka bakar.
8. Ruang isolasi RSUD Kabupaten Bengkayang berada di ruang
Bougenville, Anggrek dan ICU.
9. Persetujuan penggunaannya dilakukan dibawah pengawasan
dan persetujuan Bidang Pelayanan RSUD Kabupaten Bengkayang

Ditetapkan di Bengkayang
Pada tanggal 1 Agustus 2017
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah
Bengkayang

dr. Semuel Gerits Rahanra, MPH


Pembina
NIP. 19650225 200212 1 002

Anda mungkin juga menyukai