Anda di halaman 1dari 5

PERBANDINGAN DAN SKALA

A. Pebandingan Senilai
Jika x bertambah (naik) maka y juga bertambah (naik) dengan perbandingan yang sama.
Contoh:
Dalam sebuah pesta, untuk menjamu 100 orang tamu dibutuhkan 20 kg tepung untuk membuat kue.
Banyaknya tepung yang diperlukan untuk menjamu 250 tamu adalah…

B. Perbandingan Terbalik
Jika x bertambah (naik) maka y berkurang (turun).
Contoh:
Sebuah rak buku dapat memuat 36 buah buku yang tebalnya 8 milimeter. Banyak buku yang dapat
diletakkan di rak tersebut jika tiap buku tebalnya 12 milimeter adalah…

C. Skala
Perbandingan antara ukuran pada gambar dengan ukuran sebenarnya.

Contoh:
Jarak kota Jakarta dengan Bandung adalah 24 km. Jika jarak kedua kota itu pada peta 12 cm, maka
skala pada adalah…

Latihan Soal
1. Pembangunan sebuah jembatan direncanakan selesai dalam waktu 132 hari oleh 24 pekerja. Sebelum
pekerjaan dimulai ditambah 8 orang pekerja. Berapa lama waktu untuk mengerjakan jembatan tersebut?
2. Jumlah kelereng Akmal dan Fajar 48 buah. Perbandingan kelereng mereka 5 : 7. Selisih kelereng
mereka adalah…
3. Seorang pengrajin dapat membuat 18 pasang sepatu dalam 15 hari. Jika ia menerima pesanan 24 sepatu,
maka waktu yang diperlukan adalah..
4. Untuk menyelesaikan pembangunan sebuah gedung, diperlukan 24 orang pekerja selama 45 hari.
Karena suatu hal, pembangunan tersebut harus selesai dalam waktu 30 hari. Tambahan pekerja yang
dibutuhkan agar pembangunan tersebut selesai tepat waktu adalah…
5. Perbandingan umur Adi, Ibu dan Ayah adala 1 : 5 : 6. Jika umur Ibu 30 tahun, Berapa umur Adi dan
Ayah?
6. Perbandingan uang Wati dah Novi adalah 2 : 3, sementara itu perbandingan uang Novi dan Indah 4 : 5.
Jika jumlah uang mereka adalah Rp 3.500.000, maka banyaknya uang Wati adalah…
7. Sebuah peta memiliki skala 1 : 400.000, jarak kota A dan kota B adalah 8 cm. Jarak kedua kota tersebut
yang sebenarnya adalah…km
8. Jika sebuah foto yang berukuran 3 cm x 4 cm akan diperbesar 6 kalinya, maka perbandingan luas foto
sebelum dan sesudah diperbesar adalah…
9. Jumlah umur Lia dan Dea sekarang adalah 12 tahun. Jika umur Lia 2 tahun lebih muda dari umur Dea,
maka perbandingan umur Lia dan Dea dua tahun mendatang adalah..
10. Sebuah sekolah akan membangun lapangan basket yang berbentuk persegi panjang. Ukuran panjang
dan lebarnya adalah 30 cm dan 25 cm. Apabila besar skala denah 1 : 90, maka luas lapangan basket
yang akan dibangun adalah…
ARITMATIKA SOSIAL
A. Keuntungan
Harga jual lebih besar daripada harga beli
Untung = Harga Jual – Harga Beli

B. Kerugian
Harga jual lebih kecil daripada harga beli
Rugi = Harga Beli – Harga Jual
C. Bruto, Tara, Netto
Bruto : berat kotor
Tara : berat bersih
Netto : berat tempat/kemasannya
Bruto = Netto + Tara
D. Bunga Tabungan dan Pajak

Contoh:
1. Harga 1 ekslemplar buku matematika Rp. 40.000, terjual 7.500 ekslemplar. Honorarium
pengarang 10% dan pajak pengarang 15 %. Hitunglah besar honor bersih yang diterima
pengarang!
2. Pak Nyoto menyimpan uang di bank sebesar Rp. 2.000.000 dengan suku bunga 15%
pertahun. Tentukan bunga yang diperoleh pak Nyoto pada 30 hari pertama!

Latihan Soal
1. Sebuah lemari dibeli dengan harga Rp 350.000. Lima bulan kemudian lemari itu dijual.
Tentukan harga jualnya apabila:
a. Penjual memperoleh keuntungan 15%
b. Penjual mengalami kerugian 25%
2. Chandra menabung uang di bank selama 8 bulan dengan suku bunga 18% pertahun. Apabila
besar tabungan Chandra Rp. 5.000.000 berapakah besar bunganya?
3. Pak Andi membeli ikan sebanyak 75 kg dengan harga Rp. 375.000,00. Kemudian ikan itu
dijual kembali dengan harga Rp. 6.500/kg. tentukan persentase keuntungannya!
4. Malik membeli 10 pasang sepatu seharga Rp. 400.000,00. sebanyak 7 pasang sepatu dijual
dengan harga Rp. 50.000,00 per pasang, 2 pasang dijual Rp. 40.000,00 per pasang, dan sisanya
disumbangkan. Persentase keuntungan yang diperoleh Malik adalah…
5. Pak Hamid menjual sepeda motor seharga Rp. 10.800.000,00 dengan kerugian 10%. Harga
beli motor Pak Hamid adalah…
6. Ibu membeli sebuah televisi dengan harga Rp. 1.300.000,00 dan dikenai pajak penjualan
sebesar 10%, tetapi mendapat diskon 5% karena membayar tunai. Berapakah harga yang harus
dibayarkan oleh Ibu?
7. Kakak menabung di bank sebesar Rp. 800.000,00 dengan suku bunga 9% pertahun. Tabungan
kakak saat diambil sebesar Rp. 920.000,00. Lama kakak menabung adalah…
8. Setelah 9 bulan uang tabungan Susi di koperasi berjumlah Rp. 3.815.000,00. Koperasi
memberikan jasa simpanan berupa bunga 12% per tahun. Tabungan awal susi adalah…
9. Agus meminjam uang di koperasi sebesar Rp. 2.000.000,00 dengan persentase bunga pinjaman
9% pertahun. Pinjaman tersebut dikembalikan selama 8 bulan dengan cara diangsur. Besar
angsuran perbulan adalah…
10. Sebuah bank memberikan bunga deposito 9% pertahun. Jika besar uang yang didepositokan
Rp. 2.500.000,00 maka besar Bungan selama 3 bulan adalah…
BARISAN DAN DERET BILANGAN

Barisan adalah urutan suatu bilangan yang diurutkan menurut aturan tertentu.
Deret adalah jumlah suku suku dari suatu barisan.

A. Barisan Aritmatika
Mempunyai beda atau selisih yang tetap

Deret Aritmatika (Jumlah Suku ke-n)

Contoh:
Suku ke-18 dari barisan 2,6,10,14,… adalah…, tentukan jumlah 18 suku tersebut!
B. Barisan Geometri
Mempunyai rasio atau perbandingan tetap antara dua suku yang berurutan

Deret geometri (Jumlah n suku pertama)

Contoh:
Diberikan sebuah barisan geometri sebagai berikut: 3,6,12,… tentukan:
a. Suku ke-5
b. Jumlah 5 suku pertama
Latihan Soal

1. Banyak lingkaran pada pola ke-10 adalah…


2. Batang-batang korek api disusun sedemikian sehingga membentuk pola seperti gambar
berikut:

Banyaknya batang korek api pada pola ke-12 adalah…


3. Diketahui suatu barisan aritmatika dengan U2 = 6 dan U7 = 31. Suku ke-40 adalah…
4. Seorang pegawai kecil menerima gaji tahun pertama sebesar Rp. 3.000.000,00. Setiap tahun
gaji tersebut naik Rp. 500.000,00. Jumlah uang yang diterima pegawai tersebut selama 10
tahun adalah…
5. Sebuah besi dipotong menjadi 5 bagian sehingga membentuk barisan aritmatika. Jika panjang
besi terpendek 1,2 m dan terpanjang 2,4 m, maka panjang besi sebelum dipotong adalah…
6. Dalam ruang siding terdapat 15 baris kursi, baris paling depan terdapat 23 kursi, baris
berikutnya 2 kursi lebih banyak dari baris yang didepannya. Jumlah kursi dalam ruangan
tersebut adalah…
7. Jumlah bilangan asli dari 100 sampai dengan 500 yang tidak habis dibagi 4 adalah…
8. Sebuah bakteri akan membelah diri menjadi dua setiap 30 menit. Jika mula-mula ada 25
bakteri, maka jumlah bakteri selama 4 jam adalah…
9. Suatu barisan aritmatika, suku ke-8 = 22 dan suku ke-12 =34. Jumlah 24 suku pertama barisan
itu adalah…
10. Diketahui barisan geometri, dengan U3 = 8 dan U5 = 32. Jumlah Sembilan suku pertama barisan
tersebut adalah…

Anda mungkin juga menyukai